Anda di halaman 1dari 17

2022

MODUL AJAR IPA HAKIKAT SAINS

Disusun Oleh:
1. Sri Wahyuni, M.Pd
2. Vina Desyana, S.Pd

SMPN 4 PONTIANAK
Tahun ajaran
2022/2023
i. Identitas dan informasi mengenai modul

Kode Modul Ajar IPA.D.ISN.7


Kode ATP Acuan 7.1-7.2
Nama Penyusun 1. Sri Wahyuni, M.Pd
2. Vina Desyana, S.Pd
Institusi/Tahun SMPN 4 Pontianak/ Tahun Ajaran 2022-2023
Jenjang Sekolah SMP
Fase/Kelas D/VII
Domain Hakikat Sains
Ruang Lingkup Materi Pengukuran
Elemen Pemahaman dan Keterampilan Proses
Pengetahuan/Keterampilan Prasyarat Peserta didik memahami metode ilmiah, alat
ukur yang diketahui
Profil Pelajar Pancasila Mandiri, gotong royong, bernalar kritis
Alokasi Waktu
Sarana dan Prasarana Alat dan bahan pengukuran, Artikel, Buku
Teks, laboratorium IPA
Target Peserta Didik 30-32 Siswa
Metode Pembelajaran Pendekatan Saintifik

II. KOMPONEN INTI

A. CAPAIAN PEMBELAJARAN IPA SMP FASE D

B. TUJUAN Pembelajaran

7.1 Peserta didik dapat memahami besaran (pokok dan turuanan) dan satuan (baku dan tak
baku) dalam kehidupan sehari-hari berdasarkan studi pustaka.

7.2 Peserta didik dapat menerapkan metode ilmiah untuk melakukan percobaan pengukuran
beberapa besaran (pokok dan turunan) dan menyajikan hasil pengukuran dalam bentuk
laporan lengkap.

C. Indikator kesuksesan belajar


1. Peserta didik mampu memahami besaran pokok dan turunan beserta satuannya
2. Peserta didik mampu menerapkan metode ilmiah untuk melakukan pengukuran

D. pemahaman bermakna
Peserta didik memiliki kesempatan untuk melakukan pengukuran

E. PERTANYAAN PEMANTIK
“Jika ingin membuat sebuah baju kalian tentu akan pergi ke tukang jahit, Supaya baju
yag dibuat pas dengan kalian, Apa yang harus tukang jahit lakukan ?”

F. Langkah kegiatan
pembelajaran
Pertemuan 1
Langkah Kegiatan Uraian Kegiatan
Pendahuluan(10 1) Guru memberi salam dan menyapa siswa.
menit) 2) Siswa dan guru berdoa untuk memulai pelajaran.
3) Guru menanyakan kehadiran siswa.
4) Guru meminta siswa mempersiapkan buku catatan, buku
siswa, alat dan bahan untuk mengikuti pelajaran.
5) Guru memberikan apersepsi, “Jika ingin membuat sebuah
baju kalian tentu akan pergi ke tukang jahit, Supaya baju yag
dibuat pas dengan kalian, Apa yang harus tukang jahit
lakukan ?”
6) Siswa menjawab dengan berbagai macam jawaban.
7) Guru memotivasi dan mengetes pengetahuan awal siswa
dengan mengajukan pertanyaan, “Sebutkan alat-alat
pengukuran yang kalian ketahui?”
8) Siswa menjawab dengan berbagai macam jawaban.
9) Guru menyampaikan tujuan pembelajaran tentang konsep
pengukuran.
Kegiatan Inti (60 menit) Mengamati
1) Guru memberikan pernyataan kepada siswa, pada zaman
dahulu, orang – orang menggunakan anggota tubuhnya untuk
mengukur besaran panjang. Misalnya, bangsa Mesir Kuno
mendefinisikan standar besaran panjang sebagai jarak dari siku
sampai ke ujung jari yang disebut cubit atau hasta. Bangsa
Eropa menggunakan standar besaran panjang sebagai jarak dari
ujung ibu jari kaki sampai ke pangkal kaki yang disebut kaki
(foot). Di Indonesia, untuk mengukur besaran panjang biasa
menggunakan satuan jengkal, hasta, atau depa.
Menanya
2) Dari pernyataan tersebut diharapkan siswa bertanya.
a) Dapatkah anggota tubuh dijadikan sebagai standar ukuran
besaran panjang?
b) Apakah hasil yang didapatkan dalam pengukuran panjang
menggunakan cubit, hasta, jengkal atau depa sama?
3) Guru menuliskan pertanyaan di papan tulis sebagai pertanyaan
yang akan dijawab bersama-sama di akhir kegiatan inti.
4) Guru membimbing siswa untuk membaca handout tentang
materi pengukuran untuk menggaris bawahi kalimat penting.
5) Guru meminta siswa untuk berkelompok. Satu kelompok berisi
5 – 6 siswa.
6) Guru membagikan LKPD tentang Pengukuran.
Mencoba
7) Dalam kelompok siswa melakukan kegiatan pengukuran dalam
LKPD. Pada LKPD terdapat tiga kegiatan antara lain
pengamatan besaran dan bukan besaran, pengukuran satuan
baku dan satuan tidak baku dan mengonversi satuan.
Mengasosiasikan
8) Siswa mendiskusikan pertanyaan dalam analisis hasil
pengamatan dalam LKPD yang telah disiapkan oleh guru. Dan
menalar hasil pengukuran.
9) Guru membimbing siswa melakukan diskusi tentang mencari
besaran dan bukan besaran, satuan baku dan satuan tidak baku
serta mengonversi satuan. Guru memberi arahan dan
mengendalikan siswa agar bekerja optimal.
10) Setiap kelompok menyimpulkan hasil diskusi mengenai
pengukuran (besaran dan bukan besaran, satuan baku dan
satuan tidak baku serta mengonversi satuan).
Mengomunikasikan
11) Masing-masing kelompok mengomunikasikan hasil
pengamatan mengenai pengukuran (besaran dan bukan besaran,
satuan baku dan satuan tidak baku serta mengonversi satuan) di
depan kelas.
12) Setelah presentasi, guru bersama siswa menyimpulkan hasil
pengamatan mengenai pengukuran (besaran dan bukan besaran,
satuan baku dan satuan tidak baku serta mengonversi satuan).

Penutup (10 menit) 1) Guru dan siswa mereviu hasil kegiatan pembelajaran
mengeanai pengukuran (besaran dan bukan besaran, satuan
baku dan satuan tidak baku serta mengonversi satuan).
2) Guru dan siswa merefleksi kegiatan dari awal tentang
konsep-konsep pengukuran, besaran dan satuan (besaran
dan bukan besaran, satuan baku dan satuan tidak baku serta
mengonversi satuan).
3) Guru mendorong siswa untuk mensyukuri segala yang ada
di dunia karena nikmatnya yang diberikan Allah SWT.
4) Guru menyampaikan informasi materi pada pertemuan
berikutnya, yaitu: Besaran Pokok.
5) Guru menutup pelajaran dengan salam.

Pertemuan 2
Langkah Kegiatan Uraian Kegiatan
Pendahuluan (10 menit) 1) Guru memberi salam dan menyapa siswa.
2) Siswa dan guru berdoa untuk memulai pelajaran.
3) Guru menanyakan kehadiran siswa.
4) Guru meminta siswa mempersiapkan buku catatan, buku
siswa, alat dan bahan untuk mengikuti pelajaran.
5) Guru menguatkan kembali materi sebelumnya tentang
pengukuran, satuan baku dan satuan tidak baku, serta
mengonversi satuan.
6) Guru bertanya kepada siswa “Berapakah tinggi badanmu,
berapa suhu tubuhmu, berapa lama kamu belajar, dan
sebagainya. Untuk menjawab pertanyaan – pertanyaan
tersebut dengan tepat, apa yang harus kamu lakukan?”
7) Siswa menjawab pertanyaan guru dengan berbagai jawaban.
8) Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang akan dicapai
dalam pembelajaran.
9) Guru menyampaikan informasi tentang kegiatan yang akan
dilakukan yaitu pengamatan mengenai besaran pokok.
Kegiatan Inti(100 Mengamati
menit) 1) Guru menyediakan  beberapa alat ukur (mistar, neraca,
stopwatch, dan termometer) dan benda-benda yang akan
diukur.
Menanya
2) Dari pengamatan tersebut diharapkan siswa bertanya,
a) Untuk mengukur apa alat – alat tersebut?
b) Bagaimana cara menggunakan alat tersebut?
c) Alat – alat tersebut digunakan untuk apa?
3) Guru menuliskan pertanyaan di papan tulis sebagai
pertanyaan yang akan dijawab bersama-sama di akhir
kegiatan inti.
4) Guru memberikan handout dan memberi tugas peserta didik
untuk menulis catatan penting mengenai besaran pokok di
buku tulis.
5) Guru meminta siswa membentuk kelompok sesuai dengan
kelompok pada pertemuan sebelumnya.
6) Guru menayangkan video cara menggunakan alat ukur
(mistar, neraca, stopwatch, termometer, jangka sorong, dan
mikrometer sekrup) yang benar.
7) Siswa mengamati video yang ditanyangkan oleh guru.
8) Guru membagikan LKPD tentang Besaran Pokok.
Mencoba
9) Siswa melakukan pengamatan mengenai pengukuran besaran
pokok.
Mengasosiasi
10) Siswa dalam kelompok menuliskan dan menganalisis data
hasil pengamatan pada LKPD.
11) Dalam kelompok, siswa mendiskusikan pertanyaan analisis
hasil pengamatan LKPD tentang Besaran Pokok yang telah
disiapkan oleh guru dan menalar hasil pengamatan mengenai
besaran pokok.
12) Setiap kelompok menyimpulkan hasil diskusi mengenai
besaran pokok.
Mengomunikasikan
13) Masing-masing kelompok mengomunikasikan hasil
pengamatan mengenai besaran pokok di depan kelas.
14) Guru beserta siswa berdiskusi terkait pertanyaan-pertanyaan
kelompok dengan mengaitkan data yang telah didapat.
15) Guru bersama siswa menyimpulkan hasil LKPD bertepuk
tangan kepada masing-masing kelompok yang telah
berpartisipasi.
16) Guru mempersilahkan siswa untuk bertanya serta memberi
jawaban dari pertanyaan – pertanyaan pada awal pertemuan.
Penutup (10 menit) 1) Guru dan siswa mereviu hasil kegiatan pembelajaran
mengeanai besaran pokok dan turunan.
2) Guru dan siswa merefleksi kegiatan dari awal mengenai
besaran pokok (materi apa yang sudah atau belum dikuasai).
3) Guru memberikan PR mengenai besaran pokok dan turunan
ke siswa.
4) Guru mendorong siswa untuk mensyukuri segala yang ada di
dunia karena nikmatnya yang diberikan Allah SWT.
5) Guru menutup pelajaran dengan salam.
G. Asesmen
1. Asesmen diagnosis
Penilaian diberikan di awal kegiatan pembelajaran, dilihat dari kesiapan peserta
didik di awal pembelajaran, peserta didik dapat menjawab atau mengungkapkan
pendapat tentang kompetensi awal yang diberikan oleh guru.
2. Asesemen Formatif :
a. Formatif 1: Penilaian tertutis pada buku siswa “Mari Uji Kemampuan Kalian” Hal 33
no 4 dan 5!
b. Formatif 2: Peserta didik membuat laporan hasil percobaan
Indikator Pernyataan Apek yang dinilai Skor
4 3 2 1
Menyusun Menyusun Judul Laporan
laporan laporan secara Tujuan Laporan
sistematis Rumusan Masalah
Landasan Teori
Alat dan Bahan
Prosedur Kerja
Data Pengamatan
Pembahasan
Kesimpulan
Saran
Daftar Pustaka
Rubrik Penilaian
No Aspek Penilaian
1 Judul Laporan
4: Peserta didik menuliskan judul laporan memenuhi 3 kriteria yaitu materi sesuai dengan
praktikum, benar dan jelas
3: Peserta didik memenuhi 2 dari 3 kriteria
Misalnya judul laporan yang ditulis sesuai dengan materi dan benar
2: Peserta didik memenuhi 1 dari 3 kriteria
Misalnya judul laporan yang ditulis sesuai dengan materi praktikum
1: Peserta didik memenuhi 1 dari 3 kriteria
Misalnya judul laporan yang ditulis kurang sesuai dengan materi praktikum
2 Tujuan Laporan
4: Peserta didik menuliskan tujuan laporan memenuhi 3 kriteria yaitu materi sesuai
dengan praktikum, benar dan jelas
3: Peserta didik memenuhi 2 dari 3 kriteria
Misalnya tujuan laporan yang ditulis sesuai dengan materi dan benar
2: Peserta didik memenuhi 1 dari 3 kriteria
Misalnya tujuan laporan yang ditulis sesuai dengan materi praktikum
1: Peserta didik memenuhi 1 dari 3 kriteria
Misalnya tujuan laporan yang ditulis kurang sesuai dengan materi praktikum
3 Rumusan Masalah
4: Peserta didik menuliskan rumusan permasalahan dengan memenuhi 3 kriteria yaitu
benar, jelas dan dalam bentuk pertanyaan.
3: Peserta didik a memenuhi 2 dari 3 kriteria.
Misalnya menuliskan rumusan permasalahan dengan benar dan dalam bentuk penyataan.
2: Peserta didik memenuhi 1 dari 3 kriteria.
Misalnya menuliskan rumusan permasalahan dengan benar.
1: Peserta didik memenuhi 1 dari 3 kriteria tetapi kurang sesuai.
Misalnya menuliskan rumusan permasalahan tetapi kurang benar.
4 Landasan Teori
4 : Menulis landasan teori dengan memaparkan konsep dan prinsip yang melandasi
penyelidikan dengan memenuhi 3 kriteria yaitu ringkas, jelas dan tepat
3: Peserta didik a memenuhi 2 dari 3 kriteria.
Misalnya menuliskan landasan teori dengan ringkas dan jelas
2: Peserta didik memenuhi 1 dari 3 kriteria.
Misalnya menuliskan landasan teori dengan ringkas
1: Peserta didik memenuhi 1 dari 3 kriteria tetapi kurang sesuai.
Misalnya menuliskan landasan teori kurang ringkas
5 Alat dan Bahan
4 : Menulis alat dan bahan yang dipakai dengan memenuhi 3 kriteria yaitu lengkap, sesuai
dengan yang digunakan dan benar.
3: Peserta didik memenuhi 2 dari 3 kriteria.
Misalnya menuliskan alat dan bahan dengan lengkap dan sesuai yang digunakan.
2: Peserta didik memenuhi 1 dari 3 kriteria.
Misalnya menuliskan alat dan bahan lengkap
1: Peserta didik memenuhi 1 dari 3 kriteria tetapi kurang sesuai.
Misalnya menuliskan landasan teori kurang lengkap
6 Prosedur Kerja
4 : Peserta didik menulis prosedur kerja yang dipakai dengan memenuhi 3 kriteria yaitu
runtut, lengkap dan menggunakan kalimat pasif.
3: Peserta didik memenuhi 2 dari 3 kriteria.
Misalnya menuliskan prosedur kerja dengan runtut, lengkap.
2: Peserta didik memenuhi 1 dari 3 kriteria.
Misalnya menuliskan prosedur kerja dengan runtut, lengkap
1: Peserta didik memenuhi 1 dari 3 kriteria tetapi kurang sesuai.
Misalnya menuliskan prosedur kerja kurang runtut
7 Data Pengamatan
4 : Peserta didik menyajikan data pengamatan dalam bentuk tabel atau gambar dengan
memenuhi 3 kriteria yaitu tepat, lengkap dan jelas.
3: Peserta didik memenuhi 2 dari 3 kriteria.
Misalnya menyajikan data pengamatan dalam bentuk tabel atau gambar yaitu tepat dan
lengkap.
2: Peserta didik memenuhi 1 dari 3 kriteria.
Misalnya menyajikan data pengamatan dalam bentuk tabel atau gambar yaitu tepat.
1: Peserta didik memenuhi 1 dari 3 kriteria tetapi kurang sesuai.
Misalnya menyajikan data pengamatan dalam bentuk tabel atau gambar yaitu kurang
tepat
8 Pembahasan
4 : Peserta didik menuliskan pembahasan dengan memnuhi 3 kriteria yaitu
mengemukakan penyebab, dampak dan solusi serta memunculkan unsur SETS
3: Peserta didik memenuhi 2 dari 3 kriteria.
Misalnya menuliskan pembahasan dengan mengemukakan penyebab, dampak dan
solusi.
2: Peserta didik memenuhi 1 dari 3 kriteria.
Misalnya menuliskan pembahasan dengan mengemukakan penyebab
1: Peserta didik memenuhi 1 dari 3 kriteria tetapi kurang sesuai.
Misalnya menuliskan pembahasan dengan kurang mengemukakan penyebab
9 Simpulan
4 : Peserta didik menuliskan pkesimpulan dengan memnuhi 3 kriteria yaitu disusun
ringkas, sesuai tujuan dan jelas.
3: Peserta didik memenuhi 2 dari 3 kriteria.
Misalnya menuliskan kesimpulan dengan disusun ringkas, sesuai tujuan
2: Peserta didik memenuhi 1 dari 3 kriteria.
Misalnya menuliskan menuliskan kesimpulan dengan disusun ringkas
1: Peserta didik memenuhi 1 dari 3 kriteria tetapi kurang sesuai.
Misalnya menuliskan menuliskan kesimpulan dengan disusun kurang ringkas
10 Saran
4 : Peserta didik dapat merekomendasikan tindakk lanjut dari hasil penelitan yang baik
dalam melakukan praktikum dengan memenuhi 3 kriteria yaitu jelas, ringkas dan benar.
3: Peserta didik memenuhi 2 dari 3 kriteria.
Misalnya dapat merekomendasikan tindakk lanjut dari hasil penelitan yang baik dalam
melakukan praktikum dengan jelas dan ringkas
2: Peserta didik memenuhi 1 dari 3 kriteria.
Misalnya dapat merekomendasikan tindakk lanjut dari hasil penelitan yang baik dalam
melakukan praktikum dengan jelas
1: Peserta didik memenuhi 1 dari 3 kriteria tetapi kurang sesuai.
Misalnya Misalnya dapat merekomendasikan tindakk lanjut dari hasil penelitan yang
baik dalam melakukan praktikum dengan kurang jelas
Rumus Penghitungan Skor Akhir:
jumlah skor yang diperoleh
x 100 = Skor akhir
skor maksimal

3. Asesmen Sumatif :
Kisi-kisi soal Sumatif terlampir
1. Seorang ilmuwan melakukan penelitian terhadap proses pertumbuhan tanaman yang
dipengaruhi cahaya di laboratorium. Segala tahapan secara ilmiah dan alat bahannya
telah dipersiapkan dengan panduan pengetahun teoritis. Seluruh proses yang dilakukan
peneliti disebut … .
A. pengukuran
B. pengamatan
C. analisis
D. metode ilmiah

2. Anto memiliki ruang terbuka disamping rumahnya dan menginginkan untuk dijadikan
area hijau (tumbuh – tumbuhan). Tapi permasalahannya ruang terbuka di samping rumah
Anto tanahnya sudah tertutup dengan paving secara keseluruhan. Bantulah Anto agar
ruang terbuka di samping rumahnya menjadi area hijau. Yang akan kamu lakukan ... .
A. untuk membuat area hijau cukup dengan mengunakan pot bunga dengan variasi
tanaman yang berbeda.
B. memilih beberapa area yang agak teduh, terutama area terkena sinar matahari pagi.
Kemudian membuka paving agar tumbuhan dapat langsung tertanam di tanah atau
dapat digantikan menggunakan pot bunga yang sesuai besar kecilnya tanaman
kemudian isi tanah dengan pupuk.
C. membuatkan penutup tanaman dari bahan yang tidak tembus cahaya matahari dan
membuatkan saluran air (tempat air) agar mudah untuk merawat area hijau.
D. memberi pagar keliling pada seluruh samping rumah Anto.

3. Perhatikan objek – objek berikut!


1) Bumi
2) Virus
3) Bakteri
4) Batu
5) Semut
Data diatas yang merupakan contoh objek IPA adalah ... .
A. 1), 2), 3)
B. 3)
C. 4) dan 5)
D. 1), 2), 3), 4), 5)
4. Berikut yang merupakan konsep pengukuran adalah....
A. Doni mengamati panjang meja A dengan meja B, didapatkan data meja A lebih
panjang sedikit daripada panjang meja B.
B. Doni mengamati panjang meja menggunakan instingnya, dia mengirakan jika
panjang sebuah meja yang di amati memiliki panjang 150 cm.
C. Doni melakukan kegiatan membandingkan panjang pintu rumahnya menggunakan
mistar. Pada hasil pengamatan, didapatkan pintu rumah Adi mempunyai tinggi 200
cm dengan lebar 100 cm.
D. Doni melakukan kegiatan membandingkan panjang pintu rumahnya menggunakan
tali. Pada hasil pengamatan, didapatkan pintu rumah Adi mempunyai tinggi
sepanjang tali yang telah diukur.

5. Adin mengambil buah pepaya di kebun belakang rumah. Terlihat buah pepaya telah
berwarna jingga dan terasa manis ketika dimakan. Warna jingga dan rasa manis
merupakah contoh ... .
A. bukan besaran
B. besaran
C. besaran pokok
D. besaran turunan

6. Toni memiliki seekor kucing. Memiliki rambut halus berwarna putih dan hitam, selalu
mengeluarkan bunyi “meong” saat lapar dan baunya tidak sedap. Tingginya 20 cm,
panjangnya 50 cm dan massanya 3 kg. Berdasarkan cerita tersebut, yang termasuk dalam
besaran dan bukan besaran adalah ... .
A. besaran : tinggi 25 cm, panjang : 50 cm, dan massa : 3 kg.
bukan besaran : rambut halus berwarna putih dan hitam, mengeluarkan bunyi
meong, dan bau tidak sedap.
B. besaran : tinggi 20 cm, panjang : 50 cm, dan massa : 3 kg.
bukan besaran : rambut halus berwarna putih, mengeluarkan bunyi meong, dan bau
tidak sedap.
C. besaran : tinggi 20 cm, panjang : 50 cm, dan massa : 3 kg.
bukan besaran : rambut halus berwarna putih dan hitam, mengeluarkan bunyi
meong, dan bau tidak sedap.
D. besaran : tinggi 20 cm, panjang : 50 cm, dan massa : 3 kg.
bukan besaran : rambut halus berwarna putih dan hitam, mengeluarkan bunyi
meong, dan bau sedap.

7. Perhatikan pernyataan di bawah ini!


1) Panjang meja 15 Jengkal
2) Jarak rumah saya ke sekolah hanya 50 langkah
3) Tinggi badan saya 165 cm
Dari pernyataan di atas, yang menggunakan satuan baku adalah pernyataan nomor ... .
A. 1)
B. 2)
C. 3)
D. 1),2), dan 3)

8. Perhatikan pernyataan berikut:


1) Bersifat tetap
2) Tidak mudah diproduksi kembali
3) Berlaku secara internasional
4) Bahan bakunya sukar didapat
Dua syarat yang harus dipenuhi sebagai satuan yang baku ditunjukkan oleh nomor ... .
A. 1) dan 3)
B. 1) dan 2)
C. 2) dan 3)
D. 3) dan 4)

9. Ketika mengukur panjang pagar sekolah, Faqih menggunakan rol meter dan
mendapatkan hasil 20 meter. Dari hasil pengukuran tersebut yang termasuk besaran,
satuan, dan kuantitas/ nilai pengukuran adalah ... .
A. luas, meter, 20
B. keliling, meter, 20
C. panjang, meter, 20
D. luas, meter persegi, 20

10. Massa sebuah benda 375 gram. Apabila dinyatakan dalam kilogram sama dengan ... .
A. 3,75 x 10-2 kg
B. 3,75 x 10-1 kg
C. 3,75 x 101 kg
D. 3,75 x 102 kg

11. Sebuah ember berisi air sebanyak 10 liter. Jika dinyatakan dalam satuan meter kubik
volume air tersebut sama dengan ... .
A. 10-6 m3
B. 10-5 m3
C. 10-4 m3
D. 10-3 m3
12. Perhatikan tabel di bawah ini.
No. Besaran Pokok Satuan Alat Ukur
1. Panjang m Depa
2. Massa kg Neraca
3. Kuat arus listrik A Voltmeter
4. Suhu K Termometer
Alat ukur dan satuan besaran pokok menurut SI yang benar adalah ... .
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 4 dan 3
D. 2 dan 4
13. Perhatikan data berikut!
1) Neraca pegas
2) Rol meter
3) Gelas ukur
4) Neraca O’ Hauss
5) Termometer
Dari data tersebut alat – alat ukur yang tepat untuk mengukur besaran pokok ditunjukkan
oleh nomor ... .
A. 1) dan 3)
B. 2) dan 4)
C. 3) dan 5)
D. 1) dan 5)

14. Gambar tersebut merupakan hasil pengukuran waktu yang diperlukan siswa saat berlari
mengelilingi lapangan sepak bola di sekolahnya sebanyak satu putaran. Berdasarkan
gambar tersebut, hasil pengukuran yang logis adalah ... .
A. 2 menit 10,2 sekon
B. 2 menit 11,0 sekon
C. 32 menit 10,2 sekon
D. 32 menit 11,0 sekon

15. Perhatikan gambar berikut!


Supaya neraca menjadi seimbang, piringan di
sebelah kanan ditambahkan anak timbangan yang
massanya ... .
A. 300 gram
B. 450 gram
C. 500 gram
D. 550 gram

16.

Hasil pengukuran dari jangka sorong tersebut diatas adalah adalah ... .
A. 4,34 cm
B. 4,35 cm
C. 4,34 mm
D. 4,35 mm

17. Perhatikan gambar di samping ini. Nilai yang


terukur pada alat tersebut adalah ....
A. 6,13 mm
B. 6,33 mm
C. 6,30 mm
D. 6,73 mm

18. Percepatan atau akselerasi adalah perubahan kecepatan dalam satuan waktu tertentu.
Melalui percepatan dapat dilihat gerakan suatu objek yang semakin cepat ataupun
lambat. Maka lambang satuan dari percepatan berikut yang benar adalah ... .
A. m/s2
B. km/jam
C. m/jam
D. km/s
19. Hana mengamati minuman dalam kemasan botol diperoleh data sebagai berikut!
1) Tinggi botol 25 cm
2) Volume minuman 660 mL
3) Luas dasar botol 38,5 cm2
4) Suhu minuman 20º C
5) Massa botol beserta isinya 800 gram
6) Diamater tutup botol 4 cm
Kelompok besaran turunan ditunjukkan oleh nomor ... .
A. 2), 3)
B. 5), 6)
C. 1), 2), 3)
D. 1), 4), 5)

20. Sebuah bak penampung air akan diisi air. Rara diminta mengisinya dengan menggunakan
sebuah ember yang dapat menampung air 0,25 m3. Jika sisi – sisi bak yang akan diisi air
memiliki ukuran panjang 3 m, lebar 2 m, dan tingginya 1 m. Berapa kali Rara harus
mengisi ember dengan air supaya bak tersebut penuh?
A. 22 kali
B. 23 kali
C. 24 kali
D. 25 kali

h. remedial dan pengayaan

a. Pembelajaran Remedial
Berdasarkan hasil analisis penilaian,
bagi siswa yang belum mencapai
b. Pembelajaran Pengayaan
ketuntasan belajar diberikan
Untuk siswa di atas KKTP
kegiatan pembelajaran dengan
pengayaan berupa meringkas
bentuk remedial yang digabungkan
materi mengenai Besaran
dangan materi pokok lain, dalam
Turunan.
bentuk:
1) Pembelajaran ulang, jika 50% atau
lebih siswa di bawah KKTP
2) Bimbingan kelompok dengan
pemanfaatan tutor sebaya, jika
kurang dari 50% di bawah KKTP
I. REFLEKSI PESERTA DIDIK
Tell Ask Give
Sampaikan hal yang disukai Tanyakan pertanyaan bermakna Berikan masukan yang
membangun
Saya dapat memahami Saya belum mengerti Satu-satunya saran yang bisa
mengenai……………. tentang……. saya sampaikan adalah……
Contoh yang saya Saya belum mengerti Satu-satu kesalahan kecil yang
pahami…… karena……. terjadi……….
Selama pembelajaran hal yang Kamu akan mengerti jika…… Kamu mungkin mau mencoba
paling saya sukai……. untuk…………

III. LAMPIRAN

a. Glosarium

Besaran : istilah yang digunakan untuk menunjukkan pada sesuatu yang bisa diukur dan
memiliki nilai.
Metode Ilmiah : atau pendekatan yangdipakai dalam penelitian suatu ilmu
Sains : pengetahuan sistematis tentang alam dan dunia fisik
Satuan: pembanding yang digunakan dalam pengukuran

B. Daftar Pustaka
Inabuy V, dkk. 2021. Buku Siswa Ilmu Pengetahuan Alam. Jakarta: Kemendikbud
Hardanie Budiyanti D, dkk. 2021. Buku Panduan Guru Ilmu Pengetahuan Alam. Jakarta:
Kemendikbud

Anda mungkin juga menyukai