Anda di halaman 1dari 2

TOR

ORIENTASI PESERTA DIDIK


FAKULTAS KEDOKTERAN DAN KESEHATAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH JAKARTA

A. Pendahuluan

Pembelajaran praktek bertujuan agar mahasiswa memperoleh pengalaman belajar


dalam hal menerapkan ilmu dan keterampilan yang dipelajari di akademi dari
berbagai disiplin ilmu secara terintegrasi dalam situasi nyata. Diharapkan mahasiswa
akan lebih siap dan percaya diri dalam melakukan peran kemandirian dan kolaborasi.

Rumah Sakit sebagai tempat praktek pendidikan klinis diharapkan bisa menjadi
tempat pengembangan pelayanan dari institusi pendidikan sekaligus sebagai tempat
mendapatkan pengalaman belajar untuk mencapai tujuan pendidikan.

Sebelum peserta didik mempraktikan berbagai teori ilmu yang didapatkan dari
institusi pendidikan, setiap peserta didik akan diberikan orientasi. Orientasi peserta
didik merupakan kegiatan pengenalan lingkungan umum rumah sakit, visi, misi,
motto, tujuan, kebijakan rumah sakit, hak dan kewajiban, peraturan/ tata tertib peserta
didik dan pemberian materi yang berkaitan keselamatan pasien di rumah sakit.

Kegiatan orientasi merupakan upaya agar setiap peserta didik yang akan
melaksanakan praktek lapangan atau praktek pembelajaran klinik di rumah sakit
mengetahui hal-hal yang mendasar tentang rumah sakit dan mengetahui kewenangan
sesuai dengan terget kompetensinya.

B. Tujuan

Peserta diharapkan dapat:


a. Mengetahui Profil dan tata tertib RS Islam Jakarta Sukapura
b. Memahami tentang mutu dan keselamatan pasien, pengendalian infeksi,
keselamatan penggunaan obat, dan sasaran keselamatan pasien
c. Proses praktek di rumah sakit berjalan lancar, tertib, dan teratur

C. Pelaksanaan

Waktu dan Tempat:

 Hari/ Tanggal : Senin, 18 Juli 2022


 Tempat : Ruang Pertemuan – Gedung PDM
RS. Islam Jakarta Sukapura.
 Waktu : 08.00 s/d 10.00 WIB
D. Peserta
Koas Fakultas Kedokteran dan Kesehatan Universitas Muhammadiyah Jakarta
sebanyak 15 Orang.

E. Materi dan Narasumber

No Materi Narasumber
1 Pembukaan Dr. Ganis Agistie
2 Profil RS dan tata tertib peserta didik Dr. Ganis Agistie
3 Program RS tentang mutu dan keselamatan Ns. Arniti, S.Kep
pasien
4 Program pengendalain infeksi (Hand Hygine, Any Setiawati, AMK
APD)
5 Keselamatan Penggunaan Obat Putri Dewi Indayani, S.Farm,
Apt
6 Sasaran Keselamatan Pasien Any Setiawati, AMK
7 Penutup Dr. Ganis Agistie

Jakarta, 14 Juli 2022

Tim Koordinasi Pendidikan

dr. Retno Tri Siswanti, Sp.An


Ketua

Anda mungkin juga menyukai