Anda di halaman 1dari 3

Pancasila

NAMA:

1. I Kadek Cahyadi Budi (2102612010624 /11)

UNIVERSITAS MAHASARASWATI DENPASAR


JURUSAN EKONOMI MANAJEMEN DAN BISNIS
TAHUN AJARAN 2021-2023

1
I. Nilai-nilai essensial yang terkandung dalam Pancasila yaitu: Ketuhanan, Kemanusiaan,
Persatuan, Kerakyatan, serta Keadilan, dalam kenyataannya secara objektif telah dimiliki
bangsa Indonesia sejak zaman sebelum mendirikan negara. Jelaskan nilai-nilai yang
terkandung pada setiap sila dalam Pancasila !
Jawab :
Nilai-nilai yang terkandung pada setiap sila dalam Pancasila yaitu sebagai berikut;
1. Ketuhanan yang maha esa
Nilai yang terkandung pada sila ini adalah nilai religius dimana setiap manusia
memiliki kebebasan dalam beragama sesuai keyakinannya masing-masing.
2. Kemanusiaan Yang Adil dan Beradab
Nilai yang terkandung pada sila ini adalah nilai kemanusiaan dimana itu berarti
seluruh rakyat Indonesia diharuskan untuk menghargai sesama dan memiliki hak sama
terutama di mata hukum.
3. Persatuan Indonesia
Nilai yang terkandung pada sila ini adalah nilai persatuan dan kebersamaan dimana
bangsa Indonesia harus terus mendorong semangat gotong royong dalam membangun
bangsa dan mengesampingkan perbedaan yang ada.
4. Kerakyatan Yang Dipimpin oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam Permusyawarahan dan
Perwakilan
Nilai yang terkandung pada sila ini adalah nilai demokrasi dimana negara Indonesia
dalam pengambilan keputusan bersama harus melalui musyawarah yang
mengutamakan kekeluargaan dan tidak memaksakan kehendak individu. Seperti
contohnya
5. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
Nilai yang terkandung pada sila ini adalah nilai keadilan yang berarti setiap warga
negara Indonesia hak yang sama di mata negara dan Seluruh rakyat diberlakukan
dengan sama atau adil oleh negara baik dalam Pendidikan, Kesehatan, dan lain-lain.

2
II. Proses terbentuknya negara dan bangsa Indonesia yang cukup panjang mulai sejak zaman
batu hingga timbulnya kerajaan-kerajaan kemudian dasar-dasar kebangsaan Indonesia
telah mulai nampak pada abad ke VII yaitu ketika timbul kerajaan Sriwijaya di bawah
wangsa Syailendra di Palembang, kemudian kerajaan Airlangga dan Majapahit di Jawa
timur serta kerajaan-kerajaan lainnya. Mengapa dasar kebangsaan dinilai sudah Nampak
pada abad ke VII?
Jawab :
Dasar kebangsaan Indonesia dinilai sudah nampak pada abad ke VII sebab terbentuknya
kerajaan-kerajaan tersebut membuat masyarakat sadar bahwa selama ini mereka hidup dan
berhubungan di daerah atau wilayah yang sama sehingga hal tersebut juga yang membuat
munculnya budaya dan identitas yang unik di Indonesia. Meskipun penjajahan memiliki
dampak negatif, tetapi penjajahan juga menimbulkan timbulnya hal positif seperti makin
timbulnya kesadaran untuk bersatu sebagai suatu bangsa. Itulah dasar kebangsaan
Indonesia yang terus berkembang sehingga terbentuknya Bangsa Indonesia yang
majemuk dengan memadukan berbagai elemen budaya dan tradisi dari berbagai daerah.

Anda mungkin juga menyukai