Anda di halaman 1dari 1

Apa perbedaan antara sirup dan elixir?

Sirop adalah larutan oral yang mengandung sukrosa atau gula lain , senyawa poliol (sorbitol dan gliserin),
dan juga zat antimokroba. Adapun eliksir adalah larutan oral yang menggunakan etanol sebagai
pelarutnya.

Dibandingkan dengan sirup, eliksir biasanya kurang manis dan kurang kental karena mengandung gula
lebih sedikit maka kurang efektif dibanding dengan sirup di dalam menutupi rasa obat yang kurang
menyenangkan.

Kenapa sediaan dibuat sirup?

Tujuannya untuk membantu bahan padat obat agar tidak mudah mengendap serta pengocokan sebelum
digunakan. Kestabilan obat di dalam bentuk sirup biasanya lebih rendah, sehingga masa simpan obat ini
umumnya lebih singkat.

Kenapa sediaan dibuat elixir?

Untuk mengurangi resiko kejadian iritasi pada lambung oleh zat zat iritan (seperti : aspirin, KCl), karena
larutan akan segera diencerkan oleh lambung.

Apa yang dimaksud dengan sediaan liquid?

Sediaan liquid adalah sediaan dalam bentuk cair yang mengandung 1 atau lebih zat aktif yang terlarut
atau terdispersi stabil dalam medium yang homogen pada saat diaplikasikan. Sediaan cair yang dibuat
untuk pemberian oral, mengandung satu atau lebih zat dengan atau tanpa bahan pengaroma, pemanis,
atau pewarna yang larut dalam air atau berbentuk emulsi atau suspensi.

Apa yang dimaksud dengan exifien?

Eksipien adalah zat yang digunakan sebagai bahan tambahan atau pendukung dalam suatu formula
sediaan, bersifat inert dan tidak mempunyai efek farmakologi.

Anda mungkin juga menyukai