Anda di halaman 1dari 4

PENILAIAN TENGAH SEMESTER

TAHUN PELAJARAN 2023/2024

Mata Pelajaran : ...................................


Kelas : IV (Empat)
Nama : ...................................

I. Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c, dan d pada jawaban yang benar.
1. Contoh kalimat intransitif dengan menggunakan keterangan waktu adalah...
a. Mentari terbit pagi hari c. Lani makan dengan lahap
b. Ibu memasak di dapur d. Ikan bernafas dengan ingsang

2. Perhatikan kutipan cerita berikut ini! Angsa buruk rupa telah berubah menjadi Angsa yang
cantik. Sayangnya, ia menjadi Angsa yang sombong. Angsa tidak mau berteman dengan
siapa pun. Lama-kelamaan, tak ada yang berani menyapa Angsa. Angsa pun merasa kesepian.
Angsa mendatangi teman-temannya. Ia berjanji tidak akan sombong lagi. Amanat cerita
tersebut adalah
a. Kita harus rendah hati meskipun memiliki kelebihan.
b. Kita harus memiliki teman-teman yang senasib.
c. Sebaiknya kita berteman saat dalam kesedihan.
d. Sebaiknya kita selalu tampil paling anggun

3. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut ini!


(1) Membaca bacaan dengan cermat.
(2) Menentukan objek pengamatan penting.
(3) Mencatat hal-hal penting dari bacaan.
(4) Menulis berdasarkan hal-hal penting.
Cara membuat ringkasan yang baik ditunjukkan oleh nomor....
a. (1), (2), dan (3) c. (1), (3), dan (4)
b. (1), (2), dan (4) d. (2), (3), dan (4)

4. Bacalah cerita di bawah ini! SD Budi Luhur memiliki ekstrakurikuler dokter kecil. Anak-
anak senang dengan kegiatan ini. Bagi mereka, kegiatan ini berguna untuk menolong orang
lain. Kegiatan ini dimulai pukul 15.00 setiap hari Rabu. Kalimat utama paragraf di atas
adalah....
a. SD Budi Luhur memiliki ekstrakurikuler dokter kecil.
b. Anak-anak senang dengan kegiatan ini.
c. Bagi mereka kegiatan ini berguna untuk menolong orang lain.
d. Kegiatan ini dimulai pukul 15.00 setiap hari Rabu.

5. Berikut ini yang termasuk laporan kunjungan adalah ....


a. Bertamasya ke Candi Prambanan c. Biografi Chairul Tanjung
b. Naiknya harga BBM d. Pengamatan Pembibitan Buah Naga
6. Harga buku tulis itu delapan ribu lima ratus rupiah. Nilai uang pada kalimat di atas jika
dituliskan dalam angka adalah ....
a. Rp 8.500,00 c. Rp8.500,00
b. Rp.8.500,00 d. Rp 8.500,-

7. Diana membeli sepatu seharga Rp130.500,00 per buah. Nilai uang pada kalimat di atas jika
dituliskan dalam huruf adalah ....
a. seratus tiga puluh lima ribu rupiah
b. seratus tiga puluh ribu lima ratus rupiah
c. seratus tiga ribu lima ratus rupiah
d. seratus tiga puluh ribu lima puluh rupiah

Perhatikan prosedur berikut untuk menjawab soal nomor 8 - 10!


 Ambil satu butir telur ayam.
 Pecahkan telur dan masukkan isinya dalam wadah kecil.
 Ambil dua siung bawang merah dan iris tipis kemudian masukkan ke wadah kecil
 Tambah sedikit garam pada wadah kecil.
 Aduk adonan hingga tercampur rata
 Panaskan minyak goreng pada penggorengan
 Tuang adonan ke penggorengan
8. Langkah yang tepat untuk melengkapi prosedur teks tersebut adalah ....
a. Setelah adonan berwarna coklat segera angkat dan sajikan.
b. Masukkan semua bahan ke dalam wadah..
c. Masukkan nasi putih sebagai bahan utama masakan.
d. Tambahkan cuka untuk membuat lunak adonan.

9. Judul yang tepat untuk prosedur tersebut adalah ....


a. Cara Membuat Bakmi Jawa c. Cara Membuat Telur Dadar
b. Cara Membuat Nasi Goreng d. Cara Membuat Tahu Isi

10. Bahan yang tidak terdapat dalam teks prosedur tersebut adalah ....
a. minyak goreng c. telur ayam
b. bawang merah d. nasi putih

11. Mematikan kran air setelah selesai digunakan dan mencuci baju dengan air secukupnya
adalah perilaku terkait dengan ....
a. menghemat air c. mencuci
b. air kotor d. air minum

12. Kalimat yang berisi gagasan utama adalah ....


a. kalimat utama c. paragraf
b. kalimat penjelas d. karangan
13. Dalam setiap paragraf pasti memiliki sebuah ....
a. pokok pikiran c. kalimat pasif
b. gagasan penjelas d. penjelas pikiran

14. Berikut ini yang merupakan petunjuk penghematan air adalah ....
a. menyirami tanaman tiga kali sehari
b. menutup kran rapat-rapat bila selesai menggunakan
c. menggunakan air setiap saat
d. membuka kran terus menerus

15. Berikut ini yang merupakan petunjuk penghematan energi listrik adalah ....
a. menyalakan kipas angin sepanjang hari c. menyalakan televisi saat tidur
b. menyalakan lampu di siang hari d. mematikan lampu di siang hari

16. Berikut ini merupakan petunjuk penggunaan lisink yang aman adalah ...
a. tidak memegang peralatan listrik saat tangan basah
b. menggunakan peralatan listrik sesuka hati
c. bermain layang-layang dekat tiang listrik
d. bermain di luar saat petir menggelegar

17. Bacalah petunjuk benkut ini !


(1) Nyalakan kipas angin sesuai dengan ukuran yang diinginkan
(2) Masukkan kabel kipas angin ke stop kontak
(3) Matikan kipas angin apabila tidak digunakan
(4) Cabutlah kabel kipas angin dari stop kontak

Urutan petunjuk pemakaian kipas angin yang tepat adalah...


a. 2-1-4-3 c. 2-1-3-4
b. 2-3-1-4 d. 2-3-4-1

18. Kalimat yang berisi petunjuk atau urutan melakukan sesuatu atau menggunakan
sebuah alat adalah kalimat ....
a. petunjuk c. ajakan
b. berita d. pujian
18. Teks petunjuk harus dituliskan secara ....
a. acak c. indah
b. urut d. panjang

19. Memberikan penjelasan petunjuk membuat sesuatu, sebaiknya menggunakan


bahasa yang ....
a. pergaulan c. percakapan
b. paling disukai d. baik dan benar

Bacalah paragraf berikut !


Kebutuhan manusia terhadap energi semakin meningkat. Makin berkembang teknologi
manusia, semakin besar pula kebutuhan energinya. Sebagian besar kebutuhan energi tersebut
baru dipenuhi oleh minyak bumi. Di dunia ini tidak semua negara mampu menghasilkan
minyak bumi. Negara-negara maju yang merupakan produsen teknologi modern sebagian
besar adalah konsumen minyak bumi dari negara-negara berkembang.

20. Gagasan utama paragraf di atas adalah ....


a. kebutuhan akan energi terus meningkat
b. pemenuhan kebutuhan energi negara maju
c. perkembangan kebutuhan energi
d. negara produsen dan konsumen minyak bumi

II. Jawablah Pertanyaan-pertanyaan berikut!

1. Jelaskan yang dimaksud dengan gagasan pokok!

2. Jelaskan yang dimaksud dengan gagasan pendukung !

3. Apa yang dimaksud dengan petunjuk?

4. Tuliskan hal-hal yang perlu diperhatikan saat membuat teks petunjuk !

5. Buatlah teks petunjuk sesuai dengan kegunaan!

Anda mungkin juga menyukai