Anda di halaman 1dari 7

PROPOSAL KEGIATAN

DIKLAT KENAIKAN TINGKAT


PASUKAN INTI PRAMUKA SMP 223
(PANTIKA 223)

TAHUN 2023
A. PENDAHULUAN
Tanda Kecakapan Umum adalah salah satu cara pelaksanaan prinsip dasar
metodik pendidikan kepramukaan yang dimaksud dalam Anggaran Dasar Gerakan
Pramuka Pasal 9, Ayat 3, sub e, dan Pasal 39. Syarat-syarat tanda kecakapan
umum, disingkat SKU adalah syarat-syarat yang harus dipenuhi oleh setiap anggota
pramuka, maka disusun demikian rupa sehingga dapat dipenuhi oleh semua
Anggota Pramuka, putera dan puteri, baik yang berada di kota besar maupun desa-
desa.
Tujuan SKU adalah merangsang dan mendorong para Pramuka untuk giat
berusaha meningkatkan berbagai kecakapan yang berguna bagi kehidupannya dan
bagi kebaktiannya kepada masyarakat

B. LANDASAN KEGIATAN

⮚ Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor : 238 Tahun 1961, tentang


Gerakan Pramuka, Juncto Nomor : 24 Tahun 2009 tentang Pengesahan
Anggaran Gerakan Pramuka.
⮚ Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor : 203 Tahun 2009
Tentang Anggaran Rumah Tangga Gerakan Pramuka
⮚ Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor : 008 Tahun 1974 tentang
petunjuk penyelenggaraan Syarat Kecakapan Umum
⮚ AD dan ART

⮚ Program Kerja Pramuka SMP Negeri 223 Jakarta

C. MAKSUD DAN TUJUAN

Maksud dan tujuan diadakannya kegiatan ini adalah sebagai berikut :

● Merangsang dan mendorong para Pramuka untuk giat berusaha meningkatkan


berbagai kecakapan yang berguna bagi kehidupannya dan bagi kebaktiannya
kepada masayarakat.
● Terwujudnya sosok Anggota Pramuka yang memiliki sifat berani, bertanggung
jawab dan disiplin serta memiliki kemampuan berorganisasi.
● Terciptanya Kaderisasi anggota yang intelektual yang memiliki jiwa
Kepramukaan.

D. SASARAN

⮚ Persyaratan akhir untuk mendapatkan Tanda Kecakapan Umum.


⮚ Untuk melegalitaskan menjadi Anggota Pramuka.

⮚ Memperdalam dan mempraktekkan Teknik-teknik dasar Kepramukaan.

⮚ Memperdalam dan mempraktekkan teknik-teknik dasar berorganisasi.

E. NAMA KEGIATAN
“ PERKEMAHAN PELANTIKAN PRAMUKA PENGGALANG RAMU DAN RAKIT
SMPN 223 JAKARTA”

F. TEMA
Tema Diklat ini seperti telah dibahas dalam rapat singkat Pembina dan pembantu
pembina adalah : “SATYA DHARMA KU BERKEMBANG BERSAMA JIWA
BERKARAKTER”

G. MOTTO
“Terpatri jiwa satu motto T3DBK ( Tabah, Tangguh, Trampil, Disiplin, Bertanggung
jawab dan Berkarakter )”

H. WAKTU DAN TEMPAT


Hari : Jum’at s/d Sabtu
Tanggal : s/d
Waktu : 14.30 WIB s/d Selesai
Tempat : Lapangan SMPN 223 Jakarta

I. JENIS ACARA
Acara Pendidikan dan Pelatihan Pasukan Inti Pramuka SMP Negeri 223 (PANTIKA
223) guna pencapain Tingkat Penggalang Ramu dan Rakit sesuai dengan jenjang
materi yang tertuang dalam SKU.

J. KETERLIBATAN
1. Pembina Gugus Depan Selaku Penanggung Jawab Kegiatan
2. Pembantu Pembina Selaku Pengarah Kegiatan
3. Anggota Pramuka Inti Kelas 7 sebagai peserta
4. Anggota Pramuka Inti Kelas 8 sebagai peserta
5. Anggota Pramuka Inti Kelas 9 sebagai pendamping
6. Undangan sebagai Pemateri dan pelaksana kegiatan

K. TUJUAN
Adapun tujuan kegiatan ini adalah sebagai wadah evaluasi hasil latihan yang telah
dilakukan , proses akhir pengisian SKU serta wadah silaturahmi antar sesama
Anggota Pramuka SMP Negeri 223 Jakarta.
L. KEPANITIAAN
Pelindung / Penasehat : Ka. Mabigus Pramuka SMP Negeri 223 Jakarta
Penanggung Jawab : Pembina
Pengarah : Pembantu Pembina

M. RENCANA ANGGARAN
Transport
No. Keterangan Hari x Rp Total
1. K.A Mabigus 2 Hari x 150.000 300.000
2. Pembina Pramuka Putra 2 Hari x 100.000 200.000
3. Pembina Pramuka Putri 2 Hari x 100.000 200.000
4. Pelatih Pramuka Putra 1 2 Hari x 100.000 200.000
5. Pelatih Pramuka Putri 1 2 Hari x 100.000 200.000
6. Tim Pembantu Pembina 2 Hari x 100.000 200.000
Jumlah Rp 0

Perlengkapan
No. Keterangan Harga (Rp) x Jumlah (org) Total (Rp)
1. TKU
 Ramu 1.500 x 20 Rp 30.000
 Rakit 1.500 x 10 Rp 15.000
2. TKK
 Memasak 1.000 x 30 Rp 30.000

Jumlah Total 0

REKAPITULASI ANGGARAN
No Keterangan Total Anggaran (Rp)
.
1. Transportasi Rp 0
2. Perlengkapan Rp 75.000
3. Konsumsi Panitia Rp 200.000 (Menyesuaikan)
Jumlah 0
Terbilang : ( Satu Juta Lima Ratus Tujuh Puluh Lima Ribu Rupiah
N. PENUTUP
Demikian petunjuk kegiatan “Perkemahan Pelantikan Pramuka Penggalang Ramu
dan Rakit SMP N 223 Jakarta Tahun 2023” ini kami buat bahan dan kerangka dasar
operasional. Besar harapan kami agar kegiatan ini mendapat sambutan positif serta
dukungan / bantuan dari pihak-pihak terkait.

Akhir kata kami panitia pelaksana “Perkemahan Pelantikan Pramuka Penggalang


Ramu dan Rakit SMP N 223 Jakarta Tahun 2023” mengharapkan bantuan serta
dukungan sepenuhnya agar kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik dan lancar
seperti telah kami rencanakan.

Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Ketua Pelaksana

(Sahrul Agustina)
LEMBAR PENGESAHAN

Ketua Pelaksana Sekretaris

…………………………… ……………………………….

Mengetahui/Menyetujui :

Pembina Putra Pembina Putri

……………………………. ……………………………….
NIP : NIP :

K.A Mabigus SMPN 223


Wakil Kesiswaan
Jakarta

……………………………. ………………………………..
NIP : NIP :

Anda mungkin juga menyukai