Anda di halaman 1dari 4

TUGAS REVIEW ARTIKEL JURNAL

BLENDED LEARNING DAN HASIL BELAJAR BIOLOGI SISWA SMA: SEBUAH


META-ANALISIS

Tugas Mata Kuliah Statistik Pendidikan


yang Dibina oleh Dr. Muhyiatul Fadilah, S.Si.M.Pd.

OLEH
DESLIA AMANDA
23177002

PROGRAM STUDI PASCASARJANA PENDIDIKAN BIOLOGI


FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
UNIVERSITAS NEGERI PADANG
2023
A. Identitas Jurnal
Judul : Blended Learning dan Hasil Belajar Biologi Siswa SMA: Sebuah Meta-
Analisis
Penulis : Magfira Hermana dan Andi Rahmat Saleh
Penerbit : Program Studi Pendidikan Biologi FMIPA Universitas Negeri Makassar
Nama jurnal : BIOLOGY AND EDUCATION JOURNAL
Volume : Vol 3 No.1 Tahun 2023 Hal 37 – 49
Tahun Terbit : 2023

B. Jenis Penelitian
Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif dengan menerapkan teknik meta-
analisis. Paldam, (2015) menyatakan meta-analisis adalah sebuah metode yang digunakan untuk
menyimpulkan temuan dari dua penelitian atau lebih dengan tujuan untuk menggabungkan,
mengevaluasi, dan merangkum penelitian sebelumnya. Dengan menggunakan meta-analisis,
berbagai pertanyaan penelitian dapat diselidiki berdasarkan data yang telah ditemukan dari
penelitian sebelumnya yang telah dipublikasikan. Hasil akhir yang diperoleh dinamakan effect
size. Menurut Retnawati, Apino, Kartianom, Djidu, & Anazifa, (2018) Effect size adalah ukuran
yang digunakan untuk menggambarkan besarnya efek atau perbedaan antara variabel-variabel
yang saling berhubungan. Perhitungan effect size dalam penelitian ini menggunakan
Unstandardized Mean Difference yang merupakan perbedaan rerata yang tidak diubah ukurannya.
C. Desain Penelitian
Adapun jenis desain penelitiannya adalah penelitian eksperimen dalam penelitian sosial
sering digunakan untuk menemukan aspek penyebab atau penyebab fenomena sosial. Seringkali
desain eksperimental digunakan sebagai dasar untuk mengimplementasikan suatu program atau
kebijakan. Penelitian ini, data diperoleh melalui Google Scholar dengan menggunakan kata kunci
"blended learning," "biologi SMA," dan "hasil belajar." Untuk memastikan kualitas dan relevansi
artikel yang akan digunakan dalam penelitian, peneliti menetapkan beberapa kriteria. (1) artikel
harus berasal dari jurnal terakreditasi yang diterbitkan dalam lima tahun terakhir (2019-2023). (2)
penelitian yang dilakukan harus berfokus pada jenjang SMA. (3) jenis penelitian yang digunakan
haruslah penelitian eksperimen dengan desain pretest-posttest control group. (4) hasil belajar harus
menjadi variabel dependen dalam penelitian tersebut. (5) artikel harus menyediakan data nilai rata-
rata kelas eksperimen dan kelas kontrol. (6) nilai standar deviasi dari kelompok kontrol juga harus
dilaporkan dalam artikel. (7) penelitian harus secara jelas menyebutkan tingkatan kelas, materi
biologi yang diajarkan, dan platform yang digunakan dalam menerapkan blended learning.
Penggunaan kode atau kriteria dalam penelitian meta-analisis tersebut sangat penting untuk
memfasilitasi pengumpulan dan analisis data.
a. Jenis Data

Adapun jenis datanya adalah data kuantitatif karena data yang didapatkan ialah berbentuk
angka. Dan menurut pembagian data kuantitatif ini termasuk kedalam data kontinum karena
datanya bervariasi dan diperoleh dari hasil pengukuran.
Selanjutnya jenis data menurut cara memperolehnya yaitu termasuk kedalam data sekunder
karena data yang didapat tidak secara langsung dari objek penelitian, dan pada artikel ini penulis
mengambil data dengan cara mengumpulkan beberapa artikel jurnal dengan mengumpulkan data
statistic hasil riset dari artikel tersebut.
Adapun menurut jenis data berdasarkan sumber data adalah termasuk kedalam data internal
karena menggambarkan situasi dalam suatu organisasi secara internal yaitu menggambarkan
tentang besar Pengaruh Blended learning Berdasarkan Tingkatan Kelas yang dibelajarkan.
Selanjutnya jenis data berdasarkan sifat datanya yaitu termasuk kedalam data diskrit karena
data yang nilai bilangannya itu asli atau pasti. Dan jenis data menurut waktu pengumpulannya
yaitu termasuk kedalam jenis data berkala atau data time serius karena data yang diperoleh
menggambarkan sesuatu dari waktu kewatu atau secara berkala.

Anda mungkin juga menyukai