Anda di halaman 1dari 12

BADAN PUSAT STATISTIK

PROVINSI RIAU

No. 30/06/14/Th. XXIV, 5 Juni 2023

Perkembangan Pariwisata
Provinsi Riau
April 2023
„ Terdapat 6.477 kunjungan wisatawan mancanegara yang tercatat datang
ke Provinsi Riau pada bulan April 2023
„ Tingkat Penghunian Kamar (TPK) Hotel Klasifikasi Bintang di Provinsi Riau
sebesar 32,80 persen.
A. Perkembangan Pariwisata

„ Terdapat 6.477 kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) yang tercatat


datang ke Provinsi Riau pada bulan April 2023 melalui pintu masuk Bandara
SSK II, Pelabuhan Dumai, Pelabuhan Bengkalis, dan Pelabuhan Tanjung Harapan
Kepulauan Meranti.
„ Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel berbintang di Provinsi Riau pada bulan
April 2023 adalah 32,80 persen atau turun 2,59 poin dibanding TPK bulan Maret
sebesar 35,39 persen.
„ TPK hotel bintang tertinggi di Provinsi Riau dialami oleh hotel bintang 3 yaitu
sebesar 38,69 persen.
„ Rata-rata Lama Menginap Tamu (RLMT) Asing pada hotel berbintang bulan April
2023 selama 4,94 hari atau naik 2,75 poin dibanding bulan sebelumnya yang
tercatat selama 2,19 hari. Sebaliknya, Rata-rata Lama Menginap Tamu (RLMT)
Domestik pada bulan April 2023 adalah 1,22 hari atau naik 0,02 poin dibanding
bulan sebelumnya yang tercatat sebesar 1,20 hari.
„ Secara keseluruhan Rata-rata Lama Menginap Tamu (RLMT) Asing dan Domestik
pada hotel berbintang bulan April 2023 mencapai 1,23 hari atau naik sebesar 0,02
poin dibandingkan bulan sebelumnya yang tercatat 1,21 hari.

2 Perkembangan Pariwisata Provinsi Riau April 2023


BRS No. 30/06/14/Th. XXIV, 5 Junii 2023
1. Pendahuluan
BRS Perkembangan Pariwisata Provinsi Riau April 2023 merupakan kumpulan data
dan informasi dari berbagai aktivitas di sektor pariwisata yang meliputi jumlah wisatawan
mancanegara (wisman) yang berkunjung ke Provinsi Riau, Tingkat Penghunian Kamar (TPK)
Hotel Berbintang dan Rata-rata Lama Menginap Tamu Asing dan Tamu Domestik di Hotel
Berbintang, Jumlah Wisatawan Mancanegara merupakan data wisatawan yang masuk melalui
pintu imigrasi di Bandara Sultan Syarif Kasim II dan 3 (tiga) pelabuhan laut yang ada di Provinsi
Riau yaitu Pelabuhan Laut Dumai, Pelabuhan Laut Bengkalis, dan Pelabuhan Laut Meranti.
TPK adalah perbandingan antara banyaknya malam kamar yang terpakai dengan banyaknya
malam kamar yang tersedia (dalam persen), yang menunjukkan apakah suatu akomodasi
diminati oleh pengunjung atau tidak. Rata-rata Lama Menginap Tamu Asing dan Domestik
digunakan untuk mengetahui berapa lama seorang tamu menginap di suatu akomodasi pada
suatu waktu tertentu.

2. Jumlah Wisatawan Mancanegara


Jumlah wisatawan (wisman) yang datang ke Provinsi Riau pada bulan April 2023
tercatat sebanyak 6.477 kunjungan atau naik 95,56 persen dari bulan sebelumnya yang
tercatat sebanyak 3.312 kunjungan. Jika dilihat jumlah wisatawan mancanegara menurut pintu
masuk, jumlah wisatawan mancanegara yang masuk melalui pelabuhan Dumai sebanyak 2.630
kunjungan atau 114,00 persen dari seluruh jumlah wisman, kemudian yang melalui pelabuhan
Bengkalis ada sebanyak 1.179 kunjungan atau 214,40 persen, dan melalui Pelabuhan Tanjung
Harapan di Kabupaten Kepulauan Meranti sebanyak 218 kunjungan atau 1,882 persen dari
seluruh jumlah wisman. Sedangkan jumlah wisman yang tercatat masuk dari Bandara SSK II
sebanyak 2.450 kunjungan wisman atau 44,37 persen dari seluruh jumlah wisman.

7,000
6,000
5,000
4,000
3,000
2,000
1,000
0
Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Agt Sep Okt Nop Des
2021 1 3 12 5 0 88 0 0 0 0 0 0
2022 0 0 0 0 1,429 2,656 3,872 2,467 2,930 2,801 2,363 5,280
2023 3,684 4,021 3,312 6,477

Gambar 1 Perkembangan Jumlah Wisman yang Datang ke Provinsi Riau Melalui 4 Pintu
Masuk, 2021-2023

Perkembangan Pariwisata Provinsi Riau April 2023


BRS No. 30/06/14/Th. XXIV, 5 Juni 2023 3
Tabel 1 Jumlah Wisman yang Datang ke Provinsi Riau Melalui Empat Pintu Masuk

Jumlah Kunjungan Perubahan (%)

PINTU MASUK April’23 April’23


April Maret April
thd thd
2022 2023 2023
April’22 Maret’23
(1) (2) (3) (4) (5) (6)

A. Pintu Udara - 1.697 2.450 - 44,37


1. Bandara Sultan Syarif kasim II - 1.697 2.450 - 44,37

B. Pintu Laut - 1.615 4.027 - 149,35


1. Pelabuhan Dumai - 1.229 2.630 - 114,00

2. Pelabuhan Bengkalis - 375 1.179 - 214,40

3. Pelabuhan Meranti - 11 218 - 1,882

Jumlah (A + B ) - 3.312 6.477 - 95,56

Berdasarkan gambar 2 terlihat bahwa pola kunjungan wisatawan man-


canegara ke Provinsi Riau melalui Bandara Sultan Syarif Kasim II yang berada di Kota
Pekanbaru pada tahun 2021 di masa terjadinya pandemi Covid 19. Pada Febru-
ari-Juni 2021, jumlah wisman yang masuk ke Provinsi Riau hanya 101 kunjungan. Se-
lama setahun kemudian yaitu Juli 2021 sampai dengan Juni 2022 tidak ada satu-
pun wisman yang tercatat berkunjung ke Riau melalui pintu masuk Bandara SSK II.
Setelah hampir 2 tahun lebih penerbangan internasional di Bandara SSK II ditutup
akibat pandemi COVID 19, akhirnya Pemerintah Riau mulai membuka kembali penerbangan
internasional sesuai dengan instruksi Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Nomor 34 tahun 2022
yang dikeluarkan pada tanggal 4 Juli 2022. Sejak bulan Juli 2022, mulai ada kunjungan wisman
yang tercatat datang ke Riau melalui pintu Bandara SSK II. Selama bulan April 2023, tercatat
2.450 kunjungan wisatawan mancanegara yang datang ke Provinsi Riau melalui Bandara SSK
II atau naik 44,37 persen dibandingkan bulan sebelumnya yang terdapat 1.697 kunjungan.

3000

2500

2000

1500

1000

500

0
Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Agust Sep Okt Nov Des
2021 1 3 8 1 0 88 0 0 0 0 0 0
2022 0 0 0 0 0 0 32 117 272 632 955 1,977
2023 1,626 1,918 1,697 2,450

Gambar 2 Perkembangan Jumlah Wisman yang Datang ke Provinsi Riau Melalui Bandara
Udara SSK II, 2021-2023

4 Perkembangan Pariwisata Provinsi Riau April 2023


BRS No. 30/06/14/Th. XXIV, 5 Juni 2023
Tabel 2 Wisman yang Masuk ke Provinsi Riau Melalui Seluruh Pintu Masuk Riau Menurut
Kebangsaan, April 2022-April 2023

Kebang- 2022 2023


saan Apr Mei Jun Jul Agt Sep Okt Nov Des Jan Feb Mar Apr
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14)

Malaysia 0 1.106 1.963 2.722 1.644 2.011 1.829 1.376 3.458 2.031 2.654 1.992 4.827

Singapura 0 2 26 20 60 43 87 227 292 204 155 251 176


Tiongkok 0 1 0 1 6 5 4 14 11 7 17 42 11
Amerika 0 1 6 3 8 5 8 5 5 5 23 16 12
India 0 0 1 2 11 26 16 27 43 19 25 33 37
Australia 0 0 1 1 8 1 1 5 9 37 12 12 10

Taiwan 0 0 0 0 3 15 4 3 3 8 2 9 15

Inggris 0 0 1 1 5 2 9 3 9 3 8 8 6
Filipina 0 2 1 0 3 0 2 14 6 8 24 2 4

Korsel 0 0 0 1 5 2 4 1 34 33 24 35 0

Jepang 0 0 0 2 0 1 1 6 7 1 10 12 5

Thailand 0 1 1 3 4 0 38 15 27 11 33 46 11

Lainnya 0 316 656 1.116 710 819 798 667 1376 1.317 1.034 1.016 1.363

JUMLAH 0 1.429 2.656 3.872 2.467 2.930 2.801 2.363 5.280 3.684 4.021 3.312 6.477

3. Tingkat Penghunian Kamar Hotel


Tingkat Penghunian Kamar (TPK) merupakan salah satu indikator yang dapat
mencerminkan tingkat produktivitas usaha jasa akomodasi. Jika TPK besar dan cenderung
mendekati 100 persen, maka dapat diartikan bahwa sebagian besar kamar laku terjual.
TPK hotel berbintang di Provinsi Riau pada bulan April 2023 sebesar 32,80 persen.
Angka TPK ini berarti pada bulan April 2023 dari setiap kamar yang disediakan oleh seluruh
hotel berbintang yang ada di Provinsi Riau, setiap malam sebanyak 32 persen sampai 33
persen dari total kamar diantaranya telah terjual. Angka TPK tersebut mengalami peningkatan
sebesar 2,59 poin dibandingkan angka TPK hotel berbintang pada bulan sebelumnya yang
tercatat sebesar 35,39 persen. Demikian juga jika dibandingkan dengan TPK periode yang
sama pada tahun 2022 yang tercatat sebesar 34,64 persen, maka TPK pada bulan April 2023
mengalami penurunan sebesar 1,84 poin.

Perkembangan Pariwisata Provinsi Riau April 2023


BRS No. 30/06/14/Th. XXIV, 5 Juni 2023 5
Tabel 3 TPK Hotel Berbintang Menurut Klasifikasi Bintang di Provinsi Riau

Tingkat Penghunian Kamar Hotel (TPK)


April Maret April
Klasifikasi Bintang
2022 2023 2023
(1) (2) (3) (4)

Bintang 1 20,10 24,22 27,83

Bintang 2 28,99 28,70 25,44

Bintang 3 37,34 41,01 38,69

Bintang 4 38,45 38,06 32,81

bintang 5 45,02 32,07 28,93

TPK Bintang 34,64 35,39 32,80

60
50
40
30
20
10
0
Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Agt Sep Okt Nop Des
2021 36.69 38.16 38.69 34.53 31.54 33.40 34.42 30.49 39.63 50.95 53.56 52.33
2022 40.84 42.13 46.52 34.64 44.59 45.58 39.32 38.88 40.87 41.92 40.65 43.36
2023 37.07 36.48 35.39 32.80

Gambar 3 Perkembangan TPK Hotel Berbintang di Provinsi Riau, 2021-2023

6 Perkembangan Pariwisata Provinsi Riau April 2023


BRS No. 30/06/14/Th. XXIV, 5 Juni 2023
4. Rata-rata Lama Menginap Tamu
Rata-rata lama menginap tamu (RLMT) asing dan domestik pada hotel berbintang di
Provinsi Riau bulan April 2023 adalah 1,23 hari. Ini berarti pada umumnya rata-rata lama
tamu menginap, baik tamu asing maupun tamu domestik di hotel berbintang adalah selama 1
hingga 2 hari.
Angka RLMT tamu asing yang berkunjung ke Provinsi Riau dan menginap di hotel
berbintang pada April 2023 tercatat 4,94 hari. Hal ini dapat diartikan rata-rata tamu asing
yang menginap di hotel berbintang yang ada di Provinsi Riau pada bulan April 2023 tercatat
selama 4 hingga 5 hari. Rata-rata lama menginap tamu domestik tercatat selama 2,07 hari,
atau berarti rata-rata tamu domestik yang menginap di hotel berbintang di Provinsi Riau
selama 2 hingga 3 hari.
Bila dirinci menurut kelas hotel terlihat rata-rata lama menginap tamu asing terlama
pada hotel bintang 3 yaitu 6,89 hari. Sedangkan rata-rata lama menginap tamu domestik
yang terlama dialami oleh hotel bintang 1 yaitu 1,93 hari atau selama 1 sampai 2 hari.

Tabel 4 Rata-rata lama Menginap Tamu Asing dan Domestik pada Hotel Berbintang di
Provinsi Riau, April 2023

Rata-rata Lama Menginap Tamu (RLMT)

Asing Domestik Asing + Domestik


Klasifikasi
Bintang Apr Mar Apr Apr Mar Apr Apr Mar Apr
2022 2023 2023 2022 2023 2023 2022 2023 2023

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)` (8) (9) (10)

Bintang 1 - 1,00 0,00 1,21 1,15 1,93 1,21 1,15 1,93

Bintang 2 - 1,96 1,00 1,49 1,16 1,09 1,49 1,16 1,09

Bintang 3 2,51 1,85 6,89 1,30 1,20 1,21 1,30 1,21 1,24

Bintang 4 5,39 2,98 2,62 1,72 1,24 1,19 1,75 1,25 1,19

Bintang 5 3,28 1,77 2,91 1,70 1,33 1,33 1,71 1,33 1,35

RIAU 4,50 2,19 4,94 1,45 1,20 1,22 1,47 1,21 1,23

Perkembangan Pariwisata Provinsi Riau April 2023


BRS No. 30/06/14/Th. XXIV, 5 Juni 2023 7
10
9
8
7
6
5
4
3
2
1
0
2021 5.62 3.06 4.85 4.50 2.22 2.58 3.89 2.79 4.44 3.98 3.50 2.13
2022 3.92 3.11 5.79 3.32 5.92 3.41 4.21 3.44 8.63 4.39 3.10 2.81
2023 3.30 3.13 2.19 4.94

Gambar 4 Perkembangan RLMT Asing di Hotel Berbintang di Provinsi Riau, 2021-2023

2
1.8
1.6
1.4
1.2
1
0.8
0.6
0.4
0.2
0
Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Agt Sep Okt Nop Des
2021 1.65 1.55 1.51 1.45 1.41 1.48 1.87 1.63 1.61 1.82 1.65 1.36
2022 1.41 1.46 1.43 1.45 1.40 1.44 1.32 1.35 1.24 1.41 1.28 1.25
2023 1.24 1.18 1.20 1.22

Gambar 5 Perkembangan RLMT Domestik di Hotel Berbintang di Provinsi Riau, 2021-


2023

8 Perkembangan Pariwisata Provinsi Riau April 2023


BRS No. 30/06/14/Th. XXIV, 5 Juni 2023
2
1.8
1.6
1.4
1.2
1
0.8
0.6
0.4
0.2
0
Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Agust Sep Okt Nop Des
2021 1.65 1.56 1.52 1.46 1.42 1.48 1.88 1.63 1.66 1.83 1.66 1.36
2022 1.42 1.46 1.44 1.47 1.40 1.45 1.33 1.36 1.26 1.43 1.30 1.25
2023 1.25 1.20 1.21 1.23

Gambar 6 Perkembangan RLMT Asing dan Domestik di Hotel Berbintang di Provinsi


Riau, 2021-2023

Perkembangan Pariwisata Provinsi Riau April 2023


BRS No. 30/06/14/Th. XXIV, 5 Juni 2023 9
10 Perkembangan Pariwisata Provinsi Riau April 2023
BRS No. 30/06/14/Th. XXIV, 5 Juni 2023


Gambar 7 Infografis Perkembangan Pariwisata Provinsi Riau, April 2023




Perkembangan Pariwisata Provinsi Riau April 2023


BRS No. 30/06/14/Th. XXIV, 5 Juni 2023 11
Untuk informasi lebih lanjut silakan hubungi: Konten Berita Resmi Statistik
dilindungi oleh Undang-Undang,
Fitri Hariyanti, SST,M.M. hak cipta melekat pada Badan
Penanggung Jawab Kegiatan Pusat Statistik. Dilarang
mengumumkan, mendistribusikan,
Fungsi Statistik Distribusi
mengomunikasikan, dan/atau
menggandakan sebagian atau
(0761) 23042 seluruh isi tulisan ini untuk tujuan
fhariyanti@bps.go.id komersial tanpa izin tertulis dari
Badan Pusat Statistik.
Untuk layanan perpustakaan, penjualan data mikro, publikasi
elektronik, publikasi cetakan, dan peta digital wilayah kerja statistik
sesuai peraturan yang berlaku maupun konsultasi statistik dapat
menghubungi Pelayanan Statistik Terpadu (PST) di pst.bps.go.id

BADAN PUSAT STATISTIK


PROVINSI RIAU
Jl. Pattimura No.12 Pekanbaru
Homepage : http://www.riau.bps.go.id
E-mail : riau@bps.go.id

Anda mungkin juga menyukai