Anda di halaman 1dari 2

A. Tujuan 1. Mengukur pH beberapa larutan. 2. Mengelompokkan asam basa. B.

Landasan Teori Berkaitan dengan sifat asam dan basa, larutan dikelompokkan ke dalam tiga golongan, yaitu bersifat asam, bersifat basa, dan bersifat netral. Meskipun asam dan basa mempunyai rasa yang berbeda, tidaklah bijaksana untuk menunjukkan keasaman atau kebasaan dengan cara mencicipinya, karena banyak di antaranya yang dapat merusak kulit atau bersifat racun. Asam sulfat, sebagai contoh, dapat menyebabkan luka bakar yang serius. Sifat asam-basa dari suatu larutan juga dapat ditunjukkan dengan mengukur pH nya. pH adalah suatu parameter yang digunakan untuk menyatakan tingkat keasaman larutan. Larutan asam mempunyai pH lebih kecil dari 7, larutan basa mempunyai pH lebih besar dari 7, sedangkan larutan netral mempunyai pH = 7. pH larutan dapat ditentukan dengan menggunakan indikator pH ( indikator universal ), atau dengan pH-meter. C. Alat dan Bahan Bahan : -

Alat : Pipet tetes Gelas kimia Pelat tetes

Larutan asam cuka Larutan NaOH Larutan HCl Air tawar / aquadest Air sabun Air kapur Air jeruk LM , LB Indikator universal

D. Cara Kerja 1. Masukkan beberapa tetes ( 3 tetes ) masing-masing larutan ke 3 lubang pelat tetes. 2. Lubang ke 1 : + LM 2 : + LB

3 : + indikator universal 3. Amati perubahan warna. 4. Tentukan pH ; dan kelompokkan ke dalam asam, basa. E. Data Pengamatan No. 1 2 3 4 5 6 7 Larutan Cuka NaOH HCl Air tawar Air sabun Air kapur Air jeruk LM M B M M M B M LB M B M B B B M pH 2 12 1 7 7 12 2 Asam Basa

F. Pembahasan Berdasarkan data pengamatan di atas, dapat kita lihat bahwa pH yang lebih kecil dari 7 masuk dalam golongan asam, sedangkan pH yang lebih besar dari 7 masuk dalam golongan basa, dan pH = 7 masuk dalam golongan netral. Yang masuk ke dalam golongan asam adalah cuka, HCl, dan air jeruk. Yang masuk ke dalam golongan basa adalah NaOH dan air kapur. Yang masuk ke dalam golongan netral adalah air tawar dan air sabun. G. Kesimpulan Yang masuk ke dalam golongan asam adalah cuka, HCl, dan air jeruk yang memiliki pH lebih rendah dari 7. Sedangkan yang masuk ke dalam golongan basa adalah NaOH dan air kapur yang memiliki pH lebih tinggi dari 7. Dan yang masuk ke dalam golongan netral adalah air tawar dan air sabun yang memiliki pH = 7.

Anda mungkin juga menyukai