Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN INDRAGIRI HILIR

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS KOTA BARU
Jl. A. Yani Kotabaru Seberida Kec. Keritang, Email : pskmkotabaru@gmail.com Code Pos 29274 No. HP 0813-7405-0060

KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS KOTA BARU


NOMOR : Kpts.800/PKM-KB/……

TENTANG
AKSES TERHADAP REKAM MEDIS
UPT PUSKESMAS KOTA BARU

KEPALA UPT PUSKESMAS KOTA BARU


Menimbang : a. Bahwa berkas medis pasien merupakan sumber informasi utama mengenai
proses asuhan dan perkembangan pasien sehingga merupakan alat
komunikasi yang penting di UPT Puskesmas Kota Baru;
b. Bahwa dengan butir a tersebut diatas maka perlu menetapkan Surat
Keputusan Kepala UPT Puskesmas Kotabaru tentang akses terhadap rekam
medis;

Mengigat : 1. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009, tentang


Kesehatan;
2. Undang-undang Republik Indonesia, Nomor 36 Tahun 2014, tentang Tenaga
Kesehatan;
3. Peraturan Menteri Kesehatan, Nomor 45 Tahun 2019 tentang Pusat
Kesehatan Masyarakat;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 24 Tahun 2022 tentang Rekam Medis.

MEMUTUSKAN
Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS KOTA BARU TENTANG AKSES
TERHADAP REKAM MEDIS DI UPT PUSKESMAS KOTA BARU.
Kesatu : Akses terhadap rekam medis sebagaimana terlampir dalam Surat Keputusan ini;
Kedua : Surat Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan ketentuan apabila
dikemudian hari terhadap kekeliriuan dan atau kesalahan didalamnya, akan
diadakan perbaikan seperlunya;
Ditetapkan di : Kotabaru
Pada Tanggal : 03 Januari 2023
Plt. Kepala UPT Puskesmas Kota Baru
Kecamatan Keritang

Ardianto, SKM
Penata Tk.I
NIP. 19830202 200501 1 004
LAMPIRAN : KEPUTUSAN KEPALA UPT
PUSKESMAS KOTA BARU TENTANG
AKSES TERHADAP REKAM MEDIS DI
UPT PUSKESMAS KOTABARU
NOMOR : Kpts.800/PKM-KB/……
TANGGAL : 03 JANUARI 2023

1. Pihak yang memiliki akses terhadap rekam medis pasien meliputi :


a. Kementerian Kesehatan;
b. Tenaga Kesehatan pemberi pelayanan Kesehatan, dokter dan dokter gigi, dan/atau Tenaga
Kesehatan lain yang memiliki akses terhdap data dan informasi Kesehatan pasien;
c. Pimpinan Fasilitas Pelayanan Kesehatan;
d. Tenaga yang berkaitan dengan pembiayaan pelayanan Kesehatan;
e. Badan hukum/korporasi dan/atau Fasilitas Pelayanan Kesehatan;
f. Mahasiswa/siswa yang bertugas dalam pemeriksaan, pengobatan perawatan, dan/atau
manajemen informasi di Fasilitas Pelayanan Kesehatan; dan
g. Pihak-pihak yang berkepentingan dengan izin dari Kepala Puskesmas untuk kepentingan
peneletian dan harus menggunakan inisial identitas social jika informasi hasil penelitian akan
digunakan untuk kepentingan umum;
h. Pihak pengadilan atas izin kepala puskesmas untuk meminjam dalam rangka penyelesaian
hukum;
i. Pihak lain yang memiliki akses terhadap data dan informasi Kesehatan pasien di Fasilitas
Pelayanan Kesehatan.
2. Hak akses data untuk tenaga Kesehatan dokter dan dokter gigi meliputi :
a. Penginputan data;
b. Perbaikan data; dan
c. Melihat data.
3. Hak akses data rekam medis selain untuk tenaga Kesehatan dokter dan dokter gigi meliputi :
a. Melihat data
4. Isi Rekam Medis wajib dijaga kerahasiaannya selama dan setelah diakses oleh pihak yang berhak
mengaksesnya.

Ardianto, SKM

Anda mungkin juga menyukai