Anda di halaman 1dari 5

Tugas Bahasa Indonesia Resensi Buku

Nama : Alicia Hartadi

Kelas/ No Absen : 11A3/03

Cinta Dibalik Mata

A. Identitas Novel
Judul : Boy Next Door
Tahun terbit : 2022
Cetakan : Pertama
Penulis : Kil
Penyuting : Hani W
Penerbit : Katadepan
Penyelaras akhir : Lili
Designer Sampul : Regina C Dewi
Penata letak : Hani W
Illustrasi isi : Laeticia Genaya
Harga buku : Rp 109.000,00
Jumlah halaman : 256
Tebal buku : 1,5 cm
Ukuran buku : 13 x 18,5 cm
ISBN : 978-623-6197-79-0

B. Isi

1
Ketika Terlalu Gengsi Menyatakan Rasa

A. Identitas Novel
Judul : Dignitate
Tahun terbit : 2017
Cetakan : Pertama
Penulis : Hana Margaretha
Penyuting : Larasati Fitriani
Penerbit : Loveable
Penyelaras akhir : Kafisilly
Pendesain Sampul : DewickeyR & Wirawinata
Penata letak : DewickeyR
Harga buku : Rp 70.000,00
Jumlah halaman : 440
Ukuran buku : 14 x 20,5 cm
ISBN : 978-602-5406-03-4

B. Resensi

1. Pendahuluan

Hana Margaretha seorang perempuan yang mendapatkan julukan Turus Girl


lahir pada 18 Mei 2000. Perempuan berusia 21 tahun ini memiliki nama panggilan
Raden, Hana, Nana, dan Aden. Dimulai dari hobbynya menulis cerita wattpad, ia
berhasil menerbitkan beberapa novel best seller di Indonesia. Penulis muda ini mulai
menulis cerita wattpad pada tahun 2015 dan telah menerbitkan 11 cerita wattpad dan 8
novel cetak diantaranya AMBERLEY, ALAIA, ALAIA 2, Oscillate: The Big Secret,
Oscillate: The Blank Page, Dignitate, Sekaletta, dan Shaidan. Karyanya yang berjudul
“Dignitate” ini berhasil dibaca lebih dari 4,9 juta kali di wattpad dan ia angkat menjadi
novel pada 2017.

Karya-karyanya yang ia tulis banyak diminati dan selalu menjadi buku best
seller di took buku di Indonesia. Ia banyak menulis tentang kehidupan remaja dan
membuat banyak remaja tergerak untuk membaca karya nya. Ia menyusun alur cerita
yang sulit diduga oleh pembaca, seperti buku Dignitate yang memiliki akhir cerita yang
tak terduga.

“Terkadang gengsi mampu menghancurkan segala perasaan dan keinginan yang


ada”. Buku yang mengisahkan tentang percintaan di masa SMA ini membuat karir Hana
Margaretha sangat berkembang pesat. Banyaknya peminat novel ini, membuat MD
Picture tergerak hati untuk mengangkatnya menjadi film yang dirilis pada 2020 silam.

2
2. Isi
Novel ini menceritakan tentang seorang laki-laki dingin bernama Alfi yang
dipertemukan dengan seorang perempuan periang bernama Alana. Alana adalah murid
yang baru pindah ke sekolah Alfi. Dihari pertama Alana sekolah ia diantar oleh ibunya
mengendarai mobil dan kaca spion mobil ibu Alana tertabrak oleh seorang laki-laki
yang sedang terburu-buru menuju sekolah. Alana memasuki kelasnya dan ia didudukan
dengan laki-laki dingin yang ternyata adalah orang yang menabrak kaca spionnya. Alfi
adalah laki-laki idaman oleh para kaum hawa di sekolah, hanya saja mulutnya yang
sangat pedas membuat banyak perempuan takut padanya.

Suatu hari seorang laki-laki mendatangi sekolah mereka tepat pada jam pulang
sekolah. Badan Sabitha, teman kelas Alana tiba-tiba membeku disaat berjalan pulang,
ia merasa ketakutan dan badannya bergemetar. Alana mendatanginya dan bertanya-
tanya tetapi tidak ada balasan apapun dari temannya itu. Lalu Alana tidak sengaja
melihat sosok laki-laki yang sedang berdiri digerbang sekolah dan seketika pula badan
Alana membatu karena ia mengenali sosok yang Sabitha takuti itu. Laki-laki tersebut
adalah mantan Alana di kota lamanya. Ia adalah alasan Alana pindah sekolah. Dalam
jarak beberapa detik, terdengar suara teriakan Alfi seperti mengajak ribut, Alfi lari
mendatangi laki-laki di pintu gerbang tersebut, seketika pula laki-laki itu kabur dengan
motor besarnya. Alfi lalu bergegas mengambil motornya dan mengerjar lelaki itu.
Lelaki yang dimaksud adalah kakak kandung Alfi, bernama Regan. Alana tidak
mengetahui bahwa mantannya adalah kakak kandung Alfi. Lelaki yang sedang dekat
dengannya di sekolah.

Disisi yang lain Alfi mulai penasaran dengan sosok perempuan yang duduk
disampingnya setiap hari. Keenan sahabat Alfi satu-satunya memberikan akun
Instagram Alana pada Alfi. Saat itu juga Keenan memberitahu Alfi tahu bahwa Alana
adalah mantan kakaknya yang paling ia benci.
Alana berada dirumahnya sendirian pada malam itu, tiba-tiba sosok orang yang
paling ia benci, yaitu Regan, datang tanpa izin masuk kedalam rumah Alana. Alana
ketakutan, ia langsung berlari menuju kamar dan secepat mungkin mengunci pintunya,
tetapi usaha nya gagal, Regan masuk dan mencoba untuk memperkosanya lagi, tetapi
ibu Alana datang tepat pada waktunya. Regan melarikan diri keluar dari rumah Alana.
Keesokan harinya, Alana bergumul dengan Keenan di kelas. Mereka berdua
mendapat hukuman untuk hormat kepada bendera hingga jam Istirahat. Disaat itu,
Alana mengungkapkan kekesalannya dengan Alfi karena terlalu galak dengan cewek-
cewek di kelasnya. Setelah itu pula Alfi mengatakan bahwa Ia berbeda dengan orang
yang telah bikin Alana nangis, yang ia maksud adalah Regan. Alana percaya dengan
perkataan Alfi, karena ia tahu bahwa Alfi adalah anak baik-baik yang akan menepati
janjinya.

3
Beberapa hari kemudia, sekolah mereka memberi pengumuman akan adanya
studytour, Ibu Alana sempat tidak setuju Alana mengikuti acara sekolah itu. Alana
memanggil Alfi kerumahnya untuk membujuk ibunya, dan Alana diperbolehkan pergi
dengan syarat Alfi menjaganya dengan baik.

Hari studytour pun tiba, Alana duduk disamping Alfi, laki-laki yang berjanji
akan menjaga Alana selama studytour. Sesampainya dilokasi tujuan, Alana sekelompok
dengan Alfi, mereka mendapatkan tugas untuk menginterview nelayan-nelayan. Selama
mereka mengerjakan tugas, Sabhita mengamati Alana. Alana sadar dengan kelakukan
Sabhita. Sabitha segera pergi dari tempat itu, Alana mengikuti Sabitha dan mereka
berhenti di pesisir pantai. Alana bingung, dan menanyakan padnya. Sabhita
menceritakan tentang Regan mantan Alana. Alanapun tidak percaya, Ia terkejut bahwa
Regan mantannya melakukan hal yang sama pada orang lain. Disaat itu pula Alana tahu
bahwa Alfi adalah adik kandung Regan. Badan Alana membeku seketika, ia tidak
percaya bahwa cowok sangat dekat dengannya adalah adik mantannya yang telah
merusak harga diri Alana.
Sabitha berlari menuju air pantai, Alana mengejarnya karena ia tahu bahwa ia
mencoba untuk membunuh dirinya. Alana dan Sabitha tak terlihat dari permukaan lagi.
Diwaktu yang sama, Alfi dan Keenan mencari Alana dan Sabitha, dan tepat pada
waktunya ia melihat seperti ada orang tenggelam. Seketika itu pula ia langsung
menolong 2 orang itu. Alfi sempat mengomeli Alana, disaat itu pula Alana tidak
percaya bahwa Alfi adalah adik Regan. Ia mengatai Alfi, ia berkata bahwa Alfi sama
saja dengan kakaknya. Tetapi Alfi menolah keras, ia mengulang perkataannya disaat
mereka dihukum bahwa ia tidak akan membuat Alana menangis seperti cowok yang
telah menyakitinya dulu, yaitu Regan.

Keesokan harinya, dihari sekolah. Alana izin tidak masuk, karena sakit. Alfi
yang dikenal dingin dan tidak peduli dengan orang lain, ia mengirimkan catatan pada
Alana. Di saat itu pula Alana merasa bahwa Alfi memang berbeda dengan Regan. Lalu
Alana mendapatkan pesan yang berisi ajakan nonton bersama, mereka bertemu di
bioskop, sebagai tanda maaf Alfi.

Setelah pulang dari bioskop, mereka mampir ke kedai kopi dekat bioskop, disaat
Alfi pergi ke kamar madi, sekelompok laki-laki datang dan menculik Alana. Alana
disekap dan tidak lama kemudia Alfi datang untuk menjempuk Alana. Alfi bertengkar
dengan kelompok laki-laki gangster tersebut, perut alfi tertusuk oleh pisau yang dibawa
musuhnya, darahpun berceceran di lantai. Alana segera membawanya ke rumah sakit.

Alfi tidak bisa bergerak dan harus beristirahat selama berbulan-bulan. Disaat itu
pula, ibu Alana mengajaknya untuk pindah ke Singapura karena ia merasa bahwa Alana
tidak aman jika berada di kota yang sama dengan mantannya. Tetapi Alana menolak
keras ajakan ibunya itu, ia berkata bahwa ia akan baik baik saja karena ada Alfi yang
menjaganya.

4
Malam harinya Regan kakak Alfi mendatangi Alfi dan ibunya dirumah, Tiba-
tiba suara sirine polisi datang dan menangkap Regan, karena telah mengonsumsi
narkoba dan memperkosa perempuan. Regan menyerahkan dirinya ke polisi, dan Ia
dipenjara seumur hidup.

Hari berikutnya Alfi membalas dendam sekelompok laki-laki yang telah


melukainya dengan balap motor, disaat ia berlomba, munculah mobil dari arah yang
berbeda dan menabrak Alfi. Alfi segera dilarikan ke rumah sakit dan dokter mengatakan
bahwa ia akan buta seumur hidup, kecuali jika ada yang mendonorkan mata untuknya.

Regan mengetahui apa yang dialami oleh Alfi, Ia berpikir bahwa hidupnya
sudah tidak ada artinya lagi di penjara, sehingga ia membunuh salah satu tahanan
dengan tujuan agar ia juga dibunuh agar bisa mendonasikan matanya untuk adiknya.
Alfi mendapatkan donor mata dari kakaknya dan berhasil melihat kembali, Ia hidup
dengan bahagia dengan Alana dan berjanji akan selalu menjaga Alana

Anda mungkin juga menyukai