Anda di halaman 1dari 5

PROPOSAL

KEGIATAN

KEJUARAAN
BANDUNG LAUTAN API
INTERNASIONAL CHAMPIONSHIP 4
2023

EKSTRAKULIKULER PENCAK SILAT


SMA KEBANGSAAN
2022
Kejuraan BANDUNG LAUTAN API
INTERNASIONAL CHAMPIONSHIP 4
Bandung, 06-08 januari 2023

I. PENDAHULUAN

1.1. LatarBelakang

Visi SMA Kebangsaan adalah Menjadi tempat persemaian terbaik bagi calon-
calon pemimpi masa depan yang berwawasan kebangsaan dan memadukan iman,
ilmu dan amal serta siap bekerja sama saling membantu dalam menciptakan dunia
kooperatif baik di lingkup nasional maupun internasional.
Dalam upaya memadukan iman, ilmu dan amal perlu adanya kegiatan yang
bersifat positif dan religious pada setiap kegiatan keolahragaan di lingkungan SMA
Kebangsaan.
Pencak Silat merupakan budaya khas bangsa Indonesia yang merupakan
warisan nenek moyang. Untuk itu kita sebagai bangsa yang cinta akan khasanah dan
keragaman kebudayaan bangsa, harus melestarikan Pencak Silat yang sudah
banyak digemari diberbagai lapisan masyarakat. Melihat perkembangan Pencak
Silat yang begitupesat baik di nusantara maupun di manca Negara sampai pada
perkembangan selanjutnya, kini terdapat tiga puluh enam negara yang tergabung
dalam Persekutuan Pencak Silat Antar Bangsa (PERSILAT).
Dalam upaya melestarikan budaya bangsa dan dalam usaha mendukung
pertahanan nasional maka, maka Ekstrakurikuler pencak silat SMI SMA Kebangsaan
sebagai salah satu penggerak, dimana setiap kegiatannya selalu berorientasi dan
akan menjadi tulang punggung perkembangan dan peningkatan prestasi Pencak
Silat khususnya di SMA Kebangsaan .
Sebagai ekstra sekolah yang senantiasa eksis dalam pembinaan sumber daya
manusia di lingkungan kampus, khususnya Ekstrakurikuler Pencak Silat SMI SMA
Kebangsaan, maka dengan ini akan mengirimkan delegasinya pada”Kejuaraan
Bandung Lautan Api Internasiol championship 4”.

1.2. Tujuan
Kejuraan BANDUNG LAUTAN API
INTERNASIONAL CHAMPIONSHIP 4
Bandung, 06-08 januari 2023

Kegiatan ini bertujuan :

1. Memaksimalkan prestasi siswa se-masa menempuh pendidikan di sekolah


di bidang non akademik,
2. Sebagai sarana pengoptimalan kemampuan atlet Pencak Silat SMI SMA
Kebangsaan di kalangan Pelajar.
3. Membina dan melatih mental, sportifitas di Ekstrakurikuler Pencak silat
SMI SMA Kebangsaan.

1.3. Dasar Kegiatan

Kegiatan ini berdasarkan :

1. Undangan Deligasi mengikuti kejuaraan bandung lautan api internasional


championship.
2. Rancangan kegiatan yg teragendakan dan di sesuaikan dengan PKRA.

II. PELAKSANAAN KEGIATAN

2.1 Nama Kegiatan


Kegiatan ini bernama ”BANDUNG LAUTAN API INTERNASIONAL
CHAMPIONSHIP 4 ”.

2.2 Tema Kegiatan


Kegiatan ini memiliki tema :“PRESTASIKU, BUKTI BAKTIKU PADA NEGERI”.

2.3 Tempat dan Waktu Kegiatan

Kegiatan ini Insya Allah akan dilaksanakan pada :


Hari/Tanggal : 06-08 Januari 2023
Tempat : GOR Futsal ITB Jatinangor, kota Sumedang, jawa barat

2.4 Peserta
Kejuraan BANDUNG LAUTAN API
INTERNASIONAL CHAMPIONSHIP 4
Bandung, 06-08 januari 2023

Kegiatan ini diikuti oleh atlet-atlet Pencak Silat SMI SMA Kebangsaan, 1 Pelatih,
1 manager, dengan perincian sebagai berikut :
Manager/Coach

Nama Jabatan
Riza Fahmi Alfaqih Pelatih
Anton Suwardi Manager

ANGGARAN DANA

3.1 Pengeluaran

Dalam pembiayaan kejuaraan ini adalah bersifat subsidi sehingga siswa dapat
berkesempatan untuk berpartisipasi dalam kejuaraan tersebut, adapun rincian biaya
mandiri dan subsidi sekolah :

Biaya Mandiri

No Keterangan Qty Satuan Harga Satuan Kali Jumlah


1 Biaya 1 orang Rp.325,000,- 1 Rp.325,000,-
Pendaftaran
2 Transportasi 1 PP Rp.175,000,- 2 Rp.350,000,-

3 Penginapan 1 hari Rp.75,000,- 3 Rp.225,000,-


4 kosumsi 1 orang/hari Rp.10,000,- 3 Rp. 90.000,-
  Total Rp. 990.000,-

Pembiyaan dari sekolah :

No Keterangan Qty Satuan Harga Satuan Kal Jumlah Siswa Jumlah


i
1 Kosumsi 1 orang/hari Rp.45,000,- 3 Rp.135,000,- 35 Rp. 4.725,000,-
2 Transportasi ke venue 1 orang/hari Rp.10,000,- 2 Rp.20.000,- 35 Rp. 700,000,-
3 Transportasi 2 orang/PP Rp.150,000,- 2 Rp.700,000,- Rp. 700,000,-
pendamping
4 Penginapan 2 orang/hari Rp.100,000,- 3 Rp.600,000,- Rp.600,000,-
pendamping
5 insetif pendamping 2 orang/hari Rp.100,000,- 3 Rp.600,000,- Rp.600,000,-
Total Rp. 7.325,000,-

IV. PENUTUP
Kejuraan BANDUNG LAUTAN API
INTERNASIONAL CHAMPIONSHIP 4
Bandung, 06-08 januari 2023

4.1. Penutup

Demikianlah usulan kegiatan ini kami buat sebagai wujud dalam usaha
untuk melestarikan, menjaga tradisi berprestasi serta dalam upaya mendorong
perkembangan dan peningkatan Prestasi Ekstrakurikuler Pencak Silat SMA
Kebangsaan. Dan harapan kami semoga semua pihak dapat membantu jalannya
kegiatan tersebut, baik secara moril maupun materil pada kegiatan yang akan
kami laksanakan ini.

Akhir kata kami ucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya


Kepada semua pihak yang telah membantu dan memberikan dukungan. Semoga
Allah SWT memberikan balasan yang setimpal. Amin.

Mengetahui,
Kepala SMA Kebangsaan Plt. Pembina Pencak Silat

Eri Katamso, S.Pd, Gr Riza Fahmi Al Faqih, S.Pd.

Anda mungkin juga menyukai