Anda di halaman 1dari 2

10 Ciri Toilet Sekolah Yang Sehat

Data Pokok Pendidikan (Dapodik) pada tahun 2016 mengungkap bahwa lebih dari 35% sekolah masih
belum memiliki sumber air bersih yang memadai, 31% tidak memiliki toilet dengan kondisi layak, dan
yang lebih buruk lagi 12% sekolah tidak memiliki toilet.
 
Padahal, toilet penting dalam membuat proses belajar mengajar nyaman. Selain itu, toilet yang tidak
memenuhi standar kebersihan bisa menjadi sarang kuman, virus, dan penyakit yang dapat menyebarkan
infeksi dan penyakit, seperti diare, penyakit kulit, hingga hepatitis.
 
Seperti apa komendasi toilet sehat dari Dinas Kesehatan? Berikut 10 pedoman yang bisa digunakan oleh
berbagai sekolah:
 
1. Tersedia Air Bersih
Ini adalah syarat utama dari toilet bersih, baik dari segi kualitas maupun kuantitas untuk mencegah
penyakit. Air bersih yang dimaksud adalah air yang tidak berbau, tidak berwarna dan tidak memiliki rasa.
 
2. Cukup Cahaya
Tempat yang kurang cahaya menyuburkan perkembangan jamur, kuman, hingga virus, dan menjadi
habitat sempurna bagi nyamuk untuk berkembang biak.
 
3. Memiliki Ventilasi Udara
Kurangnya ventilasi dan saluran udara yang memadai untuk pertukaran udara dapat menyebabkan
penyakit Tuberculosis (TB) hingga infeksi saluran pernapasan.
 
4. Lubang Toilet harus berada minimal 10 meter dari sumber air
Sistem sanitasi yang baik harus berada jauh dari sumber air, mengurangi risiko kontaminasi. Sumber air
dan tangki pembuangan air minimum berjarak 10m.
 
5. Dinding dan atap harus dalam kondisi bersih
Debu dan kotoran yang menempel di dinding dan atap berpotensi bisa mengakibatkan penyakit
pernapasan seperti asma dan iritasi kulit.
 
6. Lubang toilet bersih dari sisa-sisa kotoran
Sisa kotoran yang menempel kloset dapat menjadi sumber bakteri yang dapat menyebar dengan cepat,
jangan biarkan kloset dalam keadaan kotor dan usahakan agar kloset selalu tertutup untuk mencegah
bakteri dari sisa kotoran tercampur dengan udara dan cipratan air.
 
7. Dinding bak mandi yang bersih
Jangan biarkan air yang disimpan di dalam bak mandi terkontaminasi oleh kuman dan virus yang
bersarang di dinding bak mandi. Kuras bak air secara teratur agar tidak menjadi sarang nyamuk.
 
8. Toilet kering dan tidak ada air yang tergenang di lantai
Memastikan toilet tetap kering merupakan salah satu cara terbaik untuk menekan perkembangan
jamur, bakteri, kuman, dan virus.
 
9. Aliran pembuangan air yang lancar
Pembuangan air yang tidak lancar atau tersumbat dapat merembes ke sumber air bersih yang terdapat
di sekolah.
 
10. Kebersihan yang selalu dijaga bersama-sama.
Untuk menjaga kebersihan, tentu saja diperlukan usaha terus menerus.

Anda mungkin juga menyukai