Anda di halaman 1dari 4

CARA MENINGKATKAN ENGAGEMENT INSTAGRAM

UNTUK PEMULA

Instagram merupakan sosial media yang interaktif. Di mana penggunanya bisa memposting
konten berupa gambar dan video. Semenjak Instagram diakuisisi oleh Facebook, fitur-fitur yang
ada di Instagram jadi lebih beragam. Tak aneh, jika penggunanya betah berlama-lama
menggunakan Instagram. Sosial media yang satu ini menjadi peluang tersendiri bagi orang-orang
yang bergelut di dunia internet marketing. Baik itu digunakan oleh para pebisnis online, oleh
buzzer, bahkan oleh perorangan untuk menampilkan portfolionya. Namun, perlu diketahui—ada
titik ukur sebuah keberhasilan dalam menggunakan akun Instagram. Sebagian besar
menyebutnya dengan istilah Engagement Rate.

Bagaimana mengukur Engagement Rate di Instagram?

Arti Engagement di Instagram


Secara bahasa, Engagement adalah sebuah hubungan keterikatan. Maka, jika diartikan secara
luas, Engagement Instagram adalah sebuah hubungan timbal balik dua arah, antara pemilik akun
Instagram dengan audience atau followers, yang diakumulasi dengan sebuah angka persentase.
Angka tersebut sering disebut dengan sebutan Engagement Rate. Sedangkan Engagement Rate
Instagram adalah sebuah angka persentase yang menjadi tolak ukur keterlibatan audience dalam
berinteraksi dengan pemilik akun Instagram. Tolak ukur Engagement Rate terlihat dari jumlah
like, comment dan jumlah view. Jadi, dapat disimpulkan: semakin tinggi angka Engagement
Rate, maka semakin berkualitas akun Instagram tersebut. Simpelnya, akun Instagram tersebut
hidup dan interaktif.

Cara Menghitung Engagement Instagram


Setelah memahami pengertian Engagement Instagram, muncul pertanyaan berikutnya:
“Bagaimana Cara Menghitung Engagement Instagram?”
Sebelumnya sudah diulas, bahwa yang memengaruhi Engagement Rate adalah like, comment,
dan jumlah view. Namun sebenarnya tidak sesederhana itu. Tidak sesederhana “semakin banyak
like maka semakin tinggi angka Engagement Rate”. Melainkan ada faktor pembagi lain.
Yaitu “Jumlah Followers”. Jadi jika followersnya makin banyak, angka pembaginya akan
semakin banyak pula.
Contoh sederhana:
 Akun pertama, jumlah like 100 dengan followers 100.
 Akun kedua, jumlah like 100 dengan followers 500.
Pada kasus tersebut—meski jumlah like-nya sama, yaitu 100 like. Tapi keduanya memiliki
kualitas interaksi yang berbeda. Akun pertama kualitasnya akan lebih baik, jika dibandingkan
akun kedua yang memiliki followers 500.
Cara menghitung Engagement Rate Instagram bisa menggunakan rumus berikut ini:

Engagement Rate = [Like + Comment+View] : Follower

Sehingga semakin banyak followers, semakin tinggi angka pembaginya. Jadi intinya ketika kamu
memiliki banyak followers, maka angka like, view dan comment harus lebih tinggi lagi. Baru bisa
dikatakan akun Instagram tersebut berkualitas.

Angka Engagement Rate Instagram yang Bagus


Setelah mengetahui rumus Engagement Rate Instagram, pasti akan muncul pertanyaan:
“Angka Engagement Rate di Instagram yang bagus itu yang seperti apa?”
Betul sekali, setelah mengetahui hasil perhitungan dengan menggunakan rumus di atas. Tentu
ada tolak ukur penilaiannya. Dari hasil persentase tersebut dapat digolongkan ke dalam beberapa
penilaian. Perhatikan tabel berikut:

Persentase Keterangan

<1% Engagement Rate Rendah

1% — 3.5% Engagement Rate Sedang

3.5% — 6% Engagement Rate Tinggi

> 6% Engagement Rate Sangat Tinggi


Cara Cek Engagement Instagram dengan Mudah
Saat ini sudah banyak tools yang menyediakan fasilitas untuk menghitung Engagement Rate
akun Instagram. Atau sering disebut dengan tools Instagram Engagement Calculator. Berikut ini
beberapa situs penyedia tools Instagram Engagement Calculator:
 Phlanx
 Tanke
 Triberr
 Kicksta
 Mightyscout

Cara Jitu Meningkatkan Engagement Instagram


Sebenarnya, cara paling jitu untuk meningkatkan Engagement Instagram adalah dengan
menggunakan fasilitas Instagram Ads atau iklan berbayar. Namun, tentu harus ada dana yang
kamu keluarkan untuk membuat iklan tersebut. Tapi tenang, untuk kamu yang tidak punya
budget untuk memasang iklan. Saya berikan alternatif lain yang tak kalah jitu untuk
meningkatkan Engagement Rate di akun Instagram milikmu.
Inilah 6 cara gratisan untuk meningkatkan Engagement Instagram:
1. Buat Galeri Instagram Terlihat Rapi dan Bertema
Langkah pertama, buatlah galeri semenarik mungkin. Kalau bisa, buatlah terlihat bertema.
Dengan konten yang senada, serta konten yang rapi dan bagus, tentu bisa meningkatkan
interaksi di Instagram. Audience akan menjadi tertarik dengan konten yang kamu sajikan.
Sehingga menimbulkan ketertarikan untuk berkomentar atau memberikan love.
2. Buat Kalimat Ajakan untuk Comment atau Like
Membuat kalimat ajakan juga sangat jitu untuk meningkatkan Engagement Instagram. Buatlah
caption yang menarik perhatian dengan menyertakan ajakan untuk comment dan like.
3. Gunakan Hastag yang Tepat Sasaran
Bagi sebagian besar pengguna Instagram, pencarian yang paling efektif adalah dengan
menggunakan hastag. Maka dari itu, penggunaan hastag yang tepat sasaran bisa
meningkatkan Engagement Instagram. Pastikan kamu menggunakan hastag yang tepat, ya!
Perlu diingat! Hindari penggunaan hastag yang tidak relevan. Ini akan
menyebabkan audience merasa ilfeel dengan akun Instagram milikmu.
4. Buat Konten Ucapan Selamat di Hari-hari Besar
Ada banyak hari-hari besar, seperti hari kemerdekaan, hari raya lebaran, atau hari-hari raya
lainnya. Nah, kamu bisa memanfaatkan moment ini untuk meningkatkan Engagement
Instagram. Biasanya, orang-orang tertarik dengan konten ini. Buatlah konten ucapan yang
menarik, agar konten milikmu di repost oleh audience. Sehingga tingkat interaksi akun sosial
media milikmu semakin meningkat juga. Coba deh, praktikkan sekarang!
5. Membuat Konten Instagram Story dengan Rutin
Sebelumnya kamu sudah tahu, kan? Bahwa view juga memengaruhi Engagement Instagram.
Nah, kamu bisa memanfaatkan Instagram Story untuk membagikan konten. Semakin sering
mempublikasikan Instagram Story, kemungkinan besar semakin sering juga orang
menemukan akun milikmu. Cara ini juga cukup efektif.
6. Konsisten Upload Konten Secara Berkala
Cara meningkatkan Engagement Rate yang terakhir adalah konsisten upload konten di
Instagram. Dengan upload secara konsisten dan berkala, akun Instagram milikmu akan
terlihat aktif. Sehingga dinilai baik oleh audience. Juga, tentu akan dinilai baik oleh algoritma
Instagram. Usahakan setiap hari upload konten, dan lakukan secara berkala.

Kesimpulan Engagement Instagram


Intinya, dengan meningkatkan angka Engagement Rate Instagram, akun Instagram milikmu bisa
dianggap baik oleh algoritma Instagram. Sehingga konten yang kamu bagikan dapat dengan
mudah ditemukan oleh audience dan followers. Nah, jika konten mudah ditemukan
oleh audience, tentu kegiatan promosi atau marketing yang kamu lakukan akan semakin mudah.
Dan hasilnya? Kamu bisa meningkatkan penjualan dan menambah followers akun Instagram.

Anda mungkin juga menyukai