Anda di halaman 1dari 3

LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN PANITIA

PERINGATAN MAULID NABI MUHAMMAD SAW.


TK NURUL HASANAH 1438 H/ 2017M

I. PENDAHULUAN
Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Alhamdu Lillah puji dan tasyukkur kita panjatkan kehadirat Illahi Robbi yang telah
memberikan kemudahan dalam melaksanakan amanat yang telah diterima sebagai panitia
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di TK Nurul Hasanah. Sholawat serta salam
tercurah kepada junjungan Rosulullah Muhammad SAW beserta Sahabat, Keluarga,
hingga akhir zaman.
Pelaksanaan kegiatan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dapat berjalan
lancar sebagaimana mestinya, walau tentunya masih banyak kekurangan yang akan
menjadi bahan evaluasi untuk melaksanakan kegiatan Peringatan Maulid Nabi
Muhammad SAW pada tahun berikutnya. Untuk tertib administrasi dan sesuai dengan
prinsip amanah, maka disusunlah laporan pertanggung jawaban ini.

II. TUJUAN KEGIATAN


1. Sebagai realisasi dakwah dan syiar Islam
2. Menjalin silaturahmi dan mempererat ukhuwah Islamiyah
3. Menanamkan rasa kepedulian sosial
4. Sarana bershodaqoh siswa/i TK Nurul Hasanah
5. Sarana belajar Ikhlas bagi siswa/i TK Nurul Hasanah

III. NAMA KEGIATAN


Kegiatan ini dinamakan “Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW”
dengan tema “Mengasihi anak yatim”
IIII. LAPORAN KEUANGAN
A. PEMASUKAN
1. Santunan Orang tua/ Wali murid = Rp 5.160.000,-
2. Uang amal jariah tahun 2016-2017 = Rp 1.635.000,-

TOTAL PEMASUKAN = Rp 6.795.000,-


B. PENGELUARAN
1. Santunan 22 anak yatim/ yatim-piatu @Rp 150.000,- = Rp 3.400.000,-
2. Nasi bungkus = Rp 1.162.500,-
3. Bingkisan/ cinder mata = Rp 770.000,-
4. Plastik = Rp 15.000,-
5. Konsumsi guru-guru = Rp 70.000,-
6. Dokumentasi = Rp

TOTAL PENGELUARAN = Rp 5.417.000,-


SALDO AKHIR = Rp 1.377.500,-

V. SUSUNAN PANITIA
1. Pembimbing/ Penasehat : Cholila, S.Pd
2. Ketaua pelaksana : Hefizar Primayanti, S.Pd.I
3. Bendahara : Siti Mariam
4. Sekertaris : Herawati
5. Acara : Nur Hayati, S.Pd
6. Konsumsi : Haryati, S.Pd
7. Dokumentasi : Windy Aulia, S.Pd.I

VI. LAPORAN KEGIATAN


1. Kegiatan diselenggarakan pada hari Jum`at 27 Januari 2017
2. Tempat pelaksanaan kegiatan Maulid di area TK Nurul Hasanah.
3. Kegiatan acara:
08.00 s/d 08.30 WIB. : Sambutan Kepala TK Nurul Hasanah.
oleh Ibu Cholila, S.Pd
08. 30 s/d 09.30 WIB. : Penampilan Kesenian
oleh Siswa/i TK Nurul Hasanah.
09.30 s/d 10.45WIB. : Pemberian santunan anak yatim, yatim/piatu
oleh Ibu Cholila, S.Pd
09.30 s/d 10.45WIB. : Doa penutup
oleh Ibu Cholila, S.Pd

VII. DOKUMENTASI
(Terlampir)
VIII. PEMBERI SANTUNAN
(Terlampir)
IX. PENERIMA SANTUNAN
(Terlampir)
X. PENUTUP
Demikian laporan pelaksanaan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di TK
Nurul Hasanah, dengan harapan semoga kita semua, Bapak/Ibu/Siswa/i dan kami panitia
pelaksana mendapat ridho dari Allah SWT. Amiin.
Wassalamu’alaikum Wr. Wb
Jakarta, 2 Februari 2017
Mengetahui,
Sekertaris Ketua Panitia

Herawati Hefizar Primayanti, S.Pd.I

Anda mungkin juga menyukai