Anda di halaman 1dari 25

PANDUAN

MASA PENGENALAN
LINGKUNGAN SEKOLAH
(MPLS) SMAN 1 CAWAS 2023
Bangga dan Bergembira Bersekolah untuk
Perwujudkan Profil Pelajar Pancasila.
17, 18, 20 Juli 2022
Sambutan
Kepala SMA Negeri 1 Cawas
Kepada peserta didik yang berbahagia, saya ucapkan
selamat atas diterimanya ananda semua SMA Negeri 1
Cawas. Mari maknai dengan kesungguhan ananda dalam
menuntut ilmu sehingga mampu memaksimalkan potensi
dan kompetensi yang dimiliki untuk meraih kesuksesan
yang lebih tinggi.
Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) SMA Negeri
1 Cawas dengan tema “Bangga dan Bergembira
Bersekolah untuk Perwujudkan Profil Pelajar Pancasila”
diharapkan mampu menjadi wahana untuk lebih mengenal
SMA Negeri 1 Cawas yang BRILLIANT, baik fasilitas belajar,
guru dan karyawan, organisasi sekolah, serta kegiatan-
kegiatan yang ada di sekolah.
Selamat mengikuti MPLS, semoga dapat memberikan
pengalaman luar biasa bagi ananda semua. Kami ucapkan
terima kasih kepada keluarga besar SMA Negeri 1 Cawas
atas segala dukungan dan kerja samanya. Semoga Tuhan
ARIK SULISTYORINI, M.Pd. YME memberkahi.
Profil SMAN 1 Cawas
IDENTITAS KETERANGAN
Nama : SMA Negeri 1 Cawas
Jln. Tugu Cawas, Dusun Tugu Lor, Desa
Alamat : Tugu, Kec. Cawas, Kab. Klaten, Jawa
Tengah 57463
Email : smancaontheair@gmail.com
Website : https://smansatucawas.sch.id
Kepala Sekolah : Arik Sulistyorini, S.Pd.
Akreditasi : A
NPSN : 20309684
Nomor SK Pendirian : 0206/0/1980
Tanggal SK Pendirian : 1980-07-30
Tanggal SK Operasional : 1980-07-30
Naungan : Kemendikbud RI
Penyelenggara : Disdikbud Prov. Jateng
Sejarah
SMA Negeri 1 Cawas
SMA Negeri 1 Cawas atau dikenal dengan nama SMANCA adalah sekolah menengah atas
yang terletak di Desa Tugu, Kecamatan Cawas, Kabupaten Klaten, Provinsi Jawa Tengah,
Indonesia.
Sebelum tahun 1977, masyarakat wilayah Cawas harus menuju kota Klaten untuk dapat
mengenyam pendidikan tingkat SLTA. Oleh karena itu, pihak pemerintah berinisiatif
mendirikan SLTA dengan nama SMA Pemda Pedan untuk memeratakan pendidikan di
Kabupaten Klaten. Dengan gigih dan semangat, para tokoh masyarakat Cawas mengurus
persiapan tanah seluas 19.085 m² dan berusaha mengajukan permohonan bantuan
pembiayaan pembangunan gedung dan status sekolah kepada pihak pemerintah.
Lalu, sejak tahun 1977/1978 SMA Pemda Pedan di Cawas atau yang kini SMA Negeri 1
Cawas, mulai menerima peserta didik baru dengan animo yang sangat tinggi sehingga
tempat untuk pelaksanaan kegiatan belajar mengajar harus menempati gedung serbaguna
Desa Tugu, Balai Desa Barepan, dan SD Negeri Plosowangi.
Mengingat pesatnya perkembangan peserta didik dan memperhatikan permohonan pihak
masyarakat Cawas, tibalah bantuan dari pemerintah mulai 1 Januari 1980 yaitu
dibangunnya satu unit gedung baru beserta sarananya dan diresmikan penggunaan dan
penegeriannya oleh Menteri Pendidikan Republik Indonesia pada tanggal 30 Juli 1980
dengan nomor SK Pendirian No. 0206/0/1980.
Visi dan Misi
SMA Negeri 1 Cawas
Visi
Terwujudnya lulusan yang berimtaq, unggul dalam prestasi, berbudaya lingkungan, dan berwawasan global .

Misi
1. Menumbuhkembangkan sifat dan perilaku religius dalam diri peserta didik sesuai agama yang dianutnya.Mewujudkan Profil Pelajar
Pancasila melalui kegiatan pembinaan, pengembangan
diri, dan budaya karakter yang terencana dan berkesinambungan.
2. Menghasilkan lulusan yang berkualitas dan dapat diterima di Perguruan Tinggi/Universitas Negeri dan Swasta yang berkualitas serta
mampu bersaing di dunia usaha.
3. Melaksanakan pembelajaran dan bimbingan yang aktif, inovatif, kreatif, efektif, menyenangkan gembira dan berbobot sehingga peserta
didik berkembang secara optimal, sesuai dengan potensi yang dimiliki.
4. Menerapkan kebijakan pembelajaran berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi untuk mewujudkan manusia pembelajar yang
kreatif, inovatif dan berdaya guna.
5. Mengoptimalkan program pembelajaran intrakurikuler, kokurikuler dan ekstrakurikuler untuk meningkatkan kompetensi siswa dan
meraih prestasi akademik maupun non akademik.
6. Meningkatkan program literasi yang didukung oleh sarana dan prasarana yang baik dan lengkap.
7. Peningkatan bidang layanan mutu, yang menyangkut kepentingan proses persiapan, proses penyelenggaraan dan hasil prestasi
pendidikan bagi kepentingan peserta didik dan stakeholders.
8. Menumbuhkan sifat amanah dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab dalam berbagai situasi.
9. Menerapkan sifat dan perilaku peserta didik yang berbudaya positif dan hidup bersih dan sehat.
10. Menumbuhkembangkan kegiatan pelestarian budaya lokal dan nasional di sekolah.
11. Mewujudkan iklim sekolah yang sejuk, nyaman, terbuka, demokratis, kredibel dan akuntabel.
12. Melaksanakan program kerja sama dan kemitraan dengan masyarakat, alumni, perguruan tinggi dan dunia usaha.
13. Menumbuhkan sifat kemandirian peserta didik melalui kegiatan kewirausahaan, pengembangan diri yang terarah dan terencana.
14. Menerapkan budaya berwawasan lingkungan, adiwiyata, dan siaga kependudukan agar tercipta kehidupan yang aman, nyaman, dan
sejahtera.
15. Menerapkan budaya untuk selalu mengikuti perkembangan global baik di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi, membuka wawasan
dunia luar serta mengambil segi-segi positifnya untuk pengembangan diri peserta didik
MARS
SMA Negeri 1 Cawas
Karya Drs. Medi Widodo, M.Hum.
Warga Praba Wiyatatama
SMA Negeri Cawas nyata
Bertekad mengikis kebodohan
Menatap masa depan
Kibarkan Akhlak luhur dan mulia
Berbudilah bijaksana
Santun di dalam budayaku
Unggul mutu slalu menyatu
Ayo satukan
langkahmu..langkahmu..
Kembangkan dharma baktimu
Kami pasti mampu cipta insan
Berguna berkat lindungan-Mu
Ayo satukan langkahmu..
langkahmu..
Kembangkan dharma baktimu
Kami pasti mampu cipta insan
Berguna berkat lindungan-Mu
Struktur Organisasi
SMA Negeri 1 Cawas TA 2022-2023
Daftar Nama Pendidik
SMA Negeri 1 Cawas TA 2023-2024
NO NAMA L/P MATA PELAJARAN
1 ARIK SULISTYORINI, M.Pd. P KEPALA SEKOLAH
2 Drs. MUH. AWALUDIN, M.A. L AGAMA ISLAM
3 AGUS DARMAWAN, S.Pd.I. L AGAMA ISLAM
4 SUPADI, S.Ag. L AGAMA ISLAM
5 GANANG SETIAWAN, S.Pd.I. L AGAMA ISLAM
6 KATARINA YUN HATMANTI, S.Pd. P AGAMA KATHOLIK
7 RUWIYATI, S.Pak. P AGAMA KRISTEN
8 SRI WIDATI, S.Pd. P PPKN
9 HARININGTYAS, S.H. P PPKN
10 JOKO SURANTO, S.Pd. L PPKN
11 ENI WIDYARINI, S.Pd. P GEOGRAFI
12 AGUS PAMUNGKAS, S.Pd. L SOSIOLOGI
13 ANGGARA ARI MUSTOFA, S.Pd. L SEJARAH
NO NAMA L/P MATA PELAJARAN
14 ENDANG HASTUTI, S.Pd. P BAHASA INDONESIA
15 HARINI LUDRI ASTUTI, S.S. P BAHASA INDONESIA
16 SRI RAHAYU, S.Pd. P BAHASA INDONESIA
17 WINDU SARI, S.Pd. P BAHASA INDONESIA
18 SEPTIN GIS FERDIANA, S.Pd. L BAHASA INDONESIA
19 SETIJANI, S.Pd. P BAHASA INDONESIA
20 NINUK DYAH TRIMASTUTI, S.E. P EKONOMI
21 MULYANA, S.Pd. L EKONOMI
22 PARYANA, S.Pd. L EKONOMI
23 ANA HANDAYANI, S.Pd. P SOSIOLOGI
24 MAYA WULANSARI, S.Pd. P SOSIOLOGI
25 Dra. SRI SURIPNI, S.Pd. P GEOGRAFI
26 EGUH PRAMONO, S.Pd. L PKWU
27 RETNO WULAN, S.Pd. P PKWU
28 NOVIAN YUSAN DHARMAJI, S.Pd. L PKWU
NO NAMA L/P MATA PELAJARAN
29 AKA JATI KUSUMA, S.Pd. L PENJASORKES
30 IMAAM AL IHSAAN, S.Pd. L PENJASORKES
31 HARDIYONO, S.Pd. L PENJASORKES
32 FARADIKA RATRIYA PRASTAWA, S.Pd.Jas. L PENJASORKES
33 SIGID WALUYO, S.Sn. L SENI BUDAYA
34 DARU AJI PRIHADIYANTO, S.Pd. L SENI BUDAYA
35 DEWI RATNSARI, S.Pd. P SENI BUDAYA
36 DIMAS SOPAN SAHID SATRIYO UTOMO, S.Pd. L SENI BUDAYA
37 Drs. SANTOSO L MATEMATIKA
38 HENNY ROCHIMAH, S.Pd. P MATEMATIKA
39 SUTAYA, S.Pd., M.Pd. L MATEMATIKA
40 Dra. ISMARYATI P MATEMATIKA
41 TRI WALUYO, S.Pd. L MATEMATIKA
42 SRI HASTUTI, S.Pd. P MATEMATIKA
43 CHRISTOSARIA YESSICA K. S.Pd. L MATEMATIKA
NO NAMA L/P MATA PELAJARAN
45 INDAH WIDYAWATI, S.Pd. P MATEMATIKA
46 FAKHI RAHMASARI, S.Pd. P MATEMATIKA
47 RISTU ATMAWATI, S.Pd. P MATEMATIKA
48 ROBERTUS SARMANTO, S.Pd. L BIOLOGI
49 SUNARNI, S.Pd. P BIOLOGI
50 HENTA FUGARASTI, S.Pd. P BIOLOGI
51 VIRDA ASTRIANI, S.Pd. P BIOLOGI
52 MARINI, S.Pd., M.Pd. P FISIKA
53 AGUS NARIMO, S.Pd., M.Pd. L FISIKA
54 LILIK HARTANTO, S.Pd. L FISIKA
55 SUTILAH, S.T., M.Pd. P FISIKA
56 MOH. ABDUL BASHIR, S.Pd. L KIMIA
57 INSANI PRATIWI, S.Pd. P KIMIA
58 SUPRAPTI MURNI, S.Pd. P KIMIA
59 SUTRIYONO, S.Pd. L KIMIA
No Nama L/P MATA PELAJARAN
60 TRIYONO, S.Pd. L BAHASA INGGRIS
61 Dra. MARMINI P BAHASA INGGRIS
62 SETIYANA, S.Pd., M.Pd. L BAHASA INGGRIS
63 NANIK YULIANI, M.Pd., M.Hum. P BAHASA INGGRIS
64 JUARNI, S.Pd. P BAHASA INGGRIS
65 SUMARNI, S.Pd. P BAHASA INGGRIS
66 SENTHOT, S.Pd. L BAHASA JAWA
67 YETI ANGGRAINI, S.Pd. P BAHASA JAWA
68 Dra. MURTININGSIH P PKWU
69 DANAR YUDI, S.Kom. L TIK
70 BAGUS PURNOMO, S.Kom. L TIK
71 NANIK SETYORINI, S.Kom. P TIK
72 SRI WAHYUMI, S.Pd. P BIMBINGAN KONSELING
73 UTIK KUSUMANINGRUM, S.Psi. P BIMBINGAN KONSELING
74 EKY OKTAMILANI PUTRI, S.Pd. P BIMBINGAN KONSELING
NO NAMA L/P MATA PELAJARAN
75 SUSILO BUDI UTOMO, S.Pd. L BIMBINGAN KONSELING
76 DAVIANITA WAHYU A., S.Pd. P BIMBINGAN KONSELING
77 KURNIA WATI, S.Pd. P BIMBINGAN KONSELING

Daftar Nama Tenaga Kependidikan


NO NAMA L/P JABATAN
1 HARI SUSILO, B.Sc. L KEPALA TATA USAHA (TU)
2 ENDANG SUWARNI, A.Md P BENDAHARA
3 YULIANTO L OPERATOR DAPODIK
4 SALIYO L STAF TU
5 SANIYEM, A.Ma. P ADM. TATA USAHA
6 SRI KARTINI, A.Ma. P ADM. TATA USAHA
7 SRI PURWANTINI, A.Ma.Pus P PUSTAKAWAN
8 SUMINI, A.Ma.Pus. P PUSTAKAWAN
9 HERI GUNAWAN L STAF TU
NO NAMA L/P JABATAN
10 ANTON SATINO L STAF TU
11 ARIANTO L SATPAM
12 NUR KASANAH AMININGSIH, A. Md P ADM. TATA USAHA
13 KELIK DWI PUTRANTO, A.Md. L STAF TU
14 ENI SETYANINGSIH P PUSTAKAWAN
15 WAHYUNINGSIH, S.E. P ADM. TATA USAHA
16 ANIK SUCIATI, S.Kep. P ADM. TATA USAHA
17 SUKARWANTO L STAF TU
18 PONIMAN, S.Pd.H. P STAF TU
19 FATUR ROHMAN, S.E. L STAF TU
20 INDRA CAHYA SUSILO L STAF TU
21 JUMIRAN L SATPAM
22 BASKORO L SATPAM
23 DEDI L SATPAM
Ekstrakurikuler
SMA Negeri 1 Cawas
1. Pramuka (Wajib) 14.Kajian Al-Quran
2. KIR 15.Tari
3. PMR 16.Sastra & Jurnalistik
4. Pecinta Alam 17.OSN Kimia
5. Karawitan 18.OSN Fisika
6. Komputer 19.OSN Biologi
7. Paduan Suara/Musik 20.OSN Matematika
8. Drumband 21.OSN Astronomi
9. Futsal 22.OSN Komputer
10.Basket Ball 23.OSN Ekonomi
11.PBB 24.OSN Kebumian
12.Volley Ball 25.OSN Geografi
13.English Debate 26. PIK-R
Etika Menghubungi Kepala Sekolah, Guru, dan
Karyawan Melalui Pesan WA/Telegram.
1. Perhatikan waktu yang tepat. Pilih waktu yang biasa tidak digunakan untuk
istirahat atau beribadah. Hindari menghubungi di atas pukul 20.00 WIB.
2. Awali dengan sapaan/salam. Contoh: Selamat pagi/siang/malam.
Assalamalaikum w.w., …. (apabila muslim, menyesuaikan keyakinan)
3. Ucapkan permintaan maaf untuk menunjukkan sopan santun atau kerendahan
hati. Contoh: Mohon maaf mengganggu waktu Bapak/Ibu.
4. Sertakan identitas diri secara lengkap yaitu nama dan kelas. Contoh: Saya
Ferdian Juan dari kelas XA.
5. Tulislah pesan dengan singkat dan jelas. Contoh: “Saya ingin menanyakan
tentang jadwal jam extrakurikuler, Pak/Bu. Dimana saya dapat mengecek
jadwal tsb?”
6. Gunakan bahasa yang umum dimengerti, sopan, tanda baca yang baik, dan
formal. Jangan menyingkat kata atau menggunakan panggilan nonfomal.
7. Akhiri pesan dengan ucapan terima kasih atau salam.

“Selamat pagi, Assalamualaikum w.w., mohon maaf mengganggu waktu Bapak.


Saya Hendrik Hermawan dari XA. Saya ingin menanyakan tentang jadwal jam
extrakurikuler, Pak. Di mana saya dapat mengecek jadwal tsb? Terima kasih.”
Daftar Perlengkapan MPLS
A. ALAT TULIS
1. Pena/Pensil
2. Buku Tulis
3. Penghapus
B. PAKAIAN
1. Seragam OSIS SMP Lengkap (Senin dan Selasa)
2. Olahraga SMP (Kamis)
3. Sepatu Hitam Penuh, Tali Hitam, Kaus Kaki Putih
C. LAIN-LAIN
1. Gawai/HP (bagi yang memiliki)
2. Bekal Makanan dan Minuman (SMAN 1 Cawas adalah sekolah
Adiwiyata, siswa diimbau menggunakan tempat makan dan minum isi
ulang bukan habis pakai). Siswa diminta untuk sarapan sebelum
berangkat ke sekolah.
3. Wajib memakai helm bagi yang membawa kendaraan bermotor.
4. Wajib membuat name tag (contoh terlampir).
Hak dan Kewajiban Peserta MPLS
Selama kegiatan berlangsung, peserta MPLS berhak:
1. Mengetahui jadwal kegiatan yang akan dilaksanakan.
2. Mendapatkan informasi selama kegiatan berlangsung.
3. Mendapatkan layanan sesuai dengan prinsip-prinsip partisipasi, edukatif, antikekerasan, tidak
diskriminatif, kebersamaan, dan diikuti oleh seluruh peserta didik.

Selama kegiatan berlangsung, peserta MPLS berkewajiban:


1. Hadir di sekolah minimal 10 menit sebelum MPLS dimulai (selambat-lambatnya pukul 6.50 WIB)
2. Semua calon peserta didik kelas X hari pertama berkumpul di Gedung Indoor SMAN 1 Cawas.
3. Mematuhi tata tertib dan ketentuan berlaku.
4. Berlaku sopan dan hormat kepada seluruh warga sekolah.
5. Wajib menerapkan budaya positif 7S (senyum, sapa, salam, sopan, santun, semangat, sepenuh hati)
6. Menggunakan seragam sesuai ketentuan MPLS, tanpa atribut atau aksesoris apapun.
7. Mengikuti setiap kegiatan sesuai jadwal acara dengan baik dan bersemangat.
8. Aktif mendengarkan dan berperan aktif dalam setiap sesi kegiatan.
9. Jika tidak dapat hadir karena alasan tertentu, maka harus ada keterangan dari orangtua atau dokter
(sakit).
10. Mengisi daftar hadir setiap hari pada awal dan akhir kegiatan.
11. Menyiapkan buku tulis dan alat tulis.
12. Mencatat informasi dan penjelasan yang disampaikan oleh narasumber.
13. Menjaga kebersihan dan menjaga protokol kesehatan selama MPLS.
14. Tidak diperkenankan makan atau minum saat mendapatkan materi MPLS.
15. Menggunakan name tag selama MPLS.
Ketentuan Name Tag
1. Name Tag dibuat pada kertas tebal berwarna merah (perempuan) dan biru (laki-laki) muda
dengan tali rafiah putih.
2. Dibuat 2 potong (depan dada dan belakang dada), ukuran tinggi 15 cm dan panjang 20 cm
3. Bagian depan dada diberi tulisan balok tebal full kapital NAMA LENGKAP, NOMOR RUANG,
ASAL SEKOLAH.
4. Bagian belakang dada diberi tulisan motivasi, kata-kata lucu, atau harapan/doa singkat
disertai foto wajah minimal ukuran 1R (foto tidak boleh menggunakan masker atau kaca
mata hitam, tampak jelas wajah). Contoh :

BAGIAN BAGIAN
DEPAN BELAKANG

YAHYA YANUAR
RUANG 11
SMPN 1 CAWAS
Contoh Tempat Makan dan Minum Tidak
Habis Pakai
Siswa dengan radius jarak rumah ke sekolah tergolong
dekat diimbau berangkat dengan jalan kaki, diantar orang
tua, atau menggunakan sepeda. Bagi yang jaraknya jauh
dan terpaksa menggunakan motor, wajib mengenakan
helm. Bagi yang tidak memakai helm tidak diizinkan masuk
sekolah/mengikuti MPLS. Selama MPLS CPD parkir di
lapangan basket depan perpustakaan.
Ketentuan Twibbonize
LINK : https://twb.nz/mplssmnc2023
1. Mengunggah foto pada twibbonize MPLS
SMANCA kemudian menggunduhnya.
2. Mengganti profil WA dengan hasil
unduhan twibbonize.
3. Mengubah nama profil WA dengan nama
lengkah. Contoh: Rizky Ilham
4. Pengaturan foto profil WA: public/umum
5. Mengunggah hasil unduh twibbonize
MPLS SMANCA pada media sosial
Instagram masing-masing lalu wajib
mengikuti (follow) dan mengetag akun
resmi SMAN 1 Cawas :
@Prabawiyatatama @osismanca
@info.smanca

Caption di Instagram :
Saya Rizky Ilham (Ruang 11) siap mengikuti MPLS SMAN 1 Cawas Tahun 2023
Jadwal MPLS
#SMANCABrilliant
#SMANCABerprestasi
#SMANCABerakhlakMulia
#SMANCABerkebinekaanGlobal
#SMANCAMandiri
#SMANCABergotongRoyong
#SMANCABernalarKritis
#SMANCAKreatif

Panitia MPLS 2023

Anda mungkin juga menyukai