Anda di halaman 1dari 3

Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan memilih a, b, c atau d! Kerjakan dengan jujur!

Jangan
mencontek! Jangan lupa berdoa! 

Teks untuk soal nomor 1-4 pemanfaatan, dan zona rimba. Di taman nasional
Taman Nasional adalah kawasan pelestarian ini berbagai habitat hidup dengan aman dan alami,
alam yang mempunyai ekosistem asli dan dikelola misalnya orang utan dengan leluasa berayun dari
dengan bersistem untuk keperluan  berbagai satu pohon ke pohon lain dengan dan ia memilih
penelitian, perkembangan ilmu  pengetahuan, pucuk-pucuk daun untuk dimakan.
pendidikan, dan pariwisata. Taman nasional      Taman nasional berfungsi untuk pelestarian
didirikan untuk melestarikan lingkungan alam dan habitat hewan dan tumbuhan yang hidup di
mengembangkan pengetahuan. wilayah Indonesia. Taman Nasional ini sangat
Kawasan Taman Nasional memiliki sumber berguna untuk peneliatian dan pengembangan ilmu
daya alam hayati dan ekosistem yang khas, unik, pengetahuan, misalnya untuk pengamatan
utuh dan alami serta memepunyai luas wilayah fenomena alam, konservasi alam, pemanfaatan air
yang cukup untuk kelangsungan proses ekologis serta energi air panas, dan angi serta wisata alam.
secara alami dengan pembagian zona inti, zona

1. Teks tersebut termasuk dalam teks ...


A. Observasi C.Deskripsi
B. Eksplanasi D.Cerita pendek
2. Tentukan struktur teks observasi pada teks tersebut...
A. Deskripsi umum, deskripsi bagian, deskripsi manfaat
B. Deskripsi umum, deskripsi bagian
C. Orientasi, komplikasi, resolusi
D. Definisi umum, deskripsi bagian, deskripsi manfaat
3. Struktur teks deskripsi bagian terletak pada paragraf ....
A. 1 B. 2 C. 3 D. 2 dan 3
4. Keindahan alam Indonesia harus dicintai dan dilestarikan.
Makna kata yang dicetak miring adalah...
A. Diteruskan
B. Dijaga keberlangsungannya
C. Diperpanjang hidupnya
D. Dimanfaatkan kegunaannya
5. Anto bersekolah di SMP Terpadu. Dia bercita-cita menjadi dokter. Dia sangat giat belajar, ... dia selalu
mendapat peringkat pertama dalam segala bidang.
Kata hubung yang tepat untuk melengkapi paragraf di atas adalah...
A. sehingga C.tetapi
B. dan D.atau
6. Lingkungan hidup yang terpelihara dapat menyelamatkan habitat manusia karena keseimbangannya
terjaga. Makna kata yang dicetak miring adalah ...
A. Tempat hidup organisme
B. Tempat hidup yang khas suatu organisme
C. Keanekarangan yang terdapat dalam satu lingkungan
D. Keanekarangan hayati yang terdapat dalam satu area
Dialog untuk soal nomor 7
Sinta : “Andi, taukah kamu apakah biota laut itu?”
Andi : “Biata laut adalah semua makhluk hidup yang ada di laut.”
Sinta : “Apa saja macamnya, Andi?”
Andi : “ ... ”
Sinta : “Oh. Terima kasih Andi atas penjelasannya.”
Andi : “Sama-sama Sinta”
7. Kalimat yang tepat untuk melengkapi dialog di atas adalah ...
A. “Misalnya terumbu karang, plangton, ikan, dan rumput laut”
B. “Misalnya terumbu karang, plangton, pasir, dan rumput laut”
C. “Misalnya terumbu karang, ikan, batu, dan rumput laut”
D. “Misalnya terumbu karang, ikan, pasir dan rumput laut”
8. Adi mengetik tugas makalah sampai larut malam. Imbuhan me- pada kata mengetik bermakna ...
A. Mencari sesuatu C.Menjadi seperti
B. Melakukan pekerjaan D. Kelanjutan
9. (1)Buku adalah sumber pengetahuan, seperti semboyan “buku jendela ilmu” dan “baca buku, buka dunia”.
(2) dengan membaca buku, kita akan memperoleh pengetahuan. (3) dengan demikian membaca dapat
memerbaiki kehidupan. (4) untuk itu, usaha peningkatan minat baca dan pemberantasan buta aksara ini
perlu didukung terus sehingga taraf hidup masyarakat akan meningkat.
kalimat utama paragraf tersebut adalah kalimat nomor ...
A. 1 B.2 C.3 D.4
10. Berikut yang merupakan deretan kata baku adalah ...
A. Apotek, izin, formal, nasihat, hakikat dan kwitansi
B. apotek, ijin, formil, nasehat, hakekat dan kwitansi
C. apotek, izin, formal, nasehat, hakikat dan kuitansi
D. apotik, ijin, formil, nasihat, hakikat kwitansi
11. Remaja harus dididik karakternya agar mempunyai kegiatan-kegiatan positif. Remaja adalah masa
transisi dari masa anak-anak ke masa awal dewasa dan yang disebut usia remaja berada pada kisaran usia
10 tahun sampai dengan 21 tahun. Remaja dianggap dewasa bila memiliki tingkat kematangan yang sama
dengan orang dewasa.
Yang termasuk kelas kata kerja (verba) dalam teks tersebut adalah ...
A. remaja, kegiatan, positif
B. karakter, remaja, dewasa
C. transisi, positif, kisaran
D. dididik, dianggap, memiliki
Tari Kecak merupakan pertunjukan seni khas-Bali yang diciptakan tahun 1930-an. Tari itu dimainkan oleh
puluhan laki-laki yang duduk berbaris melingkar. Pada saat menari, mereka menyerukan kata “cak” dengan
irama tertentu seraya mengangkat ke-dua lengannya. Para penari itu mengenakan kain kotak-kotak seperti
papan-catur melingkari pinggang mereka
12. Berdasarkan teks di atas pronomina mereka mengacu pada kata ...
A.Tari kecak C. Bali
B.Melingkar D. Laki-laki
13. Dengan demikian, nilai-nilai positif dalam pendidikan karakter itu dapat membentuk remaja yang unggul.
Mereka akan bisa bersaing baik di tingkat nasional maupun tingkat internasional.
Ide pokok paragraf diatas adalah ...
A. Remaja yang memiliki karakter yang kuat
B. Nilai-nilai positif pendidikan karakter
C. Remaja yang unggul dan dibanggakan
D. Intelektual remaja berkembang baik
14. Di bawah ini yang termasuk kata kerja adalah ...
A. Cantik B. Marah C. Dua belas D. Berpendidikan
Bacalah teks berikut unuk soal nomor 15-17!
Kelelawar Pengecut
Di sebuah padang rumput ada seekor singa sedang menyantap daging. Tiba-tiba, burung elang
menyambarnya. Singa pun marah dan menyatakan perang terhadap bangsa burung. Segala jenis burung akan
menjadi musuhnya. Pada malam hari kelompok yang dipimpin singa melakukan serangan. Bangsa burung
kalah. Melihat kondisi itu, kelelawar merasa cemas. Ia pun segera menemui raja hutan. Kelelawar
mengatakan bahwa dirinya termasuk bangsa tikus meskipun mempunyai sayap. Karena itu, dia ingin
bergabung. Singa pun mengizinkannya.
Pada keesokan harinya ketika kelompok singa sedang istirahat, kelompok burung menyerang balik.
Kelelawar pun merasa cemas sehingga dia berpikir untuk bergabung dengan bangsa burung. Kelelawar
menemui elang. Elang pun menerima dengan senang hati. Selama pertempuran antara kelompok elang
dengan singa, kelelawar bolak-balik berpihak kepada kelompok yang menang.
15. Sudut pandang yang digunakan pada cerita tersebut adalah …
A. orang pertama C. orang ketiga
B. orang kedua D. orang keempat
16. Latar tempat dari penggalan cerita tersebut adalah....
A. Hutan C. Padang rumput
B. Kebun binatang D. Padang pasir
17. Watak yang dimiliki oleh kelelawar adalah...
A. Pembohong C. Suka mengadu domba
B. Senang menipu D. Tidak punya pendirian
Perhatikan kutipan cerita di bawah ini!
Setelah mengetahui uang kembalinya lebih, cukup lama Maryati termenung dan berpikir. Akhirnya ia
memutuskan untuk tidak mengembalikan uang sepedahnya, sambil bersiul meninggalkan toko itu.
Menurutnya pelayan toko itu sudah lupa akan kekeliruannya. “Inikan rezekiku”, katanya dalam hati. Hari
berikutnya Maryati gelisah, tidak tenang karena memikirkan itu.
18. Amanat yang terdapat pada kutipan cerita tersebut adalah...
A. Jangan terlalu lama merenung dan memutuskan sesuatu
B. Jika menerima sesuatu yang bukan milik kita kembalikan kepada pemiliknya
C. Bila menerima uang kembalian lebih ketika berbelanja anggaplah hal itu sebagai rezekimu
D. Berhati-hati bila berbelanja apalagi menggunakan sepedah di jalan raya.
19. Berikut yang tidak termasuk struktur teks fantasi adalah…
A. Orientasi C. Resolusi
B. Komplikasi D. Amanat
Perhatikan potongan cerita fantasi berikut!
Minggu pagi yang cerah Ardi, Handi, dan Dani berada di Candi Trowulan. Mereka merupakan siswa pilihan
dari sebuah SMP yang sedang melakukan tugas pengamatan untuk karya ilmiah remaja. Di tengah
keramaian orang sedang berwisata, mereka sibuk menyelesaikan laporannya.
20. Penggalan paragraf tersebut merupakan struktur teks fantasi bagian….
A. Orientasi C. Resolusi
B. Komplikasi D. Amanat
21. Struktur teks fantasi bagian komplikasi berisi…
A. Pengenalan tokoh, latar, watak dan konflik
B. Hubungan sebab akibat hingga munculnya masalah
C.Penyelesian masalah
D. Pesan yang ingin disampaikan pengarang
22. Cerita fantasi yang semua unsur (tokoh, latar, peristiwa) tidak terjadi dalam dunia nyata disebut …
A. Fantasi total C. Fantasi sezaman
B. Fantasi irisan D. Fantasi lintas waktu
23. Kalimat berikut yang tidak menggunakan kata sambung penanda urutan waktu adalah ….
A. Farta sampai di planet Mars dan bertemu Tatao, hal itu terjadi dua tahun kemudian.
B. Setelah kantong ajaib terbuka Doraemon kembali ke masa lampau.
C. Akhirnya, Nataga bingung mendengar kekalahan pasukan serigala.
D. Tanpa diduga, labu itu berisikan perhiasan emas dan berlian.
24. Mendengar Malin Kundang datang, ibunya yang sudah tua dan uzur ingin sekali bertemu dengan
anaknya. Dia rindu dengan anaknya karena sudah sangat lama dia pergi merantau. Namun, Malin
Kundang tidak mau mengakui perempuan perempuan tua itu sebagai ibunya. Dia malu.
Perbuatan Malin Kundang dapat diibaratkan ....
A. Telur diujung tanduk
B. Kacang lupa kulitnya
C. Setinggi terbang bangau pasti turun juga
D. Sejauh tupai melompat pasti jatuh juga
25. Hal pertama yang harus dilakukan saat Menyusun teks deskripsi adalah…
A. Menentukan tujuan penulisan C. Menentukan objek penulisan
B. Mencari bahan penulisan D. Membuat kerangka karangan

Anda mungkin juga menyukai