Anda di halaman 1dari 5

PROPOSAL KEGIATAN

PERINGATAN HUT RI KE 77
DESA KEDUNGUTER
TAHUN 2022

Sekretariat : Jl. Bina Desa No.01 RT.07 RW.01 Desa


Kedunguter – Brebes 52219
(Kantor Kepala Desa Kedunguter)
PROPOSAL KEGIATAN PERINGATAN HUT

KEMERDEKAAN REPUBLIK INDONESIA KE-77

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Dalam rangka memeriahkan dan mengingat datangnya hari kemerdekaan Republik


Indonesia ke-77. Desa Kedunguter akan menggelar berbagai kegiatan, Dimana
penyelenggaraan kegiatan tersebut untuk memeriahkan dalam rangka HUT RI Ke-77. Untuk
mensukseskan kegiatan ini, maka kami selaku panitia mengharapkan bantuan finansial dan
dukungan kepada masyarakat desa kedunguter. Untuk bersedia mensukseskan bersama
dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-77.

B. Maksud dan Tujuan

1. Maksud diadakannya kegiatan ini yaitu bentuk rasa syukur pada Tuhan Yang Maha Esa,
serta semangat untuk memeriahkan dan menyambut HUT Kemerdekaan Republik
Indonesia yang ke-77 pada tanggal 17 Agustus 2022.

2. Tujuan dari kegiatan ini digelar adalah sebagai berikut:

a. Untuk menciptakan semangat dalam berjuang meraih kemenangan dan rasa gotong
royong antara masyarakat desa kedunguter.

b. Untuk mempererat tali persaudaraan antar sesama toga dan tomas dan seluruh warga
desa desa kedunguter.

c. Untuk menciptakan rasa nasionalisme pada seluruh warga desa kedunguter.


BAB II ISI PROPOSAL

A. Tema Kegiatan

Kegiatan ini mengusung tema “PULIH LEBIH CEPAT, BANGKIT LEBIH KUAT”.
Bermaksud untuk menunjukkan sikap dan perilaku berjuang dalam meraih kemenangan.
Antara pemerintah desa bersama seluruh warga desa kedunguter, dengan didasari sikap
positif.

B. Peserta

- Malam 17 di ikuti sejumlah Ketua RT dan Masyarakat serta Toga dan Tomas dan
Perangkat desa

- Upacara Bendera 17 Agustus di ikuti oleh siswa siswi SMP dan SD di Lingkungan desa
kedunguter berserta masyrakat dan lembaga-lembaga terkait dan ormas yang ada di desa
kedunguter.

- Karnaval di ikuti oleh SMP/SD/PAUD/KB/ Madrasah di lingkungan desa kedunguter


khususnya masyarakat desa kedunguter keseluruhan.

C. Waktu dan Tempat Kegiatan

1. Malam 17
Tempat : Aula Balai Desa Kedunguter
Waktu : 19.30 WIB s/d Selesai
2. Upacara bendera
Tempat : Lapangan Try Mulya Desa Kedunguter
Waktu : 07.30 WIB s/d selesai
3. Karnaval
Tempat : Jalan Kabupaten yang berada diwilayah desa kedunguter ( Kalikamal –
Perbatasan Sigambir)
Waktu : 13.00 WIB s/d selesai
D. Susunan Kepanitiaan

Pelindung : Pemerintah Desa Kedunguter

Penanggung Jawab : Karang Taruna Desa Kedunguter

Ketua : Tomas

Sekretaris : Imam Subekhi, S.Pd

Bendahara : Lia Lutfhiana, S.Pd.

Seksi Acara & Kegiatan : - Agun Andriawan

- Ahmad Fauzan
Seksi Humas : - Afif Masturi

- Hanif Fauzi

Seksi PUBDEKDOK : - Hilal

- A.Zaeni

Seksi Konsumsi : - Jerfi Andrianto

- Nur Alif

Seksi Kelengkapan : Bambang Sutrisno

Seksi Keamanan : - Linmas

- Banser

- Senkom

E. Estimasi Biaya

(Terlampir)
BAB IV PENUTUP

Demikian proposal ini dibuat. Besar harapan kami untuk mendapatkan dukungan dan partisipasi
masyarakat desa kedunguter. Semoga dengan adanya acara ini dalam rangka memeriahkan HUT
Kemerdekaan RI yang di adakan oleh pemerintah desa kedunguter yang bekerja sama dengan
karang taruna parikesit. Dapat terlaksana dan berjalan dengan baik seperti halnya yang kami
harapkan.

Terima kasih atas perhatian dan dukungannya, kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-
besarnya.

Panitia HUT RI Ke- 77


Desa Kedunguter
Tahun 2022

Ketua Sekretaris

TOMAS IMAM SUBEKHI, S.Pd

Mengetahui,
Kepala Desa Kedunguter

EDI SUTRISNO

Anda mungkin juga menyukai