Anda di halaman 1dari 4

ssssssssssssssssssssssssssssssssssssssssssssssssssssssssssssssssssssssssssss(Teks 1)

Kucingku yang Lucu

Riko adalah nama kucingku yang ada di desa. Riko adalah seekor kucing kampung
yang telah lama aku temukan di selokan dekat sungai saat aku hendak berangkat les. Riko
memiliki bulu hitam tanpa ada kombinasi warna apapun. Umurnya sekitar lima bulan, riko
aku temukan dalam keadaan bulunya yang basah karena pada saat itu desaku sedang diguyur
hujan.

Melihat Riko tampak lapar dan kedinginan aku tak tega membiarkannya tetap berada
di tempat yang tidak layak tersebut. Dan akhirnya aku memutuskan untuk membawa Riko
pulang. Tak heran lagi, setelah beberapa hari Riko aku rawat dia berubah menjadi seekor
kucing yang tangkas dan periang. Setelah beberapa hari aku merawatnya, kini Riko telah
menjadi kucing lucu yang sehat dan periang. Bermain dan jalan-jalan adalah aktivitas
kegemaran si kucing lucu ini.  
Setiap pagi hari kebiasaan Riko adalah keluar rumah, dan ia akan kembali ke rumah
ketika sore. Walaupun begitu setiap aku pulang dari sekolah Riko sudah stanby di rumah
untuk menunggu ku pulang, dia meminta makan lalu kembali pergi bermain.
Riko adalah kucing yang sangat mengemaskan. Dengan tingkahnya yang lucu setiap
hari aku merasa terhibur dengan adanya Riko. Riko adalah kucing kesayanganku. Jika aku
sedang sedih Riko selalu saja mengerti, karena setiap aku sedih Riko selalu bertingkah lucu
sehingga kesedihanku akan hanyut dalam tawaku.

(Teks 2)
SMA Negeri 2 Tuban

SMA Negeri 2 Tuban adalah salah satu sekolah terbaik di Tuban. Sekolah ini
mendapat pandangan baik dari seluruh masyarakat sekitar, bahkan banyak sekali calon siswa
siswi baru yang ingin mendaftarkan diri di SMA ini. Karena SMA 2 Tuban predikatnya telah
diakui mampu menghasilkan lulusan yang berkualitas. Selain itu kualitasnya juga dibuktikan
dengan melalui indeks input dan output prestasi sekolah ini. Pada tahun lalu, SMA Negeri 2
Tuban ini menjadi salah satu sekolah dengan input dan output sama, yaitu nomor tiga untuk
Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) dan nomor satu untuk Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS).
Bukan hanya indeks prestasi saja yang membuat SMA ini terkesan baik, namun
lingkungan dan fasilitas yang ada disini juga menduduki peringkat atas. SMA ini terletak di
Jalan Panglima Sudirman no. 07-09. SMA Negeri 2 Tuban ini sangat mudah diakses bagi
seluruh masyarakat karena letaknya yang tidak berada di pusat kota namun juga tidak berada
di lingkungan yang jauh dari kota. SMA ini terletak di sebuah jalan kecil yang suasananya
tidak begitu ramai, dengan demikian suasana belajar mengajar akan lebih nyaman karena
terhindar dari kebisingan kendaraan.
SMA Negeri 2 Tuban memiliki luas tanah seluas kurang lebih satu hektar. Sekolah ini
tidak menginginkan muridnya merasa kurang nyaman dengan lingkungan sekolah yang ada.
Oleh karena itu sekolahan ini dilengkapi dengan sebuah joglo dan lima bangunan utama
sehingga para siswa merasa betah dengan situasi sekolah yang sangat luas.
Selain beberapa fasilitas bangunan yang disediakan, SMA ini juga memfasilitasi para
peserta didiknya dengan beberapa fasilitas yang lengkap. Mulai dari ruang baca, kantin,
ruang ibadah, lapangan voli, lapangan basket, lapangan sepak bola, laboratorium fisika,
bahasa, dan kimia dengan fasilitas terbaik. Sehingga para siswa dapat mengeksplorasi
pelajaran yang didapatkan di sekolah.

(Teks 3)
Tas Birkin

Tas Birkin atau juga sering disebut sebagai Tas Birkin Hermes adalah salah satu jenis
tas yang paling fenomenal di kalangan wanita. Arti dari tas Birkin adalah aksesori pribadi
Hermes yang terbuat dari bahan kulit serta diberi nama sesuai aktris serta penyanyi Jane
Birkin.Tas itu menjadi mode sebagai simbol kekayaan sebab memiliki harga yang sangat
tinggi serta banyak dipakai oleh para selebriti.Untuk tas satu ini juga amat populer di
kalangan para kolektor tas.

Jenis tas ini tersedia dalam beragam bahan kulit seperti kulit kadal, lembu hingga
burung unta. Di antara yang paling mahal yang dipakai adalah kulit buaya air asin. Tas yang
menggunakan skala kulit buaya yang lebih kecil harganya akan lebih mahal daripada tas
dengan ukuran yang lebih besar.

Setiap tas juga telah dilapisi dengan kulit kambing. Pilihan warna interior juga sangat
pas digunakan pada eksterior. Harga untuk tas Birkin sendiri juga tergantung dengan jenis
kulit, warna, serta aksesoris kelengkapannya. Ukurannya mulai dari 25, 30, 35, sampai 40
sentimeter. Sedangkan untuk tas bepergian memiliki ukuran sekitar 50 dan 55 sentimeter.

Tas Birkin pun turut hadir dalam berbagai pilihan warna seperti coklat, hitam, biru
laut, emas, oranye, hijau zaitun, biru, merah muda, merah dan putih. Tas ini juga telah
dilengkapi dengan kunci serta diapit dengan tali dari kulit lalu dililitkan dengan pegangan.
Penutup kunci memakai satu atau dua nomor yang ada di bawah kunci. Tas ini sangat
dikagumi oleh banyak wanita.

(Teks 4)
Jam Tangan

Jam tangan merupakan suatu aksesoris yang dipakai pada pergelangan tangan, sama
halnya seperti memakai gelang tangan. Namun aksesoris jam tangan satu ini jauh lebih efektif
serta fungsional. Tak hanya itu saja, jam tangan juga bisa dipakai sebagai alat pendukung
penampilan.

Pada jam tangan terdiri atas 2 bagian berbeda, yakni bagian kepala dan pengikat.
Seluruh bagian pada jam tangan memiliki peran penting sendiri – sendiri. Meskipun
sebetulnya bagian paling utama berupa bagian kepala jam itu sendiri. Di bagian kepala jam,
secara garis besar terdiri atas 2 jenis tampilan. Tampilan pertama berupa tampilan klasis yang
memiliki jarum analog. Sementara tampilan yang kedua berupa tampilan digital. Dimana
tampilan digital ini telah dilengkapi dengan menggunakan layar LCD. Kadang juga ada yang
memakai looks analog serta look jam digital.

Baik jam analog maupun digital, kadang juga telah dilengkapi dengan kalender serta
hari. Pada bagian samping, ada sebuah tombol guna mengatur waktu. Sementara dibagian
pengikat memiliki design yang variatif. Ada yang memakai pita, karet, magnet, kulit, dan
yang lainnya.

Sebagai aksesoris yang fungsional, sekarang jam juga sudah menjadi salah satu benda
yang inovatif. Bahkan sudah terdapat smartphone yang memiliki ukuran sebesar jam tangan.
Cara memakainya pun sama dengan memakai jam tangan
Jam tangan juga sudah dilengkapi dengan fitur waterproof. Sehingga tak mudah mati
walaupun terkena air serta sangat aman untuk dipakai ketika hujan ataupun berenang. Oleh
sebab itu, fitur waterproof dalam jam ini menjadi fitur favorit. Bahkan juga menjadi fitur
utama yang harus ada pada setiap jam tangan.

Anda mungkin juga menyukai