Anda di halaman 1dari 3

1.

Ciri-ciri seorang manusia dapat dikatakan beriman berdasarkan ayat Al Quran adalah:

a. Orang yang khusyuk dalam salatnya.

b. Orang yang tidak melakukan perbuatan yang tidak berguna.

c. Orang yang menunaikan zakat.

d. Orang-orang yang menjaga dirinya.

e. Orang yang menjaga amanat dan janjinya.

f. Orang yang menjaga salatnya.

2. Dilihat dari penciptaannya, manusia tersusun dari unsur bumi dan langit. Unsur bumi
menyumbang tanah sebagai unsur penciptaannya; setelah proses penciptaan fisiknya sempurna dari
tanah ini, ruh sebagai unsur langit ditiupkan Allah kepadanya. Dari dua unsur ini, berdasar fungsinya,
manusia disimbulkan dengan tiga unsur utama: hati, akal, dan jasad. Siapapun dan apapun
kedudukannya,manusia harus memahami hakikat diri dan kehidupannya. Hal ini penting untuk menjaga
agar manusia dapat berlaku adil terhadap dirinya, penciptanya, sesama manusia, dan makhluk lainnya.
Sebagai makhluk ia diciptakan atas fitrah Islam sebagaimana makhluk lain (QS 30:30) Sebagai manusia ia
tidak pernah menjadi malaikat yang tercipta dari cahaya atau iblis yang tercipta dari api Sepandai-
pandainya manusia ia tidak dapat mengetahui rahasia untuknya yang Allah SWT bukakan.

3. Dalam pandangan Islam, masyarakat merupakan kumpulan individu yang terjalin dalam tradisi,
hukum dan ekosistem yang sama. Islam menempatkan manusia tidak hanya dalam dimensi individu,
akan tetapi juga dalam dimensi sosial sebagai anggota sebuah masyarakat. Tugas dan kewajiban syar'i
disampaikan dalam bentuk jamaah, yakni "Yaa ayyuhalladziina aamanuu," bukan dalam bentuk
mufrad/sendirian yaitu"Yaa ayyuhal mu'min." Karena itulah Islam mengatur manusia dalam beribadah
dan mu'amalah. Peran masyarakat dalam suatu komunitas atau konstitusi yaitu guna menjalin
silaturahmi dan penggerak menuju masyarakat yang berkualitas.

Anda mungkin juga menyukai