Anda di halaman 1dari 2

Nama :Owen N Huwae

Nim : 201997011

TUGAS RANGKUMAN

MATERI 1

SIFAT SIFAT FISIKA DAN KIMIA AIR LAUT

air adalah suatu senyawa yang sangat unik dimana semua makhluk hidup di dunia sangat tergantung
hidupnya pada senyawa ini. Hal unik lainnya dari air adalah tahan dalam menyimpan panas. Proses air
menjadi panas terjadi dengan lambat demikian juga proses pendinginannya terutama bila
dibandingkan dengan daratan Pada kondisi local hal ini menyebabkan fenomena pola perubahan
angin antara siang dan malam.

SIFAT FISIK UTAMA AIR LAUT

Sifat fisik utama dari air laut terdiri atas suhu , salinitas , serta densitas dan tekanan.

Yang pertama yaitu SUHU , Suhu ini adalah kadar “panas” suatu benda , suhu ini umumnya dihitung
dengan menggunakan thermometer.

Yang berikutnya salinitas , salinitas ini adalah banyaknya garam terlarut yang terkandung di dalam 1kg air
laut.

Densitas adalah ukuran kepadatan suatu benda , densitas merupakan fungsi langsung dari kedalaman laut
karena berhubungan dengan tekanan , dan berhubungan sangat erat dengan suhu dan salinitas.

SIFAT KIMIA AIR LAUT

Sifat kimia dan proses proses kimiawi yang terjadi di dalam laut sangat penting dipelajari karena laut
merupakan tempat hidup bagi berbagai makhluk hidup dan lebih lanjut proses kimiawi di laut berkaitan
erat dengan proses kimiawi di daratan

Yang pertama ada AIR , AIR (h2o) terdiri dari 1 atom oksigen dan 2 atom hydrogen . kondisi molekul ini
menyebabkan adanya daya Tarik listrik kecil yang membentuk ikatan hydrogen . ikatan hydrogen inilah
yang menyebabkan sifat istimewa pada air

Yang kedua MINERAL , MINERAL yang terkandung dalam laut umumnya adalah hasil dari run-off dari
daratan, aktivitas vulkanik dan organic . sebagai proses adaptasi terhadap kadar salinitas yang tinggi
makhluk hidup(ikan) mengembangkan osmoregulasi

Yang ketiga CARBON , unsur CARBON (C) air laut terdiri dari karbon inorganic dan organic. Karbon
inorganic di laut berasal dari interaksi lautan dengan atmosfir . sedangkan karbon organic masuk ke
dalam laut melalui 2 proses yaitu fotosintesis dan ion karbonat diserap oleh makhluk hidup untuk
membentuk cangkangnya (CaCO3) yang apabila hewan ini mati akan membentuk endapan kapur di dasar
laut yang merupakan cadangan karbon terbesar

Yang terakhir NUTRIENT , NUTRIENT/NUTRISI hanya bagian kecil dari unsur yang terkandung di dalam
laut. Nutrisi yang paling penting adalah nitrogen (N) dan phosphate (P) yang sangat penting bagi biota laut
terutama fitoplankton . dalam beberapa kasus besi (Fe) dan silika (Si) juga termasuk nutrisi penting
MATERI 2

ARUS LAUT

Arus laut dapat diartikan sebagai Gerakan massa air dari suatu tempat ke tempat lain baik secara vertical
maupun secara horizontal.

Gaya gaya yang bekerja pada arus laut yaitu perbedaan tekanan , gaya Coriolis , gesekan angin , dan
gesekan molekuler

Gaya yang membangkitkan arus : yaitu gaya primer , contohnya gaya gravitasi , gesekan angin , buoyancy ,
tekanan atmosfir , dan seismik

sedangkan gaya sekunder itu gaya yang bekerja bila ada Gerakan , contohnya gaya Coriolis , dan gaya
friction

Pengukuran arus dapat dilakukan dengan 3 cara yaitu secara institu , satelit altimetri , dan model
hidrodinamika.

Contoh pengukuran pada arus institu yaitu current meter , driffing buoy , instrument drifter tipe SVP ,
recording current meter , dan acoustic doppler current profile.

contoh pengukuran arus dengan satelit altimetri yaitu satelit NOAA – AVHRR . satelit altimetri ini
digunakan untuk melihat/observasi muka laut yang meliputi perubahan secara fisis maupun aplikasinya.

Dan contoh pengukuran dengan model hidrodinamika yaitu dengan pendekatan metode numerik yang
dibantu dengan bantuan super computer.

MANFAAT ARUS LAUT

1 . mempengaruhi kondisi iklim suatu tempat

2. pertemuan arus panas dan arus dingin merupakan daerah yang kaya ikan , hal ini disebabkan karena di
daerah itu kaya akan fitoplankton

3. arus laut dapat menyebarkan berbagai macam jenis hewan dan tumbuhan ke berbagai belahan dunia.

Anda mungkin juga menyukai