Anda di halaman 1dari 3

Nama : ………………………………………..

No Absen : ………………………………………..

PENILAIAN HARIAN (LINGKUP MATERI)


Mata Pelajaran : IPAS
Kelas : IV (Empat)
Tahun Pelajaran : 2022/2023
Semester : II
Materi : Cerita Tentang Daerahku
Hari & Tanggal : Rabu, 20 Januari 2023

Jawablah pertanyaan di bawah ini !

1. Bacalah teks berikut ini !

Banyak kerajaan yang berdiri di Jawa Tengah sejak abad 7. Antara lain kerajaan budha
Kalingga, Jepara yang diperintah oleh ratu Sima pada tahun 674.
Menurut naskah/prasasti canggah tahun 732, kerajaan hindu lahir di Medang Kamulan,
Jawa Tengah dengan nama Raja Sanjaya Atau Rakai Mataram. Di bawah pemerintahan
Rakai Pikatan Dari Dinasti Sanjaya, ia membangun candi Rorojonggrang atau Candi
Prambanan. Kerajaan mataram budha yang juga lahir di jawa tengah selama era
pemerintahan dinasti syailendra, mereka membangun candi-candi seperti candi
Borobudur, Candi Sewu, Hingga Candi Kalasan. Pada abad 16 setelah runtuhnya
kerajaan Majapahit Hindu, kerajaan islam muncul di Demak, sejak itulah agama islam
disebarkan di Jawa Tengah.
Berdasarkan teks di atas. Sebutkan nama kerajaan yang ada di Demak dan sekitarnya.

Jawab :…………………………………………………………..

2. Bacalah teks berikut ini ! ( untuk soal no 2 dan 3)


Raden Patah merupakan penguasa pertama kerajaan Demak sekaligus sosok yang juga
berperan dalam penyiaran agama Islam. Ia memutuskan untuk memisahkan Demak dari
Kerajaan Majapahit sekitar tahun 1500. Melansir buku bertajuk Bedug-Bedug Penguasa
karya Sastrawan X, latar belakang berdirinya kerajaan Demak adalah runtuhnya
Kerajaan Majapahit serta dorongan yang kuat untuk menyebarkan agama Islam.
Raden Patah mendirikan Kerajaan Demak sebagai kerajaan Islam pertama di Jawa
dengan bantuan para wali.
Pada tahun 1513, Raden Patah merasa terancam sehingga memerintah putranya, Pati
Unus, untuk menyerang Malaka. Namun, serangan tersebut tidak berhasil. Walau
demikian, Pati Unus mendapatkan pengalaman dan pelajaran dari serangan tersebut.
Pati Unus menggantikan ayahnya memimpin Kerajaan Demak dengan waktu yang tidak
terlalu lama, sejak tahun 1518 hingga 1521. Namanya cukup dikenal karena
perlawanannya terhadap Portugis di Malaka. Masyarakat Demak memberinya gelar
Pangeran Sabrang Lor. Ia kemudian wafat pada tahun 1521.

Berdasarkan teks di atas. Ceritakan awal mula daerah dan tokoh-tokoh lokal yang
berperan penting dalam perkembangan daerah tersebut!

Jawab :………………………………………………………………………………….
…………..
………………………………………………………………………………….…………………..
………………………………………………………………………………….…………………..
………………………………………………………………………………….…………………..
………………………………………………………………………………….…………………..
3. Sebutkan sikap baik yang dapat diteladani dari tokoh yang terdapat dalam teks
tersebut !
Jawab :……………………………………………………………………………….…………..
………………………………………………………………………………….…………………..

4. Bacalah teks di bawah ini !

Perkembangan Kerajaan Demak Dari Aspek Ekonomi, Sosial dan Budaya. Aspek
ekonomi Di bidang ekonomi, Kerajaan Demak berperan penting karena menjadi daerah
penghubung antara penghasil rempah-rempah di timur dengan Malaka sebagai pasar di
barat. Perdagangan Kerajaan Demak juga maju terlihat dari aktivitas kegiatan ekspor
produk ke wilayah lain melalui pelabuhan-pelabuhan yang dimilikinya. Komoditas yang
diekspor Kerajaan Demak antara lain beras, madu dan lilin. Ekspor komoditas dari
Kerajaan Demak ditujukan ke wilayah Malaka melalui Pelabuhan Jepara. Pelabuhan
milik Kerajaan Demak sering menjadi tempat transit kapal-kapal dagang yang hendak ke
Selat Malaka dan sebaliknya. Kerajaan Demak mempunyai daerah pertanian yang
cukup luas dan sebagai penghasil makanan terutama beras. Melalui kegiatan pertanian
dan perdagangan tersebut, kehidupan ekonomi masyarakat di kerajaan Demak
berkembang lebih baik.

Berdasarkan teks di atas. Bandingkan kondisi Demak masa dahulu dan masa kini !
Jawab :………………………………………………………………………………….
…………..
………………………………………………………………………………….…………………..
………………………………………………………………………………….…………………..
………………………………………………………………………………….…………………..
………………………………………………………………………………….…………………..
5. Bacalah teks berikut ini !

Manfaat Peninggalan Sejarah


Banyak sekali peninggalan sejarah di Indonesia yang sebenernya harus kita lestarikan
keberadaannya. Kalau tidak kita siapa lagi yang akan merawat dan menjaga
peninggalan sejarah di Indonesia? Peninggalan sejarah tersebut bermanfaat bagi
bangsa Indonesia, Adapun manfaat peninggalan sejarah adalah sebagai berikut.
o Menambah kekayaan dan khasanah budaya bangsa kita.
o Menambah pendapatan negara melalui kegiatan wisata.
o Sebagai bukti nyata peristiwa sejarah yang dapat kita amati sekarang.
o Dapat menambah wawasan dan pengetahuan.
o Sangat membantu dalam bidang pendidikan dan ilmu pengetahuan.
o Dapat mempertebal rasa kebangsaan.
o Dapat memperkokoh rasa persatuan.
Contoh Upaya Pelestarian Peninggalan Sejarah
Bangunan
Peninggalan bangunan peninggalan sejarah banyak macamnya. Misalnya bangunan
peninggalan kerajaan Islam, antara lain masjid, makam dan keraton. Cara kita
menghargai agar tetap lestari, antara lain:Memelihara peninggalan sejarah sebaik-
baiknya, menjaga kebersihan dan keindahan. Melestarikan benda sejarah tersebut agar
tidak rusak, baik oleh faktor alam maupun buatan, Tidak mencoret-coret benda
peninggalan sejarah, Turut menjaga kebersihan dan keutuhan, Wajib menaati tata tertib
yang ada dalam setiap tempat peninggalan sejarah, dan Wajib menaati peraturan
pemerintah dan tata tertib yang berlaku.

Berdasarkan teks di atas. Jelaskan pentingnya menjaga peninggalan sejarah masa lalu !
Jawab :………………………………………………………………………………….
…………..
………………………………………………………………………………….…………………..
………………………………………………………………………………….…………………..

Anda mungkin juga menyukai