Anda di halaman 1dari 3

1.Reno menyimpan pakaian yang sudah dicuci di lemari.

Reno telah melakukan kewajiban terkait pakaian sebagai


…………………….. di rumah.
a. Anggota Keluarga c. Warga masyarakat
b. Warga Sekolah d. Warga Negara

2. Indah makan bersama keluarga. Indah mengambil makanan secukupnya. Kewajiban terkait makanan sebaiknya
dilakukan Indah adalah …
a. Menyisakana makanan yang diambil c. Membuang makanan yang diambil
b. Menghabiskan makanan yang diambil d. Memberikan sebagian makanan yang diambil ibu.

3. Santi dan teman-temannya menjaga kebersihan kelas. Mereka telah melakukan kewajiban sebagai warga sekolah.
Kewajiban yang dilakukan Santi dan teman-teman adalah ….
a. Merawat fasilitas sekolah c. Menghormati warga sekolah
b. Merawat tanaman sekolah d. Menjaga Keamanan sekolah

4. Contoh hak siswa disekolah adalah ….

a. Didengar pendapatnya oleh tetangga c. Memperoleh bimbingan guru


b. Mendapat kasih sayang orang tua d. Mendapatkan makanan yang enak

5.Rudi melihat Danu curang saat bermain dengan teman temannya. Rudi berkewajiban untuk ……
a. Membiarkan Danu berbuat curang c. Memarahi Danu karena berbuat curang
b. Menegur Danu dan menasehatinya d. Mengusir Danu karena berbuat curang

6. Tinggal di tempat yang asri dan bersih termasuk …………… terkait kebersihan lingkungan.
a. Kewajiban c, Aturan
b. Tanggung jawab d. Hak

7. Pak Danang memberikan makan ikan peliharaannya setiap hari. Pak Danang telah melakukan kewajiban terkait ….
a. Kesehatan Badan c. Hewan Peliharaan
b. Tempat tinggal d. Makanan

8. Sholeh beribadah di masjid dekat rumahnya. Sholeh telah mendapatkan ….. sebagai umat beragama.
a. Kewajiban c. Aturan
b. Manfaat d. Hak

9. Perilaku yang menunjukkan kewajiban dalam berlalu lintas adalah ….


a. Mentaati peraturan lalu lintas. c. Mendapatkan jalan yang nyaman
b. Menggunakan jalan yang bersih d. Mendapatkan keselamatan di jalan

10.Contoh hak terkait kesehatan tubuh adalah ….


a. Tidur yang cukup c. Berolahraga secara teratur
b. Memiliki tubuh yang sehat d. Makan makanan yang sehat

BAHASA INDONESIA KD 3.5


PILIHLAH JAWABAN YANG PALING BENAR !
1. Sebaiknya kamu mengenal dan berbuat baik dengan tetangga.
Kalimat di atas merupakan contoh dari  . . . .

a. kalimat saran c. kalimat perintah


b. kalimat sanggahan d. ungkapan terima kasih

2. Perhatikan kalimat-kalimat berikut ini!


Yang merupakan kalimat saran adalah . . . .

a. Jangan pergi! c. Pergilah.


b. Silakan pergi! d. Sebaiknya kamu pergi setelah hujan reda, Dina

3. Perhatikan permasalahan berikut!


Rak buku Mala berdebu. Mala ingin rak bukunya bersih.
Kalimat saran yang tepat sesuai permasalahan tersebut adalah ….
a. Mala sebaiknya meninggalkan rak bukunya dalam keadaan kotor.
b. Mala hendaknya membersihkan rak bukunya dengan kemoceng.
c. Mala seharusnya meminta tolong kakaknya untuk membersihkan rak bukunya.
d. Mala sebaiknya mengatakan kepada ibunya bahwa rak bukunya kotor.

4. Udin adalah anak yang sering terlambat datang ke sekolah. Saran yang tepat untuk Udin agar ia bisa melaksanakan
kewajibannya adalah ..........
a. Sebaiknya Udin meminta jam masuk nya lebih siang
b. Sebaiknya Udin tidur di sekolah agar tidak terlambat
c. Sebaiknya Udin tidur larut malam
d. Sebaiknya Udin memasang alarm agar mudah terbangun

5. Santi ditunjuk untuk mengikuti lomba matematika di tingkat kecamatan, namun ia belum paham tentang beberapa rumus
bangun datar. Saran yang tepat untuk Santi agar ia menerima haknya di sekolah adalah ….
a. Menyarankan Santi agar berani meminta guru di sekolah mau mengajarinya secara khusus.
b. Menyarankan Santi agar ia berani mundur mengikuti lomba itu karena belum persiapan.
c. Menyarankan Santi agar ia belajar siang malam selama sebulan penuh.
d. Menyarnakan Santi agar berani membawa contekan ketika lomba di tingkat kecamatan.
Bacalah cerita berikut ini untuk mengisi soal nomor 6 dan 7!

Pada jam istirahat sekolah, Riska dan teman-temannya pergi ke taman depan sekolah. Disana ada banyak bunga-
bunga yang indah. Namun Riska dan teman-temannya banyak melihat sampah plastik di antara bunga-bunga itu. Riska dan
teman-temannya menjadi sedih karena taman itu menjadi kotor seperti itu. Kemudian mereka Bersama-sama mengambil
sampah plastik itu dan membuangnya ke tempat sampah. Taman sekolah itu pun kembali menjadi bersih dan indah. Riska
dan teman-temannya menjadi merasa senang, karena bisa turut menjaga keindahan taman itu.

6. Kalimat pada paragraf di atas yang menunjukkan masalah adalah …..


a. Pada jam istirahat sekolah, Riska dan teman-temannya pergi ke taman depan sekolah.
b. Disana ada banyak bunga-bunga yang indah.
c. Namun Riska dan teman-temannya banyak melihat sampah plastik di antara bunga-bunga itu.
d. Kemudian mereka Bersama-sama mengambil sampah plastik itu dan membuangnya ke tempat sampah.

7. Kalimat pada paragraf di atas yang menunjukkan penyelesaian masalah adalah …..
a. Namun Riska dan teman-temannya banyak melihat sampah plastik di antara bunga-bunga itu.
b. Riska dan teman-temannya menjadi merasa senang, karena bisa turut menjaga keindahan taman itu.
c. Taman sekolah itu pun kembali menjadi bersih dan indah.
d. Kemudian mereka bersama-sama mengambil sampah plastik itu dan membuangnya ke tempat sampah.

Bacalah teks di bawah ini untuk mengisi soal nomor 8 sampai nomor 10!

Kerja Bakti untuk Kebersihan Desa

Ahmad dan Andi suka berolahraga dengan bersepeda keliling desa. Mereka
melakukannya rutin setiap hari minggu. Mereka bisa melihat seluruh lingkungan yang
dilewati, serta aktivitas pada warga ketika pagi hari. Namun ada hal yang membuat
mereka bersedih. Pada hari itu mereka melihat sungai dan selokan penuh dengan
sampah, sehingga nampak sangat kotor. Melihat hal demikian, Ahmad dan Andi pergi ke
rumah kepala desa untuk melaporkan keadaan tersebut. Mendengar laporan Ahmad dan
Andi, Kepala Desa pun akhirnya membuat pengumuman akan diadakan kerja bakti
membersihkan sungai dan selokan. Warga pun dengan semangat mengikuti kerja bakti,
mereka bergotong royong membersihkan sungai dan selokan dari sampah-sampah.
Sungai dan selokan di Desa Tambakromo sekarang menjadi bersih kembali.

8. Kalimat pada paragraf di atas yang menunjukan masalah kebersihan adalah ….


a. Ahmad dan Andi suka berolahraga dengan bersepeda keliling desa
b. Mereka melakukannya rutin setiap hari minggu
c. Pada hari itu mereka melihat sungai dan selokan penuh dengan sampah, sehingga nampak sangat kotor.
d. Sungai dan selokan di Desa Tambakromo sekarang menjadi bersih kembali.

9. Bentuk penyelesaian masalah dari teks di atas adalah ….


a. Banyak warga suka membuang sampah di sungai dan selokan
b. Kepala desa membuat aturan tegas tentang hukuman bagi yang suka buang sampah sembarangan
c. Ahmad dan Andi berdemo di rumah Kepala Desa agar diadakan kerja bakti
d. Para warga bergotong-royong melaksanakan kerja bakti membersihkan sungai dan selokan

10. Saran yang tepat bagi warga tentang kewajiban menjaga kebersihan lingkungan adalah ..
a. Sebaiknya warga desa selalu kerja bakti setiap hari
b. Sebaiknya warga membuang sampah pada tempat sampah
c. Sebaiknya warga membuang sampah pada malam hari saja
d. Sebaiknya sampah di sungai dibiarkan agar menjadi rumah bagi ikan

11. Ketika Silfi menyirami tanaman di halaman rumahnya. Ada Pak Andi dan istrinya yang lewat di depan rumahnya. Saran
yang tepat bagi Silfi adalah ….
a. Sebaiknya Silfi menyapa Pak Andi dan istrinya dengan sopan
b. Seharusnya Silfi mengajak Pak Andi dan istrinya menyiram bunga
c. Sebaiknya Silfi melarang Pak Andi dan istrinya lewat di depan rumahnya
d. Seharusnya Silfi menyuruh Pak Andi dan istrinya berhenti untuk melihatnya menyiram bunga

12. Rika mendapatkan tugas rumah membuat kerajinan. Namun, Rika kesulitan mengerjakan tugasnya sendiri. Berikut
kalimat penyelesaian masalah tepat dari permasalahan Rika adalah ...
a. Rika meminta bantuan kakaknya untuk membuat kerajinan bersama.
b. Rika tidak mengerjakan tugas membuat kerajinan.
c. Rika pura-pura lupa kalau ada tugas membuat kerajinan.
d. Rika tidak mau dibantu kakak untuk membuat tugas kerajinan

13. Sekolah Ningrum terasa panas karena tidak terdapat banyak pepohonan. Solusi yang paling tepat untuk mengatasi
masalah tersebut yakni . . . .
a. menghias halaman sekolah
b. memasang ac di semua ruangan
c. bekerja sama menanam pohon
d. melakukan protes kepada pihak sekolah

14. Vian melihat banyak sekali jentik-jentik nyamuk di bak kamar mandinya. Tindakan yang bisa dilakukan oleh
Vian adalah . . . .
a. memasang bunga di pinggir bak mandi
b. menambah air bak mandi
c. memberi pupuk
d. menguras bak mandi

15. Reni melihat dedaunan berserakan di halaman rumahnya. Untuk menyelesaikan masalah tersebut, Reni
segera . . . .
a. mengambil sapu dan menyapu halaman
b. mengepel halaman
c. memanggil bibi Ina untuk membereskannya
d. meminta tolong kepada pak RT

16. Bu Mifta membuat 200 kue bolu untuk diberikan kepada para tetangganya. Jika tetangga yang ingin diberi
kue bolu berjumlah 10 orang dan ingin diberi dengan jumlah yang sama. Maka setiap orang akan menerima
sebanyak ….
a. 10 kue
b. 20 kue
c. 40 kue
d. 50 kue

17. Ketika Silfi menyirami tanaman di halaman rumahnya. Ada Pak Andi dan istrinya yang lewat di depan
rumahnya. Saran yang tepat bagi Silfi adalah ….
a. Sebaiknya Silfi menyapa Pak Andi dan istrinya dengan sopan
b. Seharusnya Silfi mengajak Pak Andi dan istrinya menyiram bunga
c. Sebaiknya Silfi melarang Pak Andi dan istrinya lewat di depan rumahnya
d. Seharusnya Silfi menyuruh Pak Andi dan istrinya berhenti untuk melihatnya menyiram bunga

18. Pak Bagas mempunyai 300 permen di tokonya. Ia ingin menaruh semua permennya ke dalam beberapa
toples dengan jumlah sama rata isinya. Kemungkinan di bawah ini yang tepat tentang jumlah toples dan jumlah
isinya adalah ….
a. 10 toples dengan masing-masing berisi 10 permen
b. 15 toples dengan masing-masing berisi 20 permen
c. 20 toples dengan masing-masing berisi 25 permen
d. 25 toples dengan masing-masing berisi 30 permen

19. Pak Tegar baru saja memanen 250 buah mangga. Ia akan memasukan semua buah itu ke dalam beberapa
keranjang dengan jumlah sama rata. Kemungkinan di bawah ini yang tepat tentang jumlah keranjang dan jumlah
isi buahnya adalah ….

a. 6 keranjang dengan masing-masing berisi 40 buah mangga


b. 5 keranjang dengan masing-masing berisi 55 buah mangga
c. 10 keranjang dengan masing-masing berisi 25 buah mangga
d. 20 keranjang dengan masing-masing berisi 20 buah mangga

21. Panjang penggaris Roni dan Santi adalah 1000 cm


Dibawah ini adalah salah satu kemungkinan yang tidak tepat dari panjang penggaris Roni dan Santi adalah ….
a. Penggaris Roni 600 cm dan Santi 400 cm 
b. Penggaris Roni 800 cm dan Santi 300 cm 
c. Penggaris Roni 300 cm dan Santi 700 cm
d. Penggaris Roni 500 cm dan Santi 500 cm

22. Berikut ini adalah hasil penjumlahan yang hasilnya adalah 800 adalah ….
a. 350 + 450
b. 400 – 400
c. 250 + 750
d. 550 – 250

Anda mungkin juga menyukai