Anda di halaman 1dari 4

Modul Ajar

Mata Pelajaran : Fisika


Satuan Pendidikan : SMA/MA
Kelas/Semester : X/I
Alokasi Waktu : 54 Jam Pelajaran

A. Capaian Pembelajaran
1. Pemahaman Fisika
Peserta didik mampu mendeskripsikan gejala alam dalam cakupan keterampilan proses dalam pengukuran, perubahan iklim
dan pemanasan global, pencemaran lingkungan, energi alternatif, dan pemanfaatannya.
2. Keterampilan Proses
a. Mengamati
Peserta didik mampu mengoptimalkan potensi menggunakan ragam alat bantu untuk melakukan pengukuran dan
pengamatan.
b. Mempertanyakan dan memprediksi
Peserta didik mampu mempertanyakan dan memprediksi berdasarkan hasil observasi, mampu merumuskan
permasalahan yang ada dan mampu mengajukan pertanyaan kunci untuk menyelesaikan masalah.
c. Merencanakan dan melakukan penyelidikan
Peserta didik mengidentifikasi latar belakang masalah, merumuskan tujuan, dan menggunakan referensi dalam
perencanaan penyelidikan/penelitian. Peserta didik membedakan variabel, termasuk yang dikendalikan dan variabel
bebas, menggunakan instrumen yang sesuai dengan tujuan penyelidikan. Peserta didik menentukan langkah langkah
kerja dan cara pengumpulan data.
d. Memproses, menganalisis data dan informasi
Peserta didik menyiapkan peralatan/instrumen yang sesuai untuk penelitian ilmiah, menggunakan alat ukur secara teliti
dan benar, mengenal keterbatasan dan kelebihan alat ukur yang dipakai. Peserta didik menerapkan teknis/ proses
pengumpulan data, mengolah data sesuai jenisnya/sesuai keperluan, menganalisis data dan menyimpulkan hasil
penelitian serta memberikan rekomendasi tindak lanjut/saran dari hasil penelitian.
e. Mencipta
Peserta didik mampu menggunakan hasil analisis data dan informasi untuk menciptakan ide solusi ataupun rancang
bangun untuk menyelesaikan suatu permasalahan.
f. Mengevaluasi dan refleksi
Peserta didik berani dan santun dalam mengajukan pertanyaan dan berargumentasi, mengembangkan keingintahuan,
dan memiliki kepedulian terhadap lingkungan. Peserta didik mengajukan argumentasi ilmiah dan kritis berani
mengusulkan perbaikan atas suatu kondisi dan bertanggungjawab terhadap usulannya. Peserta didik bersikap jujur
terhadap temuan data/fakta.
g. Mengomunikasikan hasil
Peserta didik menyusun laporan tertulis hasil penelitian serta mengomunikasikan hasil penelitian, prosedur perolehan
data, cara mengolah dan cara menganalisis data serta mengomunikasikan kesimpulan yang sesuai untuk menjawab
masalah penelitian/penyelidikan secara lisan atau tulisan Peserta didik menyajikan hasil pengolahan data dalam bentuk
tabel, grafik, diagram alur/ flowchart dan/atau peta konsep, menyajikan data dengan simbol dan standar internasional
dengan benar, dan menggunakan media yang sesuai dalam penyajian hasil pengolahan data. Peserta didik
mendeskripsikan kecenderungan hubungan, pola, dan keterkaitan variabel dan menggunakan bahasa, simbol dan
peristilahan yang sesuai untuk bidang fisika.
B. Tujuan Pembelajaran
1. Peserta didik mampu menjelaskan macam-macam alat ukur berdasarkan besaran yang diukur.
2. Peserta didik mampu mengukur dengan menggunakan alat ukur yang sesuai.
3. Peserta didik mampu menjelaskan nilai ketidakpastian pada pengukuran.
4. Peserta didik mampu melakukan pengolahan data hasil pengukuran dengan menggunakan aturan angka penting.
5. Peserta didik mampu menuliskan hasil pengukuran dengan menggunakan aturan penulisan notasi ilmiah.
6. Peserta didik mampu merancang percobaan untuk menyelidiki suatu kasus terkait pengukuran.
C. Indikator
1. Menjelaskan macam-macam alat ukur berdasarkan besaran yang diukur.
2. Mengukur dengan menggunakan alat ukur yang sesuai.
3. Menjelaskan nilai ketidakpastian pada pengukuran.
4. Melakukan pengolahan data hasil pengukuran dengan menggunakan aturan angka penting.
5. Menuliskan hasil pengukuran dengan menggunakan aturan penulisan notasi ilmiah.
6. Merancang percobaan untuk menyelidiki suatu kasus terkait pengukuran.
D. Materi
1. Pengukuran Besaran dan Satuan.
2. Kesalahan pada Hasil Pengukuran.
3. Angka Penting.
4. Besaran dan Satuan.
E. Media dan Alat Pembelajaran
1. Buku Fisika kelas X.
2. Buku lain yang sesuai dengan materi pembelajaran.
3. Internet.
4. Lingkungan sekitar.
5. Gambar atau video terkait mater pembelajaran.
6. Proyektor, laptop, dan speaker.
7. Alat peraga atau alat melakukan pengukuran, seperti jangka sorong, mistar, dan lain sebagainya.
F. Pendekatan dan Metode
1. Pendekatan : Scientific.
2. Strategi : Project based learning.
3. Teknik : Example.
4. Metode : Ceramah, diskusi, eksplorasi, drill, dan praktikum.
G. Kegiatan Pembelajaran
Tahap Rincian Kegiatan

Pendahuluan • Pada awal pelajaran, guru memberi salam dan mengucapkan selamat datang kepada
peserta didik.
• Guru menyapa peserta didik dan mengondisikan kelas agar siap untuk belajar.
• Seorang peserta didik diminta untuk memimpin doa.
• Guru menjelaskan kegiatan yang akan dilakukan dan tujuan kegiatan belajar.
Inti  Guru menampilkan gambar atau video terkait pengukuran.
 Peserta didik mengamati gambar atau tayangan video tersebut.
 Guru mengajukan pertanyaan terkait pengukuran, misalnya:
- Apa yang Anda pahami dari gambar atau video tersebut?
- Mengapa manusia memerlukan pengukuran?
- Sebutkan contoh penerapan dari pengukuran selain pada gambar atau video tersebut!
 Peserta didik menjawab pertanyaan tersebut sesuai pengetahuannya.
 Guru mengulas jawaban dari pertanyaan tersebut dan mengaitkannya dengan materi
besaran dan pengukuran.
 Peserta didik membaca buku mengenai materi besaran, satuan, dan pengukuran beserta
macam-macam alat ukur.
 Guru kemudian menjelaskan materi besaran dan pengukuran secara mendalam.
 Guru memberikan contoh dalam melakukan percobaan pengukuran.
 Peserta didik memperhatikan dan mencoba melakukannya dengan bimbingan guru.
 Setelah dirasa mampu, guru meminta peserta didik diminta berkelompok dengan teman
sekelasnya.
 Peserta didik mempersiapkan peralatan yang diperlukan dalam melakukan percobaan
pengukuran.
 Peserta didik melakukan percobaan pengukuran secara mandiri. Guru melakukan
pengamatan terhadap kegiatan yang peserta didik lakukan.
 Peserta didik kemudian melakukan eksplorasi terkait percobaan tersebut dari berbagai
sumber referensi, seperti buku atau internet.
 Peserta didik menganalisis dan mendiskusikan hasil eksplorasi dan percobaan yang sudah
ia lakukan.
 Peserta didik menyimpulkan hasil eksplorasi dan analisisinya.
 Peserta didik menyusun hasilnya dalam bentuk laporan.
 Peserta didik menyampaikan laporan yang sudah dibuat di depan kelas.
 Guru menjelaskan tentang kesalahan hasil pengukuran.
 Peserta didik membaca materi tentang aturan angka penting dan notasi ilmiah kemudian
melakukan tanya jawab.
 Guru menjelaskan materi tentang besaran fisika dan satuan.
 Guru mengapresiasi atas hasil kegiatan yang sudah peserta didik lakukan.
 Peserta didik mengerjakan soal-soal latihan di buku untuk mengukur pemahaman mereka
terhadap materi besaran dan pengukuran.
 Guru mengulas jawaban tepat dari soal-soal tersebut.

Penutup • Peserta didik bersama guru menyimpulkan pembelajaran.


• Peserta didik melakukan refleksi terhadap kegiatan yang sudah dilakukan.
• Guru menyampaikan informasi tentang topik pembelajaran untuk pertemuan yang akan
datang.
• Peserta didik dan guru merencanakan tindak lanjut pembelajaran untuk pertemuan
selanjutnya.
• Pembelajaran diakhiri dengan doa dan salam.

H. Penilaian
Teknik Penilaian
1. Sikap:
Observasi selama kegiatan berlangsung.
2. Pengetahuan:
a. Menjawab pertanyaan-pertanyaan yang ada di buku.
b. Mengerjakan tugas.
3. Keterampilan:
Unjuk kerja, proyek, dan penugasan.
Berikut contoh rubrik penilaian keterampilan peserta didik dalam melakukan praktikum.
No. Aspek Skor
1. Perencanaan. 9–11 jawaban tepat 4
Menjawab sebelas pertanyaan arahan
6–8 jawaban tepat 3
3–5 jawaban tepat 2
1–2 jawaban tepat 1
2. Proses pelaksanaan proyek. 4 poin terpenuhi 4
a. Kelengkapan alat dan bahan. 3 poin terpenuhi 3
b. Kerapian dalam pelaksanaan. 2 poin terpenuhi 2
c. Penggunaan alat ukur yang tepat. 1 poin terpenuhi 1
d. Kerja sama kelompok.
3. Laporan praktikum. 8–9 bagian 4
Kelengkapan laporan, Terdapat sembilan bagian yang dilaporkan. 6–7 bagian 3
3–5 bagian 2
1–2 bagian 1
4. Presentasi 4 poin terpenuhi 4
a. Penggunaan bahasa yang baik dan benar. 3 poin terpenuhi 3
b. Penyampaiannya mudah dipahami. 2 poin terpenuhi 2
c. Penggunaan media yang menarik. 1 poin terpenuhi 1
d. Kekompakan tim.

I. Contoh Instrumen
Apabila suatu mistar digunakan untuk mengukur benda yang panjangnya 20 cm, mistar akan memiliki persen kesalahan
sebesar ....
a. 0,2%
b. 0,5%
c. 2%
d. 5%
e. 10%

Dibuat di :
Tanggal :

........................... 20
......
Mengetahui,
Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran

_______________ __________________
NIP. NIP.

Anda mungkin juga menyukai