Anda di halaman 1dari 4

TUGAS P1 AKUNTANSI DASAR DAN PRAKTIK

NAMA = PRUEDENCE TRI SATRIA


NIM = 19221469
KELAS = 19.3C.05
Dosen = Muhammad Perwiranegara,SE, S.Kom, MM
Mat.kul= Akuntansi Dasar Dan Praktik

laporan ekuitas pemilik KAP Raihan bisa kita lihat Modal Raihan pada tanggal 1
April 2021 atau (pemindahan dari bulan sebelumnya) masih nol rupiah karena
perusahaan baru didirikan, lalu ditambah investasi pemilik pada bulan tersebut
senilai Rp800.000.000,00 dan pada bulan tersebut perusahaan ini berhasil
mencatat laba senilai Rp98.500.000,00. Namun pada bulan itu juga Raihan
mengambil uang perusahaan untuk keperluan pribadinya senilai
Rp50.000.000,00. Sehingga Modal Akhir Raihan di perusahaan yang ia dirikan
senilai Rp848.500.000 yang merupakan hasil Investasi awal ditambah laba
bulan April dikurangi prive.

Jadi
Assets = Liabilities + Equity

Penjelasan dari masing-masing transaksi dijabarkan dibawah ini.


• Transaksi 1 April 2021 Transaksi yang terjadi pada tanggal ini adalah investasi pemilik
untuk mendirikan perusahaan, maka yang bertambah ada pada akun kas Rp800.000.000,00
dan pada akun modal senilai Rp800.000.000,00.

• Transaksi 2 April 2021 Transaksi yang terjadi pada tanggal ini adalah pembayaran sewa
kantor sebesar Rp35.000.000,00, maka akibat transaksi itu akun kas berkurang senilai
Rp35.000.000,00 karena dipakai untuk membayar sewa satu ruangan kantor dan akun modal
berkurang Rp35.000.000,00 karena beban sewa mengurangi modal perusahaan.

• Transaksi 4 April 2021 Transaksi yang terjadi adalah pembelian perlengkapan kantor secara
kredit, oleh sebab itu akun perlengkapan dan akun utang bertambah senilai
Rp40.000.000,00.

• Transaksi 8 April 2021 Transaksi yang terjadi pada tanggal ini berupa pendapatan jasa yang
belum tertagih (belum diterima uang kasnya) atau masih berbentuk piutang, oleh sebab itu
transaksi ini menambah akun piutang dan akun modal senilai Rp85.000.000,00.

• Transaksi 13 April 2021 Transaksi yang terjadi pada tanggal ini adalah pengeluaran uang kas
untuk membeli sebidang tanah senilai Rp225.000.000,00 maka di persamaan akuntansinya
mengurangi kas untuk membeli tanah senilai Rp225.000.000,00 dan menambah akun tanah
senilai Rp225.000.000,00.

• Transaksi 18 April 2021 Transaksi yang terjadi pada tanggal ini adalah pelunasan piutang
dari klien (PT Sheika) dari transaksi pada tanggal 8 April 2021, oleh sebab itu pelunasan
piutang ini menambah akun kas Rp85.000.000,00 dan mengurangi piutang Rp85.000.000,00.

• Transaki 20 April 2021 Transaksi yang terjadi pada tanggal ini berupa pendapatan jasa yang
belum tertagih (belum diterima uang kasnya) atau masih berbentuk piutang, oleh sebab itu
transaksi ini menambah akun piutang dan akun modal senilai Rp130.000.000,00 DASAR-
DASAR AKUNTANSI DAN KEUANGAN LEMBAGA

• Transaksi 24 April 2021 Transaksi yang terjadi pada tanggal ini adalah pembayaran gaji
karyawan di bulan April senilai Rp60.000.000,00, sehingga untuk membayar gaji tersebut
mengurangi akun kas senilai Rp60.000.000,00 dan akun modal senilai Rp60.000.000,00.

• Transaksi 25 April 2021 Transaksi yang terjadi pada tanggal ini adalah pembayaran listrik &
telepon perusahaan di bulan April, sehingga untuk membayar beban listrik & telepon
tersebut mengurangi akun kas perusahaan senilai Rp15.500.000,00 dan akun modal senilai
Rp15.500.000,00.

• Transaksi 26 April 2021 Transaksi yang terjadi pada tanggal ini adalah pembayaran
sebagian utang tanggal 4 April 2021 kepada PT Unggul, untuk membayar utang ini akun yang
terkait adalah akun kas dan utang yang sama-sama berkurang senilai Rp20.000.000,00 untuk
membayar utang perusahaan.

• Transaksi 27 April 2021 Transaksi yang terjadi pada tanggal ini adalah pengambilan uang
perusahaan untuk keperluan pribadi pemilik atau bisa disebut prive. Oleh sebab itu transaksi
ini mengurangi kas perusahaan senilai Rp50.000.000,00 dan modal perusahaan perusahan
senilai Rp50.000,00,00.

• Transaksi 30 April 2021 Transaksi yang terjadi pada tanggal ini adalah pembayaran beban
keamanan bulan April senilai Rp6.000.000,00. Transaksi ini mengurangi akun kas dan modal
perusahaan senilai Rp6.000.000,00 untuk membayar beban keamanan tersebut.

Selanjutnya setelah selesai menyusun persamaan dasar akuntansi Kantor Akuntan Publik
Raihan, kita akan menyusun laporan keuangan yang terdiri dari neraca, laporan laba rugi,
dan laporan ekuitas pemilik dari hasil persamaan dasar akuntansi tersebut.

• Laporan Neraca Raihan dan Rekan Neraca Per 30 April 2021

Neraca adalah daftar sistematis dari aktiva, utang, dan modal pada tanggal tertentu, yang
biasanya dibuat pada akhir bulan atau akhir tahun. Di bagian aktiva kita bisa melihat harta
yang dimiliki perusahaan. Harta pada laporan neraca disusun berdasarkan tingkat likuiditas,
artinya yang paling lancar ditulis terlebih dahulu, disusul oleh harta yang mudah dicairkan
dan akhirnya harta tetap. Contoh di atas yang paling lancar adalah kas disusul piutang dan
perlengkapan kantor dan terakhir ada tanah yang merupakan harta tetap. Pada contoh KAP
Raihan kita bisa melihat total aktiva senilai Rp868.500.000,00 yang berupa Kas
Rp473.500.000,00, piutang Rp130.000.000,00, perlengkapan kantor Rp40.000.000,00 dan
tanah Rp225.000.000,00. Lalu di bagian kedua ada pasiva yang terdiri utang perusahaan dan
modal perusahaan. Disini pasiva senilai Rp868.500.000,00 yang berasal dari utang
Rp20.000.000,00 dan ekuitas/modal Rp848.500.000,00. Neraca harus selalu seimbang di
antara aktiva dan pasivanya.
• Laporan Laba Rugi Raihan dan Rekan Laporan Laba Rugi Per 30 April 2021

• Laporan Ekuitas Pemilik Raihan dan Rekan Laporan Ekuitas Pemilik Per 30 April 2021

Anda mungkin juga menyukai