Anda di halaman 1dari 3

Tata Ibadah Hari Minggu Bentuk IV

Tema :
Jadilah Batu Penjuru Yang Hidup Untuk Pembangunan Iman”
Minggu, 25 Juni 2023

PERSIAPAN (Jemaat berdiri)


Koord. Penyelenggara Ibadah :
Marilah kita berdiri, kita memulaikan ibadah kita dengan menyanyi
Menyanyi NNBT No. 6. Allah Bapa Yang Kumuliakan
Allah Bapa yang kumuliakan
Aku datang kehadiratMu
T’rima doa persembahanku,
kepadaMu Allah Mahakudus.
B’rikanlah anug’rah dan rahmatMu,
Kepada segenap umatMu.
Kupersembahkan pujianku
Untuk memuliakan namaMu.
Haleluya pujilah! Haleluya
Pujilah! Panjang sabar kasih setiaMu
Agunglah namaMu s’lamanya.
PEMBUKAAN
P Selamat pagi, saudara-saudara,
J Selamat pagi, saudara.
P Tema ibadah kita ialah: “Jadilah Batu Penjuru Yang Hidup Untuk Pembangunan
Iman”
Berhubung dengan tema ini kami telah memilih sebagai nas pembimbing
Mazmur 118: 22-23
“Batu yang dibuang oleh tukang-tukang bangunan telah menjadi batu penjuru.
Hal itu terjadi dari pihak TUHAN, suatu perbuatan ajaib di mata kita.”
P (Doa pembukaan) Mari berdoa:……….
P+J Menyanyi KJ NNo.252 “Batu Penjuru Gereja”
Batu penjuru G’reja dan Dasar yang esa,

Yaitu Yesus Kristus, Pendiri umatNya.

Dengan kurban darahNya Gereja ditebus;

Baptisan dan firmanNya membuatNya kudus.

PENGAKUAN DOSA DAN PENGAMPUNAN (Jemaat duduk)


P Sebelum kita membaca Alkitab sehubungan dengan tema ibadah dan merenungkannya,
marilah kita memeriksa kehidupan kita, dengan bertitik tolak dari firman TUHAN
dalam Alkitab.
Yesus berfirman: “ Kasihilah TUHAN, Allahnmu, dengan segenap hatimu dan dengan
segenap jiwamu dan segenap akal budimu. Itulah hukum yang terutama dan yang
pertama. Dan hukum yang kedua yang sama dengan itu ialah Kasihilah sesamamu
manusia seperti dirimu sendiri. Pada kedua hukum inilah tergantung seluruh
hukum taurat dan kitab nabi”.
Bagaimanakah sikap kita terhadap TUHAN, Allah kita? Apakah kita sungguh-sungguh
mengasihi Dia dan segala perbuatan-Nya? Dan bagaimanakah sikap kita terhadap
sesama manusia? Apakah kita benar-benar mengasihi sesama kita?
J Patutlah kami mengaku: seringkali kami berbuat apa yang tidak kami kehendaki, yaitu
yang jahat, dan seringkali kami tidak berbuat apa yang kami kehendaki, yaitu yang baik.
P Oleh karena itu marilah kita merendahkan diri di hadapan TUHAN, Allah kita, dan
mengaku dosa kita kepada-Nya.. Kita berdoa :…………………………..
P Ya TUHAN, dengarkanlah!
J Ya TUHAN, ampunilah!
P+J Amin,.
P+J Menyanyi NKB No. 119 ’’Nyanyikan Lagi Bagiku”
Nyanyikan lagi bagiku, Firman Kehidupan.
Sungguh mulia dan merdu, Firman Kehidupan.
Firman yang terindah, ajarku setia.

Reff : Indah benar, ajaib benar, Firman Kehidupan.


Indah benar, ajaib benar, Firman Kehidupan.

P TUHAN ialah Allah yang sudi mengampuni, pengasih dan penyayang, panjang sabar
dan berlimpah kasih setiaNya ( Neh. 9 : 17 )
J oleh karena itu marilah kita memuji nama-Nya
P Pujilah TUHAN untuk selama-lamanya dan lawanlah dosa. Amin.
P+J Menyanyi KJ No. 362 “AKU MILIK-MU YESUS TUHANKU”
Aku milik-Mu, Yesus Tuhanku; kudengat suara-Mu
‘Ku merindukan datang mendekat dan di raih olehmu
Reff. Raih daku dan dekatkanlah pada kaki salib-Mu
Raih daku, raih dan dekatkanlah kesisi-Mu Tuhanku.

FIRMAN TUHAN
P Marilah kita berdoa:…..
P Marilah kita membaca Alkitab : 1 Petrus 2:1-10
P+J Menyanyi NKB No. 116 “Siapa Yang Berpegang”
Siapa yang berpegang pada sabda Tuhan dan setia mematuhinya,
Hidupnya mulia dalam cah’ya baka bersekutu dengan Tuhannya.

Reff : Percayalah dan pegang sabdaNya:


Hidupmu dalam Yesus sungguh bahagia!

Puji-Pujian
KHOTBAH
Puji-pujian
PERSEMBAHAN
P Marilah kita membawa persembahan kita, kemeja persembahan
P+J Menyanyikan KJ . No.25 “Kita Harus Membawa Berita”
Kita harus membawa berita pada dunia dalam gelap
Tentang kebenaran dan kasih dan damai yang menetap,
Dan damai yang menetap.
Reff : Karna g’lap jadi remang pagi,
Dan remang jadi siang t’rang.
Kuasa Kristus ‘kan nyatalah,
Rahmani dan cemerlang.
2. Kita harus menyanyikan gita melembutkan hati keras,
Supaya senjata Iblis remuk dan seg’ra lepas,remuk dan seg’ra lepas.
3. Kita harus membawa berita: Allah itu kasih belas.
Dib’rikan Putra tunggalNya, supaya kita lepas, supaya kita lepas.
4. Kita harus bersaksi di dunia tentang kuasa darah kudus.
Semoga yang masih sangsi terima Sang Penebus, Terima Sang Penebus.
DOA UMUM
WARTA JEMAAT
AKSI 5 MENIT
KJ No. 367 “PadaMu, Tuhan dan Allahku”
1. PadaMu, Tuhan dan Allahku, kupersembahkan hidupku:
dariMu jiwa dan ragaku, hanya dalamMu ‘ku teduh.
Hatiku yang Engkau pulihkan padaMu juga kuberikan.
2. Di dalam Yesus Kaunyatakan, ya Bapa, isi hatiMu:
Curahan kasih, kesukaan Engkau limpahkan bagiku.
Andaikan orang menyadari, niscaya, Tuhan, Kau dicari.
3. Kumuliakan kuasa kasih, yang dalam Yesus terjelma;
‘ku berserah sebulat hati di dalam arus rahmatNya.
Diriku tak kuingat lagi, lautan kasih kuselami.

PENUTUP (Jemaat berdiri)


P+J Menyanyi KLIK No. 265 “Selaku Orang Pengetam“
Selaku orang pengetam
Yang rajin kami himpunkan
Gandum dan bawa masuk trus
Ke lumbung Tuhan yang kudus
Dan Yesus pun ku pujikan
Yang Tuhannya penuaian
Yang brilah berkat, bahkan pun
Yang matilah sepri gandum
Reff: Pergi dan bekerjalah
Kamu satu satu
Tuhan panggil, berseg’ra
Jangan sayup waktu
Baik cepat-cepat, teman
Sekarang waktu mengetam
Maju dengan nama Tuhanmu
P Saudara- saudara perhatikanlah nasihat rasuli yang berikut 1 Korintus 15 : 57, 58
“ Tetapi syukur kepada Allah, yang telah memberikan kepada kita kemenangan
oleh Yesus Kristus Tuhan kita. Karena itu, saudara-saudaraku yang kekasih,
berdirilah teguh, jangan goyah dan giatlah selalu dalam pekerjaan Tuhan! Sebab
kamu tahu, bahwa dalam persekutuan dengan Tuhan jerih payahmu tidak sia-sia”.
P Sampaikanlah salam kepada:orang-orang sakit,orang-orang yang lanjut usia, orang-
orang dalam kembimbangan.
P Dan terimalah berkat TUHAN:
Kasih karunia TUHAN Yesus Kristus dan kasih Allah dan persekutuan Roh Kudus
menyertai saudara sekalian
J A-min. A-min. A---min.

Saat teduh

Anda mungkin juga menyukai