Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KABUPATEN BANGKA TENGAH

DINAS KESEHATAN
UPTD. PUSKESMAS SIMPANGKATIS
Jl. Raya Sungaiselan KM 22 Simpangkatis Kec.Simpangkatis Kab.Bangka Tengah Kode
Pos 33674 Email : puskesmassimpangkatis@gmail.com

KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS SIMPANGKATIS


NOMOR : 188.47/565/PKM-UKMP/I/2023

TENTANG
KEBIJAKAN PELAYANAN UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT (UKM)
UPTD. PUSKESMAS SIMPANGKATIS

KEPALA UPTD PUSKESMAS SIMPANGKATIS

MENIMBANG : a. Bahwa Puskesmas wajib melakukan upaya kesehatan masyarakat


(UKM) di wilayah kerjanya.
b. Bahwa pelayanan upaya kesehatan masyarakat (UKM) yang
dilakukan oleh puskesmas harus berjalan dengan baik, sistematis
dan dipandu dengan kebijakan.
c. Bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam a
dan b perlu ditetapkan dengan Keputusan Kepala Puskesmas
Simpangkatis

MENGINGAT : 1. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan


(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 144,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5063);
2. Keputusan Menteri Kesehatan Nomor 585/MENKES/SK/V/2007
tentang Pedoman Pelaksanaan Promosi Kesehatan di Puskesmas;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 42 Tahun 2013 tentang
Penyelengaraan Imunisasi;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 23 Tahun 2014 tentang Upaya
Perbaikan Gizi;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 82 Tahun 2014 tentang
Penanggulangan Penyakit Menular;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 97 Tahun 2014 tentang
Pelayanan Kesehatan Masa Sebelum Hamil, Masa Hamil,
Persalinan,dan Masa Sesudah Melahirkan, Penyelenggaraan
Pelayanan Kontrasepsi, serta Pelayanan Kesehatan Seksual;
7. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 13 Tahun 2015 tentang
Pelayanan Kesehatan Lingkungan di Puskesmas;
8. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 43 Tahun 2016 tentang
Standar Pelayanan Minimal Bidang Kesehatan;
9. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 43 Tahun 2019 tentang Pusat
Kesehatan Masyarakat;
MEMUTUSKAN

MENETAPKAN : KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS SIMPANGKATIS


TENTANG KEBIJAKAN PELAYANAN UPAYA KESEHATAN
MASYARAKAT (UKM)
PERTAMA : Kebijakan Pelayanan Upaya Kesehatan Masyarakat (UKM)
Puskesmas Simpangkatis sebagaimana tercantum dalam lampiran
keputusan ini.
KEDUA : Surat keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan
ketentuan apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan akan diadakan
perbaikan/perubahan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Simpangkatis
Pada tanggal : 02 Januari 2023
LAMPIRAN
KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS
SIMPANGKATIS
NOMOR : 188.47/565/PKM-UKMP/I/2023
TENTANG PELAYANAN UKM DI UPTD
PUSKESMAS SIMPANGKATIS

PELAYANAN UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT (UKM)


DI UPTD PUSKESMAS SIMPANGKATIS

1. UPAYA KESEHATAN MASYARKAT ESENSIAL


a. Pelayanan Promosi Kesehatan
b. Pelayanan Kesehatan Lingkungan
c. Pelayanan Kesehatan Keluarga yang bersifat UKM (ANC terpadu, Pelayanan Balita
sesuai standar, Pelayanan anak usia sekolah dan remaja, skrining calon pengantin,
Pelayanan kontrasepsi Pasangan Usia Subur, Pelayanan Usia Lanjut)
d. Pelayanan Gizi yang bersifat UKM
e. Pelayanan Pencegahan dan pengendalian penyakit f. Pelayanan Keperawatan
Kesehatan Masyarakat

2. UPAYA KESEHATAN PENGEMBANGAN


a. Pelayanan Kesehatan Gigi Masyarakat
b. Pelayanan Kesehatan Olahraga
c. Pelayanan Kesehatan Kerja (K3)
d. Pelayanan Kesehatan Posbindu PTM e. Pelayanan Kesehatan Jiwa
e. Pelayanan Kesehatan Gangguan Fungsi Indera (GIFU) g. Pelayanan Kesehatan
Matra
f. Pelayanan Pos Kesehatan Pesantren (Poskestren) i. Pelayanan Kesehatan Saka
Bhakti Husada (SBH)

Anda mungkin juga menyukai