Anda di halaman 1dari 5

bersama TK ANAK SALEH

Jl.Soekarno Hatta No. 66 D, Mojolangu, Lowokwaru, Malang


Telp 0341 492464
LATAR BELAKANG
Apotek K-24 adalah jaringan apotek waralaba nasional yang tersebar di beberapa
kota di Indonesia. Apotek ini pertama kali berdiri pada tanggal 24 Oktober 2002 di
Yogyakarta, Indonesia. Apotek K24 merupakan Jaringan Apotek Waralaba Nasional
yang menyediakan kebutuhan obat-obatan, baik obat bebas maupun obat resep, dan alat
kesehatan.

Apotek K-24 yang dikelola oleh PT. K24 Indonesia membuka gerai pertamanya
di Jalan Magelang, Yogyakarta pada 24 Oktober 2002. Apotek K-24 hadir dengan 5
Jaminan Pasti: Komplit 24 Jam, Pagi Siang Malam Libur Harga Sama, Hanya Menjual
Obat Asli, Layanan Konsultasi Apoteker Gratis, dan tersedia Layanan Antar. Dalam
perjalanannya, Apotek K-24 selalu berusaha untuk mencetak prestasi dalam memberikan
layanan terbaik bagi masyarakat Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan diraihnya puluhan
penghargaan dari berbagai institusi seperti MURI, AFI, SWA, ISMBEA, MarkPlus Inc.
dan lain sebagainya.

Apotek K-24 yang didirikan oleh dr. Gideon Hartono terus melakukan inovasi.
Di awal 2016, Apotek K-24 memperkenalkan K24Klik.com, apotek online pertama di
Indonesia yang melayani pembelian dan pengantaran obat 24 jam non stop. Layanan ini
dapat diakses melalui website atau unduh aplikasi di Play Store maupun App Store

Untuk mewujudkan visi dan misi Apotek K24, kami Apotek K-24 Suhat yang
beralamatkan di Hl. Soekarno Hatta No. 66 D, Mojolanu, Lowokwaru, Malang Telp
0341 492464 merupakan jaringan dari Apotek K-24 bermaksud untuk menjalin
kerjasama dengan TKi yang Bapak/Ibu pimpin.
TUJUAN

Tujuan dari kegiatan Apoteker Goes to School yang diselenggarakan olehApote K-24
Suhat yaitu:

1. Meningkatkan Brand Awareness Apotek K-24 ke masyarakat terutama sejak anak


usia dini

2. Memperkenalkan profesi Apoteker Apotek K-24 kepada masyarakat terkait dengan


CSR pembagian stiker pengukur tinggi badan anak

3. Memperkenalkan kemudahan fasilitas layanan (pesan online) dan medsos Apotek


K24 kepada masyarakat melalui pembagian kartu tinggi badang dan share foto
twibbon anak ke medsos orang tua siswa

MANFAAT

Manfaat yang dapat diberikan dalam pelaksanan kegiatan Apoteker Goes to School
yang diselenggarakan oleh Apotek K-24 Suhat yaitu:

1. Apotek K-24 buka 24 jam non-stop, sehingga diharapkan dapat memenuhi


kebutuhan pelanggan akan obat setiap saat, tanpa harus khawatir akan keterbatasan
waktu.
2. Ketersediaan obat yang relatif lengkap dengan harga jual yang kompetitif.
3. Memberikan informasi kepada siswa/siswi terkait profesi Apoteker sebagai salah
satu bidang pekerjaan di masa depan.
4. Memberikan edukasi terkait gizi, vitamin, susu, dan obat kepada siswa/siswi.
5. Siswa/siswi dapat mengukur tinggi badan secara rutin dengan Stiker Ukur Tinggi
badan dan mencatat pada Kartu Grafik Tinggi Badan untuk mengetahui tumbuh
dan kembang anak yang disediakan dari Apotek K-24 dan Danone.
PELAKSANAAN KEGIATAN
Pada kegiatan Apoteker Goes to School akan diselenggarakan dengan jadwal
sebagai berikut:
JAM DURASI ACARA

09.00 - 09.15 15 menit Persiapan

09.15 - 09.30 15 menit Penyampaian Materi

09.30 - 09.45 15 menit Games

09.45 - 10.15 30 menit - Mengukur Tinggi Badan

- Memberikan Kartu Tinggi Badan

- Foto untuk Twibbon

10.15 - 10.30 15 menit Foto Bersama dan Penutupan

*Jadwal dapat menyesuaikan dengan kesepakatan 2 belah pihak

PENUTUP
Demikian proposal ini kami sampaikan, kami tunggu tanggapan positif dari
Bapak/Ibu pimpinan Perusahaan/Instansi.

Contact Person
Nama Lengkap : Ana Maghfirah
Alamat Apotek/No. Tlp : Jl. Soekarno Hatta No. 66 D, Lowokwaru/
081230980868

Anda mungkin juga menyukai