Anda di halaman 1dari 4

Surat Permohonan Kerjasama

Kepada Yth. Bapak/Ibu


Kepala Yayasan Pesat Birrul Walidain
Ibu Lida Hasanah, S.Pd., M.Pd
dan Kepala Sekolah SMA PESAT SOT
Bapak Mukhti Baihaqi, S. Hut

Di Tempat

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Dengan hormat,

Bersama surat ini, saya Abah Ukam Sitarabalaga ( Seniman Indonesia ) Selaku Panitia
Kegiatan Roadshow Pemutaran film edukasi yang berjudul " Nikah Mut'ah " ( Kawin Kontrak
) yang berdurasi 30 menit. Film ini salah satu program PBB yang mengangkat tentang
hak-hak perempuan dan perdagangan manusia.
Film tersebut sudah diputar di beberapa negara di Dunia sedangkan untuk di
Indonesia sudah diputar di beberapa Kota khususnya di sekolah-sekolah, pondok pesantren
dan di masyarakat. Untuk pemutaran film di Kota Bogor ini yang ke-72.
Pemutaran film ini bertujuan untuk mengedukasi dan memberikan pemahaman
kepada siswa(i) generasi muda dan juga masyarakat tentang bahayanya nikah Mut'ah ( Kawin
Kontrak ).

Kegiatan pemutaran film tersebut berharap diselenggarakan :

Hari : Jum'at
Tanggal : 4 Agustus 2023
Jam : 09:00 WIB
Tempat : Gedung Yayasan Pesat Birrul Walidain

Demikian surat permohonan kerjasama ini dibuat dan disampaikan, atas perhatian dan
kerjasamanya kami haturkan terima kasih.

Waalaikumsalam Wr, Wb
Bogor, 1 Juli 2023

Hormat Kami

Abah Ukam Sitarabalaga


Panitia Kegiatan
PIHAK ABAH MENYEDIAKAN
1. Uang untuk sekolah = Rp. 1.000.000.-
2. Uang untuk Aqua = Rp. 500.000.-
3. Proyektor (Infocus)
4. Layar
5. Payung Kerajaan
6. Kalung Bunga
7. Spanduk / Banner

PIHAK SEKOLAH/YAYASAN MENYEDIAKAN


1. Gedung
2. Siswa/Siswi (min. 500 Orang)
3. Sound System
4. MC
5. Dua orang siswa pembawa payung
6. Satu orang pemegang kamera HP ( Device HP disediakan dari Abah)
7. Para Guru, Kepala Sekolah, Ketua Yayasan
8. Narasumber Tanya Jawab
SUSUNAN ACARA DILUAR
1. Penyambutan di Halaman Gedung ( MC )
2. Pengalungan Bunga

SUSUNAN ACARA DALAM GEDUNG


1. Pembukaan (MC) > Menyanyikan “Indonesia Raya”
2. Pembacaan Biografi Tamu PBB
a. Princess Cheryl Halpern (Presiden Perdamaian Dunia, Sutradara Film)
b. Princess Natasha Dematra (Sutradara Wanita Termuda di Dunia)
c. Prince Doktor Damien Dematra (Sutradara Beberapa Film di Dunia Tentang
Perdamaian di Dunia)
3. Sambutan Kepala Yayasan / Sekolah
4. Sambutan Tokoh Kota Bogor (Kang Dodi, H. Bukhori)
5. Sambutan Presiden PBB Princess Cheryl Halpern (Sutradara)
6. Sambutan Princess Natasha Dematra (Sutradara)
7. Do’a
8. Pemutaran Film
9. Tanya Jawab
10. Foto Bersama

Anda mungkin juga menyukai