Anda di halaman 1dari 5

Bismillahirrohmaanirrohiim...

Assalamu alaikum warahmatullah wabarakatuh...


Salam sejahtera untuk kita semua…
Yang kami hormati bapak kepala Sekolah SDN 23 Pinggir, Bapak Kepala Desa Sungai Meranti Bapak
basma Adam yang berkesempatan hadir pada hari ini.
Yang kami hormati pemuka agama dan tokoh masyarakat desa sungai meranti yang hadir pada hari ini
Yang kami hormati bapak ibu guru, bapak komite, bapak ibu orang tua / wali siswa yang hadir pada
hari ini, bapak ibu tamu undangan serta siswa siswi SDN 23 pinggir yang berbahagia

Alhamdulillahirobbil’alamiin... Segala puji bagi Allah SWT. Yang telah memberikan kepada kita
semua kenikmatan yang tak terhingga di antaranya kesadaran iman, kesehatan serta kesempatan yang
berbahagia ini, sehingga kita dapat bersama-sama dan berkumpul dalam acara perpisahan siswa siswi
SDN 23 Pinggir.

Selanjutnya sholawat serta salam semoga senantiasa Allah SWT curahkan kepada Nabi Muhammad
SAW dengan lafaz Allahumma sholli ‘Ala Muhammad wa ‘Ala Aali Muhammad……. yang mana dari
beliaulah kita mendapatkan contoh maupun suri tauladan terbaik bagi kita dalam menjalani berbagai
segi kehidupan sehari-hari sehingga kita semua dapat diridloi-Nya dan semoga kita semua
mendapatkan safa’at dari beliau pada hari pembalasan kelak. Amiin...aamiiin ya Robbal ‘alamiin……

Selamat datang kami ucapkan kepada seluruh hadirin, dan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya
kami haturkan atas kehadiran Bapak/Ibu hadirin sekalian yang telah meluangkan waktunya dengan rela
meninggalkan aktivitas sehari-hari untuk hadir dalam acara ini.
Kami di sini sebagai pembawa acara, oleh karena itu saya akan membacakan susunan acara kita pada
hari ini selengkapnya sebagai berikut :
1. Pembukaan Acara Pepisahan oleh Pembawa Acara.
2. Tari persembahan
3. Pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an yang akan dibacakan oleh teman kita dan saritilawah
4. Do’a yang akan dipimpin oleh
5. Sambutan bapak Kepala SDN 23 Pinggir yang akan disampaikan Oleh Bapak Ramli,S.Pd.SD
6. Penampilan hiburan (dance dari siswa kelas 6 )
7. Sambutan dari komite sekolah oleh Bapak
8. Sambutan dari Guru SDN 23 Pinggir yang akan diwakili oleh
9. Penampilan Tarian daerah (Tari yamko rambe yamko) oleh siswa-siswi sdn 23 pinggir
10. Sambutan dari bapak Kades oleh Bapak Basma Adam Lubis
11. Penampilan Tari Kreasi Daerah (Tari tor-tor) dari siswi siswi sdn 23 pinggir
12. Sambutan dari tokoh agama / pemuka Masyarakat Oleh Bapak .............................
13. Penampilan Tarian Daerah (Tari wonderfull indonesia) dari siswi siswi kelas 5
14. Sambutan dari orang tua siswa oleh Bapak
15. Sambutan dari siswa kelas VI yang akan diwakili oleh
16. Serah terima Siswa dari Sekolah kembali Ke Orang Tua
17. Penyerahan cendra mata untuk siswa siswi kelas 6
18. Penyerahan cendramata kepada siswa berprestasi
19. Penampilan lagu perpisahan oleh perwakilan kelas 6
20. Penyematan pita kepada seluruh dewan guru dari siswa kelas 6
21. Salam-salaman antara bapak kepsek dan guru-guru dengan orang tua dan siswa siswi
22. Penutup
Hadirin sekalian yang kami hormati....
Memasuki acara yang pertama adalah pembukaan, marilah kita bersama-sama mengawali acara
perpisahan ini dengan bacaan Basmalah; Bismillahirohmanirrohim......
Semoga seluruh rangkaian acara pada acara perpisahan hari ini dapat berjalan dengan baik dan lancar
karena perlindungan dan ridho-Nya.... Amin.....                                                      
Hadirin yang kami hormati
Mememasuki acara yang kedua yaitu tari persembahan.....
Memasuki acara yang ketiga yaitu Pembacaan ayat suci Al-Quran yang akan dibacakan oleh teman
kami dan saritilawah
Memasuki acara yang keempat yaitu pembacaan Do’a yang akan dipimpin oleh teman kami
Terimakasih kami ucapkan kepada teman yang telah
bertugas. ......................................................................................................................................................
................
Memasuki acara yang kelima yaitu sambutan dari Ibu Kepala Sekolah SDN 23 Pinggir yang akan
disampaikan olehbapak Ramli, S.Pd.SD… kepada bapak Ramli, S.Pd.SD waktu dan tempat kami
persilahkan.
Hadirin sekalian yang berbahagia, demikian sambutan dari Ibu Kepala Sekolah, kepada Ibu kami
ucapkan terima kasih.
Acara kita selanjutnya penampilan hiburan dance dari siswa siswa kelas 6, kepada teman-teman yang
bertugas kami persilahkan.
Terimakasih kami ucapkan kepada teman-teman yang telah menampilkan dance nya.

Hadirin sekalian yang kami hormati,


Memasuki acara yang ketujuh yaitu sambutan dari Bapak Komite Sekolah yang akan disampaikan oleh
Bapak , Kepada Bapak kami persilahkan.
Hadirin sekalian yang berbahagia, demikian sambutan dari Bapak , kepada Bapak kami
ucapkan terima kasih.
Acara kita selanjutnya Sambutan dari guru SDN 23 Pinggir yang akan diwakili oleh Ibuk ,
kepada Ibu kami persilahkan.
Terimakasih kami ucapkan kepada Ibu yang telah menyampaikan arahan dan nasehatnya
Dan seterusnya....................

Hadirin sekalian yang berbahagia, demikian acara demi acara telah kita lalui bersama-sama dengan
baik dan lancar. Sebelum kita akhiri acara ini sebagai ucapan syukur atas sukses terselenggaranya acara
ini marilah kita bersama-sama mengucapkan Hamdalah, Alhamdulillahirobbil’alamin.......
Akhirnya saya sebagai pembawa acara mohon maaf yang sebesar-besarnya apabila ada kesalahan tutur
kata, jika ada kesalahan sikap maupun kata-kata yang kurang berkenan di hati hadirin sekalian. Terima
kasih atas segala perhatian dan semoga dari acara ini kita semua mendapatkan hal-hal yang positif dari
Allah SWT.... Amin....... 

Akhiru kalam wassalamu’alaikum warahmatullah wabarakatuh.


Melati kuntum tumbuh melata
Sayang merebah dipohon cemara
Assalamualaikum mulanya kata
Saya sembah pembuka bicara
Pantun pembuka
Dari Bagan berangkat ke pekan
Jangan lupa membeli Ketam
Selamat datang kami ucapkan
Diacara perpisahan siswa kelas enam

Pembacaan kalam illahi


Disungai siak nak dara mandi
Berkemban panjang menutup diri
Acara dijelang sebentar lagi
Semoga mendapat restu illahi

Kata sambutan Bu Rasken


Matahari terbenam di kala petang
Bu Rasken duduk melepas penat
Sekapur sirih acara dijelang
Berisikan kabar dan nasehat

Kata sambutan bapak kepala desa


Hendak memancing memakai sampan
Sebelum berangkat membeli Pepes
Kata sambutan beserta pesan
Disampaikan oleh bapak Kades

Penutup
Bujang dan dara tinggi semampai
Senyum dan sapa mengunggah naluri
Lagu dan tari sudah pun usai
Saatnya kami berundur diri

Matahari terbit setiap pagi


Sinarnya cerah memberi hangat
Entahlah kapan berjumpa lagi
Kenangan yang indah hendaknya dingat

Anda mungkin juga menyukai