Anda di halaman 1dari 4

PENILAIAN AKHIR TAHUN KELAS

SD ……………………………………………..
TAHUN PELAJARAN 2022/2023 5
Mata Pelajaran : Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti Nama : ………………......
Waktu : 90 Menit No.Urut : ...........................

I. Berilah tanda silang pada huruf A, B, C, atau D di depan jawaban yang paling tepat!
1. Manusia baru dalam proses perubahan kehidupannya, diawali dengan … .
A. baptis C. . pertobatan
B. menyesal D. berharap
2. Alasan utama orang percaya melakukan pertobatan adalah … .
A. menyadari hidupnya penuh dosa C. menyadari tak bisa sendiri
B. ada kebutuhan untuk selamat D. merasa rendah diri
3. Manusia baru tidak cukup hanya bertobat, maka tindakan selanjutnya adalah … .
A. mencari penghiburan diri C. mencari keselamatan menurut diri sendiri
B. mencari teman sebanyak mungkin D. mengakui Tuhan Yesus sebagai juruselamat
4. Tanda manusia baru dan percaya kepada Tuhan Yesus adalah melaksanakan … .
A. puasa dan doa C. rajin beribadah
B. baptisan D. mengikuti pelajaran agama
5. Hal yang harus dilakukan setelah menjadi manusia baru adalah … .
A. bersikap biasa saja C. hidup semaunya sekehendak hati
B. tidak berubah kehidupannya D. hidup dalam kekudusan dan taat Firman
6. Meninggalkan manusia lama memiliki pengertian yaitu … .
A. meninggalkan kebiasaan lama C. mengubah gaya dan penampilan
B. mengikuti kemauan sendiri D. menyendiri agar terhindar dosa
7. Sifat manusia lama dan berganti manusia baru sama dengan buah-buah Roh yang terdapat dalam kitab … .
A. Filipi C. Galatia
B. Efesus D. Kolose
8. Meninggalkan manusia lama juga berarti berubah dalam iman percaya, ditunjukkan dengan cara … .
A. merasa cemas pada hari esok C. berdoa dan beribadah saat butuh saja
B. semakin bersyukur dan berserah D. menganggap kehidupan lama lebih baik
9. Manusia lama akan dapat ditinggalkan sepenuhnya menjadi manusia baru, apabila kita memiliki sifat … .
A. merasa rendah diri C. mengetahui kelebihan diri sendiri
B. rendah hati dan tekun D. merasa mampu segala hal
10. Orang percaya dalam mengikut Tuhan terutama sekali setelah melakukan pertobatan adalah … .
A. dikuasai kemauan diri C. melakukan kehendak sendiri
B. mengandalkan Roh Kudus D. meneladani kehidupan orang percaya
11. Perubahan yang dialami secara lahir dan batin dan mengubah cara berpikir untuk mengikuti Tuhan Yesus
disebut … .
A. manusia baru C. kehidupan yang lama
B. manusia lama D. kehidupan yang berubah
12. Tujuan kita menjadi manusia baru adalah … .
A. hidup dengan kemauan diri sendiri C. hidup dengan mengandalkan pikiran
B. hidup dengan tidak memikirkan dunia D. hidup melakukan kehendak Tuhan
13. Menjadi manusia baru dengan meninggalkan segala kebiasaan lama harus dipertahankan dengan cara … .
A. terus mengandalkan kemampuan pribadi C. mempraktekkan kehendak Tuhan
B. bersikap biasa saja tanpa perubahan D. kembali ke kehidupan lama
14. Hidup yang telah berubah tidak boleh memandang kepada masa lalu atau menginginkan kenikmatan hidup
di masa lalu, sebab akan membuat mati kehidupan. Contoh dari peristiwa ini adalah … .
A. Nikodemus yang bertobat C. Pemungut cukai yang bertobat
B. Istri Lot menjadi tiang garam D. Rahel yang membawa berhala
15. Tidak ada manusia yang sanggup melawan iblis, maka dari itu orang percaya harus … .
A. bertekun di dalam Tuhan C. saat teduh jika sempat
B. memilih-milih pertemanan D. setiap hari ke gereja
16. Melawan keinginan daging hanya dapat dilakukan jika kita menghasilkan … .
A. rasa malas dalam diri kita C. rasa takut pada kehidupan
B. buah-buah Roh dalam kehidupan D. pikiran dan perasaan baik saja
17. Mengerjakan keselamatan didasari dengan berbuat baik yang dilakukan … .
A. dengan kebutuhan diri sendiri C. dengan ikhlas dan bertanggungjawab
B. bertindak dengan bebas D. dengan mempertimbangakan pamrih
18. Setia kepada Tuhan dapat dilakukan sejak masih menjadi seorang pelajar, yaitu … .
A. tetap menjadi baik dan teladan sesama C. ikut mencontek bila memungkinkan
B. takut menegor teman yang salah D. curang saat bermain
19. Berani tampil beda kadang kala harus dialami seorang pengikut Tuhan Yesus, contohnya … .
A. pulang sekolah sendirian C. tidak jajan sembarangan
B. tidak bergaul sembarangan D. memilih kebenaran daripada dosa
20. Setia kepada Tuhan sampai akhir hidup adalah janji orang percaya, maka yang harus dilakukan adalah … .
A. mengerjakan keselamatan C. mengampuni semua orang
B. terus melakukan kebaikan D. berdamai dengan semua orang
21. Hal utama yang membedakan manusia baru dengan manusia lama adalah … .
A. mengukur kebaikan dan keburukan C. karakter Kristus dalam diri
B. hidup hanya untuk kegiatan agama saja D. hidup yang semau saja
22. Maksud “jangan menoleh ke belakang” untuk manusia baru adalah … .
A. tidak tertarik kehidupan lama C. bersyukur sudah terbebas dosa
B. menganggap diri sendiri mampu D. mampu mengajak orang lain bertobat
23. Untuk membuat kehidupan baru tidak lagi gagal menjadi manusia lama, maka umat percaya harus memiliki
sikap diri … .
A. tinggi hati C. merasa angkuh
B. mengabaikan nasehat D. tekun dan setia
24. Makna dari ungkapan “siap sedia waktu” dalam pertobatan memiliki arti … .
A. memisahkan diri dari kelompok lain C. beribadah di rumah ibadah setiap saat
B. hidup kudus kapanpun dan dimanapun D. memilih jenis kebaikan tertentu
25. Faktor utama yang membuat umat Kristen harus bersyukur adalah … .
A. mampu mengalahkan godaan iblis C. dapat mencapai kesuksesan
B. hidup telah ditebus Tuhan Yesus D. menganggap diri sendiri paling baik

II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang tepat!


26. Orang yang mengalami pertobatan dan beriman disebut ….
27. Manusia baru di lingkungan sekolah memiliki ciri khas … .
28. Manusia baru dalam kehidupan bergereja akan terlihat dalam hal … .
29. Pada Kitab Yosua, diketahui Yosua menjaga iman dan percayanya dengan cara … .
30. Paulus menasehatkan kepada Timotius dalam pelayanannya kepada umat, menjaga kekudusannya
dengan cara … .
III. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan jawaban yang singkat dan jelas!
31. Jelaskan cara seseorang dapat mengalami hidup yang baru !
32. Apa saja yang harus dilakukan seseorang untuk meninggalkan manusia lama?
33. Bagaimana cara orang percaya mengucap syukur untuk keselamatan yang diperoleh ?
34. Bagaimana cara Daniel menjaga hidupnya tetap kudus di lingkungan asing ?
35. Tuliskan tiga cara menjaga keimanan setelah menjadi manusia baru ?
KUNCI JAWABAN KELAS V
PILIHAN GANDA
No Jawaban No Jawaban No Jawaban
1 C 11 A 21 C
2 A 12 D 22 A
3 D 13 C 23 D
4 B 14 B 24 B
5 D 15 A 25 B
6 A 16 B
7 C 17 C
8 B 18 A
9 B 19 D
10 B 20 B

Isian
1. manusia baru
2. jujur, tidak pilih kasih, tidak curang
3. rajin beribadah, hidup melayani kegiatan ibadah
4. jujur, tulus
5. rendah hati
6. bersyukur
7. melakukan hal baik mengisi kehidupan
8. mengikuti ibadah dengan sungguh-sungguh dan tekun
9. menguatkan dan meneguhkan hati
10. menghindari dosa, menghindari cela, kudus dan tulus dalam kehidupan

III. Essay
1. Diawali dengan menyadari kesalahannya, mengakui membutuhkan juruselamat, bertobat
dan hidup melaksanakan kehendak Tuhan Yesus.
2. Mengakui kesalahan, memahami kekurangan, menghindari hal-hal yang menyebabkan
dosa, berkumpul dan bergaul dengan orang yang mengenal Tuhan
3. Berbuat baik, melakukan segala sesuatu dengan tulus ikhlas, rajin berdoa, membaca
Alkitab, merenungkan dan melakukan kehendak Tuhan.
4. A. Tidak memakan makanan yang sama dengan lingkungan tersebut
B. melakukan doa dan pujian kepada Tuhan
C. tetap berpegang pada iman apapun yang terjadi
5. A. mengikuti kebaktian / ibadah secara rutin
B. membaca Alkitab dengan rajin dan tekun
C. menghindari pergaulan yang buruk

Anda mungkin juga menyukai