Anda di halaman 1dari 2

DAMPAK POSITIF TEKNOLOGI TERHADAP PENDIDIKAN

Dewasa ini, teknologi dan ilmu pengetahuan adalah dua hal yang menarik untuk
diperbincangkan di berbagai kalangan. Hal ini dikarenakan perkembangan teknologi sejalan
dengan perkembangan ilmu pengetahuan yang semakin maju. Kemajuan teknologi memiliki
pengaruh yang cukup luas.

Dalam artikel yang dtulis oleh Hendra Suwardana, terdapat pendapat seorang ahli pendidikan
yaitu Malik Fadjar, bahwa hakikat mengelola sekolah atau perguruan tinggi adalah mengelola
masa depan. Ini artinya, tugas lembaga pendidikan bukan hanya memelihara dan melestarikan
tradisi yang ada pada masyarakat saja, namun harus mempresentasikan pola pendidikan yang
mampu menjawab tantangan global.

Teknologi pendidikan menawarkan berbagai cara yang sistematis untuk mengkonseptualisasi


perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi dalam proses pendidikan. Dalam perkembangannya,
teknologi mengubah pendidikan yang awalnya merupakan pendidikan konvensiaonal menjadi
pendidikan nonkonvensional atau modern.

Perkembangan teknologi dalam dunia pendidikan telah banyak menghasilkan inovasi-inovasi


baru sebagai penunjang proses pembelajaran. Salah satu contohnya yaitu semakin banyaknya
variasi media pembelajaran berkat perkembangan teknologi yang semakin pesat.

Pada era ini, metode pembelajaran lebih banyak berfokus kepada siswa, dimana siswa diberikan
keresmpatan untuk mengeksplorasi berbagai macam ilmu pengetahuan secara mandiri melalui
beragam teknologi yang berkembang saat ini.

Di era ini, peserta didik harus dibekali dengan empat kemampuan, yaitu kreatif, komunikatif,
berpikir kritis, dan kolaboratif. Sehingga, dengan adanya perkembangan teknologi, maka empat
hal tersebut dapat ditunjang.

1. Kreatif. Pembelajran berbasis teknologi dapat menjadikan pembelajaran menjadi lebih


menyenangkan, seerti penggunaan animasi dalam pembelajaran, power pount, atau media
audio visual.
2. Komunikatif. Dengan adanya teknologi pendidikan, komunikasi dapat berjalan dengan
mudah, baik komunikasi antara pendidik dengan peserta didik maupun peserta didik
dengan peserta didik.
3. Berpikir kritis. Pembelajaran berbasis teknologi dapat membangkitkan semangat peserta
didik, sehingga motivasi belajar meningkat. Jika motivasi belajar meningkat, masa
pendidik dapat mendorong peserta didik untuk berpikir kritis terhadap suatu masalah.
Pendidik dapat menggunakan strategi pembelajaran problem based learning untuk
membiasakan peserta didik melakukan problem solving.
4. Kolaboratif. Di era sekarang, teknologi membantu peserta didik dalam hal berkolaborasi
tanpa dibatasi ruang dan waktu.

References
Ajizah, I. (2021). Urgensi Teknologi Pendidikan: Analisis Kelebihan dan Kekurangan Teknologi Pendidikan
di Era Revolusi Industri 4.0. ISTiGHNA, 26-29.

Anda mungkin juga menyukai