Anda di halaman 1dari 47

PETUNJUK TEKNIS

LOMBA TINGKAT REGU PRAMUKA PENGGALANG III


GERAKAN PRAMUKA KWARTIR CABANG GOWA

BAB I
PENDAHULUAN

A. DASAR PEMIKIRAN
1. Gerakan Pramuka dalam melaksanakan tugas pokoknya untuk
mencapai tujuan, dengan menyelenggarakan pendidikan
kepramukaan dalam bentuk kegiatan yang sehat, menarik,
terarah, terencana dialam terbuka menggunakan Prinsip dasar
Kepramukaan;

2. Sasaran Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Gowa adalah


mempersiapkan Generasi Emas Indonesia yang memiliki
Kepribadian dan kepemimpinan yang berjiwa Pancasila, disiplin,
sehat mental, moral, fisik, patriotis, berkemampuan untuk
berkarya dengan semangat kemandirian, bertanggung jawab,
peduli, dan komitmen terhadap Kode Kehormatan Pramuka;

3. Media pendidikan yang tepat untuk mengukur kemampuan serta


Kualitas peserta didik yakni kegiatan lomba, dalam hal ini kegiatan
yang sesuai ialah Lomba Tingkat Regu Pramuka Penggalang.
Lomba Tingkat Regu Pramuka Penggalang dimulai dari tingkatan
bawah yaitu dari Gugus Depan yang mana sering disebut Lomba
Tingkat I dan para pemenang akan dikirim mewakili Gugus
Depannya untuk ikut Lomba Tingkat II yang diselenggarakan di
Ranting selanjutnya sampai ke tingkat cabang yaitu Lomba
Tingkat III. Pemenang Lomba Tingkat III dari setiap Kwartir
Cabang berhak mengikuti Lomba Tingkat IV.

4. Dalam Program Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Gowa


ditetapkan bahwa Peningkatan Kualitas pendidikan Peserta didik
merupakan salah satu program prioritas. Lomba Tingkat Regu
Pramuka Penggalang III Gowa tahun 2022 selanjutnya disingkat
LT-III Gowa 2022 merupakan salah satu upaya peningkatan dan
mengukur kualitas pendidikan Pramuka Penggalang.

5. Kegiatan-kegiatan dalam kepramukaan untuk mencapai sasaran


tersebut merupakan kegiatan yang menantang, sesuai dengan
kepentingan dan kebutuhan Pramuka Penggalang;

6. Kegiatan yang berkelompok, bekerjasama dan berkompetisi


merupakan salah satu metode pendidikan yang efektif dalam
mencapai tujuan dan sasaran Gerakan Pramuka;

7. Berlomba bukan hanya untuk menang tapi berlomba untuk


mengamalkan kode kehormatan Pramuka yaitu Trisatya dan
Dasadarma Pramuka;

8. Lomba Tingkat Regu Pramuka Penggalang III Gowa tahun 2022


merupakan salah satu upaya untuk mencapai maksud tersebut.

B. DASAR PENYELENGGARAAN
1. Undang – Undang RI Nomor 12 Tahun 2010 tentang Gerakan
Pramuka;
2. Anggaran Dasar Gerakan Pramuka dan Anggaran Rumah
Tangga Gerakan Pramuka;
3. SK Kwartir Nasional Nomor 033/KN/78 Tahun 1978, tentang
Petunjuk Penyelenggaraan Lomba Tingkat Regu Pramuka
Penggalang;
4. Rencana Kerja Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Gowa tahun
2019-2025;

C. MAKSUD DAN TUJUAN


a. Maksud dari penyelenggaraan LT-III Gowa 2022, adalah :
1. Sebagai wahana pertemuan bagi Pramuka Penggalang guna
menggalang persaudaraan, meningkatkan kualitas SDM
Pramuka, menambah pengalaman, keterampilan dan
wawasan.
2. Membangun diri dan prestasi Pramuka Penggalang melalui
pelaksanaan kegiatan kepramukaan yang dikemas secara
kompetitif, kreatif, inovatif, produktif serta menjalin rasa
persatuan dan kesatuan guna mewujudkan cita– cita Gerakan
Pramuka dan cita–cita Nasional Bangsa Indonesia.

b. Tujuan dari penyelenggaraan kegiatan LT-III Gowa 2022, adalah :


1. Mengembangkan Pramuka Penggalang Gowa sebagai generasi
emas Bangsa Indonesia yang berkarakter Pancasila
2. Memperkuat tali silaturahmi antar anggota Pramuka Penggalang

D. SASARAN
Sasaran yang ingin dicapai adalah meningkatnya :
1. Keimanan dan Ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa
2. Jiwa Patriotisme
3. Kepedulian terhadap Lingkungan dan sesama
4. Kedisiplinan dan Kemandirian
5. Keterampilan Kepramukaan, Tekhnologi dan Sosial
6. Bertubuh Sehat dan Kuat
7. Kecerdasan dan Ketangguhan
BAB II
ORGANISASI PENYELENGARAAN

A. WAKTU PELAKSANAAN
LT-III Gowa 2022 dilaksanakan pada tanggal 18 Desember – 22
Desember 2022.

B. TEMPAT KEGIATAN
Bumi Perkemahan H.M Yasin Limpo, Desa Pa‟bentengan Kec. Bajeng

C. TEMA KEGIATAN
“Berbudaya, Berprestasi dan Produktif”

D. MOTTO KEGIATAN
“Satyaku Kudarmakan, Darmaku Kubaktikan”
BAB III
ORGANISASI PENYELENGGARA

Organisasi penyelengaraan LT-III Gowa 2022 terdiri atas:

A. KELOMPOK KERJA
Kelompok Kerja adalah wadah yang dibentuk untuk mempersiapkan
secara konsepsional maupun teknis pelaksanaan LT-III Gowa 2022.
Kelompok Kerja bertugas:
1. Menyusun Petunjuk Pelaksanaan;
2. Menyusun Petunjuk Teknis Kegiatan;
3. Menyusun Panitia Penyelenggara;
4. Menyusun Panitia Pelaksana.

B. PANITIA PENYELENGGARA
1. Panitia Penyelenggara dibentuk untuk mendukung pelaksanaan LT-
III Gowa 2022;
2. Panitia Penyelenggara terdiri atas unsur Pimpinan Kwarcab Gowa dan
Ketua Panitia Pelaksana. Tugas, wewenang dan tanggungjawab Panitia
Penyelenggara diselaraskan dengan kebutuhan pelaksanaan kegiatan
LT-III Gowa 2022 serta bertanggungjawab dan melaporkan
pelaksanaan LT-III Gowa 2022 kepada Ketua Kwartir Cabang Gerakan
Pramuka Gowa.

C. PANITIA PELAKSANA
1. Panitia Pelaksana dibentuk untuk melaksanakan LT-III Gowa 2022;
2. Panitia Pelaksana terdiri dari Andalan Kwarcab Gowa, Staf Kwarcab
Gowa, DKC serta pramuka penegak dan pandega kwarcab Gowa.
3. Tugas, wewenang dan tanggungjawab Panitia Pelaksana diselaraskan
dengan kebutuhan pelaksanaan kegiatan LT-III Gowa 2022;
4. Bertanggungjawab kepada Panitia Penyelenggara LT-III Gowa 2022.
BAB IV
KESEKRETARIATAN

A. PERSYARATAN DAN PENDAFTARAN

A.1. PESERTA

1. Peserta LT-III Gowa 2022 adalah Regu Pramuka Penggalang


Berprestasi Tinggi (Pemenang Pertama) pada LT-I dan LT-II
(dibuktikan dengan Piagam Penghargaan atau Surat Keputusan
masing-masing jenjang)

2. Tiap regu beranggotakan 8 (delapan) orang Pramuka Penggalang


dan 1 (satu) orang Pembina Pendamping (Surat Tugas dari Kwartir
Ranting).

3. Peserta LT-III Gowa 2022 merupakan:

a. Pramuka Penggalang Terap;

b. Pramuka Penggalang Rakit sedang berproses menuju Pramuka


Penggalang Terap.

4. Menyerahkan :

a. Surat Tugas dari Kwarran;


b. Form Kesediaan;
c. Form Pendaftaran;
d. Form Biodata Peserta;
e. Form Riwayat Kesehatan;
f. Fotokopi Surat Keputusan Pemenang LT-I dan Piagam
Pemenang LT-II (membawa Asli untuk verifikasi);
g. Fotokopi Kartu Tanda Anggota Pramuka;
h. Fotokopi BPJS/ KIS atau Kartu Asuransi Kesehatan (yang masih
berlaku);
i. Surat ijin dari Orang tua/wali;
j. Sertifikat Vaksin (minimal vaksin 2);
k. Surat keterangan sehat dari dokter (minimal H-2 sebelum
kedatangan).
l. Pasfoto 4x6 berseragam Pramuka (berwarna) 2 lembar.
 1 lembar foto ditempel pada lembar biodata.
 1 lembar diserahkan ke panitia dengan bagian belakang

ditulis nama dan asal kwarcab.

5. Membayar biaya pendaftaran Peserta LT-III Gowa 2022 sebesar


Rp 200.000,- per Regu, membawa Bukti Pembayaran pada saat
Pendaftaran Ulang;

6. Fasilitas yang diterima antara lain: Id Card, Piagam dan Tiska.

A.2. PEMBINA

1. Pembina Regu adalah Pemenang LT-I dan LT-II;


2. Minimal telah mengikuti Kursus Pembina Pramuka Mahir Tingkat
Dasar (KMD);
3. Menyerahkan :
a. Surat Tugas dari Kwarran;
b. Form Biodata pembina;
c. Form Riwayat Kesehatan;
d. Fotokopi Kartu Tanda Anggota Pramuka;
e. Fotokopi Surat Hak Bina (SHB) yang masih berlaku;
f. Fotokopi Ijazah Kursus Kepramukaan.
g. Kartu BPJS/ KIS atau Kartu Asuransi Kesehatan (yang masih
berlaku);
m. Sertifikat Vaksin (minimal vaksin 3);
n. Surat keterangan sehat dari dokter (minimal H-2 sebelum
kedatangan).
o. pas foto 4x6 berseragam Pramuka (berwarna) 2 lembar.
 1 lembar foto ditempel pada lembar biodata.
 1 lembar diserahkan ke panitia dengan bagian belakang
ditulis nama dan asal kwarcab.
4. Membayar biaya pendaftaran Peserta LT-III Gowa 2022 sebesar
Rp.50.000,- per Orang, membawa Bukti Pembayaran pada saat
Pendaftaran Ulang;
5. Fasilitas yang diterima antara lain: Id Card, Piagam dan Tiska.
A.3. ALUR REGISTRASI
a. Kwartir Ranting mengirimkan file pdf ke email
kwarcabgowa2106@gmail.com
b. Form Kesediaan (Form 01).
c. Form Pendaftaran (Form 02).
d. Form Biodata peserta (Form 03).
e. Form Biodata pembina (Form 04).
f. Form Riwayat Kesehatan Peserta dan Pembina (Form 05). Dan
Bukti transfer pembayaran biaya pendaftaran
2. Registrasi Kedatangan
a. Registrasi Kedatangan dilaksanakan pada tanggal 18 Desember
2022 di lokasi kegiatan LT-III Gowa.
b. Registrasi Kedatangan oleh Pemimpin Regu.
c. Semua berkas pendaftaran dijilid dengan ketentuan:
 Berkas Regu Putra dan Pembina Putra warna Merah;
 Berkas Regu Putri dan Pembina Putri warna Biru;
 Berkas disusun berurutan sesuai dengan urutan diatas;
 Masing - masing berkas diberi keterangan identitas kwartir
ranting, nama regu dan nomor handphone Pembina.
d. Selama kegiatan berlangsung, Peserta dan Pembina wajib
memakai kartu identitas LT-III Gowa 2022.
e. Nomor Peserta didapat pada waktu registrasi.
3. Bagan Registrasi Kedatangan:

BAGAN KETERANGAN
Peserta LT-III didrop pada titik kedatanagn

Meja 1
dengan menurunkan semua perlengkapan
Pengumpulan & Verifikasi peserta. Registrasi peserta diwakili oleh
Berkas Administrasi
pimpinan regu. Meja 1 melayani
pengumpulan dan cek berkas administrasi
peserta LT-III.
Meja 2 melayani verifikasi pembayaran

Meja 2 dengan menyerahkan bukti pembayaran.


Verifikasi Bukti
Pembayaran

Meja 3
Meja 3 melayani pembagian KIT peserta,
Pengambilan KIT dan Nomor
Dada serta No. Tapak Kemah Nomor Dada dan nomor tapak
perkemahan.
4. Bagan Kepulangan :

Peserta bongkar tenda Jika tapak kemah peserta


dan membersihkan telah bersih maka peserta
tapak kemah dapat tiket pulang

Pemimpin regu membawa tiket


Pemimpin regu
tersebut ke bagian kesekretariatan
melaporkan kebidang
untuk mendapatkan piagam dan
perkemahan
tiska

Bidang perkemahan Peserta dapat meninggalkan


mengecek tapak lokasi Bumi perkemahan
kemah peserta H.M Yasin Limpo

B. PERLENGKAPAN

B.1. PESERTA

1) Perlengkapan Perorangan

a. Ransel untuk perlengkapan h. Kantong Tidur/ Sleeping Bag;


Pribadi; i. Jaket;
b. Seragam Pramuka; j. Matras;
c. Tenda Dome Perorangan k. Perlengkapan Ibadah;
(satu tenda 1 orang); l. Alat tulis;
d. Sarana Prokes (Masker, m. Alat Makan dan Minum;
Sanitizer, dll); n. Alat Mandi;
e. Pakaian Olahraga / Kaos o. Obat-obatan Pribadi;
Kontingen; p. Tongkat, tali, peluit, tempat
f. Pakaian sehari-hari; minum, Jam tangan;
g. Khusus Putri membawa q. Senter dan lampu tenda;
celana panjang untuk r. Jas hujan/ponco untuk Bivak;
penjelajahan; s. Sepatu;
2) Perlengkapan Regu

a. Bendera regu dan Semaphore;


b. Kompas;
c. Meja dada/papan ujian;
d. Perlengkapan Memasak Praktis
e. Kotak P3K lengkap dengan mitela, bidai dan emergency blanket;
f. Alat kebersihan.

Catatan:
Seluruh perlengkapan Pribadi dan Perlengkapan Regu dapat
diangkut oleh Peserta LT-III Gowa 2022 sekaligus.

B.2. PEMBINA

Perlengkapan Perorangan

a. Tenda Dome perorangan; h. Perlengkapan Ibadah;


b. Ransel untuk perlengkapan i. Alat tulis;
Pribadi; j. Alat Mandi;
c. Seragam Pramuka; k. Obat-Obatan Pribadi;
d. Sarana Prokes (Masker, l. Senter;
Sanitizer,dll); m. Jas Hujan/Ponco;
e. Pakaian sehari-hari; n. Sepatu;
f. Kantong Tidur; o. Alat makan dan minum;
g. Matras;

A.1. PEMBAYARAN

Biaya Pendaftaran LT-III Gowa 2022 dikirim melalui transfer pada


Rekening Bank Mandiri 1290012908832 an. NURHALIFAH B.
Pembayaran Biaya Pendaftaran paling lambat pada tanggal 15
Desember 2022. Setelah melakukan pembayaran harap konfirmasi
ke nomor 0853-4103-1373 a.n Nurhalifah B. Bukti Transfer
diharap dibawa pada saat daftar Ulang.
BAB V
PERKEMAHAN

Berkemah merupakan salah satu ciri khas kegiatan kepramukaan.


Lomba Tingkat Regu Pramuka Penggalang III Gowa tahun 2022 (LT-III
Gowa 2022) dilaksanakan dalam bentuk perkemahan pendidikan bagi
pramuka penggalang peserta LT-III Gowa 2022. Oleh karena itu,
perkemahan peserta LT-III Gowa 2022 dirancang dengan tata
perkemahan berikut.

A. BENTUK PERKEMAHAN
Bentuk perkemahan LT-III Gowa 2022 merupakan simulasi
kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara dalam lingkup
kabupaten. Peserta LT-III Gowa 2022 berperan sebagai warga
perkemahan (tiap regu diibaratkan sebagai satu keluarga) dan panitia
berperan sebagai aparatur pemerintahan (dari Bupati hingga Kepala
Desa).

B. KEHIDUPAN PERKEMAHAN
Kehidupan perkemahan LT-III Gowa 2022 menunjukkan ragam
aktivitas peserta dan ketentuan-ketentuan dalam lingkup perkemahan.
Kehidupan perkemahan LT-III Gowa 2022 dijabarkan sebagai berikut:

1. KEGIATAN PERKEMAHAN
Kegiatan perkemahan meliputi:
a. Kegiatan Umum
Kegiatan umum terdiri atas:
1) Upacara pembukaan kegiatan;
2) Upacara penutupan kegiatan;

b. Kegiatan Rutin dan Pembiasaan


Kegiatan rutin dan pembiasaan terdiri atas:
1) Ibadah sesuai agama yang dipeluk peserta
2) Bersih diri dan lingkungan perkemahan
3) Olahraga
4) Apel pasukan
5) Korve
6) Memasak
c. Kegiatan Lomba
Kegiatan lomba mengikuti petunjuk teknis perlombaan.

2. KETENTUAN PERKEMAHAN
Ketentuan perkemahan LT-III Gowa 2022 meliputi ketentuan umum
dan tata kehidupan perkemahan.

a. Ketentuan Umum Perkemahan


1) Tiap regu peserta LT-III Gowa 2022 akan mendirikan tenda dan
perlengkapnya di atas tanah ukuran 8 m x 10 m.
2) Gaya dan cara pendirian diserahkan sepenuhnya kepada peserta,
dengan memperhatikan kriteria penilaian tapak perkemahan.
3) Saat pendirian tenda, pembina tidak turut serta membantu
peserta mendirikan tenda.
4) Pada pukul 12.00 WIB di hari pertama, semua tenda peserta
harus sudah berdiri dan siap untuk digunakan.
5) Pada saat mendirikan tenda, peserta akan diawasi oleh kepala
desa/ kampung dan juri lomba perkemahan.
6) Gapura tapak kemah regu disamping bertuliskan identitas regu.
7) Perkemahan dijalankan dengan sistem satuan terpisah antara
putera dan puteri.
8) Perkemahan LT-III Gowa 2022 dipimpin Bupati Perkemahan
bersama staf pendukung hingga Camat, Kepala Desa, dan aparatur
perkemahan lainnya.
9) Petugas perkemahan (Camat dan Kepala Desa) mengoordinasi dan
memfasilitasi kegiatan umum, kegiatan rutin dan pembiasaan.
Kegiatan perlombaan difasilitasi dan dikoordinasi oleh Bidang Giat
LT-III Gowa 2022.
b. Tata Kehidupan Perkemahan
1) Bumi perkemahan H.M Yasin Limpo yang menjadi lokasi kegiatan
adalah aset kwartir cabang gowa, maka dari itu setiap peserta
dilarang merusak fasilitas yang ada bahkan berkewajiban untuk
memeliharanya.
2) Kebersihan menjadi tanggung jawab bersama, ditingkat regu
pengaturan sampah dikelola oleh masing-masing regu dibawah
koordinasi Kepala Desa.
3) Untuk kebutuhan konsumsi, peserta akan memasak sendiri guna
untuk menerapkan kedisiplinan dan kemandirian peserta.
4) Toilet tersebar dibeberapa tempat selain yang berada diarea
perkemahan, oleh karena itu peserta mengorientasi lokasi dengan
baik. Untuk mengoptimalkan toilet yang ada, regu diharap
memanajemen kebutuhan toilet dengan baik.
5) Peserta mengikuti semua kegiatan sesuai jadwal. Jika terdapat
perubahan jadwal kegiatan, akan diinformasikan melalui petugas
kecamatan dan kelurahan.
6) Peserta mengenakan atribut peserta LT-III Gowa 2022 selama
pelaksanaan kegiatan.
7) Peserta senantiasa menjaga nama baik pribadi dan Gerakan
Pramuka, dengan berperilaku sopan dan santun baik sesama
peserta maupun warga perkemahan lainnya.
8) Peserta putra tidak diperkenankan memasuki area perkemahan
peserta putri, begitupun sebaliknya.
9) Pembina atau pendamping tidak diperbolehkan mengunjungi atau
mendekati area tenda peserta.
10) Kunjungan dari luar harus se-izin petugas kecamatan terlebih
dahulu untuk tertib administrasi dan menjaga kenyamanan
berkemah.
11) Ketentuan lain yang belum disebut akan disampaikan pada saat
forum penggalang.
C. TATA LETAK PERKEMAHAN
Tata letak perkemahan merupakan penataan tenda-tenda dan
kelengkapannya selama gelaran LT-III Gowa 2022. Tata letak
perkemahan LT-III Gowa 2022, dirancang sebagai berikut:

a. Tenda Bupati (Kantor Bupati) ditempatkan di area lapangan utama.


b. Tenda Camat (Kantor Kecamatan) ditempatkan di area perkemahan
peserta secara satuan terpisah antara kecamatan putra dan
kecamatan putri.
c. Tenda Kepala Desa (Balai Desa) ditempatkan satu komplek
dengan kantor kecamatan.
d. Tenda peserta (rumah warga) dikelompokkan antara 4 regu tiap
petak/ komplek perkemahan.
BAB VI
KEGIATAN

A. LATAR BELAKANG
Kegiatan LT-III Gowa 2022 merupakan perlombaan Pramuka
Penggalang Kwartir Cabang Gowa yang dikemas dalam bentuk
perkemahan, guna mengasah serta meningkatkan kemampuan
Pramuka Penggalang. Peserta LT-III Gowa 2022 merupakan Peserta
berprestasi tinggi/ pemenang LT-II dimasing - masing Kwartir
Ranting.

B. JADWAL UMUM
Jadwal kegiatan Lomba Tingkat (LT) III tahun 2022 secara umum
sebagai berikut:

No Waktu (WIB) Kegiatan

1 00.00 – 04.00 Istirahat

2 04.00 – 05.00 Ibadah

3 05.00 – 07.00 Senam dan Benah Diri

4 07.00 – 07.30 Upabuklat / Apel

5 07.30 – 08.00 Persiapan Lomba

6 08.00 – 11.30 Lomba Sesi Pagi

7 11.30 – 13.00 Ishoma

8 13.00 – 15.30 Lomba Sesi Siang

9 15.30 – 16.00 Istirahat

10 16.00 – 17.30 Lomba Sesi Sore

11 17.30 – 19.30 Ishoma

12 19.30 – 22.00 Lomba Sesi Malam

13 22.00 – 00.00 Istirahat


C. PENILAIAN
1. Penilaian dari tim Juri akan berbentuk Skor dari hasil Perlombaan
yang telah dilakukan Peserta.
2. Masing-masing warna Pita mempunyai Nilai POIN yang berbeda.
a. Merah bernilai 5 POIN
b. Hijau bernilai 3 POIN
c. Coklat bernilai 1 POIN
3. Pada akhir LT-III Gowa 2022 akan dipilih 3 (tiga) Regu Pramuka
Penggalang Berprestasi, yang penilaianya berdasarkan Akumulasi
Poin terbanyak, yaitu :
a. Regu Pramuka Penggalang Berprestasi Tinggi
b. Regu Pramuka Penggalang Berprestasi Baik
c. Regu Pramuka Penggalang Berprestasi Cukup
4. Jika dalam penentuan regu berprestasi Tinggi, Baik, Cukup memiliki
nilai yang sama, maka penentuan tersebut akan ditentukan
berdasarkan jumlah pita (poin) yang dimiliki

D. TEKNIS PERLOMBAAN

Teknis kegiatan lomba dalam LT III ini dibagi menjadi beberapa


kategori yaitu:

1. Kegiatan Bidang Mental Spritual, dan pengamalan nilai-nilai


Pancasila serta adat istiadat Bangsa

a. Keagamaan

Hari, Tanggal / Jam Putri : disesuaikan jadwal


Putra : disesuaikan jadwal
Jumlah Peserta 1 orang
Tempat Ruangan Lomba Keagamaan
Pakaian Seragam Pramuka

Titik Kumpul Ruangan Lomba Keagamaan


Perlengkapan 1. Tanda Peserta
2. Mushaf Al Aqur‟an
Peserta
Bentuk Kegiatan Peserta akan mengikuti Musabaqah Tilawatil Qur‟an
(MTQ)
Teknis Kegiatan
1. Peserta wajib hadir 10 menit sbeelum lomba dimulai
2. Peserta akan mengambil undian untuk nomor urut
tampil serta nama ayat yang akan di bacakan
3. Bagi peserta yang telah di panggil sebanyak 3 kali
dan belum tampil maka akan didiiskualifikasi dari
lomba
4. Setiap peserta akan menampilan MTQ selama 2
menit

b. Permainan Persaudaraan

Putra : Disesuaikan dengan jadwal


Hari, Tanggal,
Jam Putri : Disesuaikan dengan jadwal
JumlahPeserta 8 Orang
Tempat Lapangan Utama
Pakaian Seragam Lapangan
Titik kumpul Lapangan Utama
Perlengkapan 1. Nomor Regu
2. Tanda peserta
Peserta
Teknis a. Kegiatan berupa permainan besar penggalang
Kegiatan b. Keaktifan, Semangat, dan kelengkapan anggota regu
menjadi salah satu aspek penilaian kesiap-siagaan dan
performa regu.

c. Olahraga

Putra : Setiap Hari selama kegiatan / 05.00 – 05.30 wita


Hari, Tanggal,
Jam Putri : Setiap Hari selama kegiatan / 05.00 – 05.30 wita
JumlahPeserta 6 Orang
Tempat Lapangan Utama
Pakaian Seragam Lapangan
Titik kumpul Lapangan Utama
Perlengkapan 3. Nomor Regu
4. Tanda peserta
Peserta
Teknis 1. Kegiatan wajib diikuti
Kegiatan 2. Olah raga berupa Senam Pramuka dan atau senam
sejenis.
3. Apabila tidak mengikuti akan dikenakan sanksi
pengurangan 1 (satu) vandel tinggi.

d. Upacara Pembukaan

Putra : Senin, 19 Desember 2022 / 08.00-10.00


Hari, Tanggal,
Jam Putri : Senin, 19 Desember 2022 / 08.00-10.00
JumlahPeserta 7 Orang
Tempat Lapangan Utama
Pakaian Seragam Pramuka
Titik kumpul Lapangan Utama
Perlengkapan 1. Nomor Regu
Peserta 2. Tanda peserta
Bentuk 1. Peserta mengikuti upacara sampai Upacara selesai
Kegiatan dilaksanakan;
2. Juri melihat ketertiban, kerapian & kedisiplinan peserta dari
awal – akhir upacara;
3. Peserta hadir di lapangan 15 menit sebelum kegiatan;
Teknis 1. Masing – masing pinru mengondisikan regu dilapangan
Kegiatan utama untuk persiapan pelaksanaan upacara;
2. Setiap regu sudah berada dilapangan utama 15 menit
sebelum upacara dimulai;
3. Regu diperbolehkan untuk menyanyikan yel – yel 15 menit
sebelum upacara dimulai;

e. Upacara Penutupan

Putra : Kamis, 22 Desember 2022 / 08.00-10.00


Hari, Tanggal,
Jam Putri : Kamis, 22 Desember 2022 / 08.00-10.00
JumlahPeserta 7 Orang
Tempat Lapangan Utama
Pakaian Seragam Pramuka
Titik kumpul Lapangan Utama
Perlengkapan 4. Nomor Regu
Peserta 5. Tanda peserta
Bentuk 4. Peserta mengikuti upacara sampai Upacara selesai
Kegiatan dilaksanakan;
5. Juri melihat ketertiban, kerapian & kedisiplinan peserta dari
awal – akhir upacara;
6. Peserta hadir di lapangan 15 menit sebelum kegiatan;
Teknis 1. Masing – masing pinru mengondisikan regu dilapangan
Kegiatan utama untuk persiapan pelaksanaan upacara;
2. Setiap regu sudah berada dilapangan utama 15 menit
sebelum upacara dimulai;
3. Regu diperbolehkan untuk menyanyikan yel – yel 15 menit
sebelum upacara dimulai;

f. Apel Pagi

Putra : Setiap Hari selama kegiatan / 07.15 – 07.30 wita


Hari, Tanggal,
Jam Putri : Setiap Hari selama kegiatan / 07.15 – 07.30 wita
JumlahPeserta 4 Orang
Tempat Lapangan kelurahan masing-masing
Pakaian Seragam Pramuka
Titik kumpul Lapangan kelurahan masing-masing
Perlengkapan 1. Nomor Regu
2. Tanda peserta
Peserta
Teknis a. Format apel pagi seperti upacara pembukaan latihan
Kegiatan pasukan penggalang
b. Pembina Apel dari Binkempa/pi ataupun Panitia lainnya
c. Pasukan penggalang membawa tongkat pramuka
d. Penyematan vandel hasil giat prestasi hari sebelumnya
dilaksanakan di lokasi apel
e. Apabila tidak mengikuti akan dikenakan sanksi
pengurangan 1 (satu) vandel tinggi.

g. Apel Sore

Putra : Setiap Hari selama kegiatan / 17.00 – 17.15 wita


Hari, Tanggal,
Jam Putri : Setiap Hari selama kegiatan / 17.00 – 17.15 wita
JumlahPeserta 4 Orang
Tempat Lapangan kelurahan masing-masing
Pakaian Seragam Pramuka
Titik kumpul Lapangan kelurahan masing-masing
Perlengkapan 1. Nomor Regu
2. Tanda peserta
Peserta
Teknis a. Format apel pagi seperti upacara pembukaan latihan
Kegiatan pasukan penggalang
b. Pembina Apel dari Binkempa/pi ataupun Panitia lainnya
c. Pasukan penggalang membawa tongkat pramuka
d. Penyematan vandel hasil giat prestasi hari sebelumnya
dilaksanakan di lokasi apel
e. Apabila tidak mengikuti akan dikenakan sanksi
pengurangan 1 (satu) vandel tinggi.

h. Forum Penggalang

Putra Disesuaikan dengan jadwal


Hari,
Tanggal, Putri : Disesuaikan dengan jadwal
Waktu
Jumlah
7 orang
Peserta
Tempat Perkemahan
Pakaian Seragam Pramuka
Titik
Pos Forum Penggalang
kumpul
1. Alat tulis

Perlengkap 2. Papan dada/alas


an Peserta 3. Kertas (disiapkan panitia)

4. Tanda peserta
Peserta perwakilan berjumlah 7 orang per regu untuk mengikuti
Bentuk
forum penggalang berbentuk diskusi pemecahan masalah yang
Kegiatan
akan di bagi menjadi 5 pasukan.
Teknis 1. Peserta datang 10 menit sebelum kegiatan.
Kegiatan 2. Peserta akan di berikan permasalahan yang akan dipecahkan
bersama anggota regu dan pasukan yang telah dibentuk
3. Pokok permasalahan yang akan di diskusikan adalah terkait
kegiatan pramuka pasca pandemi.
4. Diakhir forum setiap peserta presentasi apa yang telah di
dapatkan dalam diskusi
5. Presentasi dilakukan dalam 3 menit
2. Kegiatan Bidang Ilmu pengetahuan dan Teknologi

a. Operasi MS. Office

Hari, Tanggal / Jam Putri : disesuaikan jadwal


Putra : disesuaikan jadwal
Jumlah Peserta 1 orang
Tempat Ruangan Lomba
Pakaian Seragam Pramuka

Titik Kumpul Ruangan Lomba


Perlengkapan 1. Tanda Peserta
2. Laptop
Peserta
Bentuk Kegiatan Peserta mengoperasikan MS. Office
Teknis Kegiatan
1. Peserta wajib hadir 15 menit sebelum kegiatan
dimulai
2. Peserta akan diberikan tugas oleh dewan juri dan
mengerjakan nya
3. Waktu untuk menyelesaikan tugas tersebut
adalah 20 menit
4. Bagi peserta yang memiliki laptop dan harus
tersambung ke sumber listrik maka
diperbolehkan untuk membawa colokan sendiri
5. Peserta tidak diperbolehkan meminjam
perlengkapan dari peserta lain ataupun
mengambil dari luar

b. Rangking 1

Hari, Tanggal / Jam Putri : disesuaikan jadwal


Putra : disesuaikan jadwal
Jumlah Peserta 1 orang
Tempat Ruangan Lomba
Pakaian Seragam Pramuka

Titik Kumpul Ruangan Lomba


Perlengkapan 1. Tanda Peserta
2. Spidol Board Marker
Peserta
Bentuk Kegiatan Peserta akan melakukan kegiatan seperti kuis TV
„Ranking 1‟
Teknis Kegiatan 1. Panitia menyiapkan beberapa butir soal tentang
pengetahuan kepramukaan dan umum.
2. Setiap pertanyaan langsung dikoreksi, peserta
yang menjawab salah keluar dari permainan baru
dilanjutkan pertanyaan selanjutnya.

3. Kegiatan Bidang Keterampilan Kepramukaan

a. Yel Pramuka

Hari, Tanggal, Putra :Disesuaikan dengan jadwal


Jam Putri : Disesuaikan dengan jadwal
Jumlah Peserta 6 orang
Tempat Lapangan Utama
Pakaian Seragam Pramuka
Titik kumpul Lapangan Utama
Perleng 1. Nomor Regu
kapan 2. Tanda peserta
Peserta 3. Accesoris Yel Kreasi Penggalang

Bentuk 1. Peserta hadir di lapangan 15 menit sebelum kegiatan


Kegiatan 2. Peserta menyanyikan yelnya dengan gerakan tertentu
yang sudah disiapkan sebelumnya
3. Durasi waktu maksimal 3 menit
4. Isi Yel Kreasi Penggalang tiap regu tidak menjelekkan regu
lain dan tidak mengandung unsur SARA
5. Yel Kreasi Penggalang dilaksanakan di area yang telah
ditentukan.
Teknis 1. Setiap regu sudah bersiap dilapangan utama 15 menit
Kegiatan sebelum kegiatan dimulai.
2. Masing – masing pinru mengondisikan regu dilapangan
utama dan berbaris disekitar lapangan dilaksanakannya
yel-yel.
3. Panitia akan memanggil satu persatu regu untuk
menampilkan yel-yelnya.
4. Regu yang akan menampilkan yel-yel terlebih dahulu lapor
kepada juri dengan format : “Lapor, Kami Nomor regu …..
Regu….. Siap Melaksanakan lomba”.
5. Waktu dimulai ketika juri membunyikan peluit sesudah
laporan.
6. Waktu selesai apabila stopwatch telah menunjukkan waktu
yang telah ditentukan dan otomatis akan diberhentikan
oleh panitia.
7. Setelah selesai melaksanakan yel-yel, kemudian keluar
dari area lomba dan kemudian dilanjutkan oleh regu
berikutnya dan begitu seterusnya.
8. Setiap regu wajib menampilkan yel-yel nya masing –
Masing dengan ketentuan dilarang menyebut nama
pangkalan/sekolah. Pelaksanaan yel-yel dilakukan di dalam
area yang telah di tentukan.
9. Penilaian akan dilakukan secara langsung pada saat
pelaksanaan yel-yel.
10.Dimohon untuk menimalisir penggunaan accesoris yang
dapat menyebabkan kotor area lomba semisal konvert, dll.

b. Senam Pramuka

Putra : disesuaikan jadwal


Hari, Tanggal,
Jam Putri : disesuaikan jadwal
Jumlah Peserta 6 Orang/ regu
Tempat Pos Senam Pramuka Jilid 1
Pakaian Pakaian olahraga dan sepatu olahraga
Titik kumpul Lapangan Utama
Perleng 1. Nomor Regu

kapan 2. Seragam Olahraga dan bersepatu

Peserta 3. Tanda Peserta

Bentuk a. Deskripsi Perlombaan


Kegiatan
Peserta lomba melakukan Senam Pramuka Jilid I dengan
waktu yang sudah di sediakan, sesuai dengan terbitan
KEMENPORA RI dan Kwartir Nasional.
b. Aturan Perlombaan
1. Peserta diperbolehkan menambahkan aksesoris asalkan
tidak mengganggu Gerakan pada saat senam;
2. Area perlombaan (Kavling) berukuran (8x8 Meter) per
regu;
3. Tidak diperbolehkan mengganti/ menambahkan yel-yel,
Gerakan maupun variasi;
4. Bentuk Formasi/ bentuk barisan yakni 2 orang
mengahadap kedepan, 2 orang menghadap ke kanan, 2
orang menghadap ke kiri dan saling membelakangi.
(bentuk dari awal sampai akhir tetap)
5. Apabila musik terhenti secara tiba-tiba, musik akan di
lanjutkan kembali dengan Gerakan sebelumnya ketika
musik berhenti.
Teknis 1. Peserta berkumpul di lapangan 15 menit sebelum lomba
Kegiatan dimulai
2. Reka kerja menginformasikan ulang terkait ketentuan
lomba sesuai dengan petunjuk teknis lomba.
3. Sangga kerja memanggil urutan tampil senam sesuai
nomor urut dengan ketentuan ada 10 sesi senam jilid 1
dan setiap sesi ada 4/3 regu yang tampil secara
bersamaan
4. Reka kerja meniupkan peluit untuk memanggil peserta
Senam Pramuka Jilid 1 dengan ketentuan, peliut 1
untuk persiapan peserta selama 1 menit di area kavling
lomba, peluit 2 Senam Pramuka Jilid 1 di mulai.
5. Apabila peserta di panggil 3 kali secara berturut-turut
dan tidak hadir dalam arena perlombaan maka
dinyatakan diskualifikasi.
6. Tim Juri menilai secara bersamaan dalam setiap sesi
yang tampil.

c. Jelajah

Hari, Tanggal / Jam Putri : disesuaikan jadwal


Putra : disesuaikan jadwal
Jumlah Peserta 6 orang
Tempat Sub Camp
Pakaian Seragam Pramuka
Perlengkapan 1. Tanda Peserta
2. Kompas
Peserta 3. Mistar
4. Tongkat
5. Papan dada
6. Alat tulis
7. Media topografi
8. Obat-obatan pribadi
9. Media PPPK
10. Media Bivak
Bentuk Kegiatan Peserta melakukan jelajah alam dengan rute yang
telah disiapkan oleh panitia
Teknis Kegiatan 1. Kegiatan jelajah alam ini akan di bagi menjadi
beberapa pos
2. Setiap pos akan diberikan tugas yang berupa
memecahkan sandi, semaphore dan morse
3. Setelah sandi dipecahkan maka penjaga pos
akan membrikan scenario perjalanan
4. Selama perjalan peserta akan membuat Peta
Pita, sketsa panorama, peta topografi, menaksir,
Kriteria Penilaian
Ketepatan peta pita, peta topografi, sketsa panorama,
ketepatan tugas pos

d. Halang Rintang

Hari, Tanggal / Jam Putri : disesuaikan jadwal


Putra : disesuaikan jadwal
Jumlah Peserta 4 orang
Tempat Sub Camp
Pakaian Seragam Pramuka
Titik Kumpul Sub Camp
Perlengkapan 1. Tanda Peserta

Peserta
Bentuk Kegiatan Peserta melewati halang rintang

Teknis Kegiatan Kegiatan ini berupa tantangan fisik yang harus


diselesaikan peserta. Peserta akan melewati obstacle
(rintangan) yang telah disiapkan. Tantangan yang
disiapkan tersusun secara seri. Berikut adalah nama-
nama rintangan yang digunakan dalam
perlombaan adalah:

1. Lompat donat
2. Merayap
3. Titian bambu
4. Tembok cina
5. Terowongan tong
6. Menara bendera
Aturan permainan:
1. Setiap regu diwakili oleh 4 orang
2. 4 orang tersebut berkewajiban menyelesaikan
semua tantangan yang disediakan
3. Setiap orang dalam regu diperbolehkan untuk
saling bekerjasama untuk menyelesaikan semua
tantangan permainan yang ada
4. 4 orang dari masing-masing regu wajib
menyelesaikan semua tantangan yang ada
5. Jika ada salah satu dari anggota regu yang
tidak melakukan salah satu tantangan, maka
regu tersebut dianggap gagal
6. Jika salah satu anggota regu ketahuan
melakukan kecurangan maka akan
didiskualifikasi dalam lomba tersebut.
Kriteria Penilaian 1. Dalam lomba halang rintang diambil 3 regu
terbaik
2. Regu pemenang adalah regu yang berhasil
menyelesaikan semua tantangan dengan waktu
tercepat
3. Jika terjadi waktu yang sama, untuk peringkat
1, 2 dan 3, Akan dilakukan perlombaan ulang

e. Pertolongan Pertama Pada Kecelakaan

Hari, Tanggal / Jam Putri : disesuaikan jadwal


Putra : disesuaikan jadwal
Jumlah Peserta 6 orang
Tempat Pos PPPK
Pakaian Seragam Pramuka

Titik Kumpul Pos PPPK


Perlengkapan 1. Tanda Peserta

Peserta 2. Media PPPK

Bentuk Kegiatan Peserta melakukan penanganan dan mengevakuasi


pada korban sesuai petunjuk dari panitia
Teknis Kegiatan 1. Peserta dibagi dalam 5 gelombang lomba (jika
terjadi penumpukan). Jika tidak, peserta dapat
langsung mengerjakan tanpa menunggu.
2. Setiap gelombang akan melakukan praktik PPPK
kepada korban (anggota regu yang mengikuti
lomba)
3. Peserta melakukan identifikasi, penanganan,
mendokumentasikan dan melakukan evakuasi pada
korban.
4. 1 orang berperan sebagai korban
5. Setelah itu regu diberi waktu 10 menit
untuk mempraktikkan tindakan

f. Bivak

Hari, Tanggal / Jam Putri : disesuaikan jadwal

Putra : disesuaikan jadwal


Jumlah Peserta 6 orang
Tempat Sub Camp
Pakaian Seragam Pramuka
Titik Kumpul Sub Camp
Perlengkapan 1. Tanda Peserta

Peserta 2. Ponco (Jas Hujan Kelelawar)

Bentuk Kegiatan Peserta mendirikan Bivak perorangan sesuai surat


perintah dari panitia ( semua peserta)

Teknis Kegiatan 1. Peserta mendapatkan surat perintah


2. Setelah diberikan surat perintah setiap regu harus
segera mendirikan Bivak perorangan disesuaikan
dengan nomor kavling kontingen
3. Model Bivak di tentukan panitia sesuai dengan
surat perintah yang didapatkan
4. Alat dan bahan baru dirangkai saat lomba. Tidak
boleh dirangkai sebelum lomba

g. Masak Rimba

Hari, Tanggal / Jam Putri : disesuaikan jadwal


Putra : disesuaikan jadwal
Jumlah Peserta 2 orang
Tempat Sub Camp
Pakaian Seragam Pramuka
Titik Kumpul Sub Camp
Perlengkapan Peserta 1. Tanda Peserta
2. Media Masak Rimba,
3. Bahan natura meliputi untuk Nasi, Lauk pauk dan
Sayuran
Bentuk Kegiatan 1. Peserta memasak ala rimba sesuai ketentuan
panitia
2. Bahan dasar (natura) yang akan dimasak/diolah
disediakan oleh panitia
Teknis Kegiatan 1. Peserta menyiapkan bahan makanan atau natura
untuk diolah / dimasak dalam waktu 60 menit
2. Peserta diharuskan memasak menggunakan api
dari kayu bakar dan tidak diperkenankan
menggunakan korek api dan kompor portable atau
sejenisnya, namun boleh menggunakan pemantik
api.
3. Perlengkapan memasak dapat menggunakan
nesting, panci set outdoor, atau alat lainnya.
4. Menu yang akan dimasak bebas dan cukup untuk 8
porsi
5. Peserta dilarang menggunakan bahan bumbu jadi
dan makanan instan

h. Api Unggun

Putra : disesuaikan jadwal


Hari, Tanggal,
Jam Putri : disesuaikan jadwal
Jumlah Peserta 8 Orang
Tempat Bumi Perkemahan
Pakaian Seragam Pramuka Lengkap
Titik kumpul Bumi Perkemahan
Teknis a. Pasukan menampilkan atraksi pentas seni secara spontan
Kegiatan b. Waktu penampilan 3 (tiga) menit di luar persiapan 2 (dua)
menit
c. Segala properti yang dibutuhkan disiapkan sendiri oleh
peserta
d. Panitia menyediakan sound system standar

4. Kegiatan Bidang Cinta Tanah Air dan Bela Negara

a. LKBB

Hari, Tanggal / Jam Putri : disesuaikan jadwal


Putra : disesuaikan jadwal
Jumlah Peserta 8 orang
Tempat Lapangan Utama
Pakaian Seragam Pramuka
Titik Kumpul Lapangan Utama
Perlengkapan 1. Tanda Peserta
2. Tongkat
Peserta 3. Peluit
Bentuk Kegiatan Peserta akan mempraktekkan aba-aba yang diberikan
sesuai dengan undian yang telah di terima
Teknis Kegiatan
1. Peserta wajib hadir 10 menit sbeelum lomba
dimulai
2. Peserta akan di undi sebelum mengikutilomba
LKBB
3. Peserta akan mempraktekkan aba-aba LKBB
dalam sebuah kapling ukuran 8m x 10m
4. Jika peserta melewati batas garis maka akan
didiskualifikasi dari perlombaan
5. Petugas pinru wapinru dan pratama akan diundi
6. Aba-aba yang diberikan yaitu aba lisan, isyarat,
peluit dll.
7. Diberikan waktu 7 menit untuk mempraktekkan
aba-aba yang diberikan

b. Pidato Bela Negara

Hari, Tanggal, Putra : Disesuaikan dengan jadwal

Jam Putri : Disesuaikan dengan jadwal

Jumlah Peserta 1 orang

Tempat Pos Kegiatan Pidato

Pakaian Seragam Pramuka

Titik kumpul Pos Kegiatan Pidato


Perlengkapan
- Tanda Peserta
Peserta
. Eksistensi Gerakan Pramuka Di Era Digital
a. Implementasi Gerakan Pramuka Untuk
Menciptakan Generasi Tangguh
Tema Pidato b. Peran Gerakan Pramuka Dalam Membangun
Generasi Muda Yang Tangguh Sebagai Pemerkuat
Integritas Bangsa
c. Pramuka Cerdas Bermedsos
Pada Lomba Ini Hanya Diwakili Oleh 1 Orang Peserta.
Dalam Berpidato Peserta Tidak Boleh Membawa Atau
Membaca Teks. Peserta Akan Mengambil No.Urut
Untuk Penampilan, Kemudian Ketika Peserta Maju
Akan Mengambil Undian Berisikan Sub Tema Yang Akan
Ditentukan Oleh Panitia (Akan Ada 3 Sub Tema)

Teknis Kegiatan Peserta Akan Diberi Waktu Maksimal 4 Menit Untuk


Berpidato (1 menit untuk Berfikir Dan Sisa Waktunya
Untuk Pidato)

● 1 Ketuk : Dimulai Pidato


● 2 Ketuk : Tinggal 1 Menit
● 3 Ketuk : Tinggal 10 Detik
● Peluit Panjang : selesai

c. Pengabdian Masyarakat

Hari, Tanggal / Jam Putri : disesuaikan jadwal


Putra : disesuaikan jadwal
Jumlah Peserta 8 orang
Tempat Lapangan Utama dan sekitar lokasi perkemahan
Pakaian Seragam Lapangan

Titik Kumpul Lapangan Utama dan sekitar lokasi perkemahan


Perlengkapan 1. Tanda Peserta
2. Alat kebersihan
Peserta
Bentuk Kegiatan Peserta akan membersihkan lokasi perkemahan dan
sekitar bumi perkemahan
Teknis Kegiatan 1. Peserta wajib hadir 15 menit sebelum kegiatan
dimulai
2. Peserta akan dibagi menjadi beberapa kelompok
untuk membersihkan beberapa lokasi yang telah
di tentukan oleh panitia
3. Setiap lokasi akan dikoordinir oleh panitia

5. Kegiatan Bidang Managerial dan Keterampilan Hidup

a. Keterampilan berkemah

Putra : disesuaikan jadwal


Hari, Tanggal,
Jam Putri : disesuaikan jadwal
Jumlah Peserta 8 Orang
Tempat Tapak Kemah masing-masing Regu
Pakaian Seragam Pramuka
Teknis a. Peserta secara beregu mendirikan 3 tenda doom (kapasitas
Kegiatan 4 orang) untuk tidur dan barang, 1 tenda dapur serta 1
tenda tamu
b. Peserta mengatur tata laksana perkemahan yang meliputi
penataan lokasi, sanitasi perkemahan, administratif dan
kelengkapan perkemahan
c. Luas tapak kemah adalah 8m x 10m
d. Membuat Gapura dengan jumlah tongkat 30 buah, Menara
kaki 3 dengan pangjang tongkat 160 cm, jembatan kera dan
tiang bendera.
e. Batas mendirikan tenda adalah 4 jam terhitung saat
registrasi
f. Pembina pendamping dilarang membantu dalam mendirikan
tenda
g. Jika ditemukan adanya bantuan maka regu yang
bersangkutan akan di diskualifikasi dari lomba tersebut.
b. Administrasi Regu

Hari, Tanggal, Putra : Disesuaikan dengan jadwal


Waktu Putra : Disesuaikan dengan jadwal
Jumlah Peserta 8 orang
Tempat Pos kesekretariatan
Pakaian Seragam Pramuka
Titik kumpul Pos kesekretariatan
Perlengkapan Berkas administrasi regu sesuai dengan aturan SISMINSAT
Peserta

Bentuk 1. Pinru menyerahkan administrasi regu dan dimasukkan


Kegiatan kedalam map merah untuk regu putra dan kuning untuk
regu putri.
2. Berkas yang harus dikumpulkan adalah dokumen asli.

Teknis Pinru menyerahkan berkas administrasi regu kepada panitia


yang bertugas.
Kegiatan

c. Pembuatan Hasta Karya

Hari, Tanggal, Putra : Disesuakan dengan jadwal


Jam Putri : Disesuakan dengan jadwal
Jumlah Peserta 3 orang/ regu
Tempat Pos Hasta Karya
Pakaian Kaos Kegiatan
Titik kumpul Pos Hasta Karya
Perlengkapan Perlengkapan yang dibawa perserta antara lain:
Peserta 1. Lem
2. Gunting
3. Kertas
4. Pewarna/cat
5. Kuas
6. Pensil
7. Cutter
Bentuk Kegiatan Perlombaan giat keterampilan hasta karya menguji
keterampilan peserta dalam membuat hasta karya
bentuk salah satu bangunan yang berada di Gowa
Ketentuan Perlombaan
1. Peserta harus sudah hadir 10 menit sebelum
perlombaan dimulai.
2. Peserta membuat hasta karya bentuk salah satu
bangunan yang ada di Gowa
3. Peserta diharuskan untuk membawa desain
bangunan yang akan dibuat lengkap dengan nama
dan asal bangunan.
4. Ukuran bentuk bangunan:
Maksimal : Panjang x lebar x tinggi = 50cm x 50cm
x 50cm.
Minimal : Panjang x lebar x tinggi = 20cm x 20cm x
20cm.
5. Peserta dilarang membuat sketsa jiplakan.
6. Peserta diperkenankan menambahkan cat warna
yang telah disediakan.
7. Apabila sudah selesai peserta memberi nama
regu, kontingen dan nomor peserta.
8. Peserta tidak boleh pinjam-meminjam alat
dengan peserta kontingen lain.
9. Perlombaan dilaksanakan dengan durasi
waktu pengerjaan 90 menit.
10.Apabila peserta datang terlambat tidak ada
tambahan waktu dan pengurangan point setiap
kelipatan 5 menit dikurangi 4 point setelah
perlombaan dimulai.
d. Meracik Minuman Tradisional

Hari, Tanggal / Jam Putri : disesuaikan jadwal


Putra : disesuaikan jadwal
Jumlah Peserta 2 orang
Tempat Lokasi Lapangan Utama
Pakaian Seragam Pramuka

Titik Kumpul Lokasi Lapangan Utama


Perlengkapan 1. Tanda peserta
2. Perlengkapan masak
Peserta 3. Bahan minuman tradional
Bentuk Kegiatan Peserta akan membuat minuman tradisional

Teknis Kegiatan 1. Setiap peserta wajib hadir 15 menit sebelum


dimulai
2. Semua perlengkapan dilomba dibawah ke
lapangan utama
3. Sebelum lomba dimulai dewan juri akan
memeriksa bahan dan perlengkapan yang di pakai
4. Waktu untuk membuat minuman tradisional adalah
45 menit
5. Minuman yang dibuat cukup untuk sebanyak 5
porsi minuman

e. Pembuatan Poster

Hari, Tanggal / Jam Putri : disesuaikan jadwal


Putra : disesuaikan jadwal
Jumlah Peserta 2 orang
Tempat Lokasi Lomba Poster
Pakaian Seragam Pramuka

Titik Kumpul Lokasi Lomba Poster


Perlengkapan 1. Tanda Peserta
2. Kertas Karton
Peserta 3. Pewarna
4. Mistar
5. Pensil
6. Dll
Bentuk Kegiatan Peserta akan membuat poster dengan tema hari jadi
Gowa
Teknis Kegiatan 1. Peserta wajib hadir 15 menit sebelum kegiatan
dimulai
2. Peserta akan menggambar poster dengan teman
yang telah di tentukan dalam waktu 60 menit
3. Peserta dilarang meminjam peralatan dari peserta
lain
4. Peserta dilarang menambah alat setelah berada
dalam area lomba dengan alasan apapun

f. Packing Perlengkapan

Putra : disesuaikan jadwal


Hari, Tanggal,
Jam Putri : disesuaikan jadwal
Jumlah Peserta 8 Orang
Tempat Bumi Perkemahan
Pakaian Seragam Pramuka
Teknis a. Didahului dengan pengecekan peralatan, perlengkapan,
Kegiatan dan perbekalan yang dibawa oleh peserta
b. Peserta diberi waktu 10 menit untuk packing kembali
peralatan dan perlengkapan yang dibawa
c. Secara bergiliran menuju lokasi tapak kemah sesuai nomor
kapling melalui rute yang telah ditentukan
d. Selama perjalanan tidak diutamakan faktor kecepatan,
namun jika dimungkinkan diperbolehkan mendahului regu
yang sedang beristirahat.
e. Pergerakan peserta wajib beregu (moving together)
f. Pembina pendamping dilarang membantu peserta, jika
ditemukan adanya bantuan baik dalam bentuk arahan maka
akan didiskualifikasi dari lomba

6. Kegiatan Bidang Seni dan Budaya

a. Apresiasi Film

Hari, Tanggal / Jam Putri : disesuaikan jadwal


Putra : disesuaikan jadwal
Jumlah Peserta 2 orang
Tempat Lokasi Pemutaran Film
Pakaian Seragam Pramuka

Titik Kumpul Lokasi Pemutaran Film


Perlengkapan 1. Tanda Peserta
2. Alat Tulis
Peserta 3. Papan Dada
Bentuk Kegiatan Peserta akan menonton film dan membuat resensi film
yang telah di nonton

Teknis Kegiatan 1. Peserta wajib hadir 15 menit sebelum kegiatan


dimulai
2. Setiap peserta membawa alas duduk masing-
masing
3. Peserta akan menonton film sampai akhir lalu
membuat resensi film
4. Peserta tidak diperkenankan menulis resensi
sebelum ada pemberitahuan dari panitia
5. Kertas/lembar kerja akan dibagikan oleh panitia
dan pembuatan resensi film diberikan waktu
sebanyak 15 menit
6. Bagi regu yang telah selesai menuliskan nomor
regu masing-masing pada lembar kerjanya

b. Pentas Seni

Putra Disesuaikan Jadwal

Hari, Tanggal, Jam


Putri Disesuaikan Jadwal
Jumlah Peserta Minimal 6 Orang
Tempat Panggung Utama
Pakaian Kondisional (pakaian pentas seni bagi yang tampil)
Titik kumpul Lapangan Utama
Perlengkapan Perlengkapan pensi peserta
Peserta
Bentuk Kegiatan Peserta menampilkan pentas seni tradisi Gowa,
minimal 6 orang peserta, max waktu 6 menit
Teknis Kegiatan 1. Peserta menampilkan pentas seni dengan
tema
“Budaya Tradisional Yang Mengandung
Seni”
2. Peserta mendaftar dan mengambil nomor
undian pada saat pertemuan pimimpin regu
3. Semua peserta mengumpulkan file music
pengiring kepada pada saat registrasi dalam
bentuk flasdiks dengan memberi nomor peserta
masing-masing
4. Peserta menampilkan pentas seni budaya
sesuai dengan urutan penampilannya yang telah
diundi
5. Semua peserta datang paling lambat 10 menit
sebelum pukul 19.00 WIB
6. Penampilan tidak boleh mengandung unsur
SARA
7. Peserta DILARANG membawa sesaji, dupa, dsb.

8. Semua peserta tidak boleh meninggalkan lokasi


lomba sampai berakhirnya lomba, jika ada
yang meninggalkan lokasi maka akan ada
pengurangan nilai sebanyak 20.
9. Jika di panggil sebanyak 3x peserta tidak
langsung tampil maka akan didiskualifikasi

c. Permainan Tradisional

Putra : Disesuaikan dengan jadwal


Hari, Tanggal, Jam
Putri : Disesuaikan dengan jadwal
Jumlah Peserta 4 orang
Tempat Pos Tantangan Tradisional
Pakaian Kaos Kegiatan
Titik kumpul Pos Tantangan Tradisional
Perlengkapan ● Tanda Peserta
Peserta

Bentuk Kegiatan Deskripsi Perlombaan:


Lomba Tantangan Tradisional menggunakan sistem rally
game, dimana peserta harus bermain di setiap pos
tantangan yang akan dihitung waktu tercepat hingga ke
garis finish. Terdapat 4 pos tantangan, diantaranya
pada pos 1, 2, dan 3 merupakan lomba yang dimainkan
1 orang peserta, sedangkan pada pos 4 merupakan
lomba yang dimainkan 4 orang bersama dengan
regunya.
Ketentuan Perlombaan:
1. Setiap regu menuju tempat perlombaan;
2. Setiap perwakilan regu melakukan registrasi
kehadiran dan mengambil undian urutan lomba;
3. Perlombaan dilakukan 18 gelombang dengan
masing- masing 2 regu di setiap gelombangnya;
4. Setiap regu akan dipanggil sesuai dengan urutan
undian perlombaan;
5. Apabila setelah 3 kali panggilan regu tidak hadir,
maka akan dilakukan diskualifikasi;
6. Setiap peserta menempati lintasan (1 pos 1 orang)
yang terdiri dari 4 pos sebagai berikut
● Pos 1 : Balap Karung
● Pos 2 : Estafet Enggrang
● Pos 3 : Pulau Berjalan
● Pos 4 : Karapan Sapi
7. Peserta pada pos 1 membawa tongkat yang akan
diestafetkan dari pos 1 hingga ke pos 4;
8. Setiap regu mendapatkan kesempatan untuk simulasi
dan cek peralatan lomba selama 3 menit;
9. Setiap regu bersiap di garis start;
10.Peserta pada setiap pos harus menaati dan
menjalankan aturan pada tiap pos;
Adapun teknis pada setiap pos sebagai berikut :
● Pos 1 : Balap Karung
a. Peserta berada di garis start dengan posisi siap
(kaki masuk pada karung);
b. Posisi tangan peserta harus memegang
karung;
c. Karung dilarang untuk ditali atau diikatkan pada
perut/pinggang peserta;
d. Peserta dapat memulai perlombaan ketika peluit
telah dibunyikan;
e. Peserta diwajibkan untuk melompat (dilarang
berjalan);
f. Apabila jatuh dan atau tongkat estafet
menyentuh tanah, peserta diwajibkan untuk
mengulang kembali tantangan dari garis start
pos 1;
g. Setelah melewati garis finish pos 1, peserta
menyalurkan tongkat kepada peserta di pos 2
dan bersiap di pos 4;
● Pos 2 : Enggrang
a. Peserta dapat memulai tantangan pada pos 2
ketika sudah memegang tongkat estafet;
b. Peserta dilarang menggunakan, memegang,
ataupun menjalankan enggrang sebelum
memegang tongkat estafet;
c. Peserta melintas sesuai jalur yang telah
ditentukan;
d. Apabila kaki menyentuh tanah dan atau tongkat
jatuh, peserta harus untuk memulai kembali dari
garis start pos 2;
e. Setelah melewati garis finish pos 2, peserta
menyalurkan tongkat kepada peserta di pos 3
dan bersiap di pos 4.
● Pos 3 : Pulau Berjalan
a. Peserta dapat memulai tantangan pada pos 3
ketika sudah memegang tongkat estafet;
b. Peserta dilarang menaik ataupun menyentuh
krat sebelum memegang tongkat estafet;
c. Setiap regu disediakan 2 krat botol;
d. Peserta harus melewati lintasan hingga garis
finish dengan menapaki krat botol tanpa
menyentuh tanah;
e. Apabila menyentuh tanah, peserta harus
memulai kembali dari garis start pos 3;
f. Peserta diwajibkan melintas sesuai jalur yang
telah ditentukan;
g. Setelah melewati garis finish pos 3, peserta
menyalurkan tongkat kepada peserta di pos 4
dan bersiap di pos 4.
● Pos 4 : Karapan Sapi
a. Karapan Sapi merupakan tantangan beregu
yang harus di taklutkan;
b. Setiap regu membuat karapan sapinya masing-
masing sebelum lomba dimulai diluar arena;
c. Peserta dapat memulai tantangan ketika sudah
memegang tongkat estafet;
d. Peserta dilarang menyentuh,menginjak, ataupun
memakai karapan sapi sebelum memegang
tongkat estafet;
e. Peserta harus melewati lintasan hingga garis
finish dengan memakai karapan sapi yang
dijalankan bersama – sama;
f. Peserta diwajibkan melintas sesuai jalur yang
telah ditentukan.
g. Peserta menekan tombol yang ada di garis finish
pos4 sebagai tanda menyelesaikan
pertandingan.
Teknis Kegiatan 1. Setiap regu melakukan registrasi kehadiran dan
mengambil undian urutan perlombaan;
2. Seluruh peserta wajib menggunakan tanda
peserta
selama perlombaan berlangsung;
3. Lomba terbagi menjadi 2 kategori (Individu,
Beregu);
4. Lomba individu merupakan lomba yang dilakukan
dengan peserta tunggal pada pos 1, 2, dan 3;
5. Lomba beregu merupakan lomba yang dilakukan
bersama dengan regunya pada pos 4;
6. Perlombaan dilakukan 4 gelombang dengan
masing - masing 4-5 regu pada setiap
gelombangnya;
BAB VII

TATA TERTIB DAN PENENTUAN REGU


BERPRESTASI

A. TATA TERTIB
1. Komitmen Bersama
a. Menjunjung tinggi dan mentaati Darma Pramuka
b. Mengedepankan persaudaraan dibandingkan dengan persaingan
c. Sportif dan jujur

2. Penggunaan HP/Smartphone
Peserta tidak diperbolehkan membawa Handphone/Telephone jenis
apapun dalam lokasi perkemahan

3. Jam Kunjung
Pembina atau pengunjung tidak diperbolehkan menjenguk peserta
atau bertemu dengan peserta, jika kedapatan maka regu yang
bersangkutan akan didiskualifikasi

4. Keamanan
a. Setiap warga perkemahan LT-III Gowa tahun 2022 wajib menjaga
keamanan dan ketertiban.
b. Barang berharga dan sebagainya menjadi tanggungjawab pribadi.
c. Tapak Perkemahan adalah wilayah steril yang tidak sembarang orang
boleh mengunjunginya kecuali dapat menunjukkan ID Card dan
sesuai dengan ketentuan
d. Panitia membentuk satuan pengamanan yang akan berpatroli di
tapak perkemahan.
e. Pelanggaran keamanan yang dilakukan dari unsur peserta dan
Pembina pendamping akan berdampak pada penilaian perlombaan
khususnya pada penataan perkemahan, tata laksana regu dan
kesiapsiagaan.
f. Pelanggaran terhadap tata tertib tersebut berakibat pada penilaian
ke-siapsiagaan dan performa regu.

B. PENGHARGAAN
1. Penentuan Kejuaraan
a. Penentuan juara LT III Gowa Tahun 2022 ditentukan berdasarkan
perolehan vandel prestasi tinggi terbanyak.
b. Jika terdapat kesamaan perolehan vandel prestasi tinggi, maka
memperhatikan jumlah vandel prestasi baik maupun prestasi
cukup.
c. Vandel prestasi tinggi tidak bisa dikalahkan oleh vandel baik
maupun cukup.

2. Penghargaan
a. Peserta LT III Gowa Tahun 2022 yang telah melaksanakan kegiatan
dengan baik dan memenuhi syarat, berhak mendapatkan
penghargaan TISKA dan piagam penghargaan peserta.
b. Bagi Bindamping berhak mendapatkan piagam penghargaan.
c. Piagam penghargaan, TISKA, tunggul dan piala kejuaraan
disediakan oleh Kwartir Cabang Gowa.
d. Penghargaan kejuaraan diberikan kepada Regu tergiat putra dan
putri dengan rincian sebagai berikut :
1) Regu Juara I (Berprestasi Tinggi): Putra dan Putri
2) Regu Juara II (Berprestasi Baik): Putra dan Putri
3) Regu Juara III (Berprestasi Cukup): Putra dan Putri
4) Bagi regu Juara I (Berprestasi Tinggi) Putra dan Putri, akan
mengikuti LT IV Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Sulawesi
Selatan sebagai perwakilan Kwarcab Gowa.
BAB VIII
PENUTUP

Demikian petunjuk teknis LT III Kwarcab Gowa Tahun 2022 ini dibuat
sebagai acuan dalam menentukan kebijakan – kebijakan selanjutnya dan
sebagai pedoman bagi Kwartir Ranting dalam pelaksanaan kegiatan LT III
Gowa Tahun 2022. Kami sangat mengharapkan dukungan baik secara
moril maupun materiil dari semua pihak demi kesuksesan dan kelancaran
penyelenggaraan kegiatan ini. Semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa
melindungi, meridhoi dan memberkahi setiap langkah – langkah kita
Bersama dalam upaya membina generasi muda Indonesia umumnya dan
generasi muda Gowa pada khususnya.

Partisipasi dari berbagai pihak yang dapat mendukung terselenggaranya


kegiatan LT III Gowa Tahun 2022 akan sangat bermanfaat bagi
kesuksesan penyelenggaraan kegiatan ini. Hal – hal yang belum diatur
dalam petunjuk teknis ini akan ditentukan kemudian dengan
mempertimbangkan aspek kemaslahatan bersama, keadilan dan urgensi
diperlukannya ketentuan tambahan.

Kwartir Cabang Gowa


Ketua,

Dr. Adnan Purichta Ichsan, S.H., M.H

Anda mungkin juga menyukai