Anda di halaman 1dari 13

PROPOSAL PENELITIAN

KEPUASAN PENGGUNA SISTEM INFORMASI PERPUSTAKAAN UIN SUSKA


DENGAN MENGGUNAKAN PIECES FRAMEWORK

DISUSUN OLEH:
Qhoiril Aldi Giansyah

KELAS: 4H

DOSEN PEMBIMBING:

Angraini, S.Kom., M.Eng.

JURUSAN SISTEM INFORMASI


FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI
UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM
PEKANBARU RIAU
2021
KATA PENGANTAR

Puji syukur saya panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas limpahan berkat dan
karunia-Nya sehingga proposal usaha ini dapat diselesaikan dengan baik dan lancar tanpa ada
halangan suatu apapun.

Tujuan penyusunan proposal saya adalah dalam rangka memenuhi tugas Ujian Tengah
Semester pada mata kuliah Riset Sistem Informasi.

Atas terselesaikannya proposal usaha ini, saya mengucapkan terimakasih kepada:


1. Angraini, S.Kom., M.Eng., selaku dosen matakuliah RSI.
2. Orang tua yang telah memberikan dukungan baik materi maupun non materi.
3. Teman–teman serta semua pihak yang telah membantu.

Saya menyadari bahwa dalam pembuatan proposal usaha ini masih jauhdari sempurna.
Untuk itu saya menerima saran dan kritik yang bersifat membangun demi perbaikan dalam
proposal ini. Semoga proposal usaha ini bisa bermanfaat bagi para pembaca.Terimakasih.

Pekanbaru, 20 Juni 2022

Qhoiril Aldi
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR....................................................................................................................
DAFTAR ISI...................................................................................................................................
BAB I..............................................................................................................................................
PENDAHULUAN.......................................................................................................................
A. Latar Belakang.....................................................................................................................
B.Rumusan Masalah.................................................................................................................
C,,Tujuan penelitian.................................................................................................................
D. Manfaat Penelitian...............................................................................................................
BAB II.............................................................................................................................................
PEMBAHASAN..........................................................................................................................
Literature Review.....................................................................................................................
LANDASAN TEORI...............................................................................................................
BAB III.........................................................................................................................................
A. Metode penelitian..............................................................................................................
B. Jenis penelitian...................................................................................................................
C. Bahan penelitian (data primer /sekunder ).........................................................................
D. Desain/ alur penelitian.......................................................................................................
DAFTAR PUSTAKA...................................................................................................................
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Peranan sistem informasi dalam berbagai bidang usaha sudah menjadi penopang dalam
kegiatan operasional perusahaan sehari-hari, Salah satunya sistem informasi perpustakaan.
Saat ini perpustakaan merupakan sebagai pusat informasi dan sumber ilmu pengetahuan.
Sebagai pusat informasi, perpustakaan sudah diwajibkan untuk menggunakan sistem
informasi untuk mengelola data dan informasi dalam kegiatan perpustakaan sehari-hari.
Penggunaan sistem informasi memerlukan pengaturan dan pengelolaan yang bersifat khusus,
sehingga sistem ini biasa disebut sebagai sistem informasi manajemen. Didalamnya terdapat
berbagai kegiatan mulai dari perencanaan sistem, perawatan, sampai pengukuran kinerjanya.
Dalam menjalankan sistem informasi perpustakaan diperlukan perangkat lunak dan
perangkat keras serta manusia sebagai operatornya. Komponen di atas harus saling
berhubungan agar kegiatan perpustakaan dapat berjalan dengan baik dan lancar. Untuk
mengetahui apakah komponen sistem informasi berjalan sebagaimana mestinya, mesti
memerlukan proses evaluasi. Dalam penelitian ini dilakukan kegiatan evaluasi terhadap
sebuah sistem informasi perpustakaan untuk menilai apakah sistem informasi perpustakaan
yang digunakan sudah dapat memenuhi kebutuhan para penggunanya yaitu petugas
perpustakaan dan anggota perpustakaan.

B.Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang permasalahan yang dikemukakansebelumnya,maka penulis
merumuskan masalah dalam penelitian ini adalah:
 Bagaimanakah tingkat kepuasan pengunjung
terhadap sarana dan prasana di perpustakaan Uin?
 Bagaimanakah tingkat kepuasan pengunjung
terhadap koleksi di perpustakaan utama Uin ?
 Bagaimanakah tingkat kepuasan pengunjung
terhadap petugas dan layanan yang diberikan oleh
perpustakaan ?

C,,Tujuan penelitian
untuk mengevaluasi apakah selama sistem ini berjalan sudah sesuai dengan kebutuhan
pengguna serta dapat memberikan kemudahan kepada pengguna dalam kegiatan pengolahan
data perpustakaan dan menghasilkan informasi yang berkualitas, serta menganalisis kekuatan
dan kelemahan sistem informasi perpustakaan yang sudah digunakan selama ini dengan
menggunakan PIECES Framework, selain itu untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh
terhadap tingkat profitabilitas selama penggunaan sistem tersebut sehingga perusahaan dapat
melakukan tindak lanjut untuk prospek bisnis untuk menghadapi tantangan global.
D. Manfaat Penelitian
Manfaat yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah :

1. Dapat memberikan evaluasi berdasarkan metode analisis terhadap suatu sistem informasi
sehingga para pelaku bisnis mengatahui sejauh mana tingkat efektif dan efisiensi setelah
penggunaan sistem informasi.
2. Mengevaluasi sebuah sistem informasi perpustakaan, apakah sistem informasi yang
digunakan sudah sesuai dengan kebutuhan dan mampu menghasilkan informasi yang
berkualitas.
3. Untuk mengetahui apakah dengan penggunaan sistem informasi dapat menekan biaya
operasional perusahaan khususnya dalam menjalankan kegiatan operasional perpustakaan.
BAB II
PEMBAHASAN
A. Literature Review
Penelitian yang dilakukan oleh Yana Iqbal Maulana dengan judul “Evaluasi Tingkat
Kepuasan Pengguna Perpustakaan Digital Nasional (iPusnas) dengan Kerangka PIECES” yang
dimana tujuan penelitiannya untuk membangun jaringan/komunitas sesama pembaca, dan juga
tentunya sebagai e-Reader untuk membaca eBook yang dapat diakses di berbagai medium
perangkat mulai dari desktop dan PC berbasis situs (webbased), netbook dan tab based
hybrid (tab-base application), dan mobile (smartphone-based application). Dalam melakukan
kegiatan analisis dan evaluasi terdapat beberapa metode atau model analisis yang dapat
digunakan salah satunya adalah model analisis kerangka PIECES. Untuk mempermudah
evaluasi, ditawarkan cara analisis dengan kerangka PIECES yang menguraikan ke dalam 6
fokus analisis kelemahan yaitu Performance, Information and Data, Economy, Control and
Security, Eficiency dan Service. Hasil penelitian ini ditemukan bahwa pengukuran rata-rata
tingkat kepuasan berada pada 4,14 yang berarti Perpustakaan Digital Nasional (iPusnas)
sudah memberikan kepuasan kepada pengguna.

Penelitian selanjutnya dengan menggunakan metode Pieces Framework oleh Rusydi


Umar dengan judul “Metode Pieces Framework Pada Tingkat Kepuasan Pengguna Sistem
Informasi Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Sorong” dalam penelitian ini peneliti
menggunakan metode wawancara dan penyebaran kuisioner, Proses evaluasi terhadap
kinerja dari sistem informasi diperlukan untuk mengetahui apakah sistem informasi
Universitas Muhammadiyah Sorong berjalan sebagaimana mestinya. Evaluasi sistem
informasi dapat dilakukan dengan cara yang berbeda dan pada tingkatan yang berbeda,
tergantung pada tujuan evaluasinya. Dalam melakukan kegiatan analisis dan evaluasi sistem
informasi, terdapat beberapa metode atau model analisis yang dapat digunakan salah satunya
adalah model analisis PIECES Framework. Untuk mempermudah evaluasi, ditawarkan cara
analisis dengan kerangka PIECES Framework yang menguraikan ke dalam 6 fokus analisis
kelemahan yaitu Performance, Information and Data, Economy, Control and Security,
Eficiency dan Service. Tujuan penelitan ini untuk mengukur tingkat kepuasan, mengetahui
kelemahan serta kekuatan dan menganalisis komponenkomponen yang diperlukan untuk
meningkatkan kualitas pelayanan, yang terdapat pada sistem informasi perpustakaan
Universitas Muhammadiyah Sorong. Berdasarkan hasil perhitungan daftar pernyataan yang
diberikan kepada responden yang merupakan pengguna sistem informasi perpustakaan
Universitas Muhammadiyah Sorong, domain Performance, Information & Data, Economics,
Control & Security, Efficiency, dan Service, semua berada pada kategori puas, artinya
penerapan sistem informasi perpustakaan Universitas Muhammadiyah Sorong, yang saat ini
digunakan dilingkungan Kampus sudah dapat diterima sesuai dengan kerangka PIECES
Framework .

Penelitian berikutnya yang dilakukan oleh Dwiyantoro dengan judul “Analisis dan
Evaluasi Penerapan Sistem Informasi Smart Library Amikom Resource Centre Dengan
Metode Pieces Framework” peneliti membahas mengenai Pieces Fremwork dimana terdapat
6 indikator yang terkait tentang performance, information, control/scuritu, efisiency, service.
Banyak penelitian yang berkaitan dengan evaluasi sistem, akan tetapi evaluasi sistem Smart
Library yg di miliki oleh Amicome belum banyak dilakukan. Penelitian ini menggunakan
pendekatan deskriptif kuantitatif, dengan teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner
dan observasi. Analisis data menggunakan rumus mean dan menggunakan skala interval.
Hasil dari penelitiannya tersebut menyatakan bahwa dari ke enam domain metode Pices
Framework dikatakan baik dengan nilai rata-rata mean yaitu performance (4,4), information
(4,3), Economis (3,9), control/scuritu (5.0), efisiency (4,55), service (4,43). Berdasarkan
penelitian yang dilakukan maka dapat disimpulkan bahwa penerapan sistem smart library
yang ada di Amikom resource center dinyatakan sudah baik jika dilihat dari Analisis
PIECES dan sudah cukup efektif dan efisien dalam penggunaannya.

Penelitian selanjutnya yang dilakukan oleh Ngakan Made Bayu Aditya dan Joy
Nashar Utama Jaya dengan judul “Penerapan Metode PIECES Framework Pada Tingkat
Kepuasan Sistem Informasi Layanan Aplikasi Myindihome” mereka menggunakan
deskriptif dengan metode penelitian kuantitatif yang artinya penelitian yang dilakukan
berdasarkan data-data yang bersifat fakta yang ada mengenai kepuasan pelanggan
menggunakan aplikasi myindihome[9]. Yang bertujuan untuk mendapatkan gambaran yang
jelas mengenai suatu keadaan berdasarkan data yang diperoleh dengan cara menyajikan,
mengumpulkan dan menganalisis data tersebut sehingga menjadi informasi baru yang dapat
digunakan untuk menganalisis mengenai masalah yang sedang diteliti. Peniltian ini
diarahkan untuk mengetahui kepuasan dari pihak pelanggan indihome yang menggunakan
aplikasi Myindihome. Penelitian ini menggunkan metode PIECES Framework dalam
menganilis data, penggunaan metode PIECES framework sangat cocok dalam menganalisis
setiap variabel sistem yang diteliti karena bisa memberikan hasil nyata terhadap efektivitas
sistem yang digunakan perusahaan. Kepuasan Pelanggan terhadap layanan berbasis aplikasi
mobile diukur dengan kerangka kerja PIECES untuk mengetahui tingkat puas pelanggan
terhadap layanan. Dalam penelitian ini pengukuran dilakukan dengan menggunakan
kerangka kerja PIECES Framework menghasilkan skor rata-rata 4,26 dengan skala likert.
Maka pengguna layanan dikategorikan Puas terhadap layanan sistem informasi berbasis
mobile.

Penelitian berikutnya yang dilakukan oleh Nanda Kinanti Amelia Putri dengan judul
Penerapan PIECES Framework sebagai Evaluasi Tingkat Kepuasan Mahasiswa terhadap
Penggunaan Sistem Informasi Akademik Terpadu (SIAKADU) pada Universitas Negeri
Surabaya” menurut penulis Kepuasan pengguna ialah respon atau umpan balik pengguna
dalam menggunakan sistem dan penilaian baik buruknya sistem yang dapat dijadikan acuan
atau tolok ukur bagi pengembang sistem untuk meningkatkan kinerja sistem informasi yang
telah dibangun. Pada dasarnya evaluasi sistem sangat dibutuhkan untuk menunjang kinerja
sistem agar lebih baik. Dikarenakan tingkat kualitas sistem dapat mempengaruhi kepuasan
pengguna terhadap sistem informasi tersebut. Penelitian ini memiliki tujuan untuk: (1)
mengetahui cara pengukuran atau hasil kepuasan mahasiswa dalam menggunakan
SIAKADU; (2) mengetahui tingkat kepuasan mahasiswa pada SIAKADU; dan (3)
mengetahui hal-hal apa saja yang harus diperbaiki dengan menggunakan komponen dari
PIECES Framework. tujuan dari adanya penelitian ini yaitu dapat memberikan tambahan
pengetahuan khususnya penelitian di bidang evaluasi kepuasan pengguna dengan PIECES
framework serta memberikan masukan kepada pengembang SIAKADU sebagai bahan
evaluasi kualitas sistem informasi yang telah diberikan. dengan sampel menggunakan rumus
slovin yakni berjumlah 366 mahasiswa atau responden.
B. LANDASAN TEORI

2.1 Perpustakaan

Perpustakaan adalah institusi/lembaga yang menyediakan koleksi bahan


perpustakaan tertulis, tercetak dan terekam sebagai pusat sumber informasi yang diatur
menurut sistem dan aturan yang baku dan didayagunakan untuk keperluan pendidikan,
penelitian dan rekreasi intelektual bagi masyarakat (Lesmono, 2005).

Menurut Engking dan Royani (1976) menyebutkan bahwa perpustakaan ialah sarana
penunjang pendidikan yang bertindak di satu pihak sebagai pelestari ilmu pengetahuan, dan
di pihak lain sebagai sumber bahan pendidikan yang akan diwariskan kepada generasi yang
lebih muda.

Dari pengertian tersebut dapat disimpulkan bahwa perpustakaan merupakan sarana


dalam pendidikan, penelitian dan rekreasi intelektual yang bertujuan untuk meningkatkan
ilmu pengetahuan.

1.2. Sistem Informasi

Menurut Leitch dan Davis dalam Jogiyanto (2001:11) sistem informasi merupakan
suatu sistem di dalam suatu organisasi yang mempertemukan kebutuhan pengolahan
transaksi harian, mendukung operasi, bersifat menajerial dan kegiatan strategi dari suatu
organisasi dan menyediakan pihak luar tertentu dengan laporan – laporan yang di perlukan
untuk proses pengambilan keputusan. Jadi dapat kita tarik kesimpulan bahwa sistem
informasi adalah suatu sistem yang terintegrasi dengan berbagai elemen pendukungnya
untuk menyediakan suatu informasi dari data-data yang ada bagi penggunanya.

1.3. Sistem Informasi Perpustakaan

Menurut Supriyanto (2008) sistem informasi perpustakaan atau sering disebut


dengan perpustakaan digital adalah sebuah sistem yang memiliki berbagai layanan dan
objek informasi yang mendukung akses objek informasi tersebut melalui perangkat digital.
Dalam sebuah sistem informasi otomasi perpustakaan terdapat beberapa komponen atau
unsur yang saling berkaitan dan mendukung satu dengan lainnya. Menurut Supriyanto
(2008: 38), komponen-komponen tersebut yaitu:

a. Pengguna. Pengguna merupakan unsur utama dalam sebuah sistem informasi untuk
otomasi perpustakaan. Dalam pembangunan sistem perpustakaan hendaknya selalu
dikembangkan melalui konsultasi dengan para pengguna yang meliputi pemustaka,
staf yang nantinya sebagai operator atau teknisi, dan para pemustaka perpustakaan.
b. Perangkat Keras. Perangkat keras merupakan mesin komputer yang dapat menerima
dan mengolah data menjadi informasi secara cepat dan tepat serta diperlukan
program untuk menjalankannya.
c. Perangkat Lunak. Perangkat lunak adalah istilah yang digunakan untuk
menggambarkan instruksi-instruksi yang mengoperasikan perangkat keras untuk
melakukan tugas sesuai dengan perintah.
d. Jaringan. Jaringan adalah sebuah jaringan yang menghubungkan komputer induk
dengan komputer yang lain dan dengan alat-alat penunjang sistem otomasi yang lain
dalam sebuah sistem yang terintegrasi.
e. Data. Data merupakan bahan baku informasi. Data dapat berupa alfabet, angka,
maupun simbol khusus.
f. Panduan Operasional/Manual. Panduan operasional/manual merupakan penjelasan
bagaimana, memasang, menyesuaikan, menjalankan suatu perangkat keras atau
perangkat lunak.

Dari uraian tersebut dapat diambil kesimpulan bahwa sistem informasi perpustakaan
merupakan sebuah sistem informasi yang digunakan untuk mengelola informasi, data-data
dan mempermudah kegiatan-kegiatan.
BAB III
Metodologi Penelitian

A. Metode penelitian
Jenis atau metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan metode
kualitatifif dengan analisi data secara induktif. Alasan penggunaan analisis data secara
induktif karena proses induktif dapat menemukan kenyataan-kenyataan jamak yang terdapat
dalam data, selain itu analisis induktif dapat membuat hubungan peneliti dan responden
menjadi eksplisit dan dapat dikenal.

Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif kualitatif, teknik ini dibutuhkan dalam
penelitian ini dikarenakan mempunyai tujuan untuk memberikan gambaran sejauh mana
sistem informasi perpustakaan ini dapat dimanfaatkan dan berguna bagi pihak – pihak yang
mempunyai kepentingan, khususnya petugas perpustakaan sebagai end-user. Analisis ini
juga merupakan suatu analisis yang tidak dinyatakan dalam perhitungan kuantitatif

B. Jenis penelitian

Pemilihan Sampel
1. Populasi
Populasi menurut Sugiyono (2012, p.80) adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas
obyek/subyek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh
peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya. Populasi dalam penelitian ini
yaitu petugas yang menggunakan sistem informasi perpustakaan yang terdiri dari 7 orang
petugas perpustakaan.
2. Responden Penelitian
Penentuan jumlah sampel dari populasi tertentu yang dikembangkan dari Isaac dan
Michael, untuk jumlah populasi 10 jumlah anggota sampel sebenarnya hanya 9,56 tetapi
dibulatkan menjadi 10 Sugiyono (2012, p.81). Teknik pengambilan sampel yang digunakan
adalah purposive sampling, dimana sampel dipilih oleh peneliti dalam penelitian ini adalah
orang yang ahli dalam bidang tersebut. Teknik ini digunakan karena responden yang dipilih
merupakan orang yang memang bergelut di bidangnya.

C. Bahan penelitian (data primer /sekunder )

1. Data Primer, merupakan data utama yang digunakan dalam penelitian yang diperoleh
melalui observasi, wawancara dan survei. Data primer yang digunakan dalam penelitian ini
bersumber dari petugas perpustakaan dan anggota perpustakaan yaitu berupa gambaran
tentang sistem informasi perpustakaan dengan melakukan wawancara terhadap petugas
perpustakaan, selain itu data tentang tingkat kepuasan petugas perpustakaan sebagai
pengguna dari sistem informasi perpustakaan dengan memberikan daftar pernyataan
berupa kuesioner.
2. Data Sekunder adalah data yang diperoleh peneliti secara tidak langsung yang berupa
bukti, catatan atau laporan historis. Selain itu data sekunder yang digunakan diperoleh
melalui literatur atau studi pustaka seperti buku, jurnal, prosiding dan laman. Selain itu
penulis juga menggunakan dokumentasi data yang berkaitan dengan pengolahan data yang
dilakukan sistem informasi perpustakaan yang sesuai dengan topik penelitian.

D. Desain/ alur penelitian

Tahapan Penelitian

Gbr. 1 Alur Penelitian

Berdasarkan Gbr. 1, tahapan atau alur yang dilakukan pada penelitian ini adalah sebagai berikut:
1) Identifikasi Masalah: Identifikasi masalah yaitu tahap
awal sebuah penelitian dengan cara mengidentifikasi masalah.
Identifikasi masalah digunakan agar mengetahui masalah yang
akan dianalisis. Dengan demikian, hasil akhir yang dapat
diperoleh akan sesuai dengan tujuan penelitian. Penelitian ini
diangkat karena penulis merasa perlunya peningkatan kinerja
system informasi perpustakaan uin suska riau agar tidak error
jika digunakan secara bersamaan, dan ingin mengetahui
sejauh mana kepuasan mahasiswa selama menggunakan nya.
2) Studi Literatur: Studi literatur pada penelitian ini
bermanfaat untuk memperdalam pengetahuan yang menjadi
dasar pada penelitian ini. Sumber literatur dapat diperoleh dari
jurnal nasional maupun internasional, mengakses web publik,
dan penelitian terdahulu.
3) Penyusunan Kuesioner: Penyusunan kuesioner
digunakan untuk menampung dan mengelola
pertanyaanpertanyaan yang akan menjadi data untuk
mengetahui tingkat kepuasan mahasiswa terhadap kinerja
Sistem informasi perpustakaan. Jumlah responden yang
dibutuhkan pada penelitian ini berjumlah 366 mahasiswa Uin
suska Riau jenjang S1 angkatan 2020. Skala pengukuran yang
digunakan pada penelitian ini ialah skala likert.
4) Pengumpulan Data: Pengumpulan data penelitian
dilakukan untuk memastikan data yang dimiliki bersifat valid
dan reliabel. Data yang dicakup melingkupi data primer yang
berasal dari persebaran kuesioner kepada mahasiswa Uin
Suska Riau jenjang S1 angkatan 2020 dan data sekunder yang
berasal dari studi literatur.
5) Analisis Data dan Evaluasi: Tahap analisis data
diperoleh dari responden yang telah dihitung rata-ratanya.
Dengan menggunakan rumus rata-rata kepuasan dan
ditentukan tingkat kepuasannya berdasarkan enam aspek yang
dimiliki oleh PIECES Framework.
6) Hasil Penelitian: Hasil penelitian merupakan tahap
akhir dari penelitian. Setelah dilakukan analisis data, hasil dari
penelitian yang telah dianalisis menggunakan PIECES
Framework. Metode ini juga memberikan kesimpulan dan
saran terhadap penelitian. Kesimpulan dan saran akan
dilanjutkan dengan evaluasi terhadap sistem, komponen
PIECES manakah yang perlu diperbaiki.
DAFTAR PUSTAKA
jogiyanto, HM. 2008. Metodologi Penelitian Sistem Informasi. Yogyakarta: Andi Offset.

Kotler, Philip. 2003. Marketing Management, International Edition. New Jersey: Prentice
Hall, Inc.

Siregar, Belling. 2007. Gedung dan Perlengkapan Perpustakaan. Medan: Program Studi Ilmu
Perpustakaan. Fakultas Sastra: USU.

Sutabri, Tata. 2007. Sistem Informasi Manajemen (Edisi I). Yogyakarta: Andi Offset.

Sugiyono. 2012. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R & D. Bandung. CV.Alfabeta.

Wibowo, Satrio Adi. 2005. Evaluasi Sistem Administrasi Akademik Mahasiswa Perguruan
Tinggi Dengan Menggunakan Metode Analisis PIECES Framework. Skripsi. Semarang :
Universitas Katolik Soegijapranata Semarang

Anda mungkin juga menyukai