Anda di halaman 1dari 5

GERAKAN PRAMUKA

KWARTIR CABANG KAB. SUKABUMI


Jl. Perintis Kemerdekaan No. 70 Kab.Sukabumi 43351

Nomor : 067/0902-B Sukabumi, 13 April 2023


Lampiran : 1 (satu) berkas
Perihal : Edukasi Gerhana Matahari

Kepada Yth.
1. Para Ketua Kwarran Se-Kabupaten Sukabumi
2. Para Ketua Mabigus Se-Kabupaten Sukabumi
di
Tempat

Salam Pramuka,
Disampaikan dengan hormat bahwa berdasarkan Program Pendidikan Gerhana untuk Sekolah dan
Masyarakat dari Institut Teknologi Bandung Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
bekerjasama dengan Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Jawa Barat tentang Duta Gerhana yang
melaksanakan Program Pendidikan untuk Sekolah yang menargetkan khusus kepada komunitas
atau civitas sekolah formal dari level mendasar sampai level menengah, bahwa akan terjadi
fenomena Gerhana Matahari Total (GMT) yang melewati seluruh wilayah di Indonesia pada tanggal
20 April 2023.
Sehubungan dengan hal tersebut, menindaklanjuti kegiatan yang telah
dilaksanakan oleh Duta Gerhana Matahari sebagai penerima Paket Edukasi
Gerhana, berikut kami sampaikan bahan-bahan sosialisasi dalam rangka
menyambut GMT 20 April 2023 yang dapat disebarluaskan kepada seluruh
masyarakat dan peserta didik berupa Paket Edukasi Digital untuk Sosialisasi
dan Simulasi mengamati Gerhana Matahari yang dapat di akses melalui Link
https://bit.ly/AmatiGerhanaYuuk atau Scan QR Code disamping dan Flyer
sebagaimana terlampir.
Demikian kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya Kami ucapkan terimakasih.

Kwartir Cabang Gerakan Pramuka


Kabupaten Sukabumi
Sekretaris,

DEDEN SUMPENA, S.IP., KP., M.Si.


NTA. 0902.00.010

Tembusan, disampaikan kepada :


1. Yth. Bupati Sukabumi selaku Ketua Mabicab.
2. Yth. Ketua Kwarcab Kabupaten Sukabumi (sebagai laporan)
3. Yth. Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi
4. Pertinggal

Telp/ HP. 085624746234/085793084404


Email : kwarcabkabsmi@yahoo.co.id / kwarcab0902@gmail.com

Anda mungkin juga menyukai