Anda di halaman 1dari 2

TINDAKAN GANTI VERBAN POST SECTIO CAESAREA (SC)

No. Dokumen No. Revisi Halaman

RSUD KELAS D
440/496/SPO/RSUD.JSP 1 dari 2
JATISAMPURNA
Tanggal Terbit Ditetapkan Oleh:
STANDAR
PROSEDUR
OPERASIONAL
(SPO) 02 September 2020 drg. Anastasia Happy Sumanti, MARS
NIP. 19791023 200501 2 006
Mengganti balutan atau perban adalah suatu tindakan perawatan
1. Pengertian untuk mencegah infeksi dengan cara mengganti balutan yang kotor
dengan balutan yang bersih
Untuk melindungi luka serta mengurangi resiko terkontaminasi
2. Tujuan dari kuman, bakteri maupun virus yang mengganggu
penyembuhan luka
Keputusan Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Kelas D Jatisampurna
Nomor: 440/383/RSUD.JSP/2021 Tentang Perubahan Kedua Atas
Keputusan Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Kelas D Jatisampurna
3. Kebijakan
Nomor 179 Tahun 2021 Tentang Jenis-Jenis Pelayanan di Rumah
Sakit Umum Daerah Kelas D
Jatisampurna.
4. Referensi Buku Pedoman Perawatan Dasar DEPKES RI 2015
a. Persiapan alat dan bahan:
1) Handscoen steril
2) Kasa steril
3) Plester
4) Kom
5) Neirbekken
6) Pinset anatomis
7) Gunting
8) Nacl
b. Petugas yang melaksanakan:
1) Jelaskan kepada pasien tentang tindakan yang akan
dilakukan
5. Prosedur 2) Dekatkan alat-alat ke pasien
3) Perawat cuci tangan
4) Pasang sarung tangan (handscoen)
5) Atur posisi pasien sesuai kebutuhan
6) Letakkan neirbekken didekat pasien
7) Buka balutan luka (hati-hati jangan sampai menyentuh luka)
dengan menggunakan pinset anatomi , jika menggunakan
plester lepaskan plester dengan cara melepaskan ujungnya dan
menahan kulit dari bawahnya setelah itu tarik secara perlahan
sejajar dengan kulit dan kearah balutan
8) Letakkan balutan kotor ketempat sampah yang telah
tersedia
TINDAKAN GANTI VERBAN POST SECTIO CAESAREA (SC)

No. Dokumen No. Revisi Halaman

RSUD KELAS D
440/496/SPO/RSUD.JSP 2 dari 2
JATISAMPURNA
9) Kaji lokasi , tipe, jumlah jahitan atau bau dari luka
10) Bersihkan luka dengan NACL
11) Setalah area luka bersih dan telah diberi obat maka tutup
kembali luka dengan cara balutan kering
12) Lapisan pertama kasa kering steril untuk menutupi daerah insisi
dan bagian sekeliling kulit
13) Lapisan kedua adalah kasa kering steril yang dapat
5. Prosedur menyerap
14) Plester dengan rapi
15) Buka sarung tangan dan masukkan kedalam neirbekken
16) Atur dan rapikan posisi pasien
17) Evaluasi keadaan umum pasien
18) Rapikan peralatan dan kembalikan ketempatnya dalam
keadaan bersih, kering dan rapi
19) Perawat cuci tangan
20) Dokumentasikan tindakan dalam catatan

Persiapan alat dan bahan

Cuci tangan

Jelaskan tindakan pada


pasien dan dekatkan alat

6. Diagram alir
Melakukan ganti verban

Evaluasi

Dokumentasi

7. Unit terkait
No Yang dirubah Isi perubahan Tanggal mulai
8. Rekam diberlakukan
Histori
Perubahan

Anda mungkin juga menyukai