Anda di halaman 1dari 4

Kisi-kisi fiqih

1. Pelajari menulis QS An Nuur : 2 & terjemahnya dan Qs Al Maidah 90 91. Langkah2 terhadap
bughat

2. Hikmah diharamkan khamar...

Jawaban:

° Memelihara kesehatan badan

Ahli kedokteran mengatakan bahwa khamar berdampak fatal pada paru-paru, melemahkan daya
imunitas tubuh dari serangan penyakit lainnya, dan berpengaruh terhadap seluruh organ tubuh, seperti
gangguan hati dan melemahnya syaraf seseorang.

° Menghindari penggunaan harta untuk hal-hal yang tidak bermanfaat

° Terciptanya anggota masyarakat yang kuat dan sehat fisiknya, memiliki semangat hidup yang tinggi dan
pikiran yang tajam.

3. Macam-macam pembunuhan lengkap dengan istilah bahasa Arab dan hukumannya...

Jawaban:

° Pembunuhan sengaja (Qatl al-'Amd/ ‫)القتل العمدي‬, Qishas~kafarat

° Pembunuhan semi-sengaja (Qatl Syibh al-'Amd/ ‫)القتل اشبهيل العمدي‬, Diyat Mughalazah (cicil 3
tahun)~kafarat

° Pembunuhan tidak sengaja (Qatl al-Khata'/ ‫)القتل الحط‬, Diyat Mukhafafah (cicil 3 tahun).

4. Kafàrah...

Jawaban:

Bahasa: Denda yang harus dibayar karena melanggar larangan Allah SWT. atau melanggar janji.

Istilah: Tebusan atau denda yang wajib dibayar oleh seseorang karena telah melakukan perbuatan yang
dilarang oleh Allah.

5. Semua ayat Al-Qur'an yang dihafal keluar dalam ujian

Hafalan:

° Al-Isra' 33

° Al-Baqarah 178 atau Al-Maidah 45

° An-Nur 2
° Al-Maidah 90-91

° Al-Maidah 38

° Al-Maidah 33

6. Qadzaf hukumannya...

Jawaban: didera 80 kali dan kesaksiannya tidak diterima lagi selama-lamanya (An-Nur ayat 4).

7. Macam-macam zina dan hukumannya...

Jawaban:

° Zina muhsan (Pernah menikah), hukuman rajam atau dilempari dengan batu sampai mati.

° Zina Ghairu muhsan (Belum menikah), dihukum cambuk 100 kali dan bagi laki-laki dikenai pula
hukuman pengasingan selama satu tahun.

8. Makna bughat bahasa dan istilah...

Jawaban:

Bahasa: kata bughat adalah bentuk jama’ dari isim fa’il yang berasal dari fi’il yang berarti maksiat,
melampaui batas, berpaling dari kebenaran dan zalim.

Istilah: bughat adalah sekelompok orang muslim yang melakukan pemberontakan terhadap imam atau
pemerintah yang sah, dengan cara memisahkan diri, tidak mentaati perintah imam atau menolak
kewajiban yang dibebankan kepada mereka.

9. Hadist tentang macam-macam hakim...

Jawaban:

‫ضى بِ ِه فَه َُو‬ َّ ‫اض َع َرفَ ْال َح‬


َ َ‫ق فَق‬ ٍ َ‫ار ق‬ ِ ‫اض فِى ْال َجنَّ ِة َوقَا‬
ِ َّ‫ضيَا ِن فِى الن‬ ٍ َ‫ ق‬:ٌ‫ضاةُ ثَالَثَة‬ َ ُ‫ الق‬:‫ال‬ َ ‫ع َِن اب ِن بُ َر ْي َدةَ ع َْن َأبِ ْي ِه ع َِن النَّبِ ِّي‬
َ َ‫صلَّى هللاُ َعلَ ْي ِه َو َسلَّ َم ق‬
)‫ (رواه أبو داود‬.‫ار‬ ِ َّ‫ضى َعلَى َج ْه ٍل فَهُ َو فِى الن‬ َ َ‫اض ق‬
ٍ َ‫ار َوق‬ ِ َّ‫ق فَ َح َك َم بِ ِخالَفِ ِه فَه َُو فِى الن‬
َّ ‫اض َع َرفَ ال َح‬ ٍ َ‫فِى ْال َجنَّ ِة َوق‬

“Dari Ibnu Buraidah dari bapaknya dari Nabi saw., beliau bersabda, “Hakim ada tiga macam. Satu di
surga dan dua di neraka. Hakim yang mengetahui kebenaran dan menetapkan hukum berdasarkan
kebenaran itu maka ia masuk surga, hakim yang mengetahui kebanaran dan menetapkan hukum
bertentangan dengan kebenaran ia masuk neraka, dan hakim yang menetapkan hukum dengan
kebodohannya ia masuk neraka.” (H.R. Abu Dawud).

10. Bagaimana menghukum penzina muhsan yg hamil...

Jawaban: Membiarkan dia (wanita itu) mengandung (9 bulan) dan melahirkan bayinya karena bayinya
tidak memiliki dosa dan memiliki hak hidup dari Allah SWT.~Lalu membiarkan wanita itu menyusui
anaknya (2 tahun) sampai anaknya tidak membutuhkan air susunya lagi karena siapa yang akan
mengurus anaknya jika dia meninggal.~Kemudian barulah dia akan di rajam sampai mati.

11. QS AL Maidah 33 artikan secara lateral...

Jawaban: Hukuman bagi orang-orang yang memerangi Allah dan Rasul-Nya dan membuat kerusakan di
bumi hanyalah dibunuh atau disalib, atau dipotong tangan dan kaki mereka secara silang, atau
diasingkan dari tempat kediamannya. Yang demikian itu kehinaan bagi mereka di dunia, dan di akhirat
mereka mendapat azab yang besar.

12. Kedudukan wanita menjadi hakim menurut pendapat ulama :

•Ibnu Jarir Atthabàri: Membolehkan pengangkatan hakim wanita untuk memutuskan berbagai macam
urusan sebagaimana hakim pria.

•Imam Syafi'i, Maliki, Hambali: Tidak membolehkan hakim wanita

Menurut hadits Abu Hurairah dan diriwayatkan oleh Imam Bukhari yang artinya: "Tidaka akan
mendapatkan keberuntungan (kesudahan yang baik) satu kaum yang memasrahkan urusannya kepada
seorang wanita.

•Imam Hanafi: Membolehkan pengangkatan hakim wanita untuk menyelesaikan urusan kecuali urusan
had dan qishas.

13. Nisab barang curian yg terkena had potong tangan menurut imam Hanafi...

Jawaban: menurut Imam Abu Hanifah

° Tidak wajib dikenai hukuman potong tangan pada pencurian dalam keluarga yang inti karena mereka
diperbolehkan keluar masuk tanpa izin.

° tidak ada hukuman potong tangan pada kasus pencurian antara suami istri.

14. Status harta rampasan bughat...

Jawaban: Tidak boleh dijadikan sebagai ghanimah atau rampasan perang.

15. Hukuman terhadap perampok dan pencuri...

Jawaban:

Hukuman perampok:

° Membunuh ✓ merampas ✓ = dibunuh dan disalib

° Membunuh ✓ merampas × = dibunuh

° Membunuh × merampas ✓ = dipotong tangan kanan dan kaki kirinya


° Membunuh × merampas × = diasingkan dari daerahnya.

Hukuman pencuri:

Dipotong tangannya atau dikenai sanksi.

16. Gugurnya had qadzaf...

Jawaban:

° Penuduh dapat mendatangkan empat orang saksi

° Dimaafkan oleh yang tertuduh

° Orang yang menuduh istrinya berzina dapat terlepas dari hukuman dengan jalan bersumpah li'an.

17. Macam-macam kafarah zihar, kafarah melanggar sumpah, kafarah ila' dan seterusnya...

Jawaban:

° Kafarah Zihar: memerdekakan seorang budak~puasa 2 bulan~memberi makan 60 fakir miskin.

° Kafarah melanggar sumpah: memerdekakan seorang budak~memberi makan atau pakaian 10 fakir
miskin~puasa 3 hari.

° Kafarah ila': memerdekakan seorang budak~memberi makan atau pakaian 10 fakir miskin~puasa 3
hari.

° Kafarah pembunuhan: memerdekakan seorang budak~puasa 2 bulan.

° Kafarah membunuh binatang buruan saat ihram: Mengganti binatang ternak yang
seimbang~memberi makan kepada fakir miskin senilai binatang ternak itu~puasa 10 hari.

° Kafarah berhubungan intim (suami istri) di siang hari pada bulan ramadhan: memerdekakan seorang
budak~puasa 2 bulan~memberi makan 60 fakir miskin. Bagi istri tidak wajib dan hanya meng-qadha
puasanya.

Anda mungkin juga menyukai