Anda di halaman 1dari 1

PERATURAN DAN TATA TERTIB

WISUDA PERIODE 1 TAHUN 2023


UNIVERSITAS TEKNOKRAT INDONESIA

Wisuda adalah peresmian, pelantikan atau pengakuan akademik terhadap para lulusan
yang telah menyelesaikan pendidikannya yang dilakukan dengan upacara khidmat. Istilah
ini memang identik dengan perayaan kelulusan mahasiswa dari Perguruan Tinggi.

Adapun tata tertib wisuda Universitas Teknokrat Indonesia (UTI), yaitu:


1. Wisudawan diharapkan menggunakan pakaian sipil lengkap (pria) dan busana
nasional (wanita).
2. Wisudawan wajib hadir pukul 06.00 WIB di ruang indoor Dr. HM. Nasrullah Yusuf
dengan toga sudah dikenakan dan kucir disebelah kiri.
3. Wisudawan duduk pada kursi yang telah disediakan (nama tertulis pada kursi).
4. Pengantar wisudawan (undangan) wajib membawa kartu undangan, tanpa undangan
dilarang memasuki ruangan.
5. Undangan hanya berlaku untuk maksimal 2 orang.
6. Anak dibawah umur 10 tahun dilarang masuk.
7. Undangan dipersilahkan masuk Aula pukul 06.30-07.30 WIB.
8. Pintu utama indoor ditutup pukul 07.30 (Undangan diharapkan min. hadir 30 menit
sebelum pintu ditutup).
9. Wisudawan dan atau undangan tidak diperkenankan memasuki ruangan apabila
pintu telah ditutup.
10. Undangan menempati tempat duduk sesuai denah yang telah ditentukan.
11. Wisudawan atau Undangan dilarang Keluar masuk ruangan sampai acara selesai
12. Dilarang melakukan keributan yang dapat mengganggu jalannya acara
13. Wajib menjaga kebersihan selama acara berlangsung
14. Wisudawan dan undangan dilarang merokok di dalam dan sekitar area UTI.

Anda mungkin juga menyukai