Anda di halaman 1dari 6

KLINIK PRATAMA RAWAT INAP

dr. DJALU
Jl. Raya Canggu, Kedung Sumur, Kecamatan Jetis
Kabupaten Mojokerto Telp. (0321) 360014

KEPUTUSAN PIMPINAN KLINIK PRATAMA RAWAT INAP dr. DJALU


NOMOR : 0006/KL.DJ/SK/2022

TENTANG

PENANGGUNGJAWAB MANAJEMEN RESIKO

Dengan Rahmat Tuhan Yang Maha Esa


PIMPINAN KLINIK PRATAMA RAWAT INAP dr. DJALU,

Menimbang : a. bahwa pasien mempunyai hak untuk memperoleh pelayanan


yang bermutu dan aman;
b. bahwa dalam rangka meningkatkan mutu dan keselamatan
pasien, perlu pelaksanaan kegiatan agar dapat berjalan
dengan baik dan lancar;
c. bahwa bahwa untuk mencapai tujuan tersebut dan
memperhatikan huruf a dan b diatas, maka perlu ditetapkan
Penanggungjawab manajemen resiko.

Mengingat : 1. Undang–undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009


tentang kesehatan;
2. Peraturan Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara Republik
Indonesia dan Reformasi Demokrasi Nomor 14 Tahun 2017,
Tentang Pedoman Penyusunan Survei Kepuasan
Masyarakat Unit Penyelenggara Pelayanan Publik;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 14
Tahun 2021, Tentang Standar Kegiatan Usaha Dan Produk
Pada Penyelenggaraan Perizinan Berusaha Berbasis Risiko
Sektor Kesehatan;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 34
Tahun 2022, Tentang Akreditasi Klinik;
5. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
1457/MENKES/SK/2003 tentang Standart Pelayanan
Minimal Bidang Kesehatan di Kabupaten / kota;
MEMUTUSKAN
Menetapkan : KEPUTUSAN PIMPINAN KLINIK PRATAMA RAWAT INAP
dr.DJALU TENTANG PENANGGUNGJAWAB MANAJEMEN
RESIKO.
KESATU : Menetapkan Maria Ulfa, Amd. Keb sebagai Penanggung Jawab
Manajemen Resiko Klinik Pratama rawat Inap dr Djalu;
KEDUA : Tugas pokok ,tanggung jawab dan wewenang
penanggungjawab Manajemen Resiko Klinik Pratama Rawat
Inap dr Djalu sebagaimana tersebut dalam lampiran keputusan
yang merupakan bagian tak terpisahkan dari keputusan ini;

Di tetapkan : MOJOKERTO
Pada tanggal : 02 DESEMBER 2022

Pimpinan
Klinik Pratama Rawat Inap dr. Djalu

DJALU NASKUTUB
LAMPIRAN -I
KEPUTUSAN PIMPINAN KLINIK PRATAMA
RAWAT INAP dr. DJALU TENTANG
PENANGGUNGJAWAB MANAJEMEN
RESIKO
NOMOR : 0006/KL.DJ/SK/2022
TANGGAL : 02 DESEMBER 2022

TUGAS POKOK, TANGGUNG JAWAN DAN WEWENANG


PENANGGUNGJAWAB MANAJEMEN RESIKO

1. Tugas Pokok :
Penanggungjawab Keselamatan Pasien klinik
2. Tanggung Jawab :
Mengkoordinasikan kegiatan manajemen risiko dengan Pimpinan Klinik
semua anggota staf medis, semua pegawai dan dengan pihak luar Klinik.
3. Uraian Tugas :
a) Mengembangkan mekanisme identifikasi risiko seperti laporan insiden,
rujukan staf,tinjauan rekam medik, tinjauan keluhan pasien;
b) Mengembangkan dan memelihara hubungan kolaborasi dengan unit
layanan terkait seperti: manajemen mutu, kepelayanan, staf medis dan
kontrol infeksi;
c) Mengembangkan statistik dan laporan kualitatif, trend dan pola
manajemen risiko;
d) Mengembangkan aturan dan prosedur di area yang rentan terjadi risiko
seperti informed consent, kerahasiaan dan penanganan kejadian
sentinel;
e) Dilakukan evaluasi kesesuaian pelaksanaan manajemen resiko dengan
pelaksaan layanan Klinis sesuai dengan kebijakan prosedur;
f) Tindak lanjut bila terjadi ketidaksesuaian.
4. Wewenang
a) mengurangi mortality dan morbidity, dengan memperbaiki pelayanan
kepada pasien, melalui identifikasi dan analisa, untuk mengurangi risiko
yang dapat mencegah pasien dari cedera atau kecacatan terkait
keselamatan pasien.
b) meningkatkan pelayanan pasien dengan mencegah penyimpangan
hasil, melalui pendekatan sistematis, terkoordinasi dan
berkesinambungan untuk meningkatkan keselamatan pasien.

Ditetapkan di : MOJOKERTO
Pada tanggal : 02 DESEMBER 2022

Pimpinan
Klinik Pratama Rawat Inap dr. Djalu

DJALU NASKUTUB
.

Anda mungkin juga menyukai