Anda di halaman 1dari 2

TATA TERTIB SISWA

1. Proses belajar mengajar di mulai Pukul 07.45 Wib.


2. Semua siswa harus hadir di sekolah selambat-lambatnya 10 menit sebelum Kegiatan
Belajar Mengajar.
3. Siswa yang terlambat tidak diperkenankan mengikuti proses belajar mengajar (belajar di
rumah)
4. Setiap siswa wajib memakai seragam sekolah lengkap sesuai dengan ketentuan sekolah,
yaitu :
a. Senin s/d Selasa : Putih dan Abu-abu, berdasi serta beratribut lengkap (siswa)
Putih dan Abu-abu serta beratribut lengkap (siswi)
Rabu s/d Kamis : Seragam Batik lengan Panjang (siswi)
Jumat s/d Sabtu : Pramuka Lengkap
b. Baju harus dimasukkan kecuali saat memakai seragam Batik, tidak termasuk siswa
yang berjilbab
c. Warna jilbab harus sesuai dengan warna yang ditentukan sekolah.
d. Setiap siswi wajib menggunakan ciput dan legging setiap hari.
e. Pakaian olahraga sesuai dengan ketentuan sekolah.
f. Bersepatu hitam polos dan bertali hitam.
g. Kaus kaki : Senin – Kamis (Putih)
Jumat – Sabtu ( hitam)
5. Siswa berhak mengikuti pelajaran selama tidak melanggar tata tertib.
6. Siswa berhak meminjam buku dari Perpustakaan Sekolah dengan mentaati peraturan
Perpustakaan yang berlaku.
7. Siswa berhak mendapat perlakuan yang sama dengan siswa lain sepanjang tidak
melanggar peraturan tata tertib.
8. Berambut pendek rapi, tidak gondrong dan tidak dicat warna serta tidak gundul yang ada
garis-garisnya juga tidak dimodel panjang bagian belakangnya (untuk putra)
9. Tidak memakai anting, tindik, tato, kalung, gelang dan rantai disaku (untuk putra).
10. Tidak memakai perhiasan berlebihan (untuk putri)
11. Tidak di benarkan membawa HP ke sekolah.
12. Dilarang membawa / merokok saat masih mengenakan seragam sekolah
13. Dilarang menyalahgunakan media sosial yang merugikan pihak lain yang berhubungan
dengan sekolah
14. Dilarang berjudi dalam bentuk apapun di sekolah
15. Dilarang membawa senjata tajam, senjata api dsb kesekolah
16. Dilarang terlibat langsung maupun tidak langsung perkelahian/tawuran di sekolah, di luar
sekolah atau antar sekolah
17. Dilarang mengikuti aliran/perkumpulan/geng terlarang/Komunitas LGBT dan radikalisme
18. Dilarang membawa, menggunakan atau mengedarkan miras dan narkoba.
19. Dilarang terlibat tindakan kriminal, mencemarkan nama baik sekolah
20. Dilarang terlibat dalam pornografi dan pornoaksi.
SANKSI -SANKSI

Tindakan/Sanksi yang diberikan oleh sekolah bagi siswa yang melanggar tata tertib dapat
berupa :
KATEGORI PELANGGARAN RENTANG
1. Pelanggaran Ringan:
Peringatan ke I (Tim Kesiswaan) Peringatan ke II (Tim Kesiswaan)
2. Pelanggaran sedang
Panggilan Orang tua ke I (Wali Kelas) Panggilan Orang tua ke II (Guru BK) Panggilan
Orang tua ke III (Koord. BK)
3. Pelanggaran berat
Skorsing (Wakasek Kesiswaan)
Dikembalikan ke orang tua (Kepala Sekolah)

SANKSI BERAT

Siswa akan dikeluarkan dari sekolah jika :


1. Membawa, menggunakan, mengedarkan miras dan narkoba
2. Terbukti menikah, hamil, atau menghamili
3. Terlibat dalam pornografi dan pornoaksi
4. Memukul guru

LAIN-LAIN

1. Hal-hal yang belum dicantumkan dalam peraturan tata tertib ini akan diatur kemudian
oleh sekolah.
2. Peraturan tata tertib sekolah ini berlaku sejak di umumkan.

Julok, 03 Januari 2023


Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Julok Waka Kesiswaan,

Dra. CUT NURBAITI AMRIADI, S.Pd


NIP. 19640612 199003 2 004 Nip . 19850307 202221 1 004

Anda mungkin juga menyukai