Anda di halaman 1dari 3
KEMENTERIAN PERTANIAN — DIREKTORAT JENDERAL PETERNAKAN DAN KESEHATAN HEWAN JALAN HARSONO RM NOMOR 3 PASAR MINGGU, JAKARTA 12550 WE KOTAK POS 11801JKS, JAKARTA 12011 Wy ‘Telp. (021) 7815580-83, 7847319, Fax. (021) 7815581-83, 78847319 Telp./Fax. (021) 7815781, 7811385 Website : http/fbibit.ditjenpkh.pertanian.go.id Nomor : 12087/PK.230/F/06/2023 12 Juni 2023 Sifat Penting Lampiran 1 (Satu) Lembar Hal Pengaturan dan Pengendalian Produksi DOC Final Stock Ayam Ras Pedaging Bulan Agustus-September 2023 Yth. (Terlampir) di Tempat Dalam rangka mengatur keseimbangan ketersediaan (supply) dan kebutuhan (demand) DOC FS ayam ras pedaging mengacu pada Peraturan Menteri Pertanian Nomor 32/Permentan/PK.230/09/2017 tentang Penyediaan, Peredaran dan Pengawasan Ayam Ras dan Telur Konsumsi serta memperhatikan Nota Dinas Direktur Perbibitan dan Produksi Ternak Nomor 09013/TU.020/F 2.5/06/2023 tanggal 9 Juni 2023 perihal hasil rapat evaluasi Pengendalian produksi DOC FS ayam ras pedaging, maka kami sampaikan beberapa hal sebagai berikut: 1. Prognosa ketersediaan dan kebutuhan setara DOC FS ayam ras pedaging pada bulan Agustus-September 2023 berpotensi surplus kumulatif sebanyak 58.596.680 ekor. 2. Untuk menjaga keseimbangan ketersediaan dan kebutuhan ayam ras. pedaging, dipandang perlu dilakukan pengaturan dan pengendalian produksi DOC FS ayam ras pedaging melalui afkir dini Parent Stock (PS) umur $64 minggu dan cutting HE fertil umur 19 hari 3. Berdasarkan data sebaran dan struktur umur populasi PS, pengendalian produksi melalui afkir dini PS ditargetkan sebanyak 1.900.000 ekor betina umur 50-54 minggu yang dilakukan pada tanggal 14 Juni-23 Juli 2023 dan dikalkulasikan akan berdampak mengurangi DOC FS pada bulan Agustus-September 2023 kumulatif sebanyak 43.150.300 ekor. 4. Selain afkir dini PS masih diperlukan pengurangan DOC FS melalui cutting HE ferti umur 19 hari sebanyak 9.985.346 butir atau setara DOC FS sebanyak 8.717.207 ekor dimulai tanggal 29 Juli-12 Agustus 2023. 5. Dengan adanya afkir dini PS umur $54 minggu, maka umur pemeliharaan di peternakan pembibit PS maksimal sampai dengan umur 54 minggu. 6. Pelaksanaan afkir dini PS dan cutting HE fertil berlaku di wilayah Pulau Jawa dan ‘Sumatera, namun dapat dipertimbangkan untuk dilaksanakan di wilayah lain sepanjang diusulkan oleh asosiasi perusahaan pembibit dan disertai rekomendasidari Dinas yang membidangi fungsi Peternakan dan Kesehatan Hewan setempat. 7. Pelaksanaan afkir dini PS dan cutting telur HE fertil umur 19 hari harus mengikuti Standar Prosedur Operasional (SOP) yang telah disosialisasikan dan disampaikan kepada perusahaan pembibit. © Dipindai dengan CamScanner 8. Pengawasan afkir dini PS dan cutting HE fertil melalui cross monitoring antar perusahaan pembibit yang pengaturannya dilakukan oleh GPPU dan sewaktu waktu dilakukan pengawasan secara mendadak oleh Tim Direktorat Jenderal Petemakan dan Kesehatan Hewan, Organisasi Perangkat Daerah tingkat Provinsi dan Kabupaten/Kota serta Tim Satgas Pangan POLRI 9. Perusahaan pembibit wajib memenuhi kebutuhan DOC FS kepada peternak eksternal (mandiri) sebesar 50% sesuai dengan Permentan Nomor 32 Tahun 2017 tentang Penyedian, Peredaran dan Pengawasan Ayam Ras dan Telur Konsumsi dan menjaga harga DOC FS sesuai dengan Perka Bapanas Nomor 5 tahun 2022. 10. Perusahaan pembibit ayam ras dilarang keras memperjualbelikan telur tetas (Hatching Egg/HE) untuk tujuan konsumsi berdasarkan Permentan 32 tahun 2017, apabila ditemukan dari hasil pengawasan akan dikenakan sanksi sesuai dengan peraturan yang berlaku. 11. Pengaturan lebih detail terkait jumtah afkir dini PS umur < 54 minggu dan cutting HE fertil umur 19 hari per perusahaan pembibit akan disampaikan melalui surat Direktur Perbibitan dan Produksi Ternak 12. Hasil_pelaksanaan pengendalian produksi DOC FS dilaporkan oleh pimpinan Perusahaan pembibit kepada Direktur Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan melalui Direktur Perbibitan dan Produksi Ternak 13. Perusahaan yang tidak melaksanakan kewajiban pengendalian produksi DOC FS akan dikenakan sanksi sesuai dengan peraturan dan kewenangan Kementerian Pertanian q. Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan. Demikian Surat ini dibuat untuk dapat dilaksanakan dengan penuh rasa tanggungjawab. ‘Atas perhatian dan kerja samanya, kami sampaikan terimakasih. PMasiuliah, M.Sc 660223 199303 1 001 Tembusan: i 1. Menteri Pertanian RI; . Sekretaris Jenderal Kementerian Pertanian; . Ketua Satgas Pangan POLRI; Deputi Peternakan dan Perikanan Kementerian Koordinator Perekonomian; Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri, Kementerian Perdagangan; Deputi Bidang Ketersediaan dan Stabilisasi Pangan, Bapanas; Kepala Unit Pelaksana Teknis lingkup Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan; }. Kepala Dinas Provinsi yang Membidangi Fungsi Peternakan dan Kesehatan Hewan di wilayah Pulau Jawa dan Sumatera; . Kepala Dinas Kabupaten/Kota yang Membidangi Fungsi Petemakan dan Kesehatan Hewan di wilayah Pulau Jawa dan Sumatera. NOGRON 2 2 © Dipindai dengan CamScanner Lampiran 1 Nomor 12087/PK.230/F/06/2023 Tanggal > 12 Juni 2023 YANG TERHOMAT PIMPINAN PERUSAHAAN PEMBIBITAN AYAM RAS PEDAGING 1. PT.Charoen Pokphand Jaya Farm 22. PT. Berkah Breeding Farm 2. PT. Japfa Comfeed Indonesia 23, PT. Widodo Makmur Unggas 3. PT. Super Unggas Jaya/APE 24. CV. Surya Inti Pratama 4, PT. Patriot Intan Abadi 25, PT. Tabassam Jaya farm 5. PT. Intertama Trikencana Bersinar 26, PT. Sabas Breeding Farm 6. PT. Malindo Feedmill/Leong Ayam 27. PT. Cipta Terang Unggul 7. PT.Wonokoyo Jaya Corporindo 28, PT. East Hope Indonesia 8. PT. Cibadak Indah Sari Farm 29, PT. Ayam Unggul 9. PT. Kerta Mulya Sejahtera 30. PT. Cahaya Technology Unggas 10. PT. Sreeya Sewu Indonesia 31. PT. Berdikari (Persero) 11. PT. Peternakan Ayam Manggis 32. CV. Missouri 12. PT. Dinamika Megatama Citra 33. PT. Gemilang Gunung Karang 13. PT. Expravet Nasuba 34, PT. Karya Indah Pertiwi/Pertama 14, PT. New Hope Farm Indonesia ee ee 15. PT. Sido Sari Multifarm 16. PT. Ql-Agrofood 47. PT. Padma Karya Prima 48, PT. Intan Jaya Abadi 19. PT. Silga Perkasa 20. PT. Panca Patriot Prima Pasuruan 21, PT. Janu Putra Sejahtera © Dipindai dengan CamScanner

Anda mungkin juga menyukai