Anda di halaman 1dari 3

KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN

DIREKTORAT JENDERAL
PENGELOLAAN RUANG LAUT
JALAN MEDAN MERDEKA TIMUR NOMOR 16
JAKARTA 10110 KOTAK POS 4130 JKP 10041
TELEPON (021) 3519070 (LACAK), FAKSIMILE (021) 3520357
LAMAN www.kkp.go.id SUREL sespridirjenprl@kkp.go.id

Nomor : B.1326/DJPRL.3/PRL.210/VII/2023 3 Juli 2023


Sifat : Sangat Segera
Lampiran : 1 (satu) Berkas
Hal : Undangan Sosialisasi Gerakan Nasional Bulan Cinta Laut

Yth. (Daftar Terlampir)


Sebagai salah satu upaya implementasi strategi Ekonomi Biru untuk menjaga
ekologi dan kesehatan laut, Pemerintah melalui Kementerian Kelautan dan Perikanan
melakukan upaya bersama nelayan untuk ikut berpartisipasi melaut sambil mengambil
sampah laut melalui Gerakan Nasional Bulan Cinta Laut Tahun 2023 (Gernas Bulan
Cinta Laut). Gernas Bulan Cinta Laut akan dilaksanakan secara serentak selama satu
bulan penuh dimulai awal Bulan Juli 2023 di 18 Kabupaten/Kota se-Indonesia.
Sebagai rangkaian kegiatan aktivasi nelayan Gernas Bulan Cinta Laut, maka
akan dilaksanakan sosialisasi dengan sasaran nelayan teraktivasi di 18
Kabupaten/Kota. Sehubungan hal tersebut, bersama ini kami mengundang
Bapak/Ibu/Saudara untuk dapat hadir dalam kegiatan sosialisasi Gernas Bulan Cinta
Laut yang akan diselenggarakan pada:
hari, tanggal : Kamis, 6 Juli 2023
waktu : 08.00 WITA – selesai
tempat : Aula Kantor BKIPM Balikpapan
Jl. Syarifuddin Yoes, Gn. Bahagia
agenda : Sosialisasi Mekanisme Pelaksanaan Gernas Bulan
Cinta Laut 2023
Mengingat pentingnya acara dimaksud, dimohon kehadiran Saudara untuk
dapat hadir tepat waktu. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi Sdri. Hetty
(082122060851) dan Sdr. Kaisar (082122332630).
Demikian disampaikan. Atas dukungan dan Kerjasama Saudara, kami ucapkan
terima kasih.
a.n. Direktur Jenderal Pengelolaan Ruang Laut
Direktur Pendayagunaan Pesisir
dan Pulau-Pulau Kecil,

Ditandatangani
Secara Elektronik

Muhammad Yusuf
Tembusan:
1. Direktur Jenderal Pengelolaan Ruang Laut
2. Sekretaris Direktorat Jenderal Pengelolaan Ruang Laut
3. Plt.Kepala BPSPL Pontianak

Dokumen ini telah ditandatangani menggunakan sertifikat elektronik yang dikeluarkan oleh BSrE, BSSN
2

Lampiran Undangan
Nomor : B.1326/DJPRL.3/PRL.210/VII/2023
Tanggal : 3 Juli 2023

DAFTAR NAMA PEJABAT YANG DIUNDANG

No. Instansi/Lembaga/Jabatan Jumlah


1. Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Kalimantan 1 orang
Timur
2. Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Kalimantan Timur 1 orang
3. Kepala Dinas Pangan, Pertanian dan Perikanan Kota 2 orang
Balikpapan
4. Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Balikpapan 1 orang
5. Kepala BKIPM Balikpapan 2 orang
6. Koordinator Satwas PSDKP Balikpapan 1 orang
7. Koordinator Wilker Balikpapan BPSPL Pontianak 1 orang
8. Camat Balikpapan Barat 1 orang
9. Babinsa Kelurahan Margomulyo 1 orang
10. Babinsa Kelurahan Baru Ulu 1 orang
11. Babinsa Kelurahan Kariangau 1 orang
12. Lurah Margomulyo 1 orang
13. Lurah Baru Ulu 1 orang
14. Lurah Kariangau 1 orang
15. Penyuluh Perikanan Kota Balikpapan 1 orang
16. Kelompok Nelayan KUB Teluk Tepian Mandiri 13 orang
17. Kelompok Nelayan KUB Harapan Bersama 2 19 orang
18. Kelompok Nelayan KUB Muara Margo Mulyo Maju Bersatu 10 orang
19. Kelompok Nelayan KUB Karya Nelayan 13 orang
20. Kelompok Nelayan KUB Tunas Muda 11 orang
21. Kelompok Nelayan KUB Semangat Baru 9 orang
22. Direktur Cirowaste Balikpapan 2 orang
23. HSSE Pertamina RU V 2 orang
24. Angkasapura I 2 orang
25. BUMA Balikpapan 2 orang

a.n. Direktur Jenderal Pengelolaan Ruang Laut


Direktur Pendayagunaan Pesisir
dan Pulau-Pulau Kecil,

Ditandatangani
Secara Elektronik

Muhammad Yusuf

Dokumen ini telah ditandatangani menggunakan sertifikat elektronik yang dikeluarkan oleh BSrE, BSSN
3

Lampiran Undangan
Nomor : B.1326/DJPRL.3/PRL.210/VII/2023
Tanggal : 3 Juli 2023

Agenda Tentative
Kegiatan Sosialisasi Pelaksanaan Gerakan Nasional Bulan Cinta Laut
di Kecamatan Balikpapan Barat, Kota Balikpapan, Provinsi Kalimantan Timur

No Waktu (WITA) Uraian Kegiatan Keterangan


Kamis, 6 Juli 2023
1 08.00 - 08.10 Pembukaan MC
2 08.10 - 08.30 Sambutan 1. Camat Balikpapan Barat
2. Direktorat
Pendayagunaan Pesisir
dan Pulau-Pulau Kecil,
Kementerian Kelautan
dan Perikanan
3. BPSPL Pontianak,
Ditjen Pengelolaan
Kelautan dan Ruang
Laut
3 08.30 - 09.00 Materi 1 BPSPL Pontianak, Ditjen
(Gerakan Nasional BCL) Pengelolaan Kelautan dan
Ruang Laut
4 09.00 - 09.30 Materi 2 Dinas Kelautan dan
(Pengelolaan Pesisir dan Perikanan Provinsi
Laut) Kalimantan Timur
5 09.30 - 10.00 Materi 3 Dinas Lingkungan Hidup
(Pengelolaan Sampah Laut) Kota Balikpapan

6 10.00 - 10.30 Penyampaian Mekanisme Direktur Cirowaste


Pengumpulan, Pemilahan dan
Penimbangan Sampah
7 10.30 - 11.00 Mekanisme Pendampingan Tim KKP
Pendataan dan Sistem
Pelaporan Sampah
8 11.00 – 11.30 Diskusi dan Tanya Jawab Tim KKP, Pemda dan Bank
Sampah Cirowaste
9 11.30 – 12.00 Pembagian Alat Kebersihan Tim KKP
10 12.00 - 12.15 Penutupan MC

Dokumen ini telah ditandatangani menggunakan sertifikat elektronik yang dikeluarkan oleh BSrE, BSSN

Anda mungkin juga menyukai