Anda di halaman 1dari 11
KEPALA DESA GUNUNGGANGSIR KECAMATAN BEJI KABUPATEN PASURUAN PERATURAN DESA GUNUNGGANGSIR NOMOR 4 TAHUN 2023 TENTANG PERUBAHAN ALIH_FUNGSI TANAH KAS DESA GUNUNGGANGSIR DIPERUNTUKAN UNTUK TEMPAT PEMBUANGAN SAMPAH TERPADU, KOLAM DESA, TEMPAT OLAHRAGA MILIK DESA DAN KIOS MILIK DESA Menimbang - Mengingat DESA GUNUNGGANGSIR DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA KEPALA DESA GUNUNGGANGSIR, : a. bahwa sebagai tindak lanjut Musyawarah Desa Gununggangsir tanggal 14 April 2023. tentang Pemanfaatan Aset Desa; b. Bahwa dalam rangka untuk meningkatkan Pendapatan Asli Desa maka perlu dioptimalkan penggunaan Tanah Kas Desa; c. Bahwa untuk melaksanakan ketentuan pasal 11 Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 1 Tahun 2016 tentang Pengelolaan Aset Desa (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2016 Nomor 53); d. Bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf a, huruf b dan huruf c perlu menetapkan Peraturan Desa Gununggangsir Kecamatan Beji Kabupaten Pasuruan tentang Perubahan Alih Fungsi Tanah Kas Desa Gununggangsir Diperuntukan Untuk Tempat Pembuangan Sampah Terpadu, Kolam Desa, Tempat Olahraga Milik Desa dan Kios Milik Desa Desa Gununggangsir; : 1, Undang-Undang Nomor 12 Tahun 1950 tentang Pemerintahan Daerah Kabupaten di Djawa Timur (Berita Negara Tahun 1950 Nomor 32) sebagaimana telah diubah dengan Undang- Undang Nomor 2 Tahun 1965 (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1965 Nomor 19, Dip egee CmScxte Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 2730); |. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2011 Tentang Pembentukan Peraturan Perundang-undangan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2011 Nomor 82, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5223) sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 15 Tahun 2019 (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2019 Nomor 82, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5234); . Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa (Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 7 Tahun 2014, tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5498); . Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 244, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5587) sebagaimana telah beberapa kali diubah terakhir dengan Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua Atas Undang- Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2015 Nomor 58, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5679); . Peraturan Pemerintah Nomor 43 Tahun 2014 tentang Peraturan Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 123, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5539) sebagaimana telah diubah beberapa kali terakhir dengan Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2019 (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2019 Nomor 41, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 6321); . Peraturan Presiden Nomor 87 Tahun 2014 tentang Peraturan Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2011 tentang Pembentukan Peraturan Perundang-undangan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 199); . Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 111 Tahun 2014 tentang Pedoman Teknis Peraturan di Desa; . Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 113 Tahun 2014 tentang Pengelolaan Keuangan Desa; Dip degen Cmca 9. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 114 ‘Tahun 2014 tentang Pembangunan Desa; 10.Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah ‘Tertinggal dan Transmigrasi Nomor 1 Tahun 2015 tentang Pedoman Kewenangan Berdasarkan Hak Asal-Usul dan Kewenangan Lokal Berskala desa; 11.Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah ‘Tertinggal dan Transmigrasi Nomor 2 Tahun 2015 tentang Pedoman Tata Tertib dan Mekanisme Pengambilan Keputusan Musdes 12.Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah ‘Tertinggal dan Transmigrasi Nomor 3 Tahun 2015 tentang Pendampingan Desa; 13.Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 80 Tahun 2015 tentang Pembentukan Produk Hukum Daerah (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2015 Nomor 2036) sebagimana telah diubah dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 120 Tahun 2018; 14.Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 81 Tahun 2015 tentang Evaluasi Perkembangan Produk Hukum Daerah; 15, Peraturan Bupati Pasuruan Nomor 7 Tahun 2017 tentang Tata Cara Penyusunan Peraturan di Desa; 16,Peraturan Daerah Kabupaten Pasuruan Nomor 6 Tahun 2015 tentang Pemerintahan Desa sebagaimana telah diubah beberapa kali terakhir dengan Peraturan Daerah Nomor 2 Tahun 2019 tentang Perubahan Kedua Atas Peraturan Daerah Kabupaten Pasuruan Nomor 6 Tahun 2015 tentang Pemerintahan Desa (Lembaran Daerah Kabupaten Pasuruan Tahun 2019 Nomor2); 17.Peraturan Bupati Pasuruan Nomor 12 Tahun 2017 tentang Pengelolaan Aset Desa; 18,Peraturan Daerah Kabupaten Pasuruan Nomor 7 Tahun 2018 tentang Kerjasama Desa (Lembaran Daerah Kabupaten Pasuruan Tahun 2018 Nomor ™ 19.Peraturan Daerah Kabupaten Pasuruan Nomor 8 Tahun 2018 tentang Badan Usaha Milik Desa (Lembaran Daerah Kabupaten Pasuruan Tahun 2018 Nomor 8); 20.Peraturan Bupati Pasuruan Nomor 18 Tahun 2018 tentang Pendelegasian Evaluasi Rancangan Peraturan Desa tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa kepada Camat sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Bupati Pasuruan Nomor 5 Tahun 2019; Dip degen Cmca 21.Peraturan Bupati Pasuruan Nomor 24 Tahun 2018 tentang Daftar Kewenangan Desa Berdasarkan Hak Usul dan Kewenangan Lokal Berskala Desa di Kabupaten Pasuruan; 22,Peraturan Bupati Pasuruan Nomor 31 Tahun ‘2018 tentang Pengelolaan Keuangan Desa; 23,Peraturan Daerah Kabupaten Pasuruan Nomor 12 ‘Tahun 2010 tentang Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kabupaten Pasuruan Tahun 2009-2029; 24,Peraturan Daerah Kabupaten Pasuruan Nomor 6 Tahun 2019 tentang Rencana Detail Tata Ruang dan Peraturan Zonasi Bagian Wilayah Perkotaan Beji Kabupaten Pasuruan Tahun 2018-2038; (Lembaran Daerah Kabupaten Pasuruan Tahun 2018 Nomor 8); Dengan Kesepakatan Bersama KEPALA DESA GUNUNGGANGSIR dan BADAN PERMUSYAWARATAN DESA DESA GUNUNGGANGSIR KECAMATAN BEJI KABUPATEN PASURUAN MEMUTUSKAN Menetapkan : PERATURAN DESA TENTANG PERUBAHAN ALIH FUNGSI TANAH KAS DESA GUNUNGGANGSIR DIPERUNTUKAN UNTUK AKSES JALAN, TEMPAT PEMBUANGAN DAN PENGOLAHAN SAMPAH DAN UMKM —DESA GUNUNGGANGSIR BABI KETENTUAN UMUM Pasal 1 Dalam Peraturan Desa ini yang dimaksud dengan : 1. Desa adalah kesatuan masyarakat hukum yang memiliki batas wilayah yang berwenang untuk mengatur dan mengurus urusan pemerintahan, kepentingan masyarakat setempat berdasarkan prakarsa masyarakat, hak asal usul, dan/atau hak tradisional yang diakui dan dihormati dalam sistem pemerintahan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Dip dengue Cmca 10. 11. 12. Pemerintahan Desa adalah suatu system atau kegiatan penyelenggaraan urusan pemerintahan dan kepentingan masyarakat tingkat desa yang terorganisir dan terstruktur dalam system pemerintahan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Pemerintah Desa adalah Kepala Desa dibantu perangkat Desa sebagai unsur penyelenggara Pemerintahan Desa. Badan Permusyawaratan Desa adalah lembaga yang melaksanakan fungsi pemerintahan yang anggotanya merupakan wakil dari penduduk Desa berdasarkan keterwakilan wilayah dan ditetapkan secara demokratis. Aset Desa adalah barang milik Desa yang berasal dari kekayaan asli milik Desa, dibeli atau diperoleh atas beban Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDesa) atau perolehan Hak lainnya yang sah. Tanah Desa adalah tanah yang dikuasai dan atau dimiliki oleh Pemerintah Desa sebagai salah satu sumber pendapatan asli desa dan/atau untuk kepentingan sosial. Tanah Kas Desa adalah bagian dari Tanah Desa yang dipergunakan untuk menunjang penyelenggaraan Pemerintahan Desa; Pengelolaan Asect Desa merupakan rangkaian kegiatan mulai dari perencanaan, pengadaan, penggunaan, pemanfaatan, pengamanan, pemeliharaan, penghapusan, pemindah tanganan, penatausahaan, pelaporan, penilaian, pembinaan, pengawasan dan pengendalian aset Desa. Perencanaan adalah tahapan kegiatan secara sistematis untuk merumuskan berbagai rincian kebutuhan barang milik desa. Pengadaan adalah kegiatan untuk melakukan pemenuhan kebutuhan barang dalam rangka —_penyelenggaraan pemerintahan desa. Penggunaan adalah kegiatan yang dilakukan oleh Pengguna Barang dalam menggunakan aset Desa yang sesuai dengan tugas dan fungsi. Pemanfaatan adalah pendayagunaan aset Desa secara tidak langsung dipergunakan dalam rangka penyelenggaraan tugas pemerintahan desa dan tidak mengubah status kepemilikan. Dip degen Cmte BABII PERUBAHAN ALIH FUNGSI TANAH KAS DESA Bagian Kesatu Azas dan Tujuan Perubahan Alih Fungsi Tanah Kas Desa Pasal 2 Perubahan alih fungsi Tanah Kas Desa berazaskan keterbukaan, perlindungan hukum dengan mengutamakan kepentingan masyarakat. Pasal 3 Pelaksanaan perubahan alih fungsi Tanah Kas Desa ini sesuai dengan rencana Tata Ruang Wilayah dan Rencana Detail Tata Ruang dan Peraturan Zonasi Bagian Wilayah Perkotaan Beji Kabupaten Pasuruan. Pasal 4 Pelaksanaan perubahan alih Fungsi Tanah Kas Desa ini telah sesuai dengan peraturan perundang-undangan dan Peraturan Desa tentang Daftar Kewenangan Desa Berdasarkan Hak Asal Usul dan Kewenangan Lokal Berskala Desa Pasal 5 Hasil dari perubahan alih fungsi Tanah Kas Desa Gununggangsir diharapkan dapat meningkatkan Pendapatan Asli Desa sehingga kesejahteraan dan perkembangan Desa Gununggangsir lebih baik. Pasal 6 Kegiatan dari perubahan alih fungsi Tanah Kas Desa Gununggangsir diharapkan membawa manfaat dan kesejahteraan seluruh masyarakat Desa Gununggangsir dan menumbuhkan kesempatan kerja bagi seluruh masyarakat Desa Gununggangsir Bagian Kedua Perubahan Alih Fungsi Tanah Kas Desa Pasal 7 Tanah Kas Desa Gununggangsir yang terletak di Dusun Gununggangsir diuraikan dalam Buku C Desa Gununggangsir persil 66 Letter C Desa No. 01 atas nama Petinggi Desa dengan luas 3.000 m? digunakan sebagian seluas 2.000 m? untuk Akses Jalan, Tempat Dip degen Cmte Pembuangan dan Pengolahan Sampah Kios dan UMKM, Tanah Kas Desa yang dimaksud diatas berbatasan dengan: Utara : Tanah Milik PT. KAI Selatan _: Saluran Irigasi Barat + Saluran Irigasi ‘Timur :Makam Dusun Gununggangsir dan Gudang Perubahan alih fungsi Tanah Kas Desa Gununggangsir yang dimaksud pada pasal 7 ayat (1) diperuntukan : @. Akses Jalan Menuju Tempat Pembuangan dan Pengolahan Sampah seluas 1600 m? b, Tempat Pembuangan dan Pengolahan Sampah seluas 200 m? . Kios UMKM seluas 200 m? Pasal 8 Tanah Kas Desa Gununggangsir yang terletak di Dusun Sumber Tumpuk diuraikan dalam Buku C Desa Gununggangsir persil 85 Letter C Desa No. 7 atas nama Ganjaran Kebayan dengan luas 8.500 m? digunakan sebagian seluas 3.500 m? untuk Kios Desa, Taman Bermain, Lahan Parkir dan Akses Jalan, Tanah Kas Desa yang dimaksud diatas berbatasan dengan: Utara : Tanah Milik PT. Sinar Poles Selatan: Tanah Milik PT. Aji Busana Barat : Saluran Air dan Jalan Kabupaten Timur : PT. Aji Busana dan Makam Dusun Turirejo Perubahan alih fungsi Tanah Kas Desa Gununggangsir yang dimaksud pada pasal 8 ayat (1) diperuntuka: a. Kios Desa seluas 1.000 m? b, Lahan Parkir dan Akses Jalan seluas 2000 m? c. Taman Bermain seluas 500 m? Pasal 9 Tanah Kas Desa Gununggangsir yang terletak di Dusun Talun diuraikan dalam Buku C Desa Gununggangsir persil 23 Letter C Desa No. 13 atas nama Ganjaran Kepetengan dengan luas 7.050 m? digunakan Seluruhnya untuk Gedung Serbaguna, Balai Dusun Talun, Kios UMKM, Lahan Parkir dan Akses Jalan, Tanah Kas Desa yang dimaksud diatas berbatasan dengan: Utara, : Jalan Desa Selatan: Tanah Milik Mujib Barat : Saluran Air Dip degen Cmte Timur : Jalan Kabupaten Perubahan alih fungsi Tanah Kas Desa Gununggangsir yang dimaksud pada pasal 9 ayat (1) diperuntukan : a, Gedung Serbaguna seluas 500 m? b. Balai Dusun Talun seluas 100 m? cc. UMKM seluas 1,000 m? d. Lahan Parkir dan Akses Jalan seluas 5.450 m? Pasal 10 Tanah Kas Desa Gununggangsir yang terletak di Dusun Dermo diuraikan dalam Buku C Desa Gununggangsir persil 162 Letter C Desa No. 15 atas nama Ganjaran Modin dengan luas 3.100 m? digunakan sebagian seluas 200 m? untuk Kolam Ikan Tawar, Tanah Kas Desa yang dimaksud diatas berbatasan dengan: Utara :Jalan Selatan: Jalan Barat : Tanah Milik Hj. Khuriyah Timur : Tanah Milik Markatam Perubahan alih fungsi Tanah Kas Desa Gununggangsir yang dimaksud pada pasal 10 ayat (1) diperuntukan : a. Kolam Ikan Tawar seluas 200 m? Pasal 11 Tanah Kas Desa Gununggangsir yang terletak di Dusun Wagir diuraikan dalam Buku C Desa Gununggangsir persil 223 Letter C Desa No. 1 atas nama Ganjaran Petinggi dengan luas 9.200 m? digunakan sebagian seluas 200 m? untuk Kolam Ikan Tawar, Tanah Kas Desa yang dimaksud diatas berbatasan dengan: Utara : Tanah Kas Desa Selatan : Jalan Barat : Saluran Air Timur : Tanah Milik H. Kodir Perubahan alih fungsi Tanah Kas Desa Gununggangsir yang dimaksud pada pasal 11 ayat (1) diperuntukan : a, Kolam Ikan Tawar seluas 200 m? Dip egee CmScxte 1. Pasal 12 Tanah Kas Desa Gununggangsir yang terletak di Dusun Kesemi diuraikan dalam Buku C Desa Gununggangsir persil 216 Letter C Desa No. 6 atas nama Ganjaran Kebayan dengan Iuas 7.900 m? digunakan sebagian seluas 700 m? untuk Kolam Ikan Tawar dan Kios UMKM, Tanah Kas Desa yang dimaksud diatas berbatasan dengan: Utara : Tanah Kas Desa Selatan: Sungai Barat : Sungai Timur : Saluran Air Perubahan alih fungsi Tanah Kas Desa Gununggangsir yang dimaksud pada pasal 12 ayat (1) diperuntukan : a. Kolam Ikan Tawar seluas 200 m? b. Kios UMKM seluas 500 m? Pasal 13 Tanah Kas Desa Gununggangsir yang terletak di Dusun Kepuhrejo diuraikan dalam Buku C Desa Gununggangsir persil 241 Letter C Desa No. 2 atas nama Ganjaran Carik dengan luas 6.460 m?, persil 242 Letter C Desa No. 18 atas nama Ganjaran Ulu-ulu dengan luas 6.405 m? dan, digunakan sebagian seluas 7.000 m? untuk Lapangan Olahraga, dan Kios UMKM, Tanah Kas Desa yang dimaksud diatas berbatasan dengan: Utara : Saluran Air Selatan _: Jalan Kavling Barat : Saluran Air Timur : Saluran Air Tanah Kas Desa Gununggangsir yang terletak di Dusun Kepuhrejo diuraikan dalam Buku C Desa Gununggangsir persil 171 Letter C Desa No. 14 atas nama Ganjaran Kepetengan dengan luas 6.460 m?, digunakan sebagian seluas 200 m? untuk Kandang Kambing, Tanah Kas Desa yang dimaksud diatas berbatasan dengan: Utara : Saluran Air Selatan : Jalan Barat : Tanah Milik Nuasimah Timur : Tanah PT. Siantar Top Perubahan alih fungsi Tanah Kas Desa Gununggangsir yang dimaksud pada pasal 13 ayat (1) dan (2) diperuntukan : a. Lapangan Olahraga seluas 6.000 m? b. Kandang Kambing seluas 200 m? c. Kios UMKM seluas 1.000 m? Dip degen Cmte Pasal 14 1, Tanah Kas Desa Gununggangsir yang terletak di Dusun Selokam! diuraikan dalam Buku C Desa Gununggangsir persil 146 Letter C Desa No. 8 atas nama Ganjaran Kebayan dengan luas 7.200 m?, digunakan sebagian seluas 500 m? untuk Green House, Tanah Kas Desa yang dimaksud diatas berbatasan dengan: Utara : Tanah Kas Desa Selatan —: Jalan Barat : Jalan Timur : Saluran Air, Tanah Milik CV. Sinar Baja Electric 2. Perubahan alih fungsi Tanah Kas Desa Gununggangsir yang dimaksud pada pasal 14 ayat (1) diperuntukan : a. Green House seluas 500 m? Bagian Ketiga ‘Sumber Anggaran Pasal 15 Sumber anggaran perubahan alih fungsi Tanah Kas Desa sebagaimana dimaksud pada Pasal 7, Pasal 8, Pasal 9, Pasal 10, Pasal 11, Pasal 12, Pasal 13 dan Pasal 14 dibebankan pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes), Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Pasuruan, Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Provinsi Jawa Timur, Swadaya Masyarakat dan sesuai dengan ketentuan Peraturan dan Perundang-undangan yang berlaku. BAB III KETENTUAN PERALIHAN Pasal 16 Hal - hal yang belum diatur di dalam Peraturan Desa ini akan diatur dalam Peraturan Kepala Desa. BABIV KETENTUAN PENUTUP Pasal 17 Saat Peraturan Desa Gununggangsir ini mulai berlaku, maka Peraturan Desa Gununggangsir Nomor 4 Tahun 2021 tentang Alih Fungsi Tanah Kas Desa (Lembaran Desa Gununggangsir Tahun 2021 Nomor 2 No. Reg Dip degen Cmca Peraturan Desa Gununggangsir Kecamatan Beji Kabupaten Pasuruan : 4/Gununggangsir/2021) dicabut dan dinyatakan tidak berlaku. Pasal 18 Peraturan Desa ini mulai berlaku pada tanggal diundangkan, Agar setiap orang mengetahuinya, memerintahkan _pengundangan Peraturan Desa ini dengan menempatkannya dalam Lembaran Desa Gununggangsir. Ditetapkan di: Gununggangsir Pada tanggal _: 05 Mei 2023 GUNUNGGANGSIR, Diundangkan di: Gununggangsir Pada tanggal —: 15 Mei 2023 SEKRETARIS DESA GUNUNGGANGSIR, NANANG|EFENDI LEMBARAN DESA GUNUNGGANGSIR TAHUN 2023 NOMOR 2 NOREG PERATURAN DESA GUNUNGGANGSIR KECAMATAN BEJI KABUPATEN PASURUAN : 4/Gununggangsir/2023 tanggal 15 Mei 2023. Dip egee CmScnte

Anda mungkin juga menyukai