Anda di halaman 1dari 8

Soal Lomba Cerdas Cermat SD (90 menit - 4 Tim)

PEMBAGIAN TIM :

1. TIM 1: Sela (6), Inara (5), Abizar (4)


2. TIM 2: Aza (6), Aric (5), Salwa (4)
3. TIM 3: Raya (6), Gea (5), Rina (4)
4. TIM 4: Asyam (6), Azka (5), Rahma (4)

Peraturan

1. Semua peserta dilarang berbicara sendiri ketika Lomba sedang berlangsung


2. Semua peserta diperbolehkan untuk membunyikan sendok ke gelas yang disediakan sebagai
pertanda Bel untuk memperebutkan Pertanyaan yang disampaikan
3. Diperbolehkan berbicara dan menjawab pertanyaan, Ketika Peserta yang sudah dipilih dan
dipersilahkan oleh Ustadzah
4. Ada 2 babak, yaitu babak penyisihan dan babak final
5. Babak Penyisihan akan diikuti oleh semua tim dengan durasi 40 menit dan soal berjumlah
50 soal.
6. Dari Babak Penyisihan diambil 3 Tim yang memperoleh skor 3 paling banyak.
7. Kemudian, 3 Tim yang terpilih masing-masing diberikan Pertanyaan Wajib sebanyak 10
soal dan berdurasi 10 menit
8. Terakhir, Semua tim memasuki Pertanyaan rebutan berjumlah 20 soal dan berdurasi 20
menit.

Babak Penyisihan (40 menit)

1. 30+100 :5 ×1=¿
Jawab: 50
2. 1+1× 1−0 × 5=¿
Jawab: 2
3. 100 :10+10 ×1=¿
Jawab: 20
4. 15 :5 ×3+1=¿
Jawab: 10
5. 250+30−12=¿
Jawaban: 268
6. 12 :4+ 3−3=¿
Jawaban: 3
7. 1+1× 0=¿
Jawaban: 1
8. 12+8−20 ×1=¿
Jawab: 0
9. 50 :5 ×2−20=¿
Jawab: 0
10. 14 :7+ 2−1=¿
Jawab: 3
11. Kapan Indonesia merdeka?
Jawaban: 17 Agustus 1945
12. Siapakah nama pahlawan nasional yang mendapat julukan "Bapak Pendidikan Nasional"?
Jawaban: Ki Hajar Dewantara
13. Sebutkan sila ke-4 Pancasila dengan benar!
Jawaban: Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam
permusyawaratan/perwakilan
14. Manakah bagian Garuda Pancasila yang menyimbolkan 45?
Jawaban: Bulu leher Garuda
15. Siapakah yang mendapat julukan Bapak Proklamator?
Jawaban: Soekarno
16. Julukan untuk kota Surabaya adalah ...
Jawaban: Kota Pahlawan
17. Dasar negara Indonesia adalah ...
Jawaban: Pancasila
18. Apa bunyi sila ke-3?
Jawaban: Persatuan Indonesia
19. Bendera Indonesia memiliki berapa warna, apa saja warnanya?
Jawaban: Dua warna, yaitu merah dan putih
20. Apa makna Bhinneka Tunggal Ika?
Jawaban: Walaupun berbeda-beda tetap satu jua
21. Siapakah yang membacakan Teks Proklamasi?
Jawaban: Bung Karno
22. Siapa nama Presiden Indonesia yang menjabat selama 31 tahun?
Jawaban: Soeharto
23. Sila Ketuhanan Yang Maha Esa dilambangkan dengan apa?
Jawaban: Bintang
24. Siapakah yang menjahit bendera Merah Putih?
Jawaban: Ibu Fatmawati
25. Siapakah yang menandatangani teks proklamasi Indonesia?
Jawaban: Soekarno dan Moh. Hatta
26. Sebutkan negara yang berbatasan langsung dengan Indonesia!
Jawaban: Malaysia, Papua Nugini, Timor Leste
27. Apa singkatan dari MPR?
Jawaban: Majelis Permusyawaratan Rakyat
28. Hari Pendidikan Nasional jatuh pada tanggal dan bulan berapa?
Jawaban: 2 Mei
29. Iklim di Indonesia disebut?
Jawaban: Tropis
30. Rukun Iman berjumlah ...... (enam)
31. Nabi dan Rasul yang wajib kita imani ada sebanyak ...... (25)
32. Doa yang dibaca setelah takbiratul ihram dalam shalat disebut ...... (doa iftitah)
33. Dalam kondisi tidak ada air, atau keadaan sakit dibolehkan bersuci dengan debu yang
disebut ...... (tayamum)
34. Perintah shalat wajib lima waktu diturunkan ketika Rasulullah menjalani ...... (isra’
mi’raj)
35. Ibadah puasa diwajibkan bagi orang-orang beriman sesuai Al Quran surat dan ayat ......
(al baqarah ayat 183)
36. Tujuan dari ibadah puasa ialah menahan hawan nafsu sehingga menjadi orang yang ......
(bertakwa/muttaqin)
37. Kitab suci yang diturunkan kepada nabi Daud alaihissalam disebut ...... (zabur)
38. Nabi yang mendapat julukan Bapak para Nabi adalah Nabi ...... (Ibrahim as.)
39. Al Quran sering juga disebut Al Huda yang berarti ...... (petunjuk)
40. Peristiwa turunnya Al Quran, sering diperingati dengan sebutan ...... (nuzulul qur’an)
41. Al Quran terdiri dari 30 Juz dan terbagi menjadi ...... surat (114)
42. Seruan atau panggilan sebagai ajakan menunaikan ibadah shalat disebut ...... (adzan)
43. Bagian tubuh yang harus ditutupi digolongkan sebagai ...... (aurat)
44. Salah satu rukun haji yakni berada atau berhenti di padang arafah pada tanggal 9
Dzulhijah dinamakan ...... (wuquf)
45. Salah satu sifat para nabi dan rasul adalah Fatonah yang berarti ...... (bijaksana/cerdas)
46. Alhamdulillahi Rabbil ‘alamin disebut bacaan ...... (tahmid/hamdalah)
47. Berbuat sesuatu semata-mata hanya karena Allah dinamakan ...... (ikhlas)
48. Allah bersifat baqa’ yang bermakna ...... (kekal)
49. Nabi-nabi yang memiliki ketabahan luar biasa digolongkan sebagai ...... (ulul azmi)
50. Surat Al Quran yang pertama kali diturunkan adalah ...... (al ‘alaq)
Babak Final (50 menit)

Pertanyaan Wajib untuk Tim A (10 menit)

1. 30+100 :10 ×1=¿


Jawab: 4 0
2. 2+1 ×1−0 × 6=¿
Jawab: 3
1. Perbuatan menyekutukan Allah dengan sesuatu yang lain disebut ...... (syirik)
2. Dalam keadaan tertentu, kita dibolehkan menggabungkan dua shalat dalam satu waktu, atau
disebut shalat ...... (jama’)
3. Nabi yang diberi mukjizat bisa membelah lautan dengan tongkat adalan ...... (Musa as.)
4. Apa nama ibu kota Indonesia?
Jawaban: Jakarta
5. Siapa nama Nabi yang pernah ditelan ikan paus ...
Jawaban: Nabi Yunus
6. Bapak proklamator Indonesia adalah ... dan ...
Jawaban: Ir. Soekarno dan Moh. Hatta
7. Sebutkan simbol sila Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia!
Jawaban: Padi dan kapas
8. Lambang negara Indonesia adalah ...
Jawaban: Garuda Pancasila

Pertanyaan Wajib untuk Tim B (10 menit)

1. 100 :10 0+20 ×1=¿


Jawab: 21
2. 15 :15 ×3+1=¿
Jawab: 4
3. Al Quran merupakan pembeda atau sering disebut ...... (al furqan)
4. Nabi yang diberi mukjizat bisa menghidupkan orang mati adalah ...... (Isa as.)
5. Takbir dalam setiap pergantian gerak dalam shalat disebut takbir ...... (intiqal)
6. Ada katak, tanaman padi, ular, dan belalang di sawah belakang rumah. Sebutkan rantai
makanan yang bisa terjadi!
Jawaban: tanaman padi - belalang - katak - ular
7. Lagu Indonesia Raya diciptakan oleh ...
Jawaban: WR Supratman
8. Mata uang Indonesia adalah ...
Jawaban: Rupiah
9. Golongan darah terbanyak di dunia adalah ...
Jawaban: Golongan darah O
10. Wakil presiden RI pertama?
Jawaban: Moh. Hatta

Pertanyaan Wajib untuk Tim C (10 menit)

1. 300 :30+30−30=¿
Jawaban: 10
2. 20 :4 +5−5=¿
Jawaban: 5
3. Al Quran juga disebut penyembuh atau obat sering disebut ...... (asy-syifaa’)
4. Nabi yang diberi mukjizat berupa kapal atau bahtera yang menyelamatkan dari banjir
adalah ...... (Nuh as.)
5. Gerakan bangun dari ruku’ dalam shalat disebut ...... (i’tidal)
6. Apa semboyan negara Indonesia yang dicengkeram kaki Garuda?
Jawaban: Bhinneka Tunggal Ika
7. Berapa lama Belanda menjajah Indonesia?
Jawaban: 3,5 abad
8. Joglo adalah rumah adat dari provinsi apa?
Jawaban: Jawa Tengah
9. Di lambang Garuda Pancasila, rantai emas memiliki latar belakang warna ...
Jawaban: Merah
10. Lagu Hari Merdeka diciptakan oleh ...
Jawaban: Husen (H) Mutahar
PERTANYAAN REBUTAN (20 menit)

1. 1 15+115 × 0=¿
Jawaban: 1 15
2. 10+5−5 ×1=¿
Jawab: 10
3. Nama Nabi yang diberi kitab Injil adalah Nabi ...... (Isa as.)
4. Shalat diawali dengan takbiratul ihram dan diakhiri dengan ...... (salam)
5. Berapa kali takbir rakaat pertama pada shalat Idul Fitri ...... (7 kali)
6. Rasulullah wafat dalam usia 60 tahun dan dimakamkan di Kota ...... (Madinah)
7. Jilatan anjing termasuk najis berat atau disebut najis ...... (mughaladzah)
8. Islam dibangung di atas kebersihan, dan kebersihan merupakan bagian dari ...... (iman)
9. Sebutkan samudera yang mengapit Indonesia!
Jawaban: Samudera India dan Samudera Pasifik
10. Apakah simbol sila ke-4 Pancasila?
Jawaban: Kepala banteng
11. Di lambang Garuda Pancasila, pohon beringin memiliki latar belakang warna ...
Jawaban: Putih
12. Dasar negara Indonesia adalah ...
Jawaban: Pancasila
13. Katak dijuluki hewan amfibi karena ...
Jawaban: Mampu hidup di darat dan di air
14. Sebutkan isi Sumpah Pemuda!
Jawab: Pertama, Kami putra dan putri Indonesia, mengaku bertumpah darah yang satu,
tanah air Indonesia. Kedua, Kami putra dan putri Indonesia mengaku berbangsa yang
satu, bangsa Indonesia. Ketiga, Kami putra dan putri Indonesia menjunjung bahasa
persatuan, bahasa Indonesia.
15. Apa Tema HUT RI ke-78 pada 2023?
Jawab: Terus Melaju untuk Indonesia Maju
16. Berapa jumlah bulu dalam lambang Garuda Pancasila?
Jawab: 17 helai bulu di tiap-tiap sayap (melambangkan tanggal 17), 8 helai bulu pada ekor
(melambangkan bulan Agustus), 19 helai bulu di pangkal ekor, dan 45 helai bulu di leher
(melambangkan tahun 1945)
17. Kapan hari lahirnya Pancasila diperingati?
Jawab: setiap 1 Juni, merujuk tanggal sidang BPUPKI saat merumuskan dasar negara
Republik Indonesia.
18. Sebutkan 5 sila dalam Pancasila!
Jawab: Ketuhanan Yang Maha Esa Kemanusiaan yang Adil dan Beradab Persatuan
Indonesia Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam
Permusyawaratan/Perwakilan Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia
19. Setiap 10 November kita memperingati hari apa?
Jawab: Hari Pahlawan, untuk memperingati Pertempuran Surabaya
20. Setiap 20 Mei kita memperingati hari apa?
Jawab: Hari Kebangkitan Nasional, memperingati hari berdirinya Boedi Oetomo

Anda mungkin juga menyukai