Anda di halaman 1dari 2

KILAS BERITA SENIN 7 AGUSTUS PUKUL 09.

00 WIB

Berita Internasional
Dilansir dari kompas.id — Sekitar 50.000 orang berhimpun di Taman
Peringatan Perdamaian di Hiroshima, Jepang, Minggu (6/8/2023)// Mereka
memperingati 78 tahun dijatuhkannya bom atom oleh Amerika Serikat di kota
tersebut sekaligus mengenang tragedi yang menewaskan ratusan ribu warga
Jepang itu// Sejumlah warga yang selamat dari tragedi senjata nuklir Amerika
Serikat (AS) itu hadir dalam peringatan tersebut//

Mereka berusia di atas 80 tahun// Dalam kesempatan itu/ Wali Kota Hiroshima
Kazumi Matsui dan Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida memberikan
pidato// Perwakilan 111 negara dan Uni Eropa juga hadir// Perwakilan Rusia
dan Belarus tak diundang dalam acara tersebut dengan alasan kaitannya
dengan perang di Ukraina// Merujuk Kyodo News/ tingkat kehadiran pada
peringatan tahun ini adalah yang tertinggi dalam sejarah///

Berita Nasional
Dilansir dari CNN Indonesia -- Puluhan prajurit TNI mendatangi Markas
Polrestabes Medan, Sumatera Utara, Sabtu (5/8)// Kedatangan mereka untuk
mempertanyakan kasus yang menjerat ARH/ tersangka pemalsuan surat
keterangan lahan di Sumatera Utara// Video kedatangan prajurit TNI itu
tersebar di media sosial// Dalam video yang beredar/ Kasat Reskrim
Polrestabes Medan Kompol Teuku Fathir Mustafa terlibat cekcok dengan
prajurit TNI//

Kapendam I Bukit Barisan Kolonel Inf Riko Siagian mengatakan/ kedatangan


puluhan anggota TNI itu untuk berkoordinasi terkait status penahanan ARH//Ia
mengatakan ARH adalah saudara dari seorang anggota TNI bernama Mayor
Dedi Hasibuan///
Berita Lokal Garut
Dilansir dari iNews.id - Seekor ular piton sepanjang 3 meter menggegerkan
warga Kampung Cilemah, Desa Cinta Asih, Kecamatan Samarang, Kabupaten
Garut, Senin (7/8/2023) dini hari// Ular tersebut sembunyi di kandang ayam
milik warga// Ular piton tersebut telah memangsa ayam dewasa di dalam
kandang// Warga melaporkan kejadian itu ke petugas Dinas Pemadam
Kebakaran (Damkar) Garut// Petugas damkar pun bergegas ke lokasi untuk
mengevakuasi ular itu//

Wakil Komandan Regu 2 Dinas Damkar Garut Ade Sukmana mengatakan/


petugas tidak kesulitan menangkap ular yang diperkirakan memiliki panjang
sekitar 3 meter tersebut// Petugas dilengkapi grab stick atau snake hook saat
mengevakuasi ular yang masuk ke dalam famili Pythonidae ini// Dinas Damkar
Garut/ mengerahkan satu unit regu rescue dengan 5 personel untuk
mengevakuasi ular piton// Evakuasi berlangsung cepat karena ular masih
berada di dalam kandang saat petugas tiba///

Berita Olahraga
Dilansir dari detik.com - Cristiano Ronaldo turut menyumbang satu gol saat Al
Nassr mengalahkan Raja Casablanca 3-1// CR7 mengantarkan Al Nassr ke
semifinal Arab Club Champions Cup// Wakil Maroko/ Raja Casablanca/
berjumpa jagoan Arab Saudi/ Al Nassr/ pada laga babak perempatfinal Arab
Club Champions Cup// Laga ini digelar di Stadion Prince Sultan bin Abdul Aziz/
Minggu (6/8/2023)//

Cristiano Ronaldo membuka keunggulan untuk Al Nassr pada menit ke-19//


Menerima sodoran bola dari Anderson Talisca// CR7 melepas sepakan keras
yang berbuah gol// Kemenangan ini mengantarkan Al Nassr ke semifinal Arab
Club Champions Cup// Al Nassr akan bersua wakil Irak/ Al Shorta untuk
berburu tiket ke final///

Anda mungkin juga menyukai