Anda di halaman 1dari 2

SINERGITAS JIWA, AKAL DAN QALBU UNTUK MEMBENTUK KARAKTER PENDIDIK

DALAM PERSPEKTIF QUR’ANI

“Ajarkanlah kepada anak-anakmu 3 perkara: cinta kepada Nabi kalian, cinta kepada keluarga beliau dan
membaca Al Qur’an. Sebab para pembaca Al Qur’an berada dibawah naungan ‘Arsy Allah, pada hati
tidak ada naungan selain naunganNya. Bersama para nabi dan orang-orang pilihanNya.”

Al Qur’an memiliki pengaruh besar dalam jiwa manusia secara umum. Semakin bersih jiwa manusia
maka semakin besar pula pengaruh Al Qur’an padanya. Dan anak-anak adalah manusia yang paling bersih
jiwanya dan paling suci fitrahnya

Para sahabat dan orang-orang salih sangat detil dalam memperhatikan pendidikan Al Qur’an
terhadap anak-anak mereka. Mereka bahkan membandingkan perilaku anak-anak mereka dengan Al Qur’an.
Maka demikan Al Hikmah, yang merupakan metode pembelajaran Al Qur’an di MI Khadijah.
Mempersiapkan dengan sungguh-sungguh, demi proses dan hasil yang lebih baik, bagi segenap peserta didik
MI Khadijah.

Diawal tahun ajaran baru 2023-2024. Juga berbenah diri secara lebih detil, Melakukan inovasi dan
evaluasi, tidak hanya dari segi materi pembelajarana, teknik mengajar, namun berusaha dengan sungguh-
sungguh menanamkan perilaku Qur’ani terhadap peserta didik.

Maka diadakanlah pembekalan persiapan mengajar di tahun 2023-2024, tepatnya haru Selasa dan
Rabu, tanggal 11-12 Juli 2023. Sengaja dilaksanakan selama dua hari, agar pembekalan berlangsung efektif
dan maksimal, Namun ternyata dua hari tidaklah cukup. “Insya Allah, akan ada lanjuta, agar pembelajaran
Al Qur’an Al Hikmah dapat berhasil maksimal,” demikian harapan Ustadzah Hoirun Nisa’ selaku
koordinator pelaksana harian Al Hikmah. Karena selama 2 hari pembekalan baru sampai pada jili 3, buku
belajar Al Qur’an metode Al Hikmah.

Acara pembekalan di buka oleh ibu Dra. Sa’adah , selaku kepala sekolah Madrasah Ibtidaiyah
Khadijah Malang. Materi motivasi dari Dr. Khusnul Fathoni M, Ag, selaku Pembina MI Khadijah, menjadi
penyemangat yang membuka hati dan pikiran segenap pengajar Al Hikmah. “ Al Qur’an adalah sumber
inspirasi, motivasi, kreativitas dan Inovasi,” demikian beliau memberikan penegasan di hadapan para
pengajar Al Hikmah. “Kembangkan dan miliki tabiat Rububiyah sesuai kemampuan masing-masing, yakni
Allah sebagai Pencipta, Pemelihara, Pengatur dan Pendidik.” Papar Pak Fathoni dalam kesempatan tersebut.

Selaku koordinator, Ustdzah Hoirun Nisa’ mengarahkan segenap pengajar Al Qur’an tentang
persamaan niat, visi dan misi hingga pengauasaan materi mengajar hingga metode mengajar. Hari
selanjutnya beliau memberikan pembekalan mengajar jilid 1- 3 pada metode Al Hikmah. Terbatasnya
waktu membuat jilid 4-5 tertunda. Insya allah jilid 4 dan 5 akan diadakan di lain waktu, Dengan di
dampingi Ibu Mardijah S, Ag. pembekalan pengajar Al Qur’an metode Al Hikmah, berlangsung guyub dan
penuh kekeluargaan.

Semoga Al Hikmah, benar-benar menjadi asupan gizi bagi keimanan , jiwa, akal dan qalbu segenap
peserta didik MI Khadijah, para pengajar Al Hikmah dan juga seluruh pendidik dan tenqaga kependidikan
MI Khadijah. Semoga Al Quran akan menjadi cahaya bagi keluarga besar MI Khadijah Malang. AAmiin

( Juni 2023, Azdin)

Anda mungkin juga menyukai