Anda di halaman 1dari 2

1.

Jawaban
Kemampuan mendesain Produk Kategori ini menilai kualitas usaha pengembangan
produk baru oleh pesaing. Suatu perusahaan dengan kemampuan untuk
mengembangkan produk baru merupakan ancaman dalam suatu kategori produk.
Karena Penjelasan dari perusahaan SUZUKI membuat Produk Baru untuk menyaingi
pesaing. Produk para pesaing tersebut lebih dulu muncul dipasarkan dan telah
menguasai pasar sehingga Suzuki kurang menguasai pangsa pasar untuk jenis
kendaraan low MPV (Multi Purpose Vehicle) atau lebih di kenal kendaraan serbaguna.
Mengatasi situasi ini, maka pada awal tahun 2012, dengan melihat pangsa pasar
pesaing maka Suzuki mengeluarkan mobil jenis MPV(Multi Purpose Vehicle ) yaitu
mobil Suzuki Ertiga dengan inovasi dan fitur yang sangat komplit yang diharapkan
mampu bersaing dengan jenis MPV (MultiPurpose Vehicle) lain seperti Toyota
Avanza, Daihatsu Xenia dan Nissan Livinadan diharapkan dapat menguasai pasar
industri otomotif. Menurut Schroeder (2000) yaitu Tarikan Pasar, pandangan ini
menyatakan bahwa pasar merupakan dasar untuk menentukan produk yang harus
dibuat oleh produsen dengan bantuan teknologi yang ada saat ini. Suatu perusahaan
sudah seharusnya membuat produk yang dapat dijual. Hal ini dapat diawali dengan
penentuan kebutuhan konsumen dan dilanjutkan dengan pengorganisasian sumber
daya serta proses sehingga dapat memasok produk kepada konsumen. Artinya,
pasarlah yang ’menarik’ perusahaan untuk membuat produk baru). Menurut saya,
analisis yang dilakukan perusahaan SUZUKI ialah analisis produk berdasarkan nilai
(product by value analysis) mengurutkan produk secara menurun berdasarkan
kontribusi dolar individu masing-masing produk bagi perusahaan. Analisis ini juga
mengurutkan kontribusi dolar tahunan total dari suatu produk. Kontribusi rendah
perunut dari satu produk tertentu mungkinkan terlihat sama sekali berbeda jika produk
mewakili sebagian besar penjualan perusahaan. Perusahaan harus memberi perhatian
khusus pada unit produk yang prospeknya paling baik. Menggunakan prinsip pareto
yaitu sumber daya harus diinvestasikan pada sejumlah pos penting yang sedikit.
Dengan menganalisis produk berdasarkan nilai dengan mengidentifikasi produk yang
diurut ke bawah mulai dari kontribusinya yang terbesar. Laporan urutan produk
berdasarkan nilainya berguna untuk memungkinkan manajemen mengevaluasi strategi
alternatif yang mungkin diterapkan untuk setiap produk, yaitu termasuk :
a. Arus kas yang meningkat
b. Peningkatan penetrasi pasar
c. Penurunan biaya
Laporan urutan produk juga memberitahu manajemen produk mana yang tidak
seharusnya dijual dan yang investasinya perlu ditambah.
2. Jawaban
Faktor –faktor yang dapat memunculkan kesempatan atau ancaman pasar sebagai
berikut:
a. Politik Kebijakan-kebijakan pemerintah yang mengatur jalannya proses bisnis
merupakan landasan mutlak yang harus diperhatikan organisasi. Karena itulah,
pemetaan peluang bisnis juga harus memperhatikan kondisi politik sebuah
pemerintahan, sehingga nantinya tidak terjadi benturan di kemudian hari.
b. Ekonomi Berbagai faktor yang mempengaruhi daya beli konsumen dan iklim
berbisnis suatu organisasi.
c. Sosial Keberagaman merupakan kondisi sosial yang berpengaruh terhadap
kebutuhan pelanggan dan mempengaruhi jumlah dari seluruh potensi pangsa
pasar yang ada.
d. Faktor teknologi merupakan segala hal yang terkait dengan perkembangan
teknologi dan informasi yang berpengaruh terhadap kelangsungan bisnis.
e. Faktor lingkungan yang terkait dengan aktivitas atau rencana bisnis, dan
memiliki pengaruh terhadap keputusan pembeli, seperti lokasi geografis
f. Legal merupakan kondisi yang meliputi adanya pengaruh hukum, seperti
perubahan perundang-undangan yang ada. Oleh karena itu, diperlukan
perhatian khusus terhadap segala sesuatu yang berhubungan dengan aturan
yang menyangkut proses bisnis suatu organisasi.

Anda mungkin juga menyukai