Anda di halaman 1dari 11

BAB I

PENDAHULUAN

Latar Belakang
Brunei Darussalam adalah sebuah negara kecil yang terletak di Asia Tenggara. Letaknya

di bagian utara Pulau Borneo/Kalimantan dan berbatasan dengan Malaysia. Brunei terdiri dari
dua bagian yang dipisahkan di daratan oleh Malaysia. Negara ini terkenal dengan
kemakmurannya dan ketegasan dalam melaksanakan syariat Islam, baik dalam bidang
pemerintahan maupun kehidupan bermasyarakat. Nama Borneo diberikan oleh orang-orang
Inggris berdasarkan nama wilayah ini karena pada masa lalu orang Eropa berdagang melalui
bandar di Brunei sebagai bandar perniagaan terbesar di pulau ini.
Brunei Darussalam merupakan salah satu negara di kawasan Asia Tenggara yang
terkenal sangat makmur. Brunei Darussalam yang merupakan anggota ke-6 ASEAN ini
mendapatkan kemerdekaannya dari Inggris pada tanggal 1 Januari 1984. Dilihat dari

sejarahnya, Brunei adalah salah satu kerajaan tertua di Asia Tenggara. Sebelum abad ke-16,
Brunei memainkan peranan penting dalam penyebaran Islam di Wilayah Kalimantan dan
Filipina.
Kepala negara Brunei Darussalam adalah seorang Sultan yang sekaligus sebagai Kepala
Pemerintahan (Perdana Menteri). Kendatipun wewenang serta kekuasaan Sultan yang
diberikan Konstitusi begitu besar, namun sistem pemerintahan Brunei Darussalam bersifat
demokratis. Tetapi dalam hal cara pemilihan para birokrat di Brunei cenderung dengan sistem
rekruitmen tertutup. Sistem ini tidak menyerap personil dari seluruh lapisan masyarakat.
Dengan demikian dapat diketahui bahwa Brunei Darussalam merupakan negara kerajaan

dengan kepala pemerintahan berada di tangan Sultan.


Tercatat dua pertiga jumlah penduduk Brunei adalah orang Melayu. Kelompok etnik
minoritas yang paling penting dan yang menguasai ekonomi negara ialah orang Tionghoa
( Han) yang menyusun lebih kurang 15% jumlah penduduknya. Etnis-etnis ini juga
menggambarkan bahasa-bahasa yang paling penting, yaitu bahasa Melayu yang merupakan
bahasa resmi, serta bahasa Tionghoa. Bahasa Inggris juga dituturkan secara meluas, dan
terdapat sebuah komunitas ekspatriat yang agak besar dengan sejumlah besar warganegara
Britania dan Australia. Islam ialah agama resmi Brunei, dan Sultan Brunei merupakan
kepala agama negara itu. Agama-agama lain yang dianut termasuk agama Buddha
(terutamanya oleh

masyarakat Tionghoa), agama Kristen, serta agama-agama orang asli (dalam komunitas-
komunitas yang amat kecil).

1
BAB II
PEMBAHASAN

A. Profil Negara Brunei Darussalam

Profil Singkat
Nama resmi Negara Brunei Darussalam
Lagu kebangsaan Allah Peliharakan Sultan
Bendera :

Lambang

Ibu kota Bandar Seri Begawan


Bahasa resmi Melayu
Pemerintahan Monarki absolut Islam
Kepala Negara Sultan Hassanal Bolkiah (sejak 5 Oktober
1967)
Luas Wilayah 5.765 km2 (Area Daratan 500 km2 dan
Perairan 5.265 km2)
Jumlah Penduduk 436.620 jiwa (Tahun
2016) Pertumbuhan Penduduk 1,6% (Tahun 2016)
Suku Bangsa/Etnis Melayu, Tionghoa 10,3%, Asli lainnya
3.4%, Etnis lainnya
Mata Uang Dolar Brunei (BND)
Hari Kemerdekaan 1 Januari 1984 (dari
Inggris) Pendapatan Per Kapita US$ 79.700,-. (Tahun
2016)

2
B. Luas dan Letak

Gambar peta wilayah Brunei Darussalam

Brunei Darussalam termasuk salah satu dari negara kecil di dunia. Dalam
luas wilayah, Brunei Darussalam menempati urutan ke 148. Meskipun demikian,
negara ini termasuk negara makmur di dunia. Pendapatan per kapitanya
menduduki
peringkat 10 dunia. Brunei Darussalam adalah sebuah negara kecil yang berada di
bagian utara pulau Borneo (Kalimantan) dan berbatasan degan Malaysia. Brunei
terdiri dari dua bagian yang dipisahkan di daratan oleh Malaysia, yaitu wilayah
bagian barat dan bagian timur. Brunei terletak di Pulau Kalimantan.
Negara ini memiliki wilayah seluas ±5.765 km 2 (Area Daratan 500 km2 dan
Perairan 5.265 km2) yang menempati pulau Kalimantan dengan garis pantai
seluruhnya berbatasan dengan Laut Cina Selatan. Secara astronomis negara ini
terletak pada 4o LU – 5o LU dan antara 114o BT – 115o BT. Secara geografis batas-
batas negara Brunei adalah sebagai berikut:
Sebelah Utara : Laut Cina Selatan dan Teluk
Brunei Sebelah Timur : Serawak Malaysia
Sebelah Selatan : Serawak Malaysia
Sebelah Barat : Serawak
Malaysia

C. Keadaan Alam

1. Sistem Pegunungan dan gunung

3
Wilayah bagian timur yang lebih kecil (Temburong) memiliki topografi
bergunung-gunung, dengan ketinggian rata-rata 1.000 m. Di ujung selatan
Temburong terdapat bukit yang tertinggi, yaitu Bukit Pagon
Wilayah bagian barat, didominasi oleh dataran. Dari pantai yang landai di
bagian barat laut ke arah pedalaman (selatan), ketinggiannya semakin
meningkat dan tanahnya semakin berbukit-bukit.
2. Pola Aliran dan Sungai

Brunei memiliki sejarah panjang dalam bidang kemaritiman. Hutan yang lebat
disebagian besar wilayah ini wilayah ini membuat penduduknya melakukan
transportasi via sungai. Oleh karena itu penduduk di Brunei bermukim di pinggiran
sungai.

Air dari sungai ini merupakan sumber mata air jernih untuk wilayah bagian barat
negara ini. Brunei memiliki sejarah panjang dalam bidang kemaritiman. Sultan
Brunei pernah menguasai seluruh wilayah Kalimantan, juga sebagian Filipina dan
Indonesia. Hutan yang lebat di sebagian besar wilayah ini membuat penduduknya
melakukan transportasi via sungai. Oleh karena itu, rata-rata penduduk di Brunei
bermukim di pinggir sungai.

D. Iklim

Berdasarkan letak astronomis dan keadaan alamnya, Brunei Darussalam beriklim


tropis basah. Brunei Darussalam dipengaruhi oleh dua musim, yaitu musim hujan
terjadi pada bulan Oktober – April dan musim kemarau terjadi pada bulan
April – Oktober. Brunai Darussalam ditunjukkan juga dengan aneka jenis kayu hutan
yang memiliki nilai jual yang tinggi seperti jati, ulin, dan eboni.

E. Vegetasi dan Fauna

Berdasarkan letak astronomis dan keadaan alamnya, Brunei Darussalam beriklim


tropis basah. Dengan iklim tropis basah, Brunei Darussalam memiliki kelembapan
dan curah hujan tinggi sepanjang tahun. Brunei Darussalam dipengaruhi oleh dua
musim, yaitu musim hujan terjadi pada bulan Oktober – April dan musim kemarau
terjadi pada bulan April – Oktober. Rata-rata suhu udara adalah 28°C dengan
bulan-
bulan November hingga Januari akan menjadi lebih sejuk sedikit.

4
Rata-rata penurunan hujan ialah 2,800 mm setiap tahun. Relatif kelembapan pula adalah
tinggi di sepanjang tahun, berpurata 93%.

a) Flora

Brunei Darussalam memiliki beberapa mangrove terbaik di kawasan Asia Tenggara.


Secara historis, bakau merupakan sumber penting dari bahan makanan, obat, dan
konstruksi bagi penduduk Desa air.

b) Fauna
Wilayah Brunei Darussalam dihuni oleh sejumlah besar mamalia kecil,
burung-burung tropis, reptil, dan amfibi. Mamalia mencakup kerbau liar
dan peliharaan, beruang madu, rusa, dan monyet. Di wilayah Mangrove,
tempat yang luas dari udang, kepiting, kingfishers, monyet, dan serangga, juga
baik dilindungi oleh pemerintah. Rawa bakau Brunei menjadi tempat
persinggahan migran bagi ratusan spesies burung setiap musim dingin. Sepanjang
pantai, sekitar 500 jenis ikan dan 12 jenis udang serta spesies terancam punah
seperti kura-kura laut, kera dan rubah terbang.

F. Penduduk
1. Jumlah Penduduk

Jumlah Penduduk Negara Brunei Darussalam sebanyak 436.620 jiwa (Tahun 2016)
2. Pertumbuhan Penduduk
Penduduk Brunei sebanyak 436.620 jiwa (Tahun 2016) dengan pertumbuhan
penduduknya 1,9% dan kepadatan penduduknya 63 jiwa per km2. Pertumbuhan
penduduk di negara ini rata-rata 2,0% setahun.
Pada umumnya penduduk bertempat tinggal di kota-kota sepanjang pantai Laut Cina
Selatan. Mereka terdiri atas orang Melayu sebanyak 50%, Cina sebanyak 18%, orang
Kedayan yang diperkirakan berasal dari Jawa dan Sumatera sebanyak 16%, sisanya
adalah orang Kedayan dan orang Dayak. Bahasa resmi penduduk Brunei adalah bahasa
Melayu.
Agama resminya adalah agama Islam.

2. Persebaran Penduduk

3. Suku dan Etnis


Kira-kira dua pertiga jumlah penduduk Brunei adalah orang Melayu (66,3%).
Kelompok etnik minoritas yang paling penting dan yang menguasai ekonomi negara
ialah orang Tionghoa ( Han) yang menyusun lebih kurang 11.2% jumlah penduduknya.
disusul penduduk asli/dayak (3.4%) dan suku-suku lainnya (19.1%). Etnis-etnis ini juga
menggambarkan bahasa-bahasa yang paling penting: bahasa Melayu yang
merupakan
bahasa resmi, serta bahasa Tionghoa. Bahasa Inggris juga dituturkan secara meluas, dan
terdapat sebuah komunitas ekspatriat yang agak besar dengan sejumlah besar
warganegara Britania dan Australia.
Islam ialah agama resmi Brunei (67%), dan Sultan Brunei merupakan kepala

5
agama negara itu. Agama-agama lain yang dianut termasuk agama Buddha

6
(terutamanya oleh orang Tiong Hoa[13%]), agama Kristen (10%), serta agama-agama
orang asli (dalam komunitas-komunitas yang amat kecil [10%]).

G. Aktivitas Penduduk

1. Pertanian dan Perkebunan

Hasil pertanian utama Brunei Darussalam adalah padi. Hasil pertanian yang lain adalah
jagung, kelapa, karet dan kayu. Tanaman karet merupakan komoditas ekspor kedua
setelah minyak bumi. Luas ladang karet di Brunei mencapai 13.000 ha.
2. Perikanan

Sebagian kecil penduduk Brunei melakukan usaha perikanan yaitu sebagai nelayan,
khususnya penduduk yang bertempat tinggal di pesisir utara Brunei Darussalam.
3. Pertambangan
Hasil pertambangan utama di Brunei Darussalam berupa minyak bumi dangas alam.
Hasil tambang ini merupakan penyumbang devisa terbesar bagi negara Brunei
Darussalam. Ekonomi Brunei Darussalam bertumpu pada sektor minyak bumi dan
gas. Kekayaan Brunei berasal dari penjualan minyak bumi yang menyumbang 92%
dari total
pendapatan nasional. Ladang minyak terpenting Brunei terdapat di Seria yang merupakan
kawasan pesisir. Selain itu, terdapat pula ladang minyak lepas pantai yang terletak di
Kuala Belait, Jerudong dan Ampar. Dari sumur-sumur minyak tersebut, produksi minyak
Brunei mencapai ± 200 ribu barrel per hari.
4. Perdagangan (Sumber : AEC Center, Kementerian Perdagangan RI)
a. Komoditi Ekspor Brunei Darussalam

1) Minyak mentah
2) Bahan-bahan kimia
3) Crude Materials
4) Permesinan dan peralatan
transportasi 5) Bahan mentah

b. Komoditi Impor Brunei Darussalam


1) Permesinan
2) Peralatan transportasi
3) Makanan dan binatang
hidup 4) Bahan-bahan kimia
5) Produk manufaktur
6) Makanan/minuman kemasan
7) Tembakau
7
8) Minyak tumbuhan dan binatang

9) Bahan mentah
5. Pariwisata

Masjid kubah emas


Bentuk wisata yang dikembangkan pemerintah Brunei Darussalam adalah wisata budaya,
misalnya kehidupan masyarakat terapung di daerah yang disebut dengan Kota Air dan
obyek wisata yang terdapat di Brunei Darussalam antara lain, istana yang sangat
mewah di dunia dengan sebuah masjid berkubah emas. Selain itu juga terdapat kebun
binatang, museum budaya, pusat kesenian, dan pusat kerajinan. Brunei Darussalam
menawarkan obyek wisata rohani berupa kunjungan ke masjid-masjid besar dan
wisata alam seperti sungai dan hutan. Sektor pariwisata menyumbang hingga 70%
dari total pendapatan

Negara. Pariwisata menjadi sektor strategis bagi Brunei untuk menarik wisatawan dan
secara langsung berdampak pada naiknya tingkat penjualan produk dalam negeri Brunei.

6. Transportasi / Perhubungan

Pada sektor perhubungan dibangun transportasi melalui darat, laut, dan udara. Jaringan
jalan raya masih terbatas (1.250 km) dan jalan kereta api hanya sepanjang 10 km.
Untuk menghubungkan Brunei dengan komunitas internasional, dibangun Bandar
Udara Internasional Bandar Seri Begawan dan Pelabuhan Samudra di muara Sungai
Brunei.

Alat transportasi yang ada di negara ini antara lain : bus, pesawat udara, perahu,
sepeda, kereta api dan lain sebagainya.
7. Kehutanan

Karet dan kayu merupakan hasil hutan utama Brunei Darussalam. Selain itu terdapat juga
rotan, damar, dan terpentin.

H. Sosial

8
Masyarakat 1.
Pendidikan

Sistem Pendidikan
Pemerintah Brunei menetapkan tiga bidang utama dalam pendidikan, yaitu: sistem dwi
bahasa di sekolah, konsep Melayu Islam Beraja dalam kurikulum sekolah dan
peningkatan sumber daya manusia termasuk pendidikan kejuruan dan teknik. Sistem
pendidikan umum di Brunei Darussalam memiliki banyak kesamaan dengan
negara- negara commonwealth lainnya, seperti Inggris, Malaysia dan Singapura.
Sistem ini menggunakan pola A7-3-2-2 yang melambangkan lamanya masa studi
untuk masing- masing tingkatan pendidikan, seperti 7 tahun tingkat dasar, 3 tahun
tingkat menengah
pertama, 2 tahun tingkat menengah atas, dan 2 tahun pra universitas.

2. Kesehatan
Pemerintah Brunei Darussalam menetapkan program pengobatan gratis,
dimana Warga negara Brunei memiliki akses gratis untuk fasilitas kesehatan.
Masyarakat disediakan asuransi kesehatan yang bisa digunakan untuk
melakukan cek kesehatan, diagnosa, dan operasi kecil maupun besar secara
gratis. Salah satunya terdapat di Rumah Sakit RIPAS dimana pengobatan
dilakukan secara gratis.

3. Kesejahteraan
Brunei mengandalkan minyak dan gas (migas) sebagai pendapatan utama
negaranya. Sikap raja yang adil membuat penduduk negeri aman, tenang,
sejahtera, dan semuanya mempunyai
pendapatan tetap. Setiap warga negara yang berusia di atas 60 tahun diberikan “gaji
tua” oleh negara sebesar $ 250 Brunei. Ini artinya, jika 1 kepala keluarga (KK)
terdiri atas suami istri, maka mereka akan mendapatkan $ 500. Nilai tukar dolar
Brunei ke rupiah saat kami tukarkan di Bandara International Bandar Seri
Begawai

pada Sabtu (28/12) adalah 9.830. Ini bermakna, setiap KK akan memperoleh gaji
bulanan sekitar Rp 5 juta. Subsidi bulanan untuk warga negara lansia ini disebut
“gaji tua”. Kerajaan juga memberikan biaya jaminan biaya hidup kepada
masyarakat penyandang disabilitas (orang cacat). Kemudian dengan tingginya
SDM masyarakat Brunei menjadikan masyarakat di negara ini mampu memiliki

usaha dan meminimalisirkan tingkat pengangguran.

9
I. Sistem Pemerintahan

Gambar Sultan Brunei, Hassanal Bolkiah.

Kerajaan Brunei Darussalam adalah negara yang memiliki corak pemerintahan monarki
absolut berdasar hukum islam dengan Sultan yang menjabat sebagai Kepala Negara
dan Kepala Pemerintahan, merangkap sebagai Perdana Menteri dan Menteri Pertahanan
dengan dibantu oleh Dewan Penasihat Kesultanan dan beberapa Menteri.
Brunei tidak memiliki dewan legislatif, namun pada bulan September 2000, Sultan
bersidang untuk menentukan Parlemen yang tidak pernah diadakan lagi sejak tahun
1984. Parlemen ini tidak mempunyai kuasa selain menasihati sultan.
Disebabkan oleh
pemerintahan mutlak Sultan, Brunei menjadi salah satu negara yang paling stabil dari segi
politik di Asia.
Pertahanan Keamanan Brunei mengandalkan perjanjian pertahanan dengan Inggris
di mana terdapat pasukan Gurkha yang terutama ditempatkan di Seria. Jumlah
pertahanan keamanannya lebih kecil bila dibandingkan dengan kekayaannya dan
negara negara tetangga.

Hubungan Internasional
Hubungan Brunei-Indonesia mengacu pada hubungan bilateral antara
Kesultanan Brunei Darussalam dan Republik Indonesia. Brunei memiliki kedutaan
besar di Jakarta, sementara Indonesia memiliki kedutaan besar di Bandar Seri
Begawan.
Hubungan keseluruhan antara kedua negara berjalan dengan baik dan bahwa
kedua belah pihak terus menikmati hubungan yang kuat dalam spektrum yang luas

dari kerjasama operasi, termasuk perdagangan dan investasi, pariwisata, pertanian,


kelautan dan perikanan, kesehatan, pertahanan, kejahatan transnasional, pendidikan,
10
kepemudaan, kebudayaan dan kontak orang per orang. Kedua negara baik Brunei
maupun Indonesia memiliki banyak kesamaan ciri-ciri karakteristik umum, ini termasuk
bingkai acuan umum dalam sejarah, budaya dan agama. Bahasa nasional kedua negara;
Bahasa Indonesia dan bahasa Melayu berkaitan erat. Mayoritas penduduk kedua
negara itu dari keturunan Austronesia atau dari ras Melayu, dengan yang signifikan adalah
kebudayaan Melayu yang dibagi antara mereka. Kedua negara ini termasuk sebagai negara-
negara mayoritas Muslim, anggota ASEAN dan APEC, dan juga anggota Gerakan Non
Blok dan Organisasi Kerja Sama Islam.

BAB IV
PENUTUP

Kesimpulan
Brunei Darussalam termasuk salah satu dari negara kecil di dunia. Dalam luas wilayah,

Brunei Darussalam menempati urutan ke 148. Meskipun demikian, negara ini termasuk
negara makmur di dunia. Pendapatan per kapitanya menduduki peringkat 10 dunia. Luas
negara Brunei Darussalam. Brunei terletak di Pulau Kalimantan. Di Asia Tenggara,
Brunei adalah negara terkecil. Luasnya hanya ±5.770 km2.Pada umumnya Letak
astronomis dari suatu negara dapat diketahui melalui garis lintang dan garis bujur negara
itu sendiri. Secara astronomis Brunei Darussalam berada antara 4 o LU – 5o LU dan antara
114o BT – 115o BT.

11

Anda mungkin juga menyukai