Anda di halaman 1dari 4

PETUNJUK PENGGUNAAN VIRTUAL LABORATORY

TOPIK SEL VOLTA

Sumber/alamat akses:
1. Deskripsi Umum
Program ini adalah sebuah Virtual Lab yang memuat praktikum Sel Volta. Sel Volta
adalah sel yang menggunakan energi kimia untuk menghasilkan energi listrik dan
digunakan secara luas di kehidupan sehari-hari. Baterai litium ini dapat menghasilkan
arus listrik yang lebih besar dan daya tahannya lebih lama dibandingkan baterai kering
yang berukuran sama. Proses terjadinya reaksi redoks akan disimulasikan pada program
ini sehingga siswa dapat mengenal terlebih dahulu sebelum melakukan praktikum yang
sebenarnya. Program ini dapat memperdalam pemahaman konsep siswa mengenai sel
Volta.

2. Komponen Penting
Sebelum menggunakan program ini, terdapat sejumlah komponen yang harus dipahami
fungsinya sehingga dalam melakukan eksperimen secara maya atau virtual dapat berjalan
dengan lancar serta diperoleh sejumlah data-data sebagai bahan diskusi belajar layaknya
siswa melakukan praktikum nyata. Secara umum komponen penting pada program ini
dijabarkan sebagai berikut.
1

5 4
Layar utama
Logam o
Hasil E
Elektrode
Elektrode
Home

3. Petunjuk Penggunaan

Penjelasan:

1. Layar utama menampilkan skema reaksi dari penentuan Eo sel volta


2. Berbagai jenis logam yang dibutuhkan
3. Hasil Eo dari sel volta.
4. Elektrode katode.
5. Elektrode anode.
6. Home kembali ke pilihan beberapa percobaan

4. Petunjuk Penggunaan

Virtual lab dapat dibuka melalui jaringan internet, dengan cara mengetikan alamat url
virtual lab di browser. Disarankan untuk menggunakan browser yang terbaru. Jika
menggunakan perangkat PC, browser yang direkomendasikan adalah Google Chrome versi
43 atau lebih baru dan Firefox versi 30 atau lebih baru. Selanjutnya, untuk melakukan
praktikum pada program, ikutilah langkah-langkah berikut ini.

1. Pastikan koneksi internet tersedia dan lancar sehingga tidak menggangu jalannya
praktikum.
2. Tampilan pertama akan muncul beberapa pilihan percobaan.
3. Pilihlah percobaan yang penentuan Eo sel volta.
4. Mulailah dengan memilih logam yang akan diletakkan di elektrode-elektrode yang
tersedia.
5. Catatlah hasil percobaan secara teliti.
6. Jika muncul coba lagi berarti ada yang salah dalam percobaan terkait tempat logam
pada elektrodenya dan kalian bisa atur ulang dengan acuan E o masing-masing yang
diketahui di layar utama.

Anda mungkin juga menyukai