Anda di halaman 1dari 28

PENGARUH FACING OUT DISPLAY TERHADAP MINAT BELI KONSUMEN

PT. SUMBER AlfARIA JAYA TBK CABANG CIANJUR

Jl. Hanjawar Kp. Sukanagalih Kec. Pacet Kabupaten. Cianjur, Jawa Barat 43253

LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN

Disusun Sebagai Syarat Dalam Mengikuti Ujian/Sidang Praktik Kerja Lapangan Kompetensi
Keahlian Bisnis Daring Dan Pemasaran di SMK NEGERI 1 CIPANAS

Disusun Oleh:

M. RIZKY FAZIANSYAH

NIS : 2122228

KOMPETENSI KEAHLIAN BISNIS DARING DAN PEMASARAN

SMK NEGERI 1 CIPANAS

Jl. Raya Cimacan Desa Cimacan Kec. Cipanas, Kabupaten. Cianjur, Jawa Barat

Telp: (0263) 516707 Email: smkn1cpns@yahoo.com 2023


LEMBAR PENGESAHAN

Cipanas, Juli 2023

Laporan praktik kerja lapangan ini telah disahkan dan disetujui oleh:

Pembimbing Sekolah Pembimbing Instansi

Surya Sukmana S.E Siti Sadiah


NIP. 6845755658200002 Asisten Chief Of Store

Kepala Kompetensi Keahlian Bisnis Kepala Instansi


Daring dan Pemasaran Alfamart SPBU Hanceut

Elia Kartini, S.E Deni Wahyudin


NIP.196906042014092001 Chief Of Store

Kepala Sekolah

Unang Setiawan S. Pd., M.M.Pd


NIP. 196407121988031025

ii
KATA PENGANTAR

Alhamdulilah segala puji dan syukur mari kita panjatkan kehadirat Allah SWT.
Yang telah melimpahkan rahmat, serta hidayahnya sehingga saya mampu
melaksankan Praktik Kerja Lapangan (PKL) serta dapat menyelesaikan laporan
tepat waktu dan tanpa adanya halangan yang berarti.
Selama melaksakan program PKL penulis mendapatkan banyak bimbingan dan
arahan yang baik dari pembingbing Praktik Kerja Lapangan baik dari di
perusahaan maupun di sekolah.
Dalam kesempatan ini, penyusun mengucapkan banyak terima kasih kepada
semua pihak yang sudah membantu dalam pelaksanaan praktik dan pembuatan
Laporan Praktik Kerja Industri ini. Rasa terima kasih itu disampaikan kepada:
1. Bapak Unang, S.Pd, M.M.Pd. selaku Kepala Sekolah SMKN 1 Cipanas.
2. Ibu Elia Kartini S.E selaku Kepala Jurusan
3. Bapak Deni Wahyudin selaku Pembingbing Instansi
4. Bapak Surya Sukmana S.E selaku Pembingbing Sekolah
5. Ibu Lia Darlia S.Pd selaku Wali Kelas
6. Seluruh pegawai Alfamart SPBU Hanceut yang telah membantu saya dalam
melaksanakan PKL.
7. Kedua orang tua dan rekan-rekan yang sudah memberi dukungan dan doa..

Penulis mengucapkan syukur telah menyelesaikan kegiatan PKL ini, dan


semoga laporan ini dapat bermanfaat dan menjadi bahan pembelajaran bagi
generasi berikutnya.

iii
DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN..............................................................................................ii
KATA PENGANTAR.....................................................................................................iii
DAFTAR ISI....................................................................................................................iv
BAB.1 PENDAHULUAN................................................................................................1
A. Latar Belakang.....................................................................................................1
B. Tujuan Penulisan Laporan..................................................................................2
C. Identifikasi Masalah................................................................................................2
D. Batasan Masalah.....................................................................................................2
E. Maksud dan Tujuan PKL.......................................................................................2
F. Manfaat PKL...........................................................................................................2
1. Manfaat bagi SMK..............................................................................................2
2. Manfaat bagi DU/DI..........................................................................................2
3. Manfaat bagi peserta.........................................................................................3
G. Sistematika Pembahasan........................................................................................3
BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN...........................................................4
A. Sejarah Singkat Perusahaan...............................................................................4
B. Waktu dan Tempat PKL.....................................................................................5
C. Struktur Organisasi dan Uraian Tugas Perusahaan..........................................
D. Denah Lokasi........................................................................................................9
BAB III. TINJAUAN PUSTAKA.................................................................................10
A. Pengertian Display................................................................................................10
B.Fungsi Display.........................................................................................................11
C. Macam macam Display.........................................................................................11
D. Pengertian Minat Beli............................................................................................12
BAB IV. PEMBAHASAN.............................................................................................13
A. Apakah Facing Out Display Bisa Memudahkan Konsumen Untuk Berbelanja
.....................................................................................................................................13
B. Bagaimanakah Mendisplay Barang Sesuai Dengan Facing Out........................13
C. Apakah Minat Beli Konsumen Berpengaruh Terhadap Facing Out Display...14

iv
BAB V. KESIMPULAN DAN SARAN.........................................................................15
A. Kesimpulan.........................................................................................................15
B. Saran...................................................................................................................16
DAFTAR PUSTAKA.....................................................................................................17
LAMPIRAN...................................................................................................................18
PROFIL PENULIS....................................................................................................19
PROFIL INSTANSI DU/DI.......................................................................................20
DAFTAR GAMBAR..................................................................................................21

v
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Peraktik Kerja Lapangan (PKL) merupakan suatu kegiatan yang wajib


diikuti oleh para siswa-siswi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Secara umum
tujuan dari kegiatan PKL adalah untuk menegembangkan dan meningkatkan
kemampuan siwa-siswi terkait bidang tertentu, juga menjadi sarana yang baik
untuk membuat siswa-siswi terbiasa dengan dunia kerja.
Bisnis Daring dan Pemasaran (BDP) merupakan Komptensi Keahlian
(jurusan) yang mempelajari dasar-dasar Kemampuan dan Keilmuan mengenai
Marketing, Penataan Produk, Administrasi Transaksi, Bisnis Online, dan lain-
lainnya.
Facing Out Display adalah teknik visual merchandising yang digunakan
untuk menata produk di rak toko agar terlihat lebih menarik dan menonjolkan
produk tertentu kepada pelanggan. Teknik ini melibatkan menata produk dengan
posisi menghadap kedepan atau menghadap pelaggan agar mudah dilihat dan
diakses.
Facing out display juga dapat membantu meningkatkan pejualan dan
mengurangi risiko kerusakan produk karena produk dapat ditata dengan lebih
teratur dan rapi. Teknik ini sering digunakan ditoko-toko retail, supermarket,
minimarket, dan outlet fashion.
Facing out di Alfamart merujuk pada tata letak produk yang menarik
perhatian kosumen dengan menempatkannya di posisi yang strategis dan
menonjol. Penerapan facing out dilakukan dengan tujuan memudahkan konsumen
dalam menemukan produk yang mereka butuhkan serta memberikan pegalaman
belanja yang lebih baik dan menyenangkan.
Produk-produk yang ditempatkan dalam facing out biasanya adalah produk
yang sedang dicari oleh kosumen. Selain itu, facing out di Alfamart juga
2

membantu meingkatkan penjualan produk tertentu dan meningkatkan keuntungan


toko.
Berdasarkan dari latar belakang di atas maka dari itu, penulis akan membahas hal
tersebut dan menyajikannya dalam suatu laporan dengan judul. “Pengaruh
Facing Out Display Terhadap Minat Beli Konsumen”.

B. Tujuan Penulisan Laporan


1. Sebagai bukti telah melaksanakan PKL
2. Mengumpulkan data, guna kepentingan sekolah dan khususnya penulis
sendiri dan juga untuk menunjang peningkatan pengetahuan siswa
3. Untuk memantapkan siswa dalam pegembangan atau penerapan
pelajaran sekolah dari hasil PKL
C. Identifikasi Masalah
1. Apakah Facing Out Display bisa memudahkan konsumen untuk
berbelanja?
2. Bagaimanakah cara mendisplay barang sesuai dengan facing out?
3. pakah Facing Out Display dapat menarik Minat Beli Konsumen?
D. Batasan Masalah
Dalam penulisan ini hanya membahas mengenai “PENGARUH
FACING OUT DISPLAY TERHADAP MINAT BELI KONSUMEN”

E. Maksud dan Tujuan PKL


1. Menambah wawasan dan ilmu pengetahuan yang belum
didapatkadisekolah
2. Membentuk mental siswa menjadi pekerja keras
3. Menambah bekal siswa sebelum terjun ke dunia kerja
F. Manfaat PKL
1. Manfaat bagi SMK
a. Menjalankan kewajiban undang-undang
b. Meningkatkan citra sekolah
c. Meningkatkan popularitas sekolah dimata masyarakat
2. Manfaat bagi DU/DI
a. Mendukung program pendidikan pemerintah
b. Meningkatkan citra perusahaan
3

c. Menambah keterampilan, pengetahuan, gagasan-gagasan seputar


dunia usaha atau dunia industri yang profesional dan handal

3. Manfaat bagi peserta


a. Melatih dan mengasah keterampilan siswa/siswi dalam dunia kerja
b. Dapat membentuk pola pikir yang konsruktif, pola pikir bagi
siswa-siswi PKL sehingga dapat melihat peluang untuk masa
depan

Bisa melatih siswa untuk berkomunikasi dan berintraksi profesional didunia kerja
yang sebenarnya. Sehingga tidak merasa takut atau canggung saat harus
berkomunikasi secara profesional dengan banyak orang atau publik.

G. Sistematika Pembahasan
Pembahasan hasil Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini akan disistematika
menjadi lima bab yang saling berkaitan satu sama lain.
Sebelum memasuki bab pertama akan didahului dengan halaman sampul,
halaman judul, halaman pengesahan, halaman kata pengantar, halaman daftar isi.

 Pada bab 1 atau pendahuluan berisi sub bab: latar belakang, tujuan PKL,
manfaat identifikasi masalah, batasan masalah, waktu dan tempat PKL,
serta sistematika pembahasan.
 Pada bab 2 atau gambaran umum perusahaan yaitu mengenai sejarah
struktur organisasi, dan denah lokasi Alfamart SPBU Hanceut.
 Pada bab 3 atau tinjauan pustaka yang meliputi pengertian

 Pada bab 4 atau pembahasan berisi semua jawaban atau uraian dari semua
pertanyaan yang ada pada identifikasi masalah.

 Pada bab 5 atau penutup berisi kesimpulan dan beberapa saran.


BAB II
GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

A. Sejarah Singkat Perusahaan


PT. Sumber Alfaria Trijaya Tbk merupakan perusahaan perdagangan ritel
dan distribusi produk kebu tuhan sehari-hari di masyarakat. PT Sumber Alfaria
Trijaya Tbk didirikan pada Desember 1989 oleh Djoko Susanto dan keluarga,
yang kemudian dijual kepemilikannya kepada PT HM Sampoerna Tbk, pada
bulan desember 1989. Diawal mula berdirinya bisnis PT Sumbe Alfaria Trijaya
Tbk bukan minimarket seperti yang dikenal sekarang ini, melainkan distribusi
untuk produk-produk rokok Sampoerna.
Sebagai bagian pengembangan usaha ritel Alfa Retailindo, pada tanggal 27
Juli 1999 didirikan PT Alfa Mitramart yang 50% kepemilikannya dipegang oleh
perusahaan tersebut. Alfa Mitramart utama bergerak di bisnis minimarket dengan
merek “Alfa Minimart”, yang gerai pertamanya berlokasi di Karawaci, Tangerang
dan buka pada tanggal 8 Oktober 1999.
Pada tanggal 27 Juni 2002, PT Sumber Alfaria Trijaya menjual
kepemilikannya di Alfa Retailindo kepada perusahaan milik Djoko, PT
Sigmantara Alfindo. Sumber Alfaria yang tersisa di Alfa Retailindo kemudian
dialihkan ke induknya, HM Sampoerna.
Kemudian pada 1 Agustus 2002 Alfa Minimart (PT Alfa Mitramart
Utama) dilepaskan dari Alfa Retailindo dan menjadi anak usaha langsung PT
Sumber Alfaria Trijaya. Saat itu, Alfa Minimarket sudah memiliki 141 gerai, dan
belakangan PT Sumber Alfaria Trijaya mengganti usaha utamanya dari
perdagangan dan distribusi berbagai macam produk menjadi pengendali baru
gerai-gerai Alfa Minimart.
Di tanggal 1 Januari 2003, toko-toko Alfa Minimart berganti nama
menjadi Alfamart. Pada 2021, telah ada lebih dari 16.000 gerai telah beroprasi
diseluruh Indonesia di amana 2002 gerai diantara beroprasi di papua. Tidak hanya
diIndonesia, lebih dari 1.200 juga telah beroprasi di Fipina.
5

PT Sumber Alfaria Trijaya dikelola oleh jajaran manajemen yang berdiri


dari dewan komisaris dan direksi serta komite-komite yang mempunyai peran
penting dalam pelaksanaan2,} tata kelola perusahaan yang baik.
Franchise Alfamart adalah usaha gerai minimarket yang dimiliki dan
dioprasikan berdasarkan Perjanjian Waralaba dari PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk,
sebagai pemegang merek Alfamart dengan moto “Belanja Puas Harga Pas”.
Model bisnis Alfamart adalah menjual berbagai kebutuhan sehari-hari dengan
harga terjangkau dan memliki konsop sebagai Comunity Store.
Produk Alfamart terdiri dari bermacam kategori mulai dari bumbu masak,
makanan instan hingga perlengkapan kecantikan semua ada di produk Alfamart
selain itu, Alfamart juga memiliki layanan digital seperti uang elektronik,
pembayaran tagihan, pemesanan tiket, tranfer dana, dan layanan pengiriman
barang. Selain itu juga PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk juga membuka kerja sama
franchise.
Tipe kerja sama franchise yang ditawarkan oleh Alfamart ada tiga macam,
yang pertama sekama gerai baru dimana franchise mengajukan usulan lokasi
untuk pembukaan gerai baru skema kedua adalah sekema gerai baru-konversi
dimana franchisee mengajukan usulan lokasi yang masih berupa toko/minimarket
untuk dikembangkan menjadi gerai Alfamart sedangkan skema ketiga adalah
skema gerai take over, dimana franchisee mengambil alih kepemilikan gerai milik
Alfamar yang sudah berjalan.
PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk menjadi salah satu perusahaan ritel
terbesar di Indonesia hal ini menunjukan bahwa kepercayaan masyarakat terhadap
pelayan dan produk dijual yang di Alfamart mengalami peningkatan. Itulah
sejarah berdirinya PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk di Indonesia.

B. Waktu dan Tempat PKL


Praktik Kerja Lapangan (PKL) dilaksakan pada tanggal 3 April 2023
sampai dengan tanggal 3 Juli 2023 di Alfamart SPBU Hanceut Jl.
Hanjawar, Kp. Sukanagalih, Kec. Pacet, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat
43253
6

C. Struktur Oganisasi dan Uraian Tugas Perusahaan

Operational General Manager


Haikal Sofyan

Branch Manager
Lilik Suhada

Deputy Branch Manager


Mustaqim

Area Manager
Sugiman

Area Coordinator
Eko Yulianto

Chief Of Store
Deni Wahyudin

Assistant Chief Of Store


Nurul Haerul
Siti Diah
Arul Gunawan

Crew

Gambar 2.1
Struktur Toko
7

 Uraian Tugas Perusahaan Alfamart


• Adapun job description dari masing-masing posisi yang terdapat
dalam struktur organisasi perusahaan Alfamart adalah sebagai
berikut.
1. Operational General Manager
 Mengelola Operasi Regional untuk Mencapai Tujuan Perusahaan

2. Branch Manager
 Mengelola Semua Departemen Operasi dan Pendukung untuk mencapai
Tujuan Perusahaan
o Merencanakan dan Mengelola Anggaran Operasional Cabang
o Mengelola Tim Toko/Area untuk mencapai Target Penjualan
o Mengelola dan Mengontrol Pengembangan Toko
o Mengelola dan Mengontrol Operasi Pusat Distribusi
o Mengelola dan Mengontrol Kegiatan Merchandising dan
Pemasaran
o Mengelola dan Mengontrol Operasi Sumber Daya Manusia
o Menjaga Hubungan Baik dengan Vendor, Konsumen, dan
Masyarakat
3. Deputy Branch Manager
 Mengelola Semua Departemen Operasi dan Pendukung untuk mencapai
Tujuan Perusahaan:
o Merencanakan dan Mengelola Anggaran Operasional Cabang
o Mengelola Tim Toko/Area untuk mencapai Target Penjualan
o Mengelola dan Mengontrol Pengembangan Toko
o Mengelola dan Mengontrol Operasi Pusat Distribusi
o Mengelola dan Mengontrol Aktivitas Merchandising dan
Pemasaran
o Mengelola dan Mengontrol Operasi Sumber Daya Manusia
o Mendukung Manajer Cabang.
4. Area Manager
 Mengatur dan mengawasi operasional sejumlah toko untuk mencapai
Tujuan Perusahaan:
o Merencanakan dan mengelola Anggaran Oprasional Toko
o Menetapkan Standar dan Target Penjualan untuk toko yang
berbeda
o Memimpin Tim Kepala Toko dan Koordinator Area menuju
kolaborasi yang efektif untuk mencapai Target Operasional
o Mengevaluasi Kinerja menggunakan Key Performance Indicato
o Melaporkan Kinerja menggunakan kepada Deputy Branch
Manager/Branch Manager
5. Area Coordinator
 Mengatur dan mengawasi operasional sejumlah toko untuk mencapai
Tujuan Perusahaan :
o Memimpin Tim Chief of Store menuju kolaborasi yang efektif
untuk Mencapai Target Operasi
o Mengevaluasi Kinerja menggunakan Key Performance Indicator
o Melaporkan Kinerja kepada Area Manager
6. Chief Of Store
 Mengawasi seluruh operasional toko dan memastikan kerja seluruh staff
ditoko berjalan dengan baik, Dari:
o Mengatur jadwal kerja, menyelasaikan masalah, hingga
memastikan kualitas layanan, semuanya menjadi tanggung jawab
mereka
7. Asistent Chief Of Store
 Mengelola uang dalam brankas
o Menggantikan chief of store jika sedang tidak ditempat
o Melakukan pengecekan suply barang yang dari pusat
o Mengelola laporan yang datang dari suplier
o Bertanggung jawab atas pergantian shief
o Memastikan promosi barang sudah berjalan
o Mengecek uang yang masuk ketika akan pergantian shift
o Menyiapkan barang yang akan direturn
8. Crew
o Melakukan display/pemajangan barang dari gudang ke area
penjualan sesuai ketentuan
o Memberikan pelayanan kepada pelanggan 
9

o Melaksanakan kebersihan
o Melakukan pencegahan dan pengawasan barang hilang.
10

D. Denah Lokasi

Gambar 2.2

Denah Lokasi Alfamart SPBU Hanceut


BAB III.
TINJAUAN PUSTAKA

A. Pengertian Display
Berdasarkan Informasi dari (elib.unikom.ac.id, 2021), Display merupakan
salah satu alat-alat promosi penjualan yang mempunyai fungsi sebagai penarik
perhatian konsumen agar dapat melakukan pembelian pada suatu toko ritel.
Menurut William j. Shultz (2004:189) pengertian display adalah sebagai berikut
“Display berarti usaha mendorong perhatian dan menarik perhatian konsumen
pada toko atau barang dan mendorong keinginan membeli melalui daya
penglihatan langsung”.
Berikut ini dikemukakan mengenai pendapat beberapa ahli tentang
penataan
produk (display):
Menurut Sopiah dan Syihaduddin (2008:238) “Display adalah usaha yang
dilakukan untuk menata barang yang mengarahkan pembeli agar tertarik untuk
melihat dan memutuskan untuk membelinya”.
Jadi display adalah menata barang-barang yang akan ditawarkan kepada
konsumen
dengan penataan yang menarik sehingga konsumen merasa tertarik setelah
melihatnya dan langsung membeli.
Dari definisi-definisi di atas dapat ditarik kesimpulan bahwa display
adalah suatu cara penataan produk terutama produk barang yang diterapkan oleh
perusahaan tertentu dengan tujuan untuk menarik minat konsumen.
B.Fungsi Display
Berdasarkan informasi dari (www.scribd.com, 2020), display mempunyai 2
fungsi
dasar yaitu.
1. Increasing sales productifity (meningkatkan produktifitas penjualan)
Display dapat membangkitkan
2. Creating the desire store (menciptakan citra toko yang diinginkan)
Display dapat menciptakan suatu image yang diinginkan dan mempertahankan
posisi lembaga retailer store pada daerah pemasarannya.

C. Macam macam Display


Menurut (markethinkclass.com, 2009), display dibagi menjadi tiga macam,
yaitu sebagai berikut.
1. Window Display
Yaitu pemajangan barang dagang di etalase atau jendela toko. Dengan
window display, diharapkan calon pembeli akan tertarik dengan pajangan
tersebut dan mendorong mereka untuk masuk ke dalam toko. Selain untuk
menarik minat konsumen, window display dapat menjaga keamanan
barang dagang karna window display hanya memperlihatkan barang
dagang yang ditawarkan saja, tanpa dapat disentuh oleh konsumen.
2. Interior Display
Yaitu pemajangan barang dagang, gambar, kartu harga, dan simbol-
simbol didalam toko. Interior display merupakan suatu metode
memanfaatkan ruangan toko atau area penjualan untuk menata produk dan
semua elemen pelengkap display.
3. Solari Display
Yaitu pemajangan produk melalui media lain dengan tujuan menarik
perhatian calon konsumen terhadap produk yang dipajang.
13

D. Pengertian Minat Beli

Menurut Kotler & Keller (2016:27), Pemasaran adalah suatu kegiatan


yang mengatur lembaga dan proses untuk menciptakan, mengkomunikasikan,
menyampaikan, dan mempertukarkan penawaran yang bernilai baik bagi
pelanggan, klien, mitra, dan masyarakat pada umumnya Sedangkan menurut
Tjiptono (2015:5) menyampaikan bahwa pemasaran adalah menggambarkan
berbagai kegiatan yang dilakukan oleh perusahaan untuk menstimulasi
permintaan produk atau jasa yang dimiliki perusahaan dan memastikan jika
produk atau jasa mereka dapat disampaikan dengan baik kepada para
konsumen. Menurut Sedjati (2018) berpendapat bahwa pemasaran merupakan
kegiatan perusahaan untuk mengendalikan serta mengarahkan arus barang
maupun jasa dari produsen kepada konsumen. Menurut Andayani (2017:11)
Pemasaran adalah suatu proses yang didalamnya individu dan kelompok
mendapatkan apa yang mereka butuhkan dan inginkan dengan menciptakan,
menawarkan, dan secara bebas mempertukarkan produk yang bernilai dengan
pihak lain.
BAB IV.
PEMBAHASAN

A. Cara Mendisplay Barang Sesuai Dengan Facing Out


Letak barang harus menghadap ke pelanggan dengan persediaan
yang ada disusun dibelakangnya sekitar 36% posisi barang yang
menghadap ke pelanggan searah jam 2 dan jam 4 juga mengalami
peningkatan penjualan. Label harga juga termasuk ke produk facing
dimana label harga harus diletakan secara seragam pada tiap produk dan
sebaliknya ditempel pada ujung kanan atau diatas produk.
B. Alasan Facing Out Display Bisa Memudahkan Konsumen Untuk
Berbelanja
Facing Out di Alfamart sendiri merujuk pada tata letak produk
yang menarik perhatian konsumen dengan menempatkannya diposisi yang
strategis dan menonjol. Penerapan Facing Out di Alfamart dilakukan
dengan tujuan memudahkan konsumen dalam menemukan produk yang
mereka butuhkan serta memberikan pengalaman belanja yang lebih baik
dan menyenangkan.
Produk-produk yang ditempatkan dalam facing out biasanya adalah
produk yang sedang dalam kondisi promosi atau produk-produk yang
sedang tren dan sedang dicari oleh konsumen. Selain itu, Facing Out di
Alfamart juga membantu meningkatan penjualan produk tertentu dan
meningkatan keuntungan toko.
C. Pengaruh Facing Out Display Untuk Menarik Minat Beli Konsumen
Facing Out Display di Alfamart memungkinkan produk dipajang
secara maksimal sehingga dapat menarik perhatian konsumen. Konsumen
dapat dengan mudah melihat produk-produk yang ditawarkan tanpa harus
membuka rak atau mencari didalam kardus. Dengan produk yang dipajang
dengan menarik, konsumen akan lebih tertarik untuk membeli produk
yang ditawarkan. Hal ini dapat meningkatkan penjualan produk di
Alfamart.
Facing Out Display di Alfamart dapat digunakan untuk
memberikan informasi tentang produk, seperti harga, promo, dan
keuntungan menggunakan produk tersebut. Informasi yang disampaikan
dapat membantu konsumen membuat keputusan pembelian yang tepat.
Dengan Facing Out Display produk yang ditawarkan dapat ditempatkan
dengan rapi dan teratur sehingga tata letak toko menjadi lebih sederhana
dan mudah diakses oleh konsumen
BABV.
KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan
Dari kegiatan praktek ini, saya mendapatkan pelajaran serta ilmu
baru yang yang selama ini tidak didapatkan dibangku sekolah, sementara
praktek bisa dilakukan dilapangan secara langsung. Kegiatan praktek ini
berguna untuk memperluas pengetahuan dan menerapkan pembelajaran di
sekolah. Dalam kata lain, kegiatan PKL bisa menjadi pelengkap agar
siswa menjadi lebih matang dan siap mengahadapi dunia kerja.
Berdasarkan hasil kegiatan PRAKERIN di PT. Sumber Alfaria
Trijaya,Tbk. Sat Hanjawar, kini saya dapat mengambil beberapa
kesimpulan dari judul “Pengaruh Facing Out Display Terhadap
Minat Beli Konsumen” yaitu:

Facing out di Alfamart merujuk pada tata letak produk yang


menarik perhatian kosumen dengan menempatkannya di posisi yang
strategis dan menonjol. Penerapan facing out dilakukan dengan tujuan
memudahkan konsumen dalam menemukan produk yang mereka
butuhkan serta memberikan pegalaman belanja yang lebih baik dan
menyenangkan.
Produk-produk yang ditempatkan dalam facing out biasanya
adalah produk yang sedang dicari oleh kosumen. Selain itu, facing out di
Alfamart juga membantu meningkatkan penjualan produk tertentu dan
meningkatkan keuntungan toko.
B. Saran
1. Untutk Sekolah
a. Pemantauan terhadap siswa/i yang sedang PKL maupun yang baru
akan melaksanakan PKL agar lebih ditingkatkan lagi untuk
meyakinkan pihak perusahaan terhadap program PKL ini.
b. Dalam pembekalan materi fisik maupun mental agar lebih
ditingkatkan terutama untuk pembinaan mental siswa/i.
c. Dan juga guru-guru selalu memberikan motivasi, bimbingan dan
keringanan bagi siswa/i
2. Untuk Perusahaan
a. Diharapkan agar kerja sama antara sekolah dengan perusahaan
lebih ditingkatkan lagi dengan banyak memberi peluang kepada
siswa/i SMK untuk PKL.
b. Untuk para karyawan lebih ditingkatkan lagi motivasi dan
kedisiplinannya dalam bekerja.
c. Hubungan karyawan dengan siswa/i diharapkan selalu terjaga
keharmonisannya agar dapat tercipta suasana kerjasama yang baik.
18

DAFTAR PUSTAKA

Universitas Muhammadiyah Jakarta “Pengertian Display”

https://www.studocu.com/id/document/universitas-muhammadiyah-jakarta/
perancangan-sistem-kerja-dan-ergonomi/pengertian-display/48452124 Diakses
pada tanggal 25 Juli 2023

Tatang R.A “Fungsi Display

https://elib.unikom.ac.id/download.php?id=231736 Diakses pada tanggal 25 Juli


2023

Alma “Macam-macam Display”

https://markethinkclass.com/memahami-penataan-produk/ Diakses pada tanggal 26


Juli 2023

Kotler dan Keller (2009) “Pengertian Minat Beli”

http://repo.darmajaya.ac.id/2661/5/BAB%20II.pdf Diakses pada tanggal 26 Juli


2023
19

LAMPIRAN
20

DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN CIANJUR


SMK NEGERI 1 CIPANAS
Jln. Raya Cipanas, Desa Cimacan, Kec. Cipanas Kab. Cianjur
43253
Telp (0263) 2951737 E-mail: info@smkn1cipanas.sch.id website:
smkn1cipanas.sch.id

PROFIL PENULIS

Nama : M. Rizky Fauziansyah

Jenis Kelamin : Laki-laki

Tempat/Tanggal Lahir : Cianjur, 25 Juli 2006

Alamat Rumah : Gadog Babakan RT.03/RW.04

NISN : 2122228

Agama : Islam

Kelas/Program Keahlian : XII BDP (Bisnis Daring dan Pemasaran


21

PROFIL INSTANSI DU/DI

Nama Instansi : PT. Sumber Alfaria Trijaya, Tbk.

Jenis Usaha : Ritel

Alamat : Jl. Hanjawar Kp. Sukanagalih, Kec. Pacet

Pemimpin Perusahaan : Deni Wahyudin

Pembimbing Instansi : Agus Yulianto


22

DAFTAR GAMBAR

( Merapikan Area Sales) ( Merapikan


Gudang)
23

( Merapikan Gudang) ( Merapikan Chiller)

Anda mungkin juga menyukai